cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. sukabumi,
Jawa barat
INDONESIA
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa)
Published by Politeknik Sukabumi
ISSN : 2548737X     EISSN : 25488678     DOI : -
TERA (Journal of Engineering Technology) is peer-review journal providing original research papers, case studies, and articles review in engineering technology field. The journal can be used as an authoritative source of scientific information for researchers, researcher academia or institution, industrial engineer, and government agencies. Paper topics of JTERA focused on engineering including informatics engineering, computer engineering, electrical engineering, mechanical engineering, industrial engineering, civil engineering, environmental engineering, and other topics related to engineering. JTERA is published by Politeknik Sukabumi and managed to be issued twice in every volume on June and December.
Arjuna Subject : -
Articles 38 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1: June 2020" : 38 Documents clear
PERANCANGAN DAN VALIDASI FIXTURE PEMESINAN KOMPONEN UTAMA PRODUK RAGUM MEJA Komara, Asep Indra; Afif, Muhammad Fadhlan; Ariefijanto, Dedy
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa) Vol 5, No 1: June 2020
Publisher : Politeknik Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1987.219 KB) | DOI: 10.31544/jtera.v5.i1.2019.11-24

Abstract

Ragum meja adalah salah satu produk Politeknik Manufaktur Bandung yang terdiri atas dua komponen utama yaitu rahang gerak dan rahang tetap. Pemesinan kedua komponen ini sebelumnya dilakukan menggunakan mesin konvensional dengan menggunakan beberapa fixture. Permasalahannya adalah kuantitas dan kualitas produk masih belum memenuhi harapan. Proses pemesinan diputuskan diganti menggunakan mesin Computer Numerical Control (CNC) sehingga memerlukan fixture baru. Penelitian ini bertujuan untuk merancang fixture pemesinan komponen utama produk ragum meja. Perancangan dilakukan menggunakan metode yang dikembangkan oleh Verein Deutscher Ingenieure (VDI) dimana langkah-langkah yang dilakukan adalah identifikasi produk, analisis pemesinan dan perencanaan alat potong, analisis mesin, analisis operator dan layout produk, dan analisis ekonomis. Selanjutnya dilakukan kajian perhitungan dan validasi terhadap rancangan fixture. Berdasarkan hasil studi yang dilakukan, perbaikan proses pemesinan dapat dilakukan dengan usulan skema yang baru. Rancangan fixture baru memungkinkan proses pemesinan empat produk yang terdiri dari masing-masing dua rahang gerak dan dua rahang tetap. Fixture telah mengakomodir penggunaan automatic pallet and tool changer pada mesin sehingga pemasangan produk dan pergantian alat potong dilakukan dengan cepat. Waktu pemesinan untuk kedua komponen diestimasi berubah dari 11,5 jam menjadi 1,4 jam.
RANCANG BANGUN KURSI ANTROPOMETRI PORTABEL DENGAN METODE FUNCTION ANALYSIS SYSTEM TECHNIQUE Uslianti, Silvia; Wahyudi, Tri; Rahmahwati, Ratih
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa) Vol 5, No 1: June 2020
Publisher : Politeknik Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (974.877 KB) | DOI: 10.31544/jtera.v5.i1.2019.119-126

Abstract

Pengukuran dimensi tubuh manusia (antropometri) sangat diperlukan untuk perancangan suatu produk, agar manusia dalam melakukan aktivitas selalu merasa nyaman. Untuk pengukuran dimensi tubuh manusia dapat menggunakan kursi antropometri. Permasalahan yang terdapat pada kursi antropometri yang ada saat ini adalah bentuknya yang kurang efektif, menghabiskan space untuk tempat menyimpannya, dan sulit untuk dipindahkan atau dibawa kemana-mana. Berdasarkan permasalahan tersebut perlu adanya perancangan kursi antropometri yang menerapkan sistem portabel dalam perancangannya. Penelitian ini bertujuan untuk merancang kursi antropometri portabel dengan metode Function Analysis System Technique (FAST). FAST dalam perancangan produk digunakan untuk menentukan inovasi dan material dalam pembuatan kursi antropometri yang bersifat portabel. Sistem portabel di dalam perancangan kursi antropometri ini berfungsi pada cara membawa, mengemas, dan aspek peletakannya. Hasil dari diagram FAST menghasilkan perancangan kursi antropometri yang memiliki keunggulan dimana dapat mengakomodasi atribut kebutuhan dan penguatan respon teknis melalui pendefinisian fungsi primer dan sekunder yang lebih rinci. Terdapat enam bagian utama pada kursi antropometri dari hasil rancang bangun dengan pendekatan diagram FAST.
SISTEM KENDALI MESIN EMULSIFYING MIXER MENGGUNAKAN FUZZY LOGIC TIPE MAMDANI Mustofa, Fajar; Hidayat, Muhammad Reza
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa) Vol 5, No 1: June 2020
Publisher : Politeknik Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (997.887 KB) | DOI: 10.31544/jtera.v5.i1.2019.93-100

