cover
Contact Name
Hadi
Contact Email
jpsmipaunsri@mipa.unsri.ac.id
Phone
+6282374210479
Journal Mail Official
jpsmipaunsri@mipa.unsri.ac.id
Editorial Address
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Jl. Palembang-Prabumulih Km. 32 Inderalaya Ogan Ilir
Location
Kab. ogan ilir,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Penelitian Sains
Published by Universitas Sriwijaya
ISSN : 14107058     EISSN : 25977059     DOI : 10.26554
Core Subject : Science, Education,
Jurnal Penelitian Sains (JPS) MIPA UNSRI merupakan wahana komunikasi ilmiah di bidang sains serta lintas ilmu yang terkait; diterbitkan sejak 1 Oktober 1996 oleh UP2M FMIPA Universitas Sriwijaya. Jurnal ini berisikan tulisan atau karangan ilmiah dalam berbagai bidang tersebut yang diangkat dari hasil penelitian, survei, atau telaah pustaka, yang belum pernah dipublikasikan dalam terbitan lain.
Arjuna Subject : -
Articles 739 Documents
Analisis Terhadap Data Klimatologi untuk Menentukan Jenis Iklim Kota Palembang Menggunakan Metode Thornthwaite Muhammad Irfan; Arsali Arsali; Fera Lusiana
Jurnal Penelitian Sains No 18 (2005)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (265.998 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i18.256

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk menentukan jenis iklim kota Palembang menggunakan metode thornthwaite. Meode ini memerlukan data klimatologi berupa data temperatur dan endapan hujan (presipitasi). Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data temperatur rata-rata bulanan dan data presipitasi rata-rata bulanan kota Palembang selama periode tahun 1972-2002. Pada prinsipnya metode ini menganalisis hubungan antara presipitasi, penguapan dan temperatur di suatu daerah sehingga didapatkan jenis iklim di daerah tersebut. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa iklim kota Palembang termasuk region kelembaban basah dan region termal tropikal. 
Senyawa Morusin dari Tumbuhan Murbei Hitam (Morus nigra) Ferlinahayati Ferlinahayati; Euis Holisotan Hakim; Yana Maolana Syah; Lia Dewi Juliawaty
Jurnal Penelitian Sains Vol 15, No 2 (2012)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (584.537 KB) | DOI: 10.56064/jps.v15i2.98

Abstract

Tumbuhan murbei hitam merupakan salah satu spesies dari genus Morus. Tumbuhan dari genus ini telah dilaporkan kaya akan senyawa turunan fenol seperti flavonoid, 2-arilbenzofuran dan stilben. Dalam rangka pencarian senyawa turunan fenol dari tumbuhan murbei Indonesia maka telah berhasil diisolasi suatu senyawa flavon terprenilasi yaitu morusin dari ekstrak metanol kayu batang murbei hitam (M. nigra). Struktur senyawa tersebut telah ditetapkan berdasarkan data-data spektroskopi yang meliputi spektrum UV dan IR serta membandingkan KLTnya dengan senyawa morusin standar.
Weibull, Gamma atau Eksponensial sebagai Sebaran Peluang Masa Inkubasi HIV untuk Pendugaan Infeksi HIV dengan Algoritma EM Herlina Hanum
Jurnal Penelitian Sains No 12 (2002)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (5462.054 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i12.386

Abstract

This paper was summarised from two research carried out by the author. The aim was to analyze and determine the probability distribution of HIV incubation period so it can be used for estimation of HIV infection cases with EM Algorithm. The distribution was determined through the analysis of EM Algorithm resistance against the change of Weibull and Gamma parameters. Exponential distribution is a special form of Weibull and Gamma dirtribudons. In conclusion, the best distribution of HIV incubation period to use with EM Algorithm is Exponential distribution.
Sifat Mekanik pada Komposit yang Diperkuat Serat Gelas Pendek Jorena Jorena; Hadir Kaban
Jurnal Penelitian Sains No 4 (1998)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (605.332 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i4.232

