PROSIDING SEMINAR NASIONAL LEMBAGA PENELITIAN DAN PENDIDIKAN (LPP) MANDALA


Pengaruh Metode Hermeneutikdalam Penguasaan Figuratif Terhadap Kemampuan Mengapresiasi Puisi Pada Peserta Didik MAN 2 Mataram Tahun Pelajaran 2017/2018

Sukran Makmun (Unknown)
Rabiyatul Adawiyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Sep 2018

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui apakah ada pengaruh metode hermeneutik dalam penguasaan bahasa figuratif terhadap kemampuan mengapresiasi puisi pada peserta didik di MAN 2 Mataram Tahun Pelajaran 2017/2018. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif, sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi dan metode tes. Sampel dalam penelitian adalah siswa kelas X Mia sebanyak 30 peserta didik di MAN 2 Mataram. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik sampel bertujuan atau purposive sample. Analisis data menggunakan rumus t = tes dapat diketahui angka pengaruh metode hermeneutik dalam penguasaan bahasa figuratif. Hasil penelitian dengan taraf signifikan 5% dengan t hitung adalah 3.17 dan t tabel sebesar 1,782. Ini menunjukkan bahwa nilai  t hitung (3.17)>nilai t tabel (1,782) sehingga ada pengaruh  metode hermeneutik dalam penguasaan bahasa figuratif terhadap kemampuan mengapresiasi puisi pada peserta didik MAN 2 Mataram. Dengan demikian, Ho ditolak dan Ha diterima.

Copyrights © 0000