Jurnal Media Akademik (JMA)
Vol. 4 No. 1 (2026): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Januari

EDUKASI PRIVASI TUBUH ANAK SEKOLAH DASAR DENGAN PENDAKATAN BERMAIN EDUKATIF

Moh. Soleh (Unknown)
Nabilah Naurah Salsabila (Unknown)
Akhrianil Hami Maisuroyya (Unknown)
Agung Widodo (Unknown)
Isnita Widyur Rahmah (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jan 2026

Abstract

Kekerasan seksual pada anak sekolah dasar merupakan permasalahan serius yang membutuhkan upaya pencegahan sejak dini, terutama karena rendahnya pemahaman anak mengenai privasi tubuh dan batasan sentuhan yang aman. Anak usia sekolah dasar masih berada pada tahap perkembangan operasional konkret, sehingga memerlukan pendekatan pembelajaran yang melibatkan pengalaman langsung, media visual, dan aktivitas yang menyenangkan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman anak mengenai privasi tubuh, mengenali bagian tubuh yang bersifat privat, membedakan sentuhan yang aman dan tidak aman, serta menumbuhkan keberanian anak untuk melaporkan perlakuan yang tidak pantas kepada orang dewasa yang dipercaya. Metode yang digunakan adalah edukasi partisipatif berbasis bermain (play-based learning) yang dilaksanakan melalui asesmen awal, penyampaian materi dengan bahasa sederhana, kegiatan bernyanyi dan bergerak menggunakan lagu edukatif, serta praktik langsung menggunakan media gambar tubuh anak dengan stiker tanda silang dan centang. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan kesadaran anak terhadap perlindungan tubuh setelah mengikuti edukasi. Anak mampu menyebutkan bagian tubuh yang tidak boleh disentuh oleh orang lain, yaitu mulut, dada, kemaluan, dan pantat, serta memahami bahwa bagian tubuh lain seperti tangan dan kaki boleh disentuh dalam kondisi tertentu yang aman. Pendekatan bermain edukatif melalui lagu, gerakan, dan media visual membantu anak mengingat materi dengan lebih mudah dan menciptakan suasana belajar yang aman serta menyenangkan. Selain peningkatan pemahaman kognitif, anak juga menunjukkan keberanian untuk mengatakan “tidak” dan menyampaikan ketidaknyamanan kepada orang tua atau guru. Pembahasan hasil menunjukkan bahwa keterlibatan aktif anak dalam proses pembelajaran mendukung perkembangan emosional dan sosial anak, sehingga edukasi privasi tubuh dengan pendekatan bermain edukatif efektif sebagai strategi preventif dalam upaya pencegahan kekerasan seksual pada anak sekolah dasar.

Copyrights © 2026






Journal Info

Abbrev

jma

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi ...