cover
Contact Name
Widiya Astuti Alam Sur
Contact Email
widiyasur@politala.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jra.politala@politala.ac.id
Editorial Address
Jl. Ahmad Yani Km. 6 Panggung Pelaihari Kab.Tanah Laut 70815
Location
Kab. tanah laut,
Kalimantan selatan
INDONESIA
Jurnal Riset Akuntansi Politala
ISSN : 27154610     EISSN : 26567652     DOI : https://doi.org/10.34128/jra
Core Subject : Economy,
Jurnal Riset Akuntansi merupakan media yang diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi Politeknik Negeri Tanah Laut dan mempublikasikan hasil-hasil penelitian dalam bidang akuntansi yang meliputi riset akuntansi, studi ekonomi, manajemen, bisnis, dan keuangan. Jurnal Riset Akuntansi terbit secara berkala pada bulan Juni dan Desember setiap tahunnya. Segala artikel yang disajikan merupakan hasil dari penelitian, gagasan konseptual serta review yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya. Jurnal Riset Akuntansi yang dikelola oleh Program Studi Akuntansi Politeknik Negeri Tanah Laut telah diterbitkan secara online dan dalam versi cetak. Kedepannya diharapkan dapat menjadi jurnal yang terakreditasi secara nasional maupun internasional.
Articles 203 Documents
UPAYA MENINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN PERPUSTAKAAN DI POLITEKNIK NEGERI TANAH LAUT Hamidah, Hamidah
Jurnal Riset Akuntansi Politala Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian bagi Masyarakat Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (633.988 KB) | DOI: 10.34128/jra.v1i1.4

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kualitas layanan perpustakaan di Politeknik Negeri Tanah Laut dan untuk menentukan upaya yang tepat dalam meningkatkan kualitas pelayananperpustakaan di Politeknik Negeri Tanah Laut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalahLibQual+? yaitu suatu metode untuk mengukur kualitas layanan perpustakaan berdasarkan tiga dimensi yang dijadikan indi kator pengukuran yaitu Affect of service (Sikap dan kemampuan petugas dalam melayanipemustaka), Information Control (Ketersediaan koleksi dan kemudahan akses informasi) dan Library as Place(Perpustakaan sebagai sebuah tempat). Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara umum kualitas layanan di Perpustakaan PoliteknikNegeri Tanah Laut masih dalam batas zona toleransi atau dinyatakan baik Hal ini dibuktikan bahwa nilai rata-rata harapan minimum yaitu 4,53 dan nilai rata-rata persepsi adalah 5,33, sedangkan nilai rata-rata harapan yang diinginkan (desired) yaitu 6,18. Dengan demikian dapat diketahui bahwa nilai rata-rata persepsi lebih tinggi dariharapan minimum, sehingga diperoleh nilai kesenjangan AG (Adequacy Gap) positif yaitu 0,79 dan nilai SG (Superiority Gap) sebesar ? 0,85.
Penerapan Sistem Informasi Akuntansi pada UKM (Avankreasi Sasirangan di Banjarmasin) Yousida, Imawati; Lestari, Tina
Jurnal Riset Akuntansi Politala Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Riset Akuntansi Politala
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian bagi Masyarakat Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (211.283 KB) | DOI: 10.34128/jra.v2i2.23

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada UKM Avankreasi Sasirangan di Banjarmasin. Tujuan penelitian mendesain sistem akuntansi penerimaan dan pengeluaran kas yang dapat diaplikasikan pada komputer untuk memudahkan dalam penyusunan laporan keuangan. Jenis penelitian  ini merupakan jenis penelitian desktiktif dengan menggunakan teknik pengumpulan data dengan metode riset lapangan. Hasil penelitian pada UKM Avankreasi Sasirangan selama ini belum ada perancangan sistem informasi akuntansi secara komputerisasi.  UKM Avankreasi Sasirangan melakukan sistem pencatatan sederhana yaitu sistem pencatatan penerimaan kas, pengeluaran dan penjualan secara sederhana.  UKM Avankreasi Sasirangan harus melakukan perubahan dengan melakukan perancangan sistem informasi akuntansi secara manual dan  komputerisasi agar dapat menjadi lebih baik dalam pelaksanaan transaksi keuangan dan laporan keuangan. UKM Avankreasi Sasirangan dalam mengatasi kesulitan menyusun laporan keuangan harus memulai melakukan perancangan sistem akuntansi keuangan dengan  membuat desain sistem informasi akuntansi berbasis komputerisasi  dan manual  yang disarankan terkait  penyajian laporan keuangan  menurut  SAK-ETAP (2009).
Analisis Pengaruh Jumlah Keberangkatan Penumpang di Bandara Pada Penerbangan Domestik dan Internasional di Indonesia Ikhsan, M. Taufik; Rusadi, Dedi; Ghalih, Muhammad
Jurnal Riset Akuntansi Politala Vol 2 No 1 (2019)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian bagi Masyarakat Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (192.147 KB) | DOI: 10.34128/jra.v2i1.11

