cover
Contact Name
Estiyan Dwipriyoko
Contact Email
estiyand@unla.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
estiyand@unla.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Articles 121 Documents
Perbandingan Kehandalan Operasi CRUD Menggunakan Perpaduan Spring dan MyBatis Framework serta Algoritma Cache Engine Arief Ginanjar; Wahyu Purnama Sari; Estiyan Dwipriyoko
Jurnal Tiarsie Vol 18 No 1 (2021): Jurnal TIARSIE 18.1 (edisi ekstra)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Langlangbuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32816/tiarsie.v18i1.90

Abstract

MyBatis merupakan salah satu framework didalam rumpun Database Bridging Layer dalam lingkungan pemrograman java, MyBatis Framework pertama kali diinisiasi pada 19 Mei 2010 yang merupakan forking dari generasi sebelumnya yaitu iBatis Framework yang dimulai pada tahun 2001. Kemudian seiring perkembangan teknologi MyBatis berevolusi menjadi dapat mampu menyimpan temporary data sehingga dapat meringankan jalur proses read write terhadap harddisk yang sebelumnya membutuhkan beberapa tahap menjadi lebih pendek. Adapun penelitian yang dilakukan adalah mencoba kinerja dari algoritma yang sudah build-in dengan teknologi cache engine didalam MyBatis Framework yaitu LRU, FIFO, SOFT dan WEAK, serta dipadukan dengan MySQL database sebagai data storage, kemudian menggunakan Javascript Object Notation atau JSON Taglib yang ditanamkan didalam Spring Framework untuk operasi create data, read data, update data serta delete data didalam pemrogramanan lingkungan Java yang biasa di singkat dengan istilah CRUD. Kemudian dengan menggunakan incremental loop testing, penulis mencoba melakukan pengujian terhadap 7200 data sampel terhadap operasi CRUD tersebut bergantian terhadap Algoritma Cache Engine yaitu LRU, FIFO, SOFT dan WEAK. Dengan penelitian ini diharapkan menjadi acuan pengambilan keputusan para programmer dalam implementasi teknik pemrograman, selain itu menjadi acuan komponen untuk penelitian selanjutnya.
Model Pelaksanaan Kegiatan Wirausaha Yang Lebih Efektif Bagi Mahasiswa Dan Prodi Dani Ramdani
Jurnal Tiarsie Vol 17 No 3 (2020): Jurnal TIARSIE 17.3 (edisi ekstra)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Langlangbuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32816/tiarsie.v17i3.84

Abstract

Kebijakan MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA terkait dengan program kegiatan wirausaha patut diwujudkan di lingkungan perguruan tinggi. Pelaksanaan program ini masih umum, sehingga perlu penajaman lebih lanjut untuk mendapatkan luaran yang efektif. Memperhatikan rujukan literature yang ada tentang model kesuksesan kewirausaan, serta hasil penelitian perguruan tingi pada program kewirausahaan yang sukes melalui tahapan inkubator bisnis, maka sebaiknya keberhasilan ini pun menjadi pertimbangan dalam pelaksanaan program kewirausahaan mahasiswa itu. Kajian ini dimaksudkan untuk mendapatkan model pelaksanaan program kewirausahaan yang efektif, dalam arti tujuan mendapatkan SDM yang handal dalam kegiatan berbisnis dapat tercapai. Pendekatan pengkajian dilakukan dengan memperhatikan hasil penelitian perguruan tinggi pada program kewirausahaan serta model sukses kewirausahaan yang dikembangkan oleh TIMMONS. Hasilnya berupa model alternatif pelaksanaan kegiatan wirausaha yang lebih efektif bagi mahasiswa dan PRODI.
Perancangan Voice Of Customer yang Efektif Sebagai Pendukung Kegiatan Customer Relationhip Management Leni Herdiani; Arief Ginanjar; Fajar Firmansyah
Jurnal Tiarsie Vol 17 No 4 (2020): Jurnal TIARSIE 17.4
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Langlangbuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32816/tiarsie.v17i4.95

