AL-THIFL : Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Vol. 4 No. 1 (2024): Implementasi Pembelajaran dan Pengembangan Karakter di Tingkat Sekolah Dasar

Korelasi Antara Kemampuan Kognitif dengan Kemampuan Psikomotorik Siswa pada Pembelajaran Fikih di Madrasah Ibtidaiyah

Fitriah (STAI Darul Ulum Kandangan)
Novita Haspiana (STAI Darul Ulum Kandangan)
Nor Asyriah (STAI Darul Ulum Kandangan)
M. Fathurahman (IAIN Ponorogo)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2024

Abstract

Pelajaran Fikih sangat penting di Madrasah Ibtidaiyah karena berkaitan dengan kehidupan sehari-hari. Salah satu contohnya adalah siswa dididik untuk memahami dan menerapkan tata cara wudhu. Studi ini bertujuan untuk menentukan bagaimana hasil belajar siswa di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Hulu Sungai Selatan berkorelasi dengan aspek kognitif dan psikomotorik materi wudhu. Penelitian ini bersifat kuantitatif. Data dikumpulkan melalui praktik dan tes. Analisis data yang dikumpulkan dengan Uji Korelasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketika siswa belajar Fikih, terutama materi wudhu, terdapat korelasi yang signifikan antara kemampuan kognitif dan psikomotorik mereka. Ini didasarkan pada hasil dari Uji Koefisien Determinasi, yang menunjukkan bahwa nilai R sebesar 0,6650 menunjukkan bahwa kedua variabel memiliki hubungan yang cukup kuat dengan analisis. Jika r hitung sama dengan atau lebih besar dari r tabel, maka H0 diterima atau terbukti benar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

thifl

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

AL THIFL merupakan Jurnal Ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Ponorogo . Jurnal Ilmiah ini berisi kajian atau penelitian para mahasiswa / mahasiswi atau kolaborasi mahasiswa / mahasiswi dan dosen. Bidang yang diangkat dalam kajian ini berupa ...