Abstract

Pengaruh jumlah keberangkatan penumpang yang terdapat di bandara utama dengan penerbangan domestik dan internasional di Indonesia semakin meningkat dari tahun ke tahun karena memberikan kemudahan, kenyamanan, dan keamanan dalam suatu perjalanan jauh. Untuk menentukan nilai efesien pada bandara utama yang berpengaruh terhadap peningkatan jumlah penumpang menggunakan metode DEA (Data Envelopment Analysis) dengan salah satu model yang sering digunakan yaitu CCR (Charles, Cooper, dan Rhodes). Metode ini merupakan alat atau metode yang digunakan untuk mengetahui tingkat efesiensi suatu nilai dengan memasukkan input yang digunakan untuk menghasilkan output yang telah diolah. Data yang digunakan yaitu data statistik berupa jumlah penumpang keberangkatan pada penerbangan domestik dan internasional pada 5 bandara utama yang terdapat di Indonesia selama bulan Januari sampai Desember tahun 2017 berdasarkan metode DEA dengan model CCR dan SBM. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dengan model CCR dan SBM yaitu Bandara kode CGK.A memiliki nilai efesiensi yang tinggi sebagai peringkat 1 karena jumlah penumpang berangkat yang melakukan penerbangan pada bandara tersebut berjumlah 22.285.684 pengguna jasa angkutan udara. Hal ini terjadi karena pengaruh tax airport dan jumlah pergerakan pesawat yang hampir terjadi dalam setiap waktu
ANALISIS EFISIENSI SAHAM PERUSAHAAN FARMASI DI INDONESIA MENGGUNAKAN METODE DEA SOLVER DENGAN MODEL CCR DAN SBM Pebriana, Rina; Kamil, Insan; Ashariputra, Muhammad Agus
Jurnal Riset Akuntansi Politala Vol 1 No 2 (2018)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian bagi Masyarakat Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (288.925 KB)

Abstract

Penelitian ini menggunakan metode Data Empelopment Analysis (DEA) yang merupakan sebuah metode kuantitatif non parametik yang dapat digunakan untuk menganalisis kinerja ataupun untuk menilai tingkat efisiensi dan membandingkannya dari setiap Decision Making Unit (DMU). DMU dinyatakan sudah mencapai tingkat efisiensi relatif jika sudah mencapai nilai 1 atau 100% dan semakin tidak efisiensi jika semakin jauh dari nilai 1 atau 100%. Penelitian ini untuk menganalisis efisiensi perusahaan farmasi di Indonesia menggunakan metode DEA dengan model CCR dan SBM dikarenakan pada saat ini perkembangan sektor obat-obatan sangat pesat dan produksi di Indonesia semakin meningkat. Model CCR atau (Charner, Cooper, dan Rhodes) dan model SBM (Slacks Based Measure) dimana metode DEA Solver ini biasanya digunakan untuk menilai tingkat efisiensi relatif dengan terlebih dahulu menentukan karakteristik dari setiap katagori atau DMU tersebut.
AKUNTABILITAS PENGELOLAAN KEUANGAN DESA DI DESA BENUA TENGAH Machfiroh, Ines Saraswati
Jurnal Riset Akuntansi Politala Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian bagi Masyarakat Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (336.941 KB) | DOI: 10.34128/jra.v1i1.5