Abstract

Perusahaan AUTO 2000 Asia Afrika Bandung adalah jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan dan penyediaan suku cadang Toyota. Pesatnya perkembangan bisnis yang mengadaptasi teknologi informasi, mendorong terjadinya persaingan bisnis. Setiap pelaku bisnis berlomba-lomba bersaing untuk merebut pasar dan juga meraih customer agar menggunakan produk atau jasa mereka. Untuk dapat bersaing di era teknologi ini, perlu sebuah konsep yang dapat membuat hubungan antara pihak dealer dan customernya selalu terjalin dengan baik yaitu dengan konsep Customer Relationship Management. AUTO 2000 Asia Afrika memiliki sistem yang mendukung kegiatan customer relationship management, salah satunya yaitu Voice of Customer (VOC), yang dimana VOC tersebut merupakan cara yang di lakukan oleh toyota agar suara konsumen di jadikan sebagai media untuk melakukan pengembangan terus menerus, terhadap segala bentuk layanan yang bersentuhan langsung dengan customer. Voice of Customer menjadi penting untuk memberikan pengalaman memiliki kendaraan terbaik bagi customer. VOC akan memahami keinginan dan mendengarkan setiap kritik, masukan, serta saran customer dalam setiap proses yang berjalan di dealer. Hanya saja VOC pada saat ini belum berjalan dengan baik dikarenakan sulitnya customer yang ikut berpartisipasi dalam pengisian VOC tersebut, oleh karena itu perlu merancang sistem informasi tersebut agar dapat berjalan efektif sehingga terciptanya kegiatan CRM yang di harapkan.
Potensi Air Purifier sebagai Pilar Bagi Kesehatan Masyarakat Dani Ramdani; Nanang Nasrullah; Arief Ginanjar
Jurnal Tiarsie Vol 18 No 1 (2021): Jurnal TIARSIE 18.1 (edisi ekstra)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Langlangbuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32816/tiarsie.v18i1.91

Abstract

Salah satu Program pengabdian kepada masyarakat dari UNIVERSITAS LANGLABUANA adalah mengoptimalkan perangkat air purifier yang dipasang di ruangan KLINIK UTAMA FATIMAH UJUNG BERUNG BANDUNG. Tujuan pengoptimalan ini adalah sebagai salah satu upaya untuk mencegah penularan COVID-19. Kemudian kepada beberapa petugas klinik tersebut diberikan pembekalan pelatihan pengoprasian, serta diminta untuk memberikan masukan berupa umpan balik dari pengalaman pengoperasian alat air purifier tersebut. Umpan balik tersebut dievaluasi dengan pendekatan kwalitatif untuk membangun pemahaman baru menggunakan ground-theory. Hasilnya ternyata mengindikasikan bahwa alat air purifier berpotensi menjadi pilar kesehatan masayarakat. Hal ini tentu merupakan kajian awal, sehingga masih memerlukan penelitian lebih lanjut untuk memastikan simpulan tersebut.
Perancangan Information System Architecture menggunakan TOGAF ADM Monica Areza Putri; Asti Amalia Nur Fajrillah; Berlian Maulidya Izzati
Jurnal Tiarsie Vol 17 No 3 (2020): Jurnal TIARSIE 17.3 (edisi ekstra)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Langlangbuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32816/tiarsie.v17i3.86

Abstract

Perkembangan Teknologi Informasi (TI) yang cepat sekarang ini telah mendorong pelaku bisnis untuk terus-menerus meningkatkan usahanya. Pengaruh teknologi informasi di dalam dunia bisnis dapat memberikan dampak yang cukup besar untuk kemajuan bisnis suatu perusahaan. Dampak teknologi informasi yang sangat besar tidak hanya berpengaruh pada perusahaan-perusahaan besar melainkan pada organisasi kecil seperti UMKM J&C Cookies Bandung yang juga tidak kalah saing dengan menerapkan teknologi informasi untuk mendukung proses bisnis mereka. Dalam menerapkan tujuan tersebut maka dilakukan perancangan Enterprise Archiecture pada UMKM yang lebih terstruktur dan sistematis. Dalam perancangan Enterprise Architecture sebaiknya mengikuti suatu pedoman atau best practice framework yaitu menggunakan TOGAF ADM. Dimana fase-fase pada TOGAF ADM meliputi fase Preliminary Phase, Phase A: Architecture Vision, Phase B: Business Architecture, dan Phase C: Information System Architecture. Hasil dari perancangan pada penelitian ini berupa Information System Architecture blueprint yang dapat digunakan sebagai arah bisnis UMKM kedepan sehingga tujuan bisnis tercapai. Hasil analisis dari penelitian ini diharapkan menjadi solusi dalam mengembangkan bisnis UMKM agar tidak tertinggal dengan perkembangan teknologi digital saat ini.
Simulasi Sistem Lampu Mobil Dinamis Untuk Kenyamanan Berkendara Pada Malam Hari Menggunakan Arduino - Zulkarnain; Nanang Nasrullah; - Andriana; Muhammad Syarif Ramdani
Jurnal Tiarsie Vol 17 No 4 (2020): Jurnal TIARSIE 17.4
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Langlangbuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32816/tiarsie.v17i4.97

Abstract

Keselamatan merupakan kebutuhan primer bagi setiap manusia, tidak terkecuali untuk keselamatan mobil yang masih menjadi mode transportasi favorit di kalangan masyarakat Indonesia. Salah satu faktor terjadinya kecelakaan adalah pencahayaan, faktor pencahayaan bisa berupa kurangnya pencahayaan sehingga pengemudi tidak bisa melihat dengan baik, begitu juga dengan cahaya kendaraan dari arah berlawanan yang juga mengganggu penglihatan pengemudi. Untuk itu perlu dibuat sistem pencahayaan yang bisa mengoptimalkan pandangan pengemudi dan tidak mengganggu pengendara lain. Sistem minimum dapat digunakan untuk mengontrol arah dan intensitas cahaya lampu kendaraan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi jalanan dengan memasang sensor posisi pada lingkar kemudi untuk dijadikan referensi arah cahaya lampu dan sensor cahaya yang mendeteksi keberadaan kendaraan lain dari arah berlawanan untuk mengontrol cahaya yang dihasilkan oleh lampu kendaraan. Kontrol arah lampu sesuai sudut kemudi hanya berfungsi saat kendaraan melaju pada kecepatan < 40 km/jam. Perancangan ini menghasilkan sistem pencahayaan yang berfungsi untuk menghindari blind spot saat kendaraan menikung dan mengontrol cahaya lampu saat ada kendaraan dari arah berlawanan sehingga pengemudi kendaraan tersebut tidak terganggu. Dari perancangan ini hasil penyimpangan sudut maksimum sebesar ±5%.
Integrated Real-Time Air Quality Monitoring Technology Slamet Widodo
Jurnal Tiarsie Vol 18 No 2 (2021): Jurnal TIARSIE 18.2
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Langlangbuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32816/tiarsie.v18i2.99

Abstract

Tulisan ini menggambarkan Sensor gas nano oksida logam untuk subsistem pemantauan lingkungan secara real time, sensor gas ini dengan sistem mikroelektromekanis jenis semikonduktor (MEMS) yang mengkonsumsi dengan daya rendah dan sangat responsif dibuat untuk aplikasi pemantauan lingkungan. Subsistem ini dikembangkan dengan menggunakan modul sensor gas, modul Bluetooth, dan telepon personal digital assistant (PDA). Modul sensor gas terdiri dari sensor gas karbon monoksida dan karbon nitrogen dioksida dan chip pemroses sinyal. Sensor gas MEMS terdiri dari pemanas mikro (microheater), elektroda penginderaan, dan material penginderaan. Serbuk nano oksida logam dilapiskan ke substrat menggunakan pemanas mikro dan diintegrasikan ke dalam modul sensor gas. Perubahan resistansi serbuk nano oksida logam dari paparan gas pengoksidasi atau deoksidasi digunakan sebagai mekanisme prinsip operasi sensor gas ini. Variasi yang terdeteksi dalam modul sensor gas ditransfer ke telepon PDA melalui modul Bluetooth. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan suatu sistem monitoring kualitas udara untuk memantau paramater gas karbon monoksida dan nitrogen dioksida.
Sistem Pendeteksian Kerusakan Lampu Sinyal Pada Stasiun Kereta Api Dengan Metode Predictive Maintenance A Andriana; Tutin Aryanti; Ida Hamidah; Heru Prambudiono
Jurnal Tiarsie Vol 18 No 2 (2021): Jurnal TIARSIE 18.2
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Langlangbuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32816/tiarsie.v18i2.100

