cover
Contact Name
Rivo Hasper Dimenta
Contact Email
rivohasperdimenta@ulb.ac.id
Phone
+6281362238917
Journal Mail Official
nukleus@ulb.ac.id
Editorial Address
Jalan Sisingamangaraja No.126 A KM 3.5 Aek Tapa, Bakaran Batu, Rantau Selatan, Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara 21418
Location
Kab. labuhanbatu,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Pembelajaran dan Biologi Nukleus
ISSN : 24429481     EISSN : 26857332     DOI : https://doi.org/10.36987/jpbn
Jurnal Pendidikan Biologi merupakan jurnal elektronik yang merupakan wadah penerbitan artikel penelitian original yang terkait dengan penelitian pendidikan biologi. Jurnal ini dikelola oleh Program Studi Pendidikan Biologidibawah naungan LPPM Universitas Labuhanbatu. Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam setahun pada bulan Maret dan September. Jurnal ini menyajikan hasil penelitian dibidang Pendidikan Biologi dan sains Biologi.
Articles 4 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2018" : 4 Documents clear
PENGARUH METODE PEMBELAJARAN PETA KONSEP (MIND MAPPING) TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS XI PADA MATERI SEL DI MADRASAH ALIYAH SWASTA ISLAMIYAH SUBULUSSALAM SUMBEREJO Simamora, Siti Suharni
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 4, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2018
Publisher : Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v4i1.1114

Abstract

Penelitan ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Metode Pembelajaran Peta Konsep (MindMapping) terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas XI padaMateri SelDi Madrasah Aliyah SwastaIslamiyah Subulussalam Sumberejo T.P 2017/2018. Metode penelitian ini bersifat kuasieksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPA Madrasah AliyahSwasta Islamiyah Subulussalam Sumberejo Tahun Pembelajaran 2017-2018 yang berjumlahtotal 62 siswa yang terbagi ke dalam 2 kelas paralel. Sampel dalam penelitian ini merupakanpopulasi penelitian. Desain penelitian ini adalah pretest-posttest control group design, yaitu:Kelas pertama diajarkan dengan Metode Pembelajaran Peta Konsep (Mind Mapping) jumlah 32siswa, dan kelas kedua diajarkan dengan pembelajaran konvensional, yakni ceramah-tanyajawab jumlah 30 siswa. Instrumen penelitian berupa tes hasil belajar siswa berjumlah 36 soalpilihan berganda yang telah valid. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan uji tdengan melihat perbandingan hasil belajar siswa pada taraf signifikan α = 0,05. Hasil penelitianini diperoleh bahwa: Terdapat terdapat Pengaruh Metode Pembelajaran Peta Konsep (MindMapping) terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa padaMateri Sel Di Madrasah Aliyah SwastaIslamiyah Subulussalam Sumberejo, yaitu: hasil belajar siswa yang diajarkan dengan MetodePembelajaran Peta Konsep (Mind Mapping) dengan nilai rata-rata hasil belajar siswa sebesar =77,18 lebih baik dibanding dengan hasil belajar siswa yang diajarkan dengan pembelajarankonvensional dengan nilai rata-rata hasil belajar siswa sebesar = 67,75.
DISTRIBUSI SPASIAL DAN KARAKTERISTIK HABITAT UDANG KELONG (Penaeus indicus) PADA PERAIRAN EKOSISTEM MANGROVE SICANANG-BELAWAN, SUMATERA UTARA Dimenta, Rivo Hasper; Machrizal, Rusdi; Khairul, Khairul
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 4, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2018
Publisher : Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v4i1.1317