Abstract

Otomatisasi dalam suatu pengontrolan sebuah alat sudah menjadi keharusan terutama di dalam sebuah industri. Saat ini banyak terdapat mesin yang masih memerlukan campur tangan manusia seperti contoh dalam memantau suhu atau viskositas suatu produk. Salah satunya adalah mesin emulsifying mixer yang digunakan pada industri kosmetik dan makanan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang sistem kendali mesin emulsifying mixer menggunakan fuzzy logic tipe Mamdani. Sistem yang akan dibuat adalah miniatur mesin emulsifying mixer dengan mikrokontroler yang digunakan adalah Arduino Uno. Sistem memiliki masukan berupa sensor suhu dan sensor pH dengan keluaran berupa putaran kecepatan motor sebagai pengaduk bahan. Fuzzy logic pada sistem ini bertujuan untuk mengontrol output yang dikeluarkan sesuai dengan fuzzy rule tipe Mamdani. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem kendali yang dirancang mampu mengendalikan kecepatan putaran motor berdasarkan suhu dan pH. Berdasarkan pengujian yang dilakukan masih terdapat selisih dari nilai aktual fuzzy dengan simulasi Matlab. Rata-rata error yang dihasilkan yaitu sebesar 3,5% dan 2,48% pada dua suhu pengujian yang berbeda.
FRONT COVER AND PREFACE VOL. 5 NO. 1 Team, Editorial
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa) Vol 5, No 1: June 2020
Publisher : Politeknik Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (687.609 KB) | DOI: 10.31544/jtera.v5.i1.2020.i-iv

Abstract

PERANCANGAN DAN ANALISIS KEKUATAN RANGKA CETAKAN KOMPOSIT KAYU-PLASTIK MENGGUNAKAN FINITE ELEMENT ANALYSIS Waluyo, Roy; Ahmad, Anton Royanto; Pramono, Gatot Eka; Fahrulrizal, Fahrulrizal
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa) Vol 5, No 1: June 2020
Publisher : Politeknik Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31544/jtera.v5.i1.2019.63-72

Abstract

Komposit kayu-plastik (Wood-Plastic Composite) yang disingkat WPC merupakan salah satu material yang dikembangkan untuk mengurangi limbah plastik. Selain faktor komposisi material penyusun, temperatur dan tekanan merupakan faktor penting penentu sifat mekanik dari WPC. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan menganalisis cetakan hot press sebagai alat bantu pembuatan material WPC. Perancangan dilakukan menggunakan metode Pahl & Beitz yang meliputi penetapan kebutuhan, perancangan konsep, dan perancangan detail. Finite Element Analysis (FEA) digunakan untuk menganalisis tiap variasi komponen untuk menghasilkan kombinasi komposisi yang sesuai. Empat komponen yang dianalis yaitu batang penahan, batang penekan, batang pengarah, dan cetakan. Variasi simulasi menggunakan dimensi komponen sesuai standar material yang tersedia dipasaran. Simulasi yang dilakukan bertujuan untuk mendapatkan nilai tegangan, displacement, strain, dan safety factor. Secara umum hasil simulasi untuk tiap komponen nilai menghasilkan safety factor lebih besar dari 2. Hanya pada simulasi cetakan dengan variasi tebal 8, 10 dan 12 mm masing-masing menghasilkan tegangan maksimum 185 MPa, 118 MPa, dan 82 MPa dengan nilai safety factor 1,3, 2, dan 3. Berdasarkan hasil simulasi, maka batang penahan menggunakan UNP 65, batang penekan menggunakan UNP 50, batang pengarah menggunakan pipa 1/2 inch, dan tebal plat cetakan adalah 12 mm.
PENENTUAN LOKASI DAN KAPASITAS WIND-BASED DG PADA SISTEM DISTRIBUSI 20 KV MENGGUNAKAN FLOWER POLLINATION ALGORITHM Santoso, Dian Budhi
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa) Vol 5, No 1: June 2020
Publisher : Politeknik Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (934.191 KB) | DOI: 10.31544/jtera.v5.i1.2019.127-134

