SISFOTENIKA
Jurnal Ilmiah SISFOTENIKA diterbitkan oleh LPPM STMIK Pontianak dan IndoCEISS. Frekuensi Terbit Tengah Tahunan (2 kali dalam setahun, yaitu bulan Januari dan Juli). Topik yang akan dipublikasikan oleh jurnal SISFOTENIKA berhubungan dengan teknologi informasi, komunikasi dan komputer yang berbentuk kumpulan/akumulasi pengetahuan baru, pengamatan empirik atau hasil penelitian, dan pengembangan gagasan atau usulan baru.
Articles
239 Documents
APLIKASI PEMILIHAN KETUA BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA STMIK PONTIANAK BERBASIS DESKTOP
A. Murtado
SISFOTENIKA Vol 1, No 1 (2011): SISFOTENIKA
Publisher : STMIK PONTIANAK
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (182.401 KB)
|
DOI: 10.30700/jst.v1i1.8
Abstract : The use of information technology in the voting process expected to help solving problems them. The use of computer technology in the implementation of voting is known as electronic voting. The purpose of this study was to help Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STMIK Pontianak in implementing the Chief Electoral BEM with a computerized system. The research method used is descriptive method. Software design method used is RAD. Programming language used Visual Basic 6. The results of this study tested the Network Local Area Network (LAN), where several computers as a client computer and a computer unit as a data bank or as a server with a database that has been in sharingkan. With the BEM application program in STMIK Pontiaanak Based Desktop allows the user (users) the easier it is to perform the E-Voting election.Keyword : E-Voting, BEM STMIK Pontianak, RAD, Visual Basic 6
Pembuatan Administrasi Users Account Shell Linux Menggunakan PHP
Edy Victor Haryanto;
Rama Saputra Ginting
SISFOTENIKA Vol 6, No 1 (2016): SISFOTENIKA
Publisher : STMIK PONTIANAK
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (417.65 KB)
|
DOI: 10.30700/jst.v6i1.97
AbstrakDalam mengatur konfigurasi user Linux tidak terlalu mudah bagi seorang yang selalu berpergian karena untuk dapat mengaturnya harus berhadapan dengan computer dan linux tersebut. Maka dari itu dalam penelitian ini membuat sebuah fasilitas remote control berbasiskan desktop bagi pengguna yang ingin mengaksses Linux tersebut dimana saja. Untuk mengatasi hal itu buat suatu aplikasi dapat mengakses linux dan mengatur konfigurasinya melalui web browser, yang dapat diakses dimana saja dan kapanpun. Dalam penelitian ini software yang dDigunakan fungsi dalam PHP yaitu PHP Exec yang berfungsi untuk mengkonversi perintah yang diketikan pada web browser menjadi perintah yang dikenali dalam sistem operasi Linux dan dengan menggunakan pemrogramman Bash. Hasil yang akan didapatkan adalah sebuah aplikasi berbasiskan web browser yang mampu mangkonfigurasi user Linux dengan secara online, dengan beberapa fitur tambahan yang digunakan untuk melengkapi aplikasi ini.Kata Kunci : Linux, PHP Exec, Shell Linux, User Account
Integrasi Sistem Informasi Akademik STMIK Pontianak Dengan Metode Togaf Architechture Development Method
Hendra Kurniawan;
Abidarin Rosidi;
Hanif Al Fatta
SISFOTENIKA Vol 8, No 1 (2018): SISFOTENIKA
Publisher : STMIK PONTIANAK
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (830.278 KB)
|
DOI: 10.30700/jst.v8i1.160
STMIK Pontianak adalah perguruan tinggi swasta yang berbasis pada teknologi informasi. Saat ini kegiatan pelayanan yang dilakukan oleh masing-masing bagian tersebut dilakukan secara terpisah tanpa adanya keterkaitan antara data. Salah satu tujuan dari perencanaan Architecture Enterprise adalah menciptakan keselarasan antara bisnis dan teknologi informasi bagi kebutuhan organisasi. Melakukan perencanaan Architecture Enterprise diperlukan metodologi yang lengkap serta mudah digunakan. TOGAF ADM merupakan metodologi yang lengkap dan jelas. Penekanan pembahasannya penelitian ini hanya pada tahap 4 (Architecture Vision, Business Architecture, Information System Architectur dan Technology Architectur) sehingga menghasilkan sebuah Blueprint yang nantinya bisa dijadikan oleh organisasi sebagai acuan pengembangan sistem informasi yang terintegrasi. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi, studi dokumentasi dan akses internet. Observasi atau pengamatan secara langsung dilakukan untuk mendapatkan permasalahan dan kendala berbagai fenomena yang terjadi (situasi, kondisi) di STMIK Pontianak. Wawancara dilakukan terhadap pejabat struktural dan staf di lingkungan STMIK Pontianak. Hasil dari analisis penerapan metode TOGAF ADM, diperoleh 31 kandidat aplikasi dan 26 kandidat entitas data untuk mendukung sistem informasi akademik terintegrasi di STMIK Pontianak. sedangkan hasil akhir adalah berupa pemodelan Architecture Enterpriseyang memberikan panduan dalam membuat cetak biru sistem informasi terintegrasi.Kata kunci – Integrasi sistem informasi, The Open Group Architecture Framework (TOGAF) Architecture Development Method (ADM), Blueprint
MOBILE BANKING BERBASISKAN ANDROID UNTUK MENDUKUNG PENGEMBANGAN E-COMMERCE
Edwar edwar
SISFOTENIKA Vol 5, No 1 (2015): SISFOTENIKA
Publisher : STMIK PONTIANAK
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (593.448 KB)
|
DOI: 10.30700/jst.v5i1.20
AbstrakAplikasi mobile banking ini adalah sebuah program handphone berbasis Android yang digunakan untuk memudahkan nasabah bank dalam melakukan berbagai transaksi perbankan dimanapun dan kapanpun mereka mau tanpa harus mengantri di bank. Selain itu aplikasi ini menggunakan perangkat genggam seperti handphone berbasis Android yang merupakan salah satu inovasi dan alternatif selain menggunakan komputer.Handphone berbasis Android memungkinkan untuk para pengguna dengan mobilitas yang tinggi tetap dapat berkomunikasi dan melakukan berbagai transaksi. Mobile commerce Juga dikenal sebagai m-commerce, mobile commerce adalah kegiatan jual beli barang dan jasa melalui penggunaan telepon seluler atau ponsel, atau smartphone. Sejak munculnya layanan mobile yang mencakup kemampuan untuk mengirim dan menerima pesan teks, serta akses dan browsing internet, sejumlah perusahaan telah mengembangkan cara untuk memberikan konsumen dengan kesempatan untuk membeli produk menggunakan layanan selular mereka sebagai medium. Hambatan teknologi dan biaya berarti bahwa banyak orang masih tidak memiliki perangkat mobile, sementara akses Internet mobile di negara-negara berkembang sering terbatas pada pusat-pusat perkotaan dan bisa lambat. Meskipun demikian, kecepatan tinggi nirkabel Akses internet (seperti 3G) sekarang tersedia dan perangkat genggam yang memiliki web browser, seperti smartphone, semakin berkembang. Oleh karena itu perlu dilakukan penelitian mengenai Perancangan Mobile Banking untuk UKM di Denpasar yang nantinya akan digunakan dalam pengembangan sistem mobile commerce untuk pemetaan UKM..Kata kunci— Mobile Banking, E-Commerce, UKM
Perancangan Aplikasi Sistem Pengendalian Stock Barang Pada UD. Makmur Jaya
Helmi Kurniawan
SISFOTENIKA Vol 6, No 2 (2016): SISFOTENIKA
Publisher : STMIK PONTIANAK
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (792.457 KB)
|
DOI: 10.30700/jst.v6i2.111
AbstrakUD Makmur Jaya adalah perusahaan distributor penjualan makanan dan minuman ringan dengan berbagai merek dagang dalam jumlah besar maupun eceran yang dipasarkan di kota Medan. Dalam Melakukan Transaksi kepada pelanggan, UD Makmur Jaya mengalami suatu permasalahan dimana, bagian pemasaran dalam penjualan kepada pelanggan tidak mengatahui tersedia atau tidaknya barang yang dipesan oleh pelanggan. Hal ini terjadi disebabkan sistem pengendalian stok barang masih bersifat semi komputerisasi sehingga untuk mengetahui ada dan tidak adanya barang digudang tidak cepat terindentifikasi oleh bagian Pemasaran. Belum lagi, dalam pembuatan laporan