Abstract

Perairan ekosistem mangrove Sicanang-Belawan merupakan salah satu wilayah pasang-surut yang dipengaruhi oleh arus dari sungai Belawan dan arus laut pantai timur Sumatera yang mempengaruhi adanya perbedaan karakteristik habitat yang berdampak pada sebaran kelimpahan udang kelong (P. indicus). Penelitian bertujuan untuk mengetahui distribusi spasial dan karakteristik habitat udang kelong menerapkan metode deskriptif. Pengambilan sampel dilakukan pada bulan September - November 2017 di sekitar perairan ekosistem mangrove Sicanang-Belawan. Alat tangkap udang menggunakan jaring ambai berbahan nilon polyfilament. Stasiun pengamatan ditentukan menggunakan metode purposive random sampling. Analisa data menggunakan metode statitik multivariabel yang didasarkan pada Analisis Komponen Utama (Principal Component Analysis, PCA) dan Analisis Korelasi (Corresponden Analysis, CA). Hasil analisis PCA menunjukkan bahwa parameter lingkungan membentuk pengelompokkan yang mampu menggambarkan karakteristik habitat udang kelong (P. indicus). Habitat dikelompokan menjadi tiga kelompok karakter, yaitu kelompok habitat dekat daratan (asosiasi stasiun 1, 4 dan 5), kelompok habitat dekat estuaria (asosiasi stasiun 2), dan kelompok habitat dekat aliran sungai besar Belawan (asosiasi stasiun 3). Hasil analisis CA menunjukkan bahwa letak lokasi sampling terbukti mempengaruhi pengelompokkan dari distribusi populasi udang kelong (P.indicus) berdasarkan ukuran, jenis kelamin dan tingkat kematangan gonadnya
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN MIND MAPPING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI KINGDOM PLANTAE DI KELAS X SMA NEGERI 2 RANTAU UTARA Gultom, Maharani
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 4, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2018
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v4i1.1115

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh hasil belajar biologi siswa dengan penggunaan model pembelajaran Mind Mapping pada materi pokok Kingdom Plantae di Kelas X IPA SMA Negeri 2 Rantau Utara Tahun Pembelajaran 2016/2017. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MIA SMA Negeri 2 Rantau Utara Tahun Pembelajaran 2016/2017.
Analisis Pemahaman Orientasi Pendidikan Seks di Kalangan Siswa Chastanti, Ika; Lestari, Widya
JURNAL PEMBELAJARAN DAN BIOLOGI NUKLEUS Vol 4, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2018
Publisher : Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpbn.v4i1.1116

Abstract

Pendidikan seks merupakan salah satu untuk mengurangi dan mencegah penyakit seks. Pendidikan seks dapat diterapkan dalam kurikulum, biologi merupakan salah satu pembelajaran yang dapat dilakukan untuk menambah pengetahuan seks kepada siswa. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Pengambilan data dilakukan dengan melakukan In-depth Interview kepada guru dan siswa dan memberikan kuesioner untuk mengetahui pengetahuan seks siswa. Teknik pengambilan sampling dilakukan dengan metode Purposive Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa masih banyak yang belum memahami mengenai seks, dan pubertas antara laki-laki dan perempuan. Pendidikan seks sudah diajarkan melalui pembelajaran biologi tetapi belum sepenuhnya diterapkan karena guru masih belum memahami mengenai pendidikan seks.

Page 1 of 1 | Total Record : 4


Filter by Year

2018 2018


Filter By Issues
All Issue Vol 11, No 3: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2025 Vol 11, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus June 2025 Vol 11, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus March 2025 Vol 10, No 1 (2024): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus March 2024 Vol 10, No 3: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus November 2024 Vol 10, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus July 2024 Vol 10, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus March 2024 Vol 9, No 3 (2023): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus November 2023 Vol 9, No 2 (2023): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus July 2023 Vol 9, No 1 (2023): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus March 2023 Vol 9, No 3: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus November 2023 Vol 9, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus July 2023 Vol 9, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus March 2023 Vol 8, No 3 (2022): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus November 2022 Vol 8, No 2 (2022): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Juli 2022 Vol 8, No 1 (2022): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2022 Vol 8, No 3: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus November 2022 Vol 8, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Juli 2022 Vol 8, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2022 Vol 7, No 2 (2021): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2021 Vol 7, No 1 (2021): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2021 Vol 7, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2021 Vol 7, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2021 Vol 6, No 2 (2020): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2020 Vol 6, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2020 Vol 6, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2020 Vol 5, No 2 (2019): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2019 Vol 5, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus September 2019 Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Vol 5, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Maret 2019 Vol 4, No 1 (2018): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2018 Vol 4, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2018 Vol 4, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2018 Vol 3, No 2 (2017): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2017 Vol 3, No 1 (2017): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2017 Vol 3, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2017 Vol 3, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2017 Vol 2, No 2 (2016): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2016 Vol 2, No 1 (2016): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2016 Vol 2, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2016 Vol 2, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2016 Vol 1, No 2 (2015): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2015 Vol 1, No 1 (2015): Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2015 Vol 1, No 2: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Agustus 2015 Vol 1, No 1: Jurnal Pembelajaran Dan Biologi Nukleus Februari 2015 More Issue