JANUR
Vol 1 No 1 (2025): Janur Vol. 1, No. 1 (Juni 2025)

Akselerasi SDGs Desa Melalui Pengabdian Masyarakat Berbasis Visi Misi Desa di Dusun Lebaksari Desa Kepatihan dengan Pendekatan Participatory Rural Appraisal

Rachmad Imam Tarecha (Universitas Islam Raden Rahmat)
Amalia Agung Septarina (Universitas Islam Raden Rahmat, Indonesia)
Bagus Seta Inba Cipta (Universitas Islam Raden Rahmat, Indonesia)
Ratna Fajarwati Meditama (Universitas Islam Raden Rahmat, Indonesia)
Bella Cornelia Tjiptady (Universitas Islam Raden Rahmat, Indonesia)



Article Info

Publish Date
11 Jul 2025

Abstract

Sustainable Development Goals (SDGs) Desa memiliki 18 tujuan. Beberapa diantaranya adalah desa sehat dan sejahtera, pendidikan desa berkualitas, infrastruktur dan inovasi desa sesuai kebutuhan. Ketiga tujuan SDGs Desa tersebut merupakan prioritas program pengabdian masyarakat Unira Malang di Dusun Lebaksari Desa Kepatihan. Tiga prioritas tersebut diambil melalui pendekatan Participatory Rural Appraisal (PRA) dengan perangkat bedah masalah dan potensi desa (Maspodes). Adapun permasalahan yang didapati berupa jauhnya fasilitas kesehatan seperti Puskesmas dari pemukiman warga, minimnya lulusan sarjana, hingga fasilitas jalan yang belum memadai. Atas dasar permasalahan tersebut kelompok pengabdian masyarakat mengambil langkah taktis, dan menyesuaikanya dengan visi misi desa menjadi program APIK. Program APIK ini berfokus pada Agama (A), Pendidikan (P), Infrastruktur (I), dan Kesehatan (K). Hasilnya, selama periode pengabdian masyarakat 11 Januari hingga 17 Februari 2024, tim pengabdian masyarakat Unira Malang dianggap berhasil, disambut dengan baik, dan diundang kembali untuk mengirimkan tim pengabdian periode selanjutnya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

janur

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Engineering Environmental Science

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Nusantara (Janur) adalah jurnal ilmiah yang memuat hasil pengabdian masyarakat dalam berbagai bidang ilmu, khususnya yang berfokus pada penerapan IPTEKS untuk pemberdayaan dan pemecahan masalah di masyarakat. Janur menjadi wadah publikasi bagi para akademisi, praktisi, ...