Abstract

Lokasi dan kapasitas distributed generation (DG) memiliki dampak yang sangat penting dalam mengurangi rugi-rugi daya pada saluran distribusi. Selain itu, lokasi dan kapasitas DG yang tepat dapat memperbaiki profil tegangan pada saluran distribusi dalam hal ini sistem distribusi 20kV di PLN Karawang. Sebuah metode metaheuristik digunakan untuk menyelesaikan permasalahan pada saluran distribusi 20kV di PLN Karawang. Flower Pollination Algorithm (FPA) merupakan metode metaheuristik yang memiliki tingkat keberhasilan yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan metode lain yang sejenis. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan lokasi dan menentukan kapasitas dari wind-based DG menggunakan FPA. Untuk mengurangi rugi-rugi daya dan memperbaiki profil tegangan pada sistem distribusi 20kV di PLN Karawang, maka digunakan single DG dan multi DG. Lokasi dan kapasitas wind-based DG akan dianalisis untuk ditempatkan pada penyulang yang telah dipilih oleh FPA. Sebelum sistem distribusi 20kV dipasang DG, nilai tegangan minimum sebesar 0,91 p.u. Namun setelah dipasang DG, hasil simulasi menggunakan FPA menunjukkan peningkatan pada nilai tegangan minimum menjadi 0,97 p.u. Lokasi optimal DG yang dipilih oleh FPA adalah pada penyulang 8, penyulang 6, dan penyulang 10 dengan kapasitas setiap DG adalah 341,18 Watt (penyulang 8), 557,38 Watt (penyulang 6), dan 799,63 Watt (penyulang 10). Penempatan DG yang sesuai pada penyulang di sistem distribusi PLN Karawang dapat mengurangi rugi-rugi daya dan memperbaiki profil tegangan pada saluran distribusi.
PENYARINGAN SPESIMEN KANSEI ENGINEERING PADA PEMILIHAN DESAIN WEBSITE PPID MENGGUNAKAN METODE FAHP Utami, Amalia; Pratama, Bayu Rimba; Hadiana, Ana
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa) Vol 5, No 1: June 2020
Publisher : Politeknik Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1229.878 KB) | DOI: 10.31544/jtera.v5.i1.2019.43-52

Abstract

Website Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) merupakan salah satu fasilitas alternatif yang disediakan oleh pemerintah untuk melayani kebutuhan informasi publik masyarakat sesuai dengan amanat dari Undang-Undang nomor 14 tahun 2008. Di samping fungsi dari website PPID itu sendiri, tampilan muka dari sebuah website tetap perlu diperhatikan agar menarik perhatian dan antusiasme pengguna. Kansei Engineering (KE) adalah salah satu metode berbasis komputerisasi yang dapat membantu menilai suatu produk dengan memperhatikan aspek emosional berdasarkan eksplorasi dari perasaan dan penginderaan manusia. Dalam penerapan metode KE, terdapat proses pengumpulan dan pemilihan sampel produk yang dikenal dengan sebutan spesimen produk. Untuk menghindari kesalahan dalam pemilihan spesimen dapat diterapkan metode Fuzzy Analytical Hierarchy Process (FAHP). Tujuan dari penelitian ini yaitu menghasilkan spesimen KE terpilih dari 30 spesimen random desain website PPID berdasarkan perbandingan perhitungan matriks terukur menggunakan metode FAHP. Hasil penelitan menunjukkan bahwa metode FAHP dapat diterapkan untuk penyaringan pemilihan spesimen website portal PPID untuk KE dengan hasil lima spesimen yang memiliki nilai alternatif tertinggi yaitu 0,999 dan metode FAHP ini dapat menghasilkan perhitungan nilai bobot yang lebih detail dengan penentuan tingkat kepentingan dari kriteria pada penelitian.
APPENDIX AND BACK COVER VOL. 5 NO. 1 Team, Editorial
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa) Vol 5, No 1: June 2020
Publisher : Politeknik Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (667.069 KB) | DOI: 10.31544/jtera.v5.i1.2020.v-viii