Abstract

Penelitian tentang komposit yang diperkuat oleh serat gelas pendek dan serat gelas panjang telah dilakukan dengan fraksi volum 24%. Panjang serat gelas panjang 60 mm. Sifat mekanik dari kekuatan, kekakuan dan ketangguhan setiap panjang serat dapat diperlihatkan. Pengujian sifat mekanis ini dilakukan secara uji tarik dan uji impak model charpy. Hubungan kekuatan dan kekuatan dengan uji tarik dan ketangguhan dengan uji impak terhadap panjang serat berupa eksponensial.
Studi Aktifitas Sitotoksik dan Isolasi Steroid dari Tumbuhan Jeruju (Acanthus Illicifolius Linn) Elfita Elfita; Setiawati Yusuf; Hajnurisa Aini
Jurnal Penelitian Sains No 14 (2003)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3544.791 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i14.290

Abstract

Penelitian tentang studi aktifitas sitotoksik dan isolasi steroid dari tumbuhan jeruju telah dilakukan dengan metode maserasi dengan kepolaran meningkat. Akar memiliki aktifitas sitotoksik tertinggi dibandingkan batang dan daun. Uji aktifitas terhadap fraksi-fraksi akar menunjukkan bahwa fraksi heksan yang memiliki aktifitas tertinggi dan untuk selanjutnya diisolasi senyawa steroid dari fraksi tersebut. Uji aktifitas sitotoksik selama penelusuran dilakukan dengan metode Brine Shrimp Lethality Tesh. Usulan struktur senyawa steroid adalah b-sitosterol yang diperkuat oleh data fitokimia, titik leleh, spektroskopi ultralembayung (UV), inframerah (IR), panduan kromatografi gas-spektroskopi massa (GC-MS).
Ring Reguler yang Memenuhi Sifat Stable Range One Evi Yuliza
Jurnal Penelitian Sains Vol 13, No 3 (2010)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (148.993 KB) | DOI: 10.56064/jps.v13i3.131

Abstract

Suatu ring R dikatakan ring reguler apabila untuk setiap x di R terdapat y di R sehingga x = xyx. Suatu ring R dikatakan memenuhi sifat stable range one apabila kondisi berikut dipenuhi yaitu: jika aR + bR = R maka terdapat suatu y 2 R sehingga a + by 2 U(R) dengan U(R) adalah himpunan semua unit dalam R. Suatu ring R dikatakan unit reguler apabila untuk setiap x 2 R terdapat suatu unit u 2 R sehingga xux = x. Penelitian ini akan menunjukkan bahwa ring reguler yang memenuhi sifat stable range one adalah unit reguler.
Pengolahan Limbah Cair Hasil Pencelupan Benang Songket Dengan Metoda Filtrasi dan Adsorpsi Muhammad Said
Jurnal Penelitian Sains Vol 11, No 2 (2008)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (5662.432 KB) | DOI: 10.56064/jps.v11i2.421

Abstract

Penelitian mengenai pengolahan limbah cair hasil pencelupan benang songket dengan metoda filtrasi dan adsorbsi telah dilaksanakan pada bulan Februari sampai dengan Mei 2007. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan komposisi dan ukuran yang tepat bagi alat penyaring sederhana dan mendapatkan kondisi operasi yang tepat bagi kolom adsorpsi. Penelitian ini dilakukan dengan metodesampling lengkap dengan perlakuan bertahap. Parameter pengamatan adalah COD, TTS, pH, Fenol, Krom total, Sulfida dan Amoniak Total. Hadil penelitian menunjukkan bahwa telah terjadi penurunan kadar limbah seak awal pengolahan limbah hingga proses di kolom adsorpsi. Kondisi optimum alat penyaring sederhana adalah ketebalan pasir 10 cm, ijuk minimal 7 cm, kerikil 3-4 cm dan penambahan tawas sebanyak 2g/liter limbah. Pada kolom adsopsi kondisi optimum adalah kecepatan alir 40 ml/menit, waktu tinggal kolom 60 menit dan ketinggian inggun batubara 60 cm.
Analysis of Relation between Fluorescence Intensity and Ripeness Levels of Loosed Palm Oil Fruits Minarni Shiddiq; Reza Umami
Jurnal Penelitian Sains Vol 18, No 2 (2016)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (778.46 KB) | DOI: 10.56064/jps.v18i2.29

