Al Qodiri : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Keagamaan
Vol. 16 No. 1 (2019): Al Qodiri : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Keagamaan

Pendidikan Ma’had ‘Aly Sebagai Pendidikan Tinggi Bagi Mahasantri

Permana, Farid (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2019

Abstract

Ma’had Aly adalah bagian dari pesantren berfungsi menyadarkan komunitas masyarakat untuk mempunyai idealisme, kemampuan intelektual, dan perilaku mulia (al-Akhlâq al-Karîmah) guna menata dan membangun karakter bangsa yang paripurna. Namun begitu, keberadaannya masih perlu ditegaskan oleh semua kalangan termasuk pemerintah. Telaah ini mengkaji bagaimana sistem pendidikan Ma’had ‘Aly, corak khas kurikulumnya dan model variasi pengembangan tradisi akademik pesantren dalam wujud Ma’had ‘Aly tersebut. Kajian ini memanfaatkan metode deskriptif kualitatif. Karena itu, analisis yang digunakan dalam membaca dan memaknai data kualitatif adalah analisis isi dan analisis sistem. Kajian ini berkesimpulan bahwa Ma’had aly adalah sarana perangkat pendidikan terorganisir, memiliki komponen dan ciri khas tersendiri dengan model instutisional dan noninstutisioanal Kata Kunci: Ma’had Aly, Pendidikan Tinggi, Pesantren

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

qodiri

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Al Qodiri : Jurnal Pendidikan, Sosial dan Keagamaan diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Qodiri Jember. Jurnal ini memuat kajian-kajian pendidikan, Sosial dan Keagamaan. Terbit dua kali dalam setahun pada bulan April dan Agustus. ...