JURNAL EMBA : JURNAL RISET EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Jurnal EMBA merupakan terbitan berkala sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dibidang ekonomi. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi Manado. Jurnal ini diterbitkan 4 kali setahun, sejak tahun 2012. Setiap artikel direview oleh para pakar secara double blind peer review system. JE menerima tulisan atau karya ilmiah hasil-hasil penelitian dibidang Ilmu Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi, yang belum pernah dipublikasikan dalam jurnal lainnya.
Articles
12 Documents
Search results for
, issue
"Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362"
:
12 Documents
clear
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN CINEMAXX LIPPO PLAZA MANADO
Wuwungan, Ronna Yulia;
Taroreh, Rita N.;
Uhing, Yantje
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362
Publisher : Universitas Sam Ratulangi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (684.951 KB)
|
DOI: 10.35794/emba.5.2.2017.15617
Abstrak: Setiap organisasi pemerintah maupun swasta dituntut lebih efektif dan efisien. Faktor Sumber Daya Manusia perlu mendapat prioritas utama dalam pengelolaannya agar pemanfaatan sesuai dengan yang diharapkan oleh organisasi atau perusahaan tersebut dalam usaha mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Seseorang cenderung bekerja dengan penuh semangat apabila kepuasan kerja dapat diperolehnya dari pekerjaannya. Kepuasan kerja karyawan merupakan kunci pendorong moral, kedisiplinan, dan prestasi kerja karyawan dalam  mendukung terwujudnya tujuan perusahaan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Lingkungan Kerja dan Motivasi Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Cinemaxx Lippo Plaza Manado. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Sampel yang digunakan sebanyak 60 orang karyawan dengan  Metode Sampling Jenuh. Hasil Penelitian menunjukkan lingkungan kerja dan motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan.Kata Kunci : lingkungan kerja, motivasi kerja, kepuasan kerja karyawan
EVALUASI PENERAPAN AKUNTANSI GADAI SYARIAH (RAHN) PADA PT. PEGADAIAN (PERSERO) CABANG MANADO
Isini, Adistya;
Karamoy, Herman
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362
Publisher : Universitas Sam Ratulangi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (531.864 KB)
|
DOI: 10.35794/emba.5.2.2017.15550
ABSTRAK: Kebutuhan manusia yang semakin beragam membuat masyarakat dituntut agar tidak terlepas dari uang sebagai alat pemenuhannya. Masyarakat akan selalu membutuhkan uang dalam waktu cepat dengan proses yang mudah. PT. Pegadaian (Persero) Cabang Manado menawarkan produk pembiayaan berbasis syariah yang jauh dari riba’, guna meringankan proses pengembalian kewajiban. Gadai syariah (rahn) merupakan penangguhan harta (baik emas lantakan, perhiasan, kendaraan bermotor, barang elektronik) sebagai jaminan atas utang dengan berpedoman pada syariah Islam. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui evaluasi penerapan akuntansi rahn di PT. Pegadaian (Persero) Cabang Manado dengan menggunakan metode penelitian deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa walaupun pembiayaan rahn belum mempunyai PSAK khusus yang mengaturnya, tetapi PT. Pegadaian (Persero) Cabang Manado menggunakan prinsip akuntansi yang berlaku umum seperti Fatwa DSN MUI tentang rahn, dan PSAK No 107 mengenai ijarah untuk transaksi sewa ujroh. Kata kunci: akuntansi, gadai, syariah, rahn
ANALISIS PENGARUH PERPUTARAN MODAL KERJA TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN PADA PT. INDOFOOD SUKSES MAKMUR, TBK PERIODE 2011-2015
Nte’esi, Elmawati;
Mangantar, Marjam;
Untu, Victoria N.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362
Publisher : Universitas Sam Ratulangi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (864.936 KB)
|
DOI: 10.35794/emba.5.2.2017.15616
 ABSTRAK: Modal kerja dibutuhkan oleh setiap perusahaan untuk membiayai kegiatan operasinya sehari-hari, dimana modal kerja yang telah dikeluarkan itu diharapkan akan dapat kembali lagi masuk dalam perusahaan dalam waktu yang pendek melalui hasil penjualan produksinya. Modal kerja berperan dalam menopang operasi atau kegiatan perusahaan, karena tanpa modal kerja maka kegiatan operasional suatu perusahaan tidak dapat berjalan lancar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perputaran kas, perputaran piutang dan perputaran persediaan terhadap Profitabilitas (ROI). Data yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan. Analisis data menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel perputaran kas dan perputaran piutang memiliki pengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap profitabilitas (ROI). Sedangkan variabel perputaran persediaan memiliki pengaruh negatif dan tidak signifikan. Manajemen perusahaan sebaiknya lebih memperhatikan pengelolaan modal kerja dengan menghindari terjadinya kredit macet, agar profitabilitas perusahaan dapat meningkat.Kata kunci : perputaran kas, perputaran piutang, perputaran persediaan, ROI