Abstract

ANALISIS PENERAPAN METODE JALUR KRITIS PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG PENGELOLAAN RTH CANGEHGAR Ariesty, Anita; Nauval, Muhammad Rifki
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa) Vol 5, No 1: June 2020
Publisher : Politeknik Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (663.363 KB) | DOI: 10.31544/jtera.v5.i1.2019.25-32

Abstract

Manajemen proyek adalah tahapan mendefinisikan proses-proses yang perlu dilakukan selama proyek berlangsung untuk mencapai salah satu tujuan proyek agar dapat berjalan tepat waktu. Maka dari itu diperlukan metode analisis yang dapat membantu manajemen proyek. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis penjadwalan proyek pembangunan gedung menggunakan metode jalur kritis atau dikenal dengan Critical Path Method (CPM). Metode ini merupakan salah satu metode yang digunakan dalam penjadwalan proyek. Jumlah waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan berbagai tahap suatu proyek dianggap diketahui dengan pasti. Demikian pula hubungan antara sumber yang digunakan dan waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan proyek. Penelitian ini mengambil objek proyek pembangunan Gedung Pengelolaan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Cangehgar. Hasil penelitian menunjukan bahwa diketahui jangka waktu pelaksanaan pekerjaan kontruksi pembangunan gedung pengelola RTH Cangehgar yaitu 13 minggu kalender dengan jalur kritis yang berada pada pekerjaan tiang pancang mini pile, pekerjaan galian tanah, pekerjaan pile cap, pekerjaan sloof beton 20/40 cm, pekerjaan kolom beton 30/30 cm lantai bawah, pekerjaan kolom beton 20/20 cm lantai bawah, pekerjaan beton 25/40 cm (balok utama) lantai bawah, pekerjaan kolom beton 30/30 cm lantai atas, dan pekerjaan beton 15/30 cm (balok) lantai atas. Kemudian dapat diketahui bahwa durasi pekerjaan didapat 99 hari kalender dan jika dilakukan percepatan didapat 94 hari kalender.
PREDIKSI PENYEBARAN PENYAKIT TBC DENGAN METODE K-MEANS CLUSTERING MENGGUNAKAN APLIKASI RAPIDMINER Al-Rizki, Muhammad Farid Iqbal; Widaningrum, Ida; Buntoro, Ghulam Asrofi
JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa) Vol 5, No 1: June 2020
Publisher : Politeknik Sukabumi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1227.115 KB) | DOI: 10.31544/jtera.v5.i1.2019.1-10

Abstract

Penambangan data (data mining) bertujuan untuk mendapatkan informasi penting yang bisa memberikan nilai tambah dari sekumpulan data yang sangat besar. Clustering merupakan salah satu teknik yang ada dalam data mining yang digunakan untuk mengumpulkan dataset pada database berdasarkan kriteria yang telah ditentukan. Clustering dapat digunakan salah satunya di bidang kesehatan, seperti untuk memprediksi penyebaran penyakit di suatu tempat. Tujuan dari penelitian ini untuk menentukan pola penyebaran penyakit Tuberculosis (TBC) yang terjadi di Kabupaten Ponorogo menggunakan algoritma K-Means Clustering dengan Cross-Industry Standard Process for Data Mining (CRISP-DM) yang merupakan standar pengolahan data mining untuk sebuah institusi maupan industri. Penelitian ini dapat digunakan sebagai data rujukan untuk Dinas Kesehatan Kabupaten Ponorogo dalam penanganan penyebaran penyakit TBC di Kabupaten Ponorogo. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh accuracy dan performa Area under the Curve (AUC) dari K-Means sebesar 84,13% dan 0,837. Pola penyebaran penyakit TBC tertinggi terdapat di daerah Puskesmas Ngebel, disusul kemudian daerah Puskesmas Babadan.

Page 1 of 4 | Total Record : 38