JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA
Vol 1 No 1 (2016): Jurnal Pendidikan Rokania

KONTRIBUSI DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI DAN KOORDINASI MATAKAKI TERHADAP KEMAMPUAN LOMPAT JAUH SANTRIWAN MTS PONDOK PESANTREN IQRA’ BARUNG–BARUNG BALANTAI KABUPATEN PESISIR SELATAN

Hendri Mulyadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2016

Abstract

Jenis penelitian ini adalah korelasi. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh santri kelas IX MTs Pondok Pesantren Iqra’ Barung-Barung Balantai berjumlah 63orang santri. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling, maka sampel pada penelitian ini adalah santriwan kelas IX MTs PondokPesantren Iqra’ Barung-Barung Balantai yang berjumlah 30 orang. Teknik pengambilan data yaitu, data daya ledak otot dengan lompat jauh tanpa awalan, koordinasi mata-kaki menggunakan tes koordinasi mata-kaki. Sedangkan kemampuan lompat jauh dengan tes lompat jauh. Data dianalisis dengan korelasi product moment dan korelasi ganda dengan taraf signifikan  = 0.05 Hasil analisis menyatakan menunjukan bahwa : 1) daya ledak otot tungkai memberikan kontribusi terhadap kemampuan lompat jauh sebesar 38.56. 2) koordinasi mata-kaki memberikan kontribusi sebesar 21.07%, 3) daya ledak otot tungkai, dan koordinasi mata-kaki secara bersama-sama memberikan kontribusi terhadap kemampuan lompat jauh jauh sebesar 49.28%.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jpr

Publisher

Subject

Education

Description

JURNAL PENDIDIKAN ROKANIA merupakan jurnal ilmiah penelitian pendidikan dan pembelajaran yang diterbitkan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Rokania, yang terbit tiga kali dalam setahun pada bulan Maret, Juli dan Nopember. Artikel ...