ANALISIS PENERAPAN PENGELOLAAN RISIKO KREDIT DAN RISIKO OPERASIONAL PADA PT. BANK SULUT GO
Watopa, Elviliana Y.;
Murni, Sri;
Saerang, Ivonne S.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362
Publisher : Universitas Sam Ratulangi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (551.612 KB)
|
DOI: 10.35794/emba.5.2.2017.15619
ABSTRAK: Sebagai industri yang terus berkembang secara pesat dan memiliki kegiatan usaha yang semakin beragam, perbankan dihadapkan dengan risiko yang semakin kompleks. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui dan menganalisis faktor penyebab kesalahan risiko kredit dan risiko operasional PT. Bank Sulut Go. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualititatif dengan memaparkan bagaimana penerapan pengelolaan risiko kredit dan risiko operasional pada perusahaan. Data yang digunakan adalah data primer berupa hasil wawancara dan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan pengelolaan risiko kredit dan risiko operasional yang diterapkan oleh PT. Bank Sulut Go sesuai dengan standar-standar minimal yang ditetapkan oleh Bank Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan yang tentunya disesuaikan dengan lingkup usaha bank tersebut. Meskipun, masih ada kelemahan yang perlu diperhatikan oleh bank dan menjadi bahan acuan untuk meningkatkan kualitas pengelolaan risiko kredit dan risiko operasional secara berkesinambungan.Kata Kunci: Risiko Kredit, Risiko Operasional
THE INFLUENCE OF SAFETY AND HEALTH, AND OFFICE FACILITIES ON EMPLOYEE PERFORMANCE (CASE STUDY OF PT MEARES SOPUTAN MINING)
Dumondor, Rosalia V. N
Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362
Publisher : FEB Universitas Sam Ratulangi Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (770.794 KB)
|
DOI: 10.35794/emba.v5i2.15552
Abstract: The safety and health of the employees are really prioritized in every company. It will improve employee performance and provide benefits to the company for the smooth production process. Office facilities are the most important thing because employees need good and complete facilities to facilitate their activity in achieving the company goals. Office facilities can influence the employee performance because each employee has different abilities and work skill. Employee need help and complete facilities to do some works so they will perform better and increase their skills. The purpose of this research is to know the significant effect of Safety and health and office facilities on employee performance at PT Meares Soputan Mining. The type of this research is quantitative method by using multiple linear regression analysis. Type of data used is primary data by spreading the questionnaires to the employees where the sample size taken as much as 100 respondents. The result showed that Safety and health and office facilities have a significant affect on employee performance simultaneously. It also shows that Safety and health has a significant effect on employee performance partially and followed also office facilities has a significant effect on Employee Performance partially. Keywords: safety and health, office facilities, employee performance, multiple linear regressions
PENGARUH FAKTOR PRIBADI DAN FAKTOR KELUARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI RUMAH MAKAN WAROENG TEPI LAUT, MANADO
Towoliu, Juli E.S;
Tumbuan, Willem J.F.A
Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362
Publisher : FEB Universitas Sam Ratulangi Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (982.854 KB)
|
DOI: 10.35794/emba.v5i2.15618
ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor pribadi dan faktor keluarga terhadap keputusan pembelian makanan di Rumah Makan (RM) Waroeng Tepi Laut, Kota Manado, Indonesia, baik secara parsial maupun secara simultan. Keputusan pembelian konsumen dipengaruhi langsung oleh tingkat kepuasan konsumen dalam mengkonsumsi suatu produk, untuk itukegiatan bisnis harus memperhatikan berbagai faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen dalam mengkonsumsi produk tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Sampelsebanyak 110 orang dalam penelitian ini adalah konsumen RM. Waroeng Tepi Laut, Kota Manado. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling pada bulan September – November 2016. Data primer dalam penelitian diperoleh melalui kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukan: (1) Faktor Pribadi tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di RM Waroeng Tepi Laut.(2) Faktor Keluarga bepengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di RM Waroeng Tepi Laut.(3) Faktor Pribadi dan Keluarga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di RM Waroeng Tepi Laut Kota Manado. Kata Kunci: Faktor Pribadi, Faktor Keluarga, Keputusan Pembelian.