Abstract

Akuntabilitas adalah kewajiban untuk memberikan pertanggung-jawaban atau menjawab dan menerangkan kinerja serta tindakan seseorang / pimpinan suatu unit organisasi kepada pihak yang memiliki hak atau yang berwenang meminta pertanggungjawaban. Akuntabilitas dalam pemerintah desa smelibatkan kemampuan pemerintah desa untuk mempertanggungjawabkan kegiatan yang dilaksanakan dalam kaitannya dengan masalah pembangunan dan pemerintahan desa (Sumpeno; 2011:222). Pertanggungjawaban yang dimaksud adalah masalah finansial yang terdapat dalam Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) dengan Pendapatan Asli Desa (PADes), Alokasi Dana Desa (ADD), dan Dana Desa (DD) termasuk komponen di dalamnya. Peraturan Menteri dalam Negeri (Permendagri) 113 tahun 2014 tentang pengelolaan keuangan desa menjelaskan bahwa Keuangan Desa adalah semua hak dan kewajiban desa yang dapat dinilai dengan uang serta segala sesuatu berupa uang dan barang yang berhubungan dengan peaksanaan hak dan kewajiban desa. Keuangan desa dikelola berdasarkan asas-asas transparan, akuntabel, partisipatif serta dilakukan dengan tertib dan disiplin anggaran. Namun dari temuan hasil survei tentang praktik pengelolaan keuangan desa oleh Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) menunjukkan bahwa masih diperlukan pembinaan dan pengawasan terhadap pemerintah desa dalam pengelolaan keuangan desa agar akuntabilitas pengelolaan keuangan desa dapat berjalan dengan baik sehingga Good Local Government dapat tercapai. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif dan rancangan penelitian yang digunakan adalah menggunakan pendekatan penelitian deskriptif kualitatif. Hasil dan simpulan dari penelitian ini menyatakan bahwa pengelolaan keuangan desa di Desa Benua Tengah yakni dari tahap perencanaan, pelaksanaan, penatausahaan, pelaporan dan pertanggungjawaban menunjukkan sudah dikelola secara accountable. Meskipun dalam memuwujudkan akuntabilitas tersebut masih ada beberapa kendala teknis, seperti terjadinya keterlambatan pencairan anggaran, kemampuan Sumber Daya Manusia yang terbatas, pendampingan desa yang kurang maksimal serta adanya pemahaman yang tidak sama antara desa dengan pemerintah daerah terhadap beberapa alokasi pengeluaran anggaran untuk kegiatan desa.
Pengaruh Gaya Kepemimpinan terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Perkebunan Nusantara XIII Unit Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Pelaihari Iswanto, Toto
Jurnal Riset Akuntansi Politala Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Riset Akuntansi Politala
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian bagi Masyarakat Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (466.803 KB) | DOI: 10.34128/jra.v2i2.25

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan PT. Perkebunan Nusantara XIII Unit Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Pelaihari. Pengujian hipotesis dilakukan untuk melihat hubungan sebab akibat antara variabel dependen berupa kinerja Karyawan, dengan variabel independen berupa gaya kepemimpinan. Penelitian dilakukan terhadap 60 orang karyawan PT. Perkebunan Nusantara XIII Unit Unit Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Pelaihari. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan PT. Perkebunan Nusantara XIII Unit Unit Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Pelaihari.
Studi Kasus Produksi Sawit terhadap Luas Lahan Pulau Sumatera Menggunakan Metode DEA Rahmawati, Neng Ayu; Damayani, Elma; Gautama, Muhammad Shapiq
Jurnal Riset Akuntansi Politala Vol 2 No 1 (2019)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian bagi Masyarakat Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (404.872 KB) | DOI: 10.34128/jra.v2i1.12

