Jurnal Ecodemica : Jurnal Ekonomi Manajemen dan Bisnis
Vol 2, No 1 (2018): Jurnal Ecodemica: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia

Ratnawaty Marginingsih (AMK BSI JAKARTA)



Article Info

Publish Date
15 Apr 2018

Abstract

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor dalam profitabilitas bank umum syariah di Indonesia. Pengukuran dengan menggunakan rasio keuangan dapat menjelaskan dan memberikan gambaran tentang baik dan buruknya keadaan atau posisi keuangan dari suatu periode ke periode berikutnya. Rasio keuangan yang digunakan terdiri dari Capital Adequacy Ratio, Biaya Operasi dibanding Pendapatan Operasi, Financing to Deposit Ratio, Non Performing Financing dan Net Interest Margin yang dapat mempengaruhi profitabilitas, dengan proksi Return On Assets. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan perbankan syariah yang beroperasi di Indonesia. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa keseluruhan variabel independen yang digunakan berpengaruh secara simultan terhadap Return On Assets Bank Umum Syariah di Indonesia. Secara parsial Capital Adequacy Ratio, Financing to Deposit Ratio dan Net Interest Margin berpengaruh positif signifikan terhadap Return On Assets Bank Umum Syariah di Indonesia. Biaya Operasi dibanding Pendapatan Operasi dan Non Performing Financing berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Return On Assets Bank Umum Syariah di Indonesia.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

ecodemica

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

The first ECODEMICA journal was published in 2013, with ISSN registration from LIPI Indonesia. ECODEMICA is a journal of scientific research results in the fields of Economics, Management, and Business. With articles that have not been published online or in ...