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DIVIDEND PAYOUT RATIO PADA SUB-SEKTOR BANK YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
Jalung, Karlinda;
Maryam Mangantar, Maryam Mangantar;
Yunita Mandagie, Yunita Mandagie
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362
Publisher : Universitas Sam Ratulangi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (580.703 KB)
|
DOI: 10.35794/emba.5.2.2017.15620
Abstrak: Kebijakan dividen merupakan masalah yang sering dihadapi oleh perusahaan. Kebijakan dividen merupakan hal yang penting karena bukan hanya menyangkut kepentingan perusahaan, namun juga menyangkut kepentingan pemegang saham. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Debt to Equity Ratio (DER), Return on Asset (ROA),dan Net Profit Margin (NPM) Terhadap dividend payout ratio. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan teknik sampling purposive. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu dividend payout ratio sebagai variabel dependen. DER, ROA dan NPM sebagai variabel independen. Populasi yang digunakan adalah perusahaan sub-sektor bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2010 sampai 2014 yaitu sebanyak 40 perusahaan dan diambil 6 perusahaan sebagai sampel. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa DER berpengaruh terhadap DPR sedangkan ROA dan NPM tidak berpengaruh terhadap DPR. Bagi perusahaan Sub-sektor Bank untuk meningkatkan kinerja keuangan perusahaan dan memperhitungkan risiko yang akan dihadapi sehingga dapat meningkatkan return saham yang diharapkan. Kata Kunci: DPR, DER, ROA dan NPM.
THE EFFECT OF BRAND IMAGE, PERCEIVED PRCE, AND PERCEIVED QUALITY ON CONSUMERS’ PURCHASE DECISION OF POND’S SKIN CARE PRODUCT
Cahyani, Nidia Sri;
Lapian, S L.H.V.J;
Tumiwa, Johan
Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362
Publisher : FEB Universitas Sam Ratulangi Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (849.452 KB)
|
DOI: 10.35794/emba.v5i2.15622
Abstract:Beauty has been one of the important things for women. Nowadays, the use of skin care such as mouisturizer have become their daily routines, some of them are use skin care products from beauty clinics also use products that sale in the supermarket. The aims of this study are to analyze the effect of brand image, perceived price, and perceived quality on consumers’ purchase decision of Pond’s skin care product. This reserach is causal type of research which uses primary data obtained through questionnaires and uses Ordinal Regression Analysis. The population observed is people in Manado who have used Pond’s skin care product with 100 respondents as the sample size. The result of this study shows that brand image, perceived price, and perceived quality have significant effects on consumers’ purchase decision. For recommendations, the company must keep maintaining and improve their brand image, price, and the quality of produc Pond’s.Keywords:brand image, perceivedprice, perceived quality, consumer purchase decision
THE EFFECT OF JOB ROTATION AND TRAINING ON EMPLOYEE PERFORMANCE IN PT. PEGADAIAN (PERSERO) MANADO
Jocom, Jessica;
Lambey, Linda;
Pandowo, Merinda
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362
Publisher : Universitas Sam Ratulangi
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (690.37 KB)
|
DOI: 10.35794/emba.5.2.2017.15554
 ABSTRACT: Nowdays, every organization definitely strive to improving its employee performance. Organization needs to make their employees work in the maximum of their capabilities. The objective of this research is to analyze the effect of job rotation and training on employee performance. The data was analyze quantitatively with multiple regression analysis method. This research is causal type of research which uses primary data obtained through questionnaires. The respondents of this research are the permanent employees in PT. Pegadaian (Persero) Manado with sample size as many as 100 respondents. The result of this study shows that Job Rotation has no significant influence on employee performance and Training has positive significant influence on employee performance. PT. Pegadaian (Persero) Manado should be more concerned to manage job rotation program, to prevent the dissatifaction of employee. And should keep up the training program in order to maintain employee performance to the better level. KEYWORDS: Job Rotation, Training, Employee Performance
PENGARUH FAKTOR-FAKTOR PERILAKU KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PADA HOLLAND BAKERY MANADO
Syafirah, Syafirah;
Mananeke, Lisbeth;
Rotinsulu, Jopie Jorie
Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol 5, No 2 (2017): JE VOL. 5 No. 2 (2017) HAL. 235 - 362
Publisher : FEB Universitas Sam Ratulangi Manado
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (703.911 KB)
|
DOI: 10.35794/emba.v5i2.15551
ABSTRAK : Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor perilaku konsumen yaitu faktor budaya, sosial, pribadi dan psikologis terhadap keputusan pembelian. Penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dan design penelitian yaitu Survey dan metode yang digunakan adalah penelitian asosiatif. Tempat penelitian di perusahaan Holland Bakery Manado, populasi dan sampel sebanyak 100 responden metode pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan kuesioner. Dari hasil penelitian yang dilakukan variabel  budaya berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk pada Holland Bakery Manado,sosial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk pada Holland Bakery Manado, pribadi tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk pada Holland Bakery Manado dan untuk psikologis berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk pada Holland Bakery di kota Manado.Kata Kunci : Faktor Kebudayaan, Faktor Sosial, Faktor Pribadi,Faktor Psikologis dan Keputusan Pembelian