khususnya pemasukan dan pengeluaran barang yang masih dalam pencatatan buku sehingga membutuhkan waktu yang lama dan tidak akurat. Solusi dari permasalahan tersebut adalah perlu dibangun suatu aplikasi pengendalian stock barang berbasis komputer dengan bahasa pemrograman VB.Net dan Database SQL Server, dimana aplikasi yang dihasilkan dapat mengontrol stock makanan dan minuman ringan yang ada digudang UD Makmur Jaya, dengan tujuan bagian pemasaran dapat mengetahui tersedianya barang yang ada digudang selain itu dapat meminimalkan pembatalan order dari pelanggan. Dengan adanya aplikasi pengendalian stock barang UD Makmur Jaya dapat disimpulkan bahwa bagian pemasaran dapat mengetahui informasi dan mengendalikan stock barang setiap saat, sehingga memberikan informasi yang akurat atas barang yang diminta dan barang yang tersedia digudang. untuk pengembangan lanjut aplikasi UD Makmur jaya dapat menambahkan sistem aplikasi keuangan perusahaan yaitu sistem akuntansi perusahaan.Kata kunci— Aplikasi, Stock, Barang, Makanan dan Minuman
PEMANFAATAN HYPERTEXT DALAM PEMBELAJARAN
Rufman Imam Akbar
SISFOTENIKA Vol 2, No 2 (2012): SISFOTENIKA
Publisher : STMIK PONTIANAK
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (563.634 KB)
|
DOI: 10.30700/jst.v2i2.68
Abstract : Technological developments, especially the application of information technology is developing very rapidly once. Information technology in use in almost all fields, including education. With regard to the limited knowledge in the application, often of technologies is used only as a complement to the learning process - for example, only for the presentation only. This paper attempts to look beyond the possibility of making use of this technology in the learning design. SBC in the application of current curricula, this technology could be more profound through its use in instructional design. Researchers try to discuss HTML implemented in Hypertext Design System. With the background of the development of hypertext theory and learning theory, the authors argue that hypertext can be applied in the learning process through the utilization of the hypertext system design. Keywords : Hypertext System Design, KTSP, learning
SISTEM PENGAMAN RUMAH DAN PENGENDALI LAMPU MEMANFAATKAN FASILITAS SMS BERBASIS MIKROKONTROLER ATMEGA16
Evi Dewi Sri Mulyani;
Ardi Andika
SISFOTENIKA Vol 4, No 2 (2014): SISFOTENIKA
Publisher : STMIK PONTIANAK
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1035.815 KB)
|
DOI: 10.30700/jst.v4i2.36
AbstrakKemajuan teknologi saat ini berkembang pesat, begitu pula tindak kejahatan dan kebakaran di dalam rumah cukup mengkhawatirkan, maka di perlukan sebuah sistem pengaman rumah yang lebih efektif dan efesien untuk mencegah tindak kejahatan dan kebakaran dengan memanfaatkan kemajuan teknologi saat ini, selain sistem pengaman rumah juga di perlukan sistem pengendali yang efektif dan efisien. Metode yang digunakan dalam pembuatan sistem pengaman rumah dan pengendali yang lebih efektif dan efesien yaitu metode R&D (Penelitian dan Pengembangan) yang meliputi potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, uji coba produk dan revisi produk . Sistem yang telah dibuat memanfaatkan perkembangan teknologi dalam bidang komunikasi dan informasi yaitu fasilitas SMS dan dalam bidang elektronika yaitu mikrokontroler dan sensor. Dari hasil penelitian dapat di simpulkan sistem yang dibuat lebih efektif dan efesien dibandingkan dengan sistem yang telah dibuat sebelumnya, dan diharapkan bisa dimanfaatkan untuk sistem pengaman dan pengendali saat ini oleh masyarakat.Kata kunci: Sistem, Keamanan, Kendali, Sensor, Mikrokontroler
Desain Media Komunikasi Visual Berbentuk Tabloid Sebagai Sarana Promosi SMK Mandiri 2
Giandari Maulani;
Siti Nur Janah;
Yuri Alam Mahbubi
SISFOTENIKA Vol 7, No 1 (2017): SISFOTENIKA
Publisher : STMIK PONTIANAK
