cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jalan Prof.Dr. Hamka, Air Tawar, Padang Sumatera Barat, Indonesia
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah pesona PAUD
ISSN : 23378301     EISSN : 26561271     DOI : -
Core Subject : Education,
JURNAL ILMIAH PESONA PAUD began publishing in March 2012 with p-ISSN no 2337-8301 with a frequency of 6 times a year. This journal was re-managed and published twice a year in the printed and electronic versions in 2018. each of which had p ISSN no 2337-8301 and e ISSN no 2656-1271 by the Department of Teacher Education in Padang State Early Childhood Education. As a national journal that has implemented an open access peer-reviewed journal system. Manuscripts that enter through the review process, the results of the review will be informed to the authors of the paper through the Open Journal System (OJS). This journal is dedicated to original articles published in Indonesian and English as a scientific forum for Early Childhood Education studies for lecturers, researchers, reviewers, practitioners, and S1 / S2 / S3 students.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 1 (2019)" : 5 Documents clear
Pengaruh Media Sand Paper Letter terhadap Kemampuan Mengenal Huruf Anak di TK Islam Budi Mulia Padang Rahmadani, Fita; Suryana, Dadan; Hartati, Sri
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 6, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (770.373 KB) | DOI: 10.24036/104545

Abstract

Pengetahuan tentang huruf bagi anak bagi anak 4-5 tahun sangat penting untuk proses membaca  dan menulis. Untuk merealisasikan pembelajaran mengenal huruf di perlukan media yang sesuai dengan karakteristik perkembangan anak .Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media Sandpaper letter  terhadap kemampuan mengenal huruf anak usia 4-5 tahun. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif yang berbentuk quasi eksperimen. Berdasarkan analisis data di peroleh hasil penelitian yang dilakukan di Taman Kanak-kanak Islam Budi Mulia Padang dengan rata-rata hasil kemampuan mengenal huruf anak kelas eksperimen (A1) yang dilakukan dengan media sandpaper letter lebih tinggi dibandingkan anak di kelas kontrol (A2) yang dilakukan dengan media kartu huruf yaitu 78,25 kelas eksperimen dan dikelas kontrol adalah 71,25. Dengan demikian media sandpaper letter terbukti berpengaruh terhadap kemampuan membaca anak di Taman Kanak-kanak Islam Budi Mulia Padang. Dimana pada kelas eksperimen anak dapat mencapai nilai tertingginya yaitu 93,75 dan sedangkan di kelas control nilai tertinggi anak hanya mencapai 81,25.
Implementasi Pembelajaran Terpadu Model Sequenced Melalui Strategi Deep Thinking Skill untuk Pengembangan Kosakata dan Pemahaman Anak Kelas 2 SD Astari, Tiara
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 6, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (370.623 KB) | DOI: 10.24036/104541

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui implementasi pembelajaran terpadu model sequenced melalui strategi deep thinking skill untuk mengembangkan kosakata dan pemahaman pada anak kelas 2 SD. Data yang digunakan dalam penelitian tindakan  ini bersifat kualitatif, yang analisisnya dilakukan secara terus menerus selama proses tindakan  melalui wawancara dan hasil catatan lapangan selama penelitian. Subjek penelitian yaitu anak kelas 2 SD yang telah berusia 7 tahun. Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan yang ditunjukkan pada bertambahnya jumlah kosakata dasar dan pemahaman mengenai perilaku baik yang terkait dengan nilai-nilai damai. Data asesmen sebelum tindakan diketahui terdiri dari empat kata dalam satu kalimat, dan belum runtun dalam membangun cerita secara utuh, namun setelah dilakukan menjadi bertambah delapan kata. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan kosakata dan pemahaman anak.
Kelekatan Anak dengan Ibu Bekerja di Era Digital Rahmatunnisa, Sriyanti
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 6, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (377.968 KB) | DOI: 10.24036/104542

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apa ada kelekatan antara anak dengan ibu yang bekerja, siapa yang mengasuh anaknya dan bagaimana cara ibu menjalin kelekatan dengan anak. Metode yang digunakan  dalam penelitian adalah kualitatif single case dengan teknik analisis data Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan walaupun ibu bekerja penuh waktu, tapi tetap menjalin kelekatan  dengan cara video call, kelekatan anak dengan ibu menjadikan anak memiliki perkembangan yang baik ditinjau dari perkembangan aspek fisik- motorik, kognitif, bahasa, sosial-emosional, dan spiritual. Penelitian ini memberikan rekomendasi kepada orang tua agar dapat menjalin kelekatan dengan anak, dengan menggunakan berbagai cara, sehingga ibu dapat tetap menghadirkan diri di hadapan anak untuk memenuhi kebutuhan psikologis dan sosiologs anak sehingga anak. 
Pengaruh Media Gambar Terhadap Kemampuan Bercerita Anak di TK Islam Daud Kholifahtulloh Tabing Padang Lauroza, Suchi Putri; Hartati, Sri
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 6, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (468.955 KB) | DOI: 10.24036/104540

Abstract

Penelitian ini bertujuan  untuk mengetahui seberapa besar pengaruh media gambar terhdap kemampuan bercerita anak di TK Islam Daud Kholifahtulloh Tabing Padang. Penelitian ini  menggunakan metode kuantitatif yang jenis penelitiannya yaitu Quasy Experiment. Hasil penelitian yang dilaksanakan pada kelas eksperimen melalui media gambar memiliki nilai rata-rata lebih tinggi jika dibedakan dengan kelas kontrol dengan buku cerita bergambar. Rata-rata angka yang terdapat pada kelas eksperimen yaitu 78,64 dan hasil rata-rata pada kelas kontrol yaitu 69,79. Hasil analisis data yang sudah di lakukan thitung>ttabel yaitu 2,2868>2,07387. Artinya ditarik kesimpulan bahwa kegiatan bercerita dengan media gambar berpengaruh terhadap kemampuan bercerita anak di TK Islam Daud Kholifahtulloh Tabing Padang tahun ajaran 2018/2019.
Pengaruh Permainan Ular Tangga Kata Besar Modifikasi Terhadap Kemampuan Membaca Anak di Tk Islam Khairaummah Putri, Sri Nanda Amelia
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 6, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.621 KB) | DOI: 10.24036/104538

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh permainan ular tangga kata besar modifikasi terhadap kemampuan membaca anak. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan bentuk pendekatan quasy eksperimen. Dari penelitian yang telah dilakukan didapatkan hasil pada kelas eksperimen yang menggunakan permainan ular tangga kata besar modifikasi mendapatkan rata-rata nilai yang tinggi dimana dapat dibandingkan dengan nilai yang didapati oleh anak-anak yang berada di kelas kontrol yang menggunakan media papan  tulis. Rata-rata kelompok eksperimen adalah 79,16 dan kelompok kontrol dengan rata-rata 70,31. Dari hasil analisis data yang sudah dilakukan bahwa thitung > ttabel,  yaitu  (2,93046 > 2,07387). Maka dari itu dapat ditarik kesimpulan bahwa permainan ular tangga kata besar modifikasi berpengaruh terhadap kemampuan membaca anak  di Taman  Kanak-kanak  Islam Khaira Ummah  Padang.                                                                                                         

Page 1 of 1 | Total Record : 5