cover
Contact Name
Rahmat Aziz
Contact Email
azira@uin-malang.ac.id
Phone
+6281805536270
Journal Mail Official
pakgun_pgsd@yahoo.com
Editorial Address
Jl. Udayana Kampus Tengah Singaraja, Bali, Indonesia 81116
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
International Journal of Elementary Education
ISSN : 25797158     EISSN : 25496050     DOI : https://doi.org/10.23887/ijee.v6i2.46019
The aim of the Journal of International Journal of Elementary Education is to provide an international forum for the sharing, dissemination and discussion of research, experience and perspectives across a wide range of education, teaching, development, instruction, educational projects and innovations, learning methodologies and new technologies in education and learning. The focus and scope of International Journal of Elementary Education includes the following topics at Elementary Education : Career development and training in education and learning : 1. Experiences in education and learning: 2. Experiences in education and learning research: 3. International projects in education and learning: 4. Pedagogical innovations in education and learning: 5. General issues in education and learning: 6. Computer supported collaborative work: 7. E-content management and development: 8. Educational software & serious games: 9. e-Learning: 10. Emerging technologies in education: Papers published in the three-monthly journal (Feb, May, Aug, and Nov): (1) report evaluation and research findings; (2) treat conceptual and methodological issues; and/or (3) consider the implications of the above for action; and/or (4) an extensive book reviews section and also occasional reports on educational materials and equipment.
Articles 877 Documents
Keefektifan Model Pembelajaran STAD terhadap Hasil Belajar Matematika Materi Bangun Ruang Nur Syamsu, Fikri; Rahmawati, Intan; Suyitno, Suyitno
International Journal of Elementary Education Vol 3, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (440.53 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19450

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi efektif atau tidaknya model pembelajaran STAD terhadap hasil belajar matematika materi bangun ruang siswa kelas V SDN 01 Doplang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dalam bentuk Pre Eksperimental Design dengan jenis One Grup Pretest-Posttest. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa SDN 01 Doplang 2018/2019. Sampel yang diambil adalah 30 siswa dengan teknik sampling jenuh. Berdasarkan hasil analisis uji normalitas dengan Ltabel=1,701 diperoleh normalitas akhir dengan L0=0,0056 Karena Lo < Ltabel maka hasil H0 diterima dan data berasal dari distribusi normal. Selanjutnya perhitungan uji t hasil belajar thitung lebih besar dari ttabel (12,751 > 1,701) maka H0 ditolak. Artinya terdapat perbedaan nilai hasil belajar lebih baik antara sebelum (pretest) dan sesudah (post-test) yang menggunakan model STAD. Jadi model STAD efektif terhadap hasil belajar Matematika materi bangun ruang siswa kelas V SDN 01 Doplang. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah Model pembelajaran STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa, oleh karena itu guru perlu menerapkan model pembelajarn STAD dengan baik agar siswa lebih semangat dan antusias dalam mengikuti proses kegiatan belajar mengajar.
PENERAPAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DENGAN MENGINTENSIFKAN TUTOR SEBAYA DAN MEDIA LINGKUNGAN SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR IPA Japa, I Gusti Ngurah; Pustika, I Gst. N. Yudha
International Journal of Elementary Education Vol 1, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (466.469 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v1i2.11604

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat prestasi belajar siswa setelah penerapan pembelajaran kontekstual dengan mengintensifkan tutor sebaya dan media lingkungan sebagai upaya peningkatan prestasi belajar IPA pada siswa kelas IV semester I tahun ajaran 2010/2011. Subyek penelitian adalah siswa kelas IV semester I SD No. 4 Selat, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng tahun ajaran 2010/2011 yang berjumlah 23 orang. Jenis penelitian ini adalah jenis penelitian tindakan kelas. Metode yang digunakan dalam penelitian : (1) metode test untuk mengetahui tingkat prestasi belajar siswa. Data yang terkumpul dianalisis dengan (1) metode analisis statistik deskriptif dan (2) metode analisis deskriptif kuantitatif. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan (1) pada variabel prestasi belajar terjadi peningkatan dari persentase 67,3% dengan kategori sedang pada siklus I menjadi 81,7% dengan kategori tinggi pada siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan penerapan pembelajaran kontekstual dengan mengintensifkan tutor sebaya dan media lingkungan dapat meningkatkan prestasi belajar IPA pada siswa kelas IV.
Strategi Guru Dalam Mengelola Kelas di Sekolah Dasar Chan, Faizhal; Kurniawan, Agung Rimba; ., Nurmaliza; Herawati, Novia; Efendi, Rendi Nur; Mulyani, Jihan Sri
International Journal of Elementary Education Vol 3, No 4 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (446.696 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v3i4.21749

