Excelencia : Journal Of Islamic Education & Management
Vol. 5 No. 2 (2025): Excelencia: Journal of Islamic Education & Management

Etika Keilmuan dan Moralitas Ulama dalam Perspektif Al-Ghazali: Relevansinya dalam Pendidikan Karakter Islam

Yusti Dwi Nurwendah (Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta)
Jepri Nugrawiyati (UIN Walisongo Semarang)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2025

Abstract

Krisis etika keilmuan dan menurunnya integritas moral di dunia pendidikan menunjukkan disorientasi dalam memandang ilmu dan peran pendidik, seperti plagiarisme, manipulasi akademik, dan penyalahgunaan otoritas ilmiah. Dalam khazanah keilmuan Islam klasik, Al-Ghazali menawarkan perspektif etis dan spiritual melalui Iḥyā’ ‘Ulūm al-Dīn, khususnya terkait tipologi ulama dan bahaya ilmu. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pemikiran Al-Ghazali tentang etika keilmuan dan moralitas ulama serta menilai relevansinya dalam pendidikan karakter Islami kontemporer. Metode yang digunakan adalah studi kepustakaan dengan pendekatan reflektif-normatif, melalui telaah kritis teks Ihyā’ untuk melakukan pemetaan tipologi ulama serta penggalian terhadap literatur lain yang terkait. Data dianalisis secara deskriptif dan interpretatif untuk mengekstrak prinsip-prinsip etika dan spiritual yang aplikatif. Hasil kajian menunjukkan bahwa tipologi ulama dunia dan akhirat menekankan orientasi spiritual, keikhlasan, konsistensi akhlak, dan tanggung jawab moral. Pemikiran ini menjadi panduan praktis bagi pendidik untuk menyeimbangkan kompetensi akademik dengan karakter, membangun model pendidikan yang mengintegrasikan aspek intelektual, etika, dan spiritual. Dengan demikian, pemikiran Al-Ghazali tidak hanya bersifat normatif-teologis, tetapi juga aplikatif dalam menjawab tantangan pendidikan Islam kontemporer

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

excelencia

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Excelencia : Journal Of Islamic Education & Manajemen adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Jurnal ini berisi artikel hasil penelitian mahasiswa atau kolaborasi mahasiswa dan dosen Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Lingkup kajian jurnal ini ...