Abstract

Lampu sinyal adalah sistem persinyalan yang berfungsi untuk memberikan isyarat berupa cahaya yang ditempatkan pada suatu tempat tertentu dan memberikan isyarat dengan arti tertentu untuk mengatur perjalanan kereta api. Isyarat tersebut yaitu cahaya merah yang artinya tidak aman, cahaya kuning artinya berjalan dengan hati-hati dan cahaya hijau artinya berjalan dengan kecepatan yang ditentukan. Lampu sinyal sangat berperan penting dalam sistem perkeretaapian, oleh karena itu lampu sinyal harus dapat dideteksi apabila tidak berfungsi dengan normal. Untuk mengatasi hal itu penulis membuat suatu sistem lampu sinyal yang dapat mendeteksi apabila lampu mengalami kerusakan, dan juga dapat memprediksi apabila lampu sinyal berpotensi rusak dengan metode pemantauan berkala (predictive maintenance) yang disesuaikan secara akurat memprediksi masalah tersebut. Komponen yang digunakan untuk mendeteksi dengan menggunakan Sensor CZ3700 dan INA219 yang dapat mendeteksi arus 0-5A dan tegangan 0- 36Vdc pada lampu sinyal. Selain itu juga dilengkapi sensor suhu untuk mengukur suhu pada modul lampu sinyal, yang dapat membaca suhu 0- 85°Celcius. Hasil pembacaan sensor diproses dengan menggunakan Arduino ESP32, dan hasil pembacaan dikirimkan ke Human Machine Interface dalam hal ini menggunakan Computer / Laptop melalui jaringan nirkabel. Harapannya ketika sudah menerapkan sistem predictive maintenance ini dapat mengidentifikasi dan memperbaiki masalah sebelum lampu sinyal rusak.
Perancangan dan Pembuatan Alat pendeteksi Kualitas Jalan Untuk Mendukung Digitalisasi Data Sutisna Abdul Rahman; Rini Ayu Yulianti; A Andriana; Z Zulkarnain
Jurnal Tiarsie Vol 18 No 2 (2021): Jurnal TIARSIE 18.2
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Langlangbuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32816/tiarsie.v18i2.101

Abstract

Jalan adalah sarana prasarana berupa ruang sirkulasi yang dibuat untuk mempermudah transportasi melalui jalur darat. Penglolaan jalan saat ini belum optimal dan kurang efisien, indikasinya dapat dilihat pada kasus-kasus kerusakan atau penurunan pada kualitas jalan, di Jawa Barat 54,72% jalan dalam kondisi sedang,rusak dan rusak parah. Untuk mengatasi hal tersebut penulis membuat suatu alat yang dapat membatu memonitoring dan mempercepat proses perbaikan pada suatu jalan. Komponen yang digunakan adalah MPU-9250 sensor ini mempunyai 9- axis yaitu 3-axis accelerometer, 3-axis gyroscope, dan 3 axis magnetometer yang mampu membaca getaran untuk mengetahui kualitas jalan dan dilengkapi GPS NE0-N8M berfungsi membaca titik koordinat atau lokasi pengukuran. Hasil pembacaan tersebut diolah menggunakan mikrokontroler Arduino ESP32 dengan tegangan sumber yang dibutuhkan 3,3 V. Hasil penelitian alat pendeteksi tingkat kualitas jalan sepanjang 4400 m di Kecamatan antapani menunjukan bahwa di Kecamatan Antapani, kualitas jalan terbagi menjadi empat kategori dengan range nilai yang dihasilkan alat yaitu, sangat rata dan teratur , sangat baik umumnya rata baik, baik dan cukup. Dengan nilai maksimum-18,53 dan nilai minimum -1,53.
Pengendalian Persediaan Spare Part Dengan Metode Klasifikasi ABC Pada Perum Damri Cabang Bandung Ghina Novita Sakinah; Leni Herdiani
Jurnal Tiarsie Vol 18 No 2 (2021): Jurnal TIARSIE 18.2
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Langlangbuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32816/tiarsie.v18i2.102

Abstract

Perum DAMRI Indonesia merupakan badan usaha milik negara dibawah naungan kementerian perhubungan yang memberikan pelayanan jasa di bidang transportasi darat. Dalam mengembankan usaha yang dijalani perusahaan membutuhkan laba yang optimal. Persediaan merupakan salah satu elemen yang berpengaruh pada laba karena mempengaruhi pendapatan perusahaan. Pada kondisi saat ini perusahaan belum merencanakan persediaan dengan optimal. Hal tersebut dikarenakan spare parts yang berada di gudang bervariasi dan kebutuhan permintaan yang berfluktuasi bersifat tidak menentu dalam jumlah maupun waktu kedatangan. Berdasarkan hal tersebut perusahaan dapat mengalami kekurangan persediaan (out of stock). Dari permasalahan tersebut dibutuhkanlah upaya yang diawali dengan melakukan analisis klasifikasi ABC untuk menentukan jenis spare part yang termasuk kedalam kategori A, B dan C dan penentuan kuantitas pemesanan (q), safety stock (SS), Reorder point (ROP) dengan metode probabilistik continuous review system (model Q) lost sales dengan produk A. Lalu, metode probabilistik continuous review system model Q back order dengan produk B dan C. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan produk berdasarkan klasifikasi ABC sehingga produk dapat ditangani dengan lebih efisien dan menentukan kuantitas pemesanan, safety stock, reorder point dan total biaya persediaan yang optimal.

Page 7 of 13 | Total Record : 121