Tujuan penelitian ini yaitu meningkatkan hasil belajar siswa kelas XII IPS 5 SMAN 4 Mataram. Kajian ini merupakan desain penelitian tindakan kelas (PTK) yang meliputi 4 tahapan yaitu : 1) perencanaan (planning), 2) pelaksanaan tindakan (action); 3) observasi (observation); 4) refleksi (reflection). Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan observasi dan dokumentasi. Selanjutnya data dianalisis dengan metode deskriptif kualitatif. Kajian ini diselesaikan 2 siklus, dimana pada siklus I hasil belajar siswa 76% lalu meningkat menjadi 93% setelah siklus II diterapkan.
Copyrights © 2023