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang Strategi Guru dalam mengelola kelas di Sekolah Dasar .Penelitian ini dilakukan di SD Negeri 155/I Sungai Buluh pada awal Juli 2019 hingga bulan agustus 2019. Data dari penelitian ini diperoleh melalui awancara bersama guru kelas yang hasilnya sebagai data pendukung dari sumber utama serta observasi menegenai pengelolaan kelas. Setelah dilakukan pengumpulan data kemudian diakukan terhadap instrumen tersebut secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan tentang Strategi Guru dalam Mengelola Kelas di Sekolah Dasar bahwa wali kelas IV dalam pengelola kelas sudah baik hal ini dibuktikan dengan keadaan ruangan kelas yang tertera dengan baik dan rapi. Dengan membuat kelas penuh dengan karya siswa dan mengutamakan keaktifan siswa selama proses belajar mengajar berlangsung, serta siswa juga ikut dalam menjaga keindahan kelas. Untuk mengatur sirkulasi udara agar tidak mengganggu saat proses pembelajaran jendela tetap di buka dan fentilasi udara selalu dibersihkan setiap hari.Kata Kunci: Strategi, Guru, Pengelolaan Kelas.
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make A Match terhadap Motivasi dan Hasil Belajar Matematika Anggraeni, Ayu Anggita Anggita; Veryliana, P; Fatkhu R, Ibnu Fatkhu R
International Journal of Elementary Education Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (559.795 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v3i2.18552

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe make a match pada materi bangun datar kelas V SDN 1 Balun Banjarnegara dilihat pada motivasi dan hasil belajar siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dalam bentuk Quaisi Experimental Design dengan desain Nonequivalent Control Group Design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas V SDN 1 Balun Banjarnegara tahun pelajaran 2018-2019 . Sampel yang diambil adalah siswa kelas V A berjumlah 22 siswa dan siswa kelas V B berjumlah 21 siswadengan menggunakan teknik Non Probability Sampling. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui dokumentasi, observasi, angket, dan tes. Hasil analisis angket motivasi siswa menunjukan bahwa presentase kelompok eksperimen (90,91%) lebih besar dari kelompok kontrol (57,14%), serta berdasarkan hasil hitung uji t diketahui  lebih besar dari (2,995>2,021). Kesimpulannya bahwa model pembelajaran Make A Match berpengaruh terhadap motivasibelajar siswa. Nilai kelompok eksperimen diketahui rata-rata 65,91 lebih besar dari kelompok kontrol 49,05, serta berdasarkan hasil uji t di ketahui  lebih besar dari (6,502>2,01).
Keefektifan Model Think Talk Write Berbantu Media Gambar Seri terhadap Keterampilan Menulis Arifin, Afif Zaenal; Huda, Choirul; Listyarini, Ikha
International Journal of Elementary Education Vol 3, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (550.783 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19415

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan model Think Talk Write berbantu media gambar seri dalam pembelajaran Bahasa Indonesia materi menulis karangan narasi pada siswa kelas V SD NEGERI BUGANGAN 02 SEMARANG. Jenis penelitian ini adalah eksperimen menggunakan Pre Experimental Design yang digunakan adalah One Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa SD N BUGANGAN 02 SEMARANG tahun pelajaran 2018/2019. Sampel yang diambil adalah 29 siswa kelas V. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi, tes, dan dokumentasi. Berdasarkan analisis akhir yang telah dilakukan terlihat dari nilai posttest yang menunjukan pembelajaran dengan model Think Talk Write berbantu media gambar seri lebih baik daripada menggunakan pembelajaran konvensional. Hal tersebut diperkuat dengan hasil analisis akhir yang telah dilakukan dengan menggunakan uji t menunjukan bahwa thitung > ttabel yaitu 10,239 > 2,370 dengan db N-1=29-  1=28, dan taraf signifikan 5% diperoleh ttabel=2,370 karena thitung>ttabel maka H0 ditolak dan Ha diterima sehingga dapat disimpulkan bahwa efektif penerapan model pembelajaran Think Talk Write berbantu media gambar seri dalam pembelajaran bahasa Indonesia materi menulis karangan narasi pada siswa kelas V SD NEGERI BUGANGAN 02 SEMARANG. 
Meningkatkan Prestasi Belajar Agama Hindu Melalui Penerapan Model Pembelajaran Creative Problem Solving dengan Metode Pemberian Tugas Individu dalam Kerja Kelompok Sewela, I Wayan
International Journal of Elementary Education Vol 3, No 4 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (543.592 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v3i4.21764