Abstract

Kelapa sawit adalah komoditi terbesar yang ada di Indonesia dan penghasil minyak nabati yang unggul. Pada tahun 2012-2017 produksi kelapa sawit untuk wilayah pulau Sumatera mengalami perkembangan pesat. Hal ini sejalan dengan luas lahan yang ada di Pulau Sumatera. Riset ini bertujuan untuk mengetahui jumlah produksi sawit terhadap luas lahan yang ada di pulau Sumatera. Kegiatan ini juga bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi produksi kelapa sawit. Jadi, analisis ini menghasilkan bahwa dari 10 provinsi yang ada di pulau Sumatera, 5 diantaranya sudah mencapai tingkat efisiensi. Sedangkan 5 yang lainnya belum mencapai tingkat efisiensi. Provinsi yang efisien diantaranya adalah Bengkulu, Kepulauan Riau, Kepulauan Bangka Belitung, Riau, dan Sumatera Utara. Produksi ini akan semakin bertambah dengan mengunakan analisis Data Envelopment Analysis (DEA). DEA merupakan suatu alat ukur untuk menghitung tingkat efisiensi suatu data. Informasi yang didapatkan adalah informasi esensial serta sekunder. Model DEA yang digunakan adalah model CCR Primal. Analisis menggunakan metode ini untuk memberikan gambaran tentang perkembangan sawit untuk kedepannya. Sehingga memudahkan dalam pengambilan keputusan untuk produksi Kelapa Sawit kedepannya.
Pengetahuan Karyawan Terhadap Penyajian Laporan Keuangan Pada Lembaga Keuangan Syariah Di Banjarmasin Ali, Abdul Muta; Nurani, Muhammad Fahmi
Jurnal Riset Akuntansi Politala Vol 1 No 2 (2018)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian bagi Masyarakat Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (343.429 KB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya kendala dalam pelaksanaan pencatatan akuntansi oleh karyawan di BMT/Koperasi Syariah. Lembaga yang bebentuk syariah telah memiliki karyawan yang sesuai dalam bekerja di bidangnya atau tidak.Khususnya di dalam prosedur penyajian laporan keuangan.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan karyawan terhadap prosedur penyajian laporan keuangan pada lembaga keuangan syariah yang ada di sekitar Banjarmasin. karyawan mengetahui tentang prosedur penyajian laporan keuangan dengan di dukung apa sehinga dapat mengetahui penyajian laporan keuangan.Penelitian ini merupakan penelitian diskriptif kualitatif dengan metode kuisiuner dan dokumentasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research)penelitian ini menghasilkan temuan-temuan mengenai pengetahuan karyawan terhadap prosedur penyajian laporan keuangan syariah di banjarmasin sudah mengetahui secara istimewa dengan terjawabnya semua jawaban dengan nilai presentase 81% - 100% yang di dapat oleh 4 responden / 66 % responden dan predikat baik begitu juga pada pengetahuan tentang prosedur penyajian laporan keuangan 2 responden / 33% responden karyawan atau pengelola keuangan sudah mengetahui secara baik dengan nilai presentase 61% - 80%. Pengetahuan karyawan atau pengelola keuangan megetahui secara istimewa dan baik di dukung oleh latar belakang pendidikan, pelatihan-pelatihan, dan lama pengalaman kerja pada lembaga tersebut.
PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI P ADA CV . CAHAY A CORN SEJA TI KOT A PELAIHARI Sari, Latifah Ayu Rahmana
Jurnal Riset Akuntansi Politala Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian bagi Masyarakat Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (473.742 KB) | DOI: 10.34128/jra.v1i1.6

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pentingnya penentuan harga pokok produksi pada sebuah perusahaan manufaktur dan pengaruh penentuan harga pokok produksi terhadap produktifitas pada perusahaantersebut atau tidak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis deskriptif. Penelitian dilakukan di kantor produksi CV . Cahaya Corn Sejati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penentuan harga pokok produksi dengan perhitungan perusahaan jauh lebih kecil daripada penentuan harga pokok produksi yang menggunakan metode full costing. Perhitungan harga pokok produksi dengan menggunakan metode full costingmerupakan metode biaya yang timbul dari adanya produksi di perhitungkan dengan semua biaya pokok dan lain lain, maka didapatlah biaya produksi yang mencakup semua elemen biaya yang timbul dari adanya produks i.
Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional dan Gaya Kepemimpinan Transaksional terhadap Kinerja Organisasi (Studi Pada Kantor Pegawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Banjarmasin) Yanti, Nofarina Maulida
Jurnal Riset Akuntansi Politala Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Riset Akuntansi Politala
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian bagi Masyarakat Politeknik Negeri Tanah Laut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (175.886 KB) | DOI: 10.34128/jra.v2i2.28

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan transformasional dan gaya kepemimpinan transaksional terhadap kinerja organisasi pada Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Banjarmasin. Metode penelitian dengan menggunakan skala likert dan pengukuran variabel menggunakan SPSS dengan mitode regresi linier berganda. Jumlah sampel 31 pegawai dari populasi 63 pegawai dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa gaya kepemimpinan transformasional dan gaya kepemimpinan transaksional berpengaruh  positif dan siqnifikan terhadap kinerja organisasi secara simulatan sedangkankan gaya kepemimpinan transformasional secara parsial berpengaruh positif dan siqnifikan terhadap kinerja organisasi tetapi gaya kepemimpinan transaksional secara parsial tidak berpengaruh terhadap kinerja organisasi.

Page 2 of 21 | Total Record : 203