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (614.777 KB)
|
DOI: 10.30700/jst.v7i1.134
SMK Mandiri 2 merupakan salah satu lembaga pendidikan yang membutuhkan promosi dalam memperkenalkan sekolahnya kepada masyarakat. Pembuatan desain media komunikasi visual ini akan dijadikan sebagai media informasi dan promosi SMK Mandiri 2. Untuk metodologi yang digunakan pada penelitian ini, diantaranya metode analisis permasalahan, metode pengumpulan data, metode analisis perancangan dan metode konsep desain. Permasalahan yang ada saat ini SMK Mandiri 2 dalam menunjang kegiatan promosinya belum menggunakan media komunikasi visual dan berdasarkan analisis permasalahan tersebut maka dibuatlah desain media komunikasi visual dalam bentuk Tabloid yang bertujuan agar promosi dengan tabloid dapat menjangkau masyarakat lebih luas lagi, terutama menerapkan strategi pemasaran yang menarik minat calon siswa-siswi baru. Dalam menunjang kegiatan promosinya pihak sekolah membutuhkan sebuah media komunikasi visual yang dinilai efektif maka melalui desain media komunikasi visual berbentuk tabloid ini diharapkan dapat memberikan banyak informasi, diterima berbagai kalangan, serta dapat meningkatkan nama baik sekolah SMK Mandiri 2 agar semakin dikenal oleh masyarakat luas.
PERANCANGAN PERANGKAT LUNAK PENGENALAN POLA KARAKTER MENGGUNAKAN JARINGAN SYARAF TIRUAN PERCEPTRON
David David
SISFOTENIKA Vol 1, No 1 (2011): SISFOTENIKA
Publisher : STMIK PONTIANAK
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (284.908 KB)
|
DOI: 10.30700/jst.v1i1.2
Abstracts: Artificial Neural Net is a method in soft computing that imitate the structure of biological nervous, where multiple nodes communicate with each other through synapses that interconnect them. That method can be utilized for pattern recognition processes, such as hand writing character recognition. This paper is aimed to develop hand writing character recognition using Artificial Neural Net method. Perceptron neural network is adopted in Artificial Neural Net. A mapping method is used for preprocessing to segment a character image to be processed by Artificial Neural Net. The experimental results show that among all of successful segmented characters of all the training data. the system recognizes the characters with an accuracy close to 79,2%.Keywords: Character Recognition, Artificial Neural Net, Image Processing,Perceptron
PENGAMBILAN PUTUSAN HUKUMAN PIDANA PEMBUNUHAN DENGAN CASE BASED REASONING
David .;
Sandy Kosasi
SISFOTENIKA Vol 5, No 2 (2015): SISFOTENIKA
Publisher : STMIK PONTIANAK
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (602.092 KB)
|
DOI: 10.30700/jst.v5i2.84
AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk pengambilan putusan hukuman pidana pembunuhan menggunakan metode Case Based Reasoning adalah sebagai aplikasi bantuan, yang dikhususkan bagi seorang Jaksa/Hakim dalam memilah-milah kasus tindak pidana pembunuhan, serta sebagai bahan referensi dalam memutuskan vonis pidana, yang tentunya lebih efektif dan efisien, dikarenakan data basis kasus dalam perangkat lunak bersumber dari kualifikasi delik pidana pembunuhan menurut KUHP. Reuse based digunakan sebagai model proses pengembangan aplikasi ini dengan siklus Case Based Reasoning. Hasil yang dibuat merupakan aplikasi yang menggabungkan Case Based Reasoning dengan jaringan syaraf tiruan perceptron. Perangkat lunak pengambilan putusan hukuman pidana pembunuhan menggunakan metode Case Based Reasoning dapat membantu praktisi hukum (Hakim/Jaksa) dalam menelusuri kasus tindak pidana pembunuhan, serta menjadikan kasus dalam aplikasi sebagai referensi dalam pemutusan vonis dalam dunia hukum yang real, dikarenakan solusi yang diberikan berdasarkan sumber yang mengatur hukum pidana di indonesia (KUHP).Kata Kunci: Case Based Reasoning, Perceptron, Pengujian Penerimaan Pengguna, pengembangan berorientasi pemakaian ulang.