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 1 Bakbakan di kelas VI yang kemampuan siswanya untuk mata pelajaran Agama Hindu masih sangat rendah. Tujuan penulisan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan prestasi belajar Agama Hindu siswa kelas VI SD Negeri 1 Bakbakan pada semester II tahun pelajaran 2017/2018 melalui penerapan model pembelajaran Creative Problem Solving dengan metode pemberian tugas individu dalam kerja kelompok. Metode pengumpulan datanya adalah observasi dan tes prestasi belajar. Metode analisis datanya adalah deskriptif. Dengan hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah model pembelajaran yang diterapkan dapat meningkatkan prestasi belajar siswa. Ini terbukti dari hasil yang diperoleh pada awalnya hanya mencapai rata-rata 65,35 dan ketuntasan belajar 28,57%, pada siklus I meningkat menjadi 73,57 dengan ketuntasan belajar 64,28% dan pada Siklus II meningkat menjadi 84,28 dengan ketuntasan belajar mencapai 96,42%. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah penggunaan model pembelajaran Creative Problem Solving dengan metode pemberian tugas individu dalam kerja kelompok dapat meningkatkan prestasi belajar Agama Hindu siswa kelas VI SD Negeri 1 Bakbakan pada semester II tahun pelajaran 2017/2018.Kata Kunci: Model Pembelajaran Creative Problem Solving, Metode Pemberian Tugas Individu Dalam Kerja Kelompok, Prestasi Belajar
Efektifitas Implementasi Aktivitas Mengkomunikasikan Berbasis Kepala Bernomor Dalam Meningkatkan Dimensi Proses Kognitif Trisnayanti, Wayan Ririn
International Journal of Elementary Education Vol 1, No 3 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (409.189 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v1i3.10155

Abstract

The purpose of this study is to determine the effectiveness of the implementation of a significant dimension of cognitive processes between students who were taught by the activity of communicating head-based communicating with students who were taught by conventional learning model in third grade students of SD in Buleleng Regency. This research was quasi experimental research with Non Equivalent Posstest Only Control Group Design design. The data were collected by using objective and esay tests. The data were analyzed by using descriptive statistics and inferential statistics. The results of this study showed that the activity of communicating head-based communicating effectively increase the dimension of student cognitive process. It can be seen from the average value of experimental group which was in very high category and the average value of the control group was in hig category. So experiment = 28,5> control = 21,05, and result of hypothesis test by using t-test was obtained tcount bigger than ttable (tcount = 3,62> ttable = 2,93)
Keefektifan Model Pembelajaran Quantum Teaching terhadap Hasil Belajar Matematika Budhyarto Putri, Chintya; Rahmawati, Intan; Muhajir, Muhajir
International Journal of Elementary Education Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (594.333 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v3i2.18526

Abstract

Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain  penelitian Pre Experimental Design jenis One-Group Pretest-Posttest Design. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan model Quantum Teaching terhadap hasil belajar siswa kelas III SD.  Sampel yang diambil adalah 31 siswa. Berdasarkan perhitungan uji normalitas awal menggunakan uji Liliefors diperoleh n = 31 dan taraf nyata ? = 0,05, dari nilai kritis L didapat Ltabel = 0,1591. Karena Lhitung < Ltabel yaitu 0,1428<0,1591, maka Ho diterima sehingga dapat disimpulkan bahwa sampel berasal dari populasi berdistribus normal. Berdasarkan hasil perhitungan data akhir nilai posttest diperoleh Lhitung  = 0,1202 dengan n = 31 dan taraf nyata ? = 0,05 dari daftar nilai kritis L didapat Ltabel =0,1591, karena Lhitung < Ltabel yaitu 0,1202 < 0,1591 maka Ho diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa bahwa sampel berasal dari populasi berdistribusi normal. Dari data hasil pretest dan posttest memenuhi kriteria pengujian karena keduanya berdistribusi normal .Berdasarkan uji-t diperoleh thitung > ttabel yaitu 12,54302 > 2,04. Dengan demikian H0 ditolak dan Ha diterima. Dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan hasil belaja rsiswa sebelum dan sesudah perlakuan.
Keefektifan Model Snowball Throwing Berbantu Media Cakram Kariku Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Pembelajaran Tematik Subtema 2 Yusriyanti, Khusna Maulida 1; Wijayanti, Arfilia; Setya P, Anggun Dwi
International Journal of Elementary Education Vol 3, No 3 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (478.684 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19405

