Jurnal Pelita Bangsa Pelestari Pancasila
Vol 11, No 1 (2016)

KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU PROFESIONAL

LASE, FAMAHATO (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Nov 2016

Abstract

Kompetensi merupakan seperangkat pengetahuan, keterampilan dan perilaku yang harus dimiliki, dihayati dan dikuasai oleh guru serta telah menjadi bagian dalam dirinya untuk menjalankan tugas keprofesionalannya. Perangkat ini merupakan perpaduan antara pengetahuan, kemampuan dan penerapan dalam melaksanakan tugas di lapangan kerja. Kompetensi kepribadian adalah kemampuan kepribadian yang mantap, berakhlak mulia, arif, berwibawa serta menjadi teladan bagi peserta didik, mantap, stabil, dewasa, arif dan bijaksana, mengevaluasi kinerja sendiri, serta mengembangkan diri secara berkelanjutan. Kepribadian ini mengacu pada standar nasional pendidikan.

Copyrights © 2016