Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa jenis-jenis kesalahan dalam penggunaan simple past tense yang dilakukan oleh siswa kelas VIII dalam membuat karangan naratif berbahasa Inggris. Teknik penelitian yang digunakan adalah teknik penelitian kualitatif dengan penekanan pada data hasil survey. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan 40 jenis kesalahan yang terdiri dari 32,5% kesalahan penggunaan tobe, 50% penggunaan kata kerja, 7,5% dalam penggunaan modal dan 10% dalam penggunaan kata bantu.
Copyrights © 2017