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan model Snowball Throwing berbantu media cakram cariku terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik subtema 2 kelas IV SD Negeri 02 Kemijen Semarang. Subjek dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas IV SD Negeri 02 Kemijen Semarang tahun ajaran 2018/2019. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Desain penelitian ini yaitu penelitian pre-eksperimental dengan jenis penelitian one group pretest-posttest design dan teknik sampling yang digunakan yaitu non probability sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik pengumpulan data tes, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perhitungan nilai hasil belajar pretest dan posttest terdapat berbedaan. Berdasarkan olah data menggunakan uji-t diperoleh thitung sebesar 11,264 dan ttabel sebesar 2,064 atau thitung > ttabel yaitu 11,264> 2,064, maka H0 ditolak dan Ha diterima sehingga dapat disimpulkan bahwa model Snowball Throwing berbantu media cakram kariku efektif terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik subtema 2 kelas IV SD Negeri 02 Kemijen Semarang. 
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD DENGAN MEDIA ROTATION POINT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR Suarni, Ketut; Sulasih, Komang Ari
International Journal of Elementary Education Vol 1, No 1 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (508.384 KB) | DOI: 10.23887/ijee.v1i1.11436

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar Ilmu Pengetahuan Alam siswa kelas V semester II SD No 2 Penarukan dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievment Division (STAD) dan medai Rotation Point. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V, penelitian ini terdiri dari 2 siklus dimana masing-masing siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Proses pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes dan observasi. Data penelitian ini akan dianalisis kualitatif dan kuantitatif. Analisis kualitatif digunakan untuk menganalisis data yang menunujukkan dinamika proses dan untuk mendeskripsikan berbagai dinamikaperkembangan dan peningkatan yang terjadi. Berdasarkan hasil analisis, ditemukan pada siklus I didapatkan peningkatan hasil belajar siswa sebesar 54% dari semula pada tes awal sebesar 29% dan semakin meningkat pada siklus II sebesar 75%. Hal ini dikarenakan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievment Division (STAD) dan media Rotation Point. Implikasi dari penelitian ini bahwa dalam upaya meningkatkan hasil belajar siswa, dan meningkatkan keaktifan siswa dalam mengikuti proses pembelajaran IPA. 

Page 11 of 88 | Total Record : 877


Filter by Year

2017 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 9 No 2 (2025): May Vol 9 No 1 (2025): February Vol 8 No 4 (2024): November Vol 8 No 3 (2024): August Vol 8 No 2 (2024): May Vol 8 No 1 (2024): February Vol 7 No 4 (2023): November Vol 7 No 3 (2023): August Vol 7 No 2 (2023): May Vol 7 No 1 (2023): February Vol 6 No 2 (2022): May 2022 Vol 6 No 4 (2022): Nopember Vol 6 No 3 (2022): August Vol 6 No 1 (2022): February Vol 6, No 1 (2022): February Vol 5, No 4 (2021): November Vol 5 No 4 (2021): November Vol 5, No 3 (2021): Agustus Vol 5 No 3 (2021): Agustus Vol 5, No 2 (2021): May Vol 5 No 2 (2021): May Vol 5 No 1 (2021): February Vol 5, No 1 (2021): February Vol 4, No 4 (2020) Vol 4 No 4 (2020): November Vol 4 No 3 (2020): August Vol 4, No 3 (2020) Vol 4, No 2 (2020) Vol 4 No 2 (2020): May Vol 4, No 1 (2020) Vol 4, No 1 (2020): February Vol 4 No 1 (2020): February Vol 3, No 4 (2019): November Vol 3 No 4 (2019): November Vol 3, No 4 (2019) Vol 3 No 3 (2019): August Vol 3, No 3 (2019) Vol 3, No 3 (2019): August Vol 3, No 2 (2019): May Vol 3 No 2 (2019): May Vol 3, No 2 (2019) Vol 3, No 1 (2019) Vol 3 No 1 (2019): February Vol 2, No 4 (2018) Vol 2 No 4 (2018): November Vol 2, No 3 (2018) Vol 2 No 3 (2018): August Vol 2, No 3 (2018) Vol 2, No 2 (2018) Vol 2 No 2 (2018): May Vol 2 No 1 (2018): February Vol 2, No 1 (2018) Vol 1, No 4 (2017) Vol 1 No 4 (2017): November Vol 1 No 3 (2017): August Vol 1, No 3 (2017) Vol 1, No 3 (2017) Vol 1, No 2 (2017) Vol 1, No 2 (2017) Vol 1 No 2 (2017): May Vol 1, No 1 (2017) Vol 1 No 1 (2017): February Vol 1, No 1 (2017) More Issue