Abstract

Fluorescence imaging telah dikembangkan sebagai metode nondestruktif yang berpotensi untuk penilaian kualitas buah dan sayuran. Grading tandan buah segar (TBS) kelapa sawit sangat penting dilakukan untuk mendapatkan CPO yang berkualitas tinggi di perusahaan kelapa sawit. Fluoresensi imaging belum secara menyeluruh digunakan untuk mengeksplorasi grading kelapa sawit. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari intensitas fluoresensi pada buah kelapa sawit yang brondolan dan hubungannya terhadap tingkat kematangan buah menggunakan sistem pencitraan fluoresensi. Sistem terdiri dari laser dioda 650 nm, kamera monokrom CMOS dan filter warna. Filter yang digunakan adalah warna jingga karna dieksitasi oleh laser dioda merah. Sampel adalah buah segar kelapa sawit brondolan dari varietas Tanera bernama Marihat dan Topaz yang diambil pada bagian buah luar TBS kelapa sawit. Sampel memiliki tiga tingkat kematangan yaitu mentah, matang, lewat matang yang setiap tingkat nya terdiri dari 5 buah. Kategori kematangan ditentukan oleh pemanen yang berpengalaman. Buah yang disinari direkam oleh kamera dan menghasilkan intensitas gray menggunakan software imageJ yang dibandingkan pada tiga tingkat kematangan. Konsenstrasi antosianin pada lapisan mesocarp buah Marihat diukur sebagai perbandingan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intensitas fluoresensi tertinggi diperoleh pada buah lewat matang, diikuti oleh matang dan mentah. Intensitas gray pada buah Topaz lebih tinggi 5-11% untuk setiap tingkat kematangan. Hal ini dapat disebabkan konsentrasi antosianin jenis Topaz lebih tinggi dari Marihat. Hal ini memerlukan penelitian lebih lanjut.
Studi Pemanfaatan Biji Duku (Lansium Domesticum. Jack.) Untuk Obat Diare Secara In Vitro Poedji Loekitowati H; Hermansyah Hermansyah
Jurnal Penelitian Sains No 7 (2000)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (4427.914 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i7.322

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang studi pemanfaatan biji duku (Lansium domesticum. Jack.) untuk obat diare secara in vitro. Mikroba uji yang digunakan adalah bakteri Echerichia coli, Salmonella thypi dan Shigella flexneri. Biji duku diekstraksi dengan etanol selanjutnya di ektraksi cair-cair (ECC) dengan n-heksana, diklorometana, etilasetat dan air, ekstrak dan fraksi yang didapatkan diuji aktivitasnya terhadap bakteri uji. Hasil pengamatan menunjukkan ekstrak etanol, fraksi n-heksana, fraksi diklorometana dan fraksi etilasetat aktif terhadap mikroba penyebab diare secara in vitro. Fraksi diklorometana mempunyai aktivitas paling kuat dengan nilai KMH untuk E.coli 0,3125 mg/ml, S. Flexneri 0,625 mg/ml dan S. Thypi 0,625 mg/ml. Fraksi diklorometana mempunyai nilai kesetaraan dengan antibiotika tetrasiklin anhidrat yang paling baik yaitu 1 mg fraksi diklorometana dan fraksi etilasetat dapat dijadikan bahan baku fitoterapi obat diare dan fraksi diklorometana merupakan fraksi yang paling baik dijadikan bahan baku.   
Penerapan Analisa Faktor dalam Membentuk Faktor Laten yang Mempengaruhi Prestasi Mahasiswa di Jurusan Matematika FMIPA Universitas Sriwijaya Oki Dwipurwani; Sri Indra Maiyanti; Anita Desiani; Shinta Octarina
Jurnal Penelitian Sains Vol 12, No 3 (2009)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (170.607 KB) | DOI: 10.56064/jps.v12i3.163

Abstract

Studi ini mengenai penggunaan analisis faktor untuk membentuk faktor laten menggunakan metode Maksimum Likelihood untuk menduga parameternya dan pengaruh prestasi mahasiswa di Jurusan Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Kesimpulan yang diperoleh dari pengaplikasiannya adalah terbentuknya 8 faktor umum, yaitu Kelengkapan Fasilitas Belajar, Latar Belakang Keluarga, Sistem Pembelajaran, Motivasi dan Teman, Minat dalam Belajar Matematika, Persepsi Terhadap Dosen, Kelengkapan Laboratorium Komputer dan Pelayanan Akademik, dan Kedisiplinan dalam Belajar untuk Mendapatkan Nilai Tinggi. Variansi total yang mampu dijelaskan oleh delapan faktor tersebut adalah 64%. Hal ini menunjukan kebaikan model sudah terpenuhi.