cover
Contact Name
Ahmad Rizal Sultan
Contact Email
-
Phone
+62411585367
Journal Mail Official
jurnal-elektrika@poliupg.ac.id
Editorial Address
Jurusan Teknik Elektro Kampus 2 Moncongloe Jl. Tamalanrea Raya (BTP) Makassar 90245
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Teknologi Elekterika
ISSN : 14128764     EISSN : 26560143     DOI : http://dx.doi.org/10.31963/elekterika
Jurnal Teknologi Elekterika: Jurnal penelitian PNUP sebagai wadah komunikasi ilmiah antar akademisi, peneliti dan praktisi dalam menyebarluaskan hasil penelitian bidang rumpun elektro dan informatika yaitu teknik listrik, energi, elektronika, kontrol, telekomunikasi, komputer dan jaringan, dan Multimedia.
Articles 179 Documents
Analisa Gangguan Gardu Distribusi GT.PUN 03 Perumahan Griya Panakukang Indal Jalan Herstasning Barat FITA NOVIANTI
Jurnal Teknologi Elekterika Vol 16, No 2 (2019): Nopember
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31963/elekterika.v3i2.1557

Abstract

AbstrakGardu distribusi merupakan salah satu komponen dari suatu sistem distribusi PLN yang berfungsi untuk menghubungkan jaringan ke konsumen atau untuk mendistribusikan tenaga listrik pada konsumen atau pelanggan, baik itu pelanggan tegangan menengah maupun pelanggan tegangan rendah. Bila terjadi arus lebih pada saluran distribusi dapat menyebabkan kerusakan pada alat-alat listrik karena jika arus kerja bertambah melampaui kapasitas yang ditentukan dan proteksi tidak efektif, maka akan terjadi gangguan dan akan mengakibatkan kerusakan isolasi. Adapun langkah yang dilakukan oleh penulis yaitu dengan pengambilan data menggunakan metode survei, wawancara,observasi dan studi literatur. Penelitian ini difokuskan pada gardu distribusi GT.PUN 03 di perumahan griya panakukang jalan hertasning barat dengan analisis data yang diperoleh menggunakan beberapa persamaan dasar. Dari hasil analisis diketahui penyebab terjadinya terjadinya pemadaman di sebabkan pada Fuse Cut Out yang digunakan pada transformator GT.PUN 03 melampaui dari kapasitas transformator dan NH Fuse yang tidak sesuai dengan spesifikasi transformator sehingga tidak bekerja sebagaimana mestinya mengakibatkan fuse cut out yang berkerja yaitu dengan putusnya fuselink. Keywords:  Gardu distribusi, Fuse Cut Out, Fuse Link, NH Fuse
Perbandingan Sistem Proteksi Generator SWD Dengan Generator Mitsubishi Di Unit PLTD Tello Kurniati naim
Jurnal Teknologi Elekterika Vol 15, No 2 (2018): Nopember
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31963/elekterika.v2i2.2016

Abstract

Sistem proteksi banyak digunakan pada perangkat-perangkat kelistrikan. Sistem proteksi diharapkan dapat menjaga perangkat-perangkat dari gangguan-gangguan yang dapat mengakibatkan kesalahan kerja maupun kerusakan. PLTD Tello smenggunakan generator SWD dan generator Mitsubishi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis spesifikasi rele proteksi yang digunakan pada generator SWD dan generator Mitsubishi di Unit PLTD Tello, menganalisis jenis gangguan yang sering terjadi pada sistem proteksi generator  SWD dan generator Mitsubishi di PLTD Tello dan menganalisis  perbandingan yang ada pada sistem proteksi generator SWD dengan generator Mitsubishi di Unit PLTD Tello.Metode penelitian yang dilakukan yaitu Data yang diperoleh akan diolah dan dianalisis. Adapun nilai yang didapatkan selama penelitian akan diolah secara matematis sesuai standar yang diperoleh dari rekomendasi sistem proteksi yang dikeluarkan oleh PT. PLN (Persero) PLTD Tello dan berlaku untuk waktu tersebut. Relay proteksi generator SWD PLTD Tello PT.PLN (Persero) terdiri dari 7 proteksi.Sedangkan pada Relay proteksi generator Mitsubishi PLTD Tello PT. PLN (Persero) terdiri dari 12 proteksi. Pada tahun 2015, terjadi gangguan pada generator Mitsubishi yang menyebabkan differensial relay bekerja. Pada tahun 2016, terjadi gangguan pada Generator SWD yang menyebabkan over voltage relay bekerja.
Sampul Jurnal Elekterika No 1, Vol 2 sampul sampul
Jurnal Teknologi Elekterika Vol 15, No 1 (2018): Mei
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31963/elekterika.v2i1.2104

Abstract

Jurnal Elekterika No 1, Vol 2
TeMP (Tempat Sampah Pintar):Alat Monitoring dan Pendeteksi Kelembaban Sampah Berbasis Mikrokontroller Syahrir Syahrir; Muhajir Saad; Asriani Asriani; , Erika Rachma Aprilia
Jurnal Teknologi Elekterika Vol 16, No 1 (2019): Mei
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31963/elekterika.v3i1.2013

Abstract

Pengangkutan sampah di Makassar saat ini dilakukan oleh pihak pemerintah kota dan sebuah perusahaan pengelola sampah berbasis aplikasi yaitu PT Mall Sampah Indonesia. Namun masih ditemukan kendala-kendala yang menghambat pengelolaan sampah seperti waktu pengangkutan sampah yang tidak teratur dan jenis sampah yang tidak sesuai pada pengelolaan sampah seperti waktu pengangkutan sampah yang tidak teratur dan jenis sampah yang tidak sesuai pada tempatnya. Berdasarkan masalah tersebut maka penulis merancang sebuah alat yang mampu menjadi solusi dari masalah tersebut. Alat ini menggunakan sensor ultrasonik berbasis mikrokontroler yang diberi nama TeMP(Tempat Sampah Pintar). Penerapan teknologi IoT ini digunakan untuk memudahkan pengepul dari pihak mitra untuk mengambil sampah jika tempat sampah hampir penuh sehingga pengambilan sampah lebih terkontrol. Tempat sampah pintar ini dapat mendeteksi kelembaban sampah.
Analisis Susut Daya Dan Energi Pada Jaringan Distribusi Di Pt. Pln (Persero) Rayon Panakkukang REZKY CYNTHIA DEWI SARIKIN
Jurnal Teknologi Elekterika Vol 16, No 1 (2019): Mei
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31963/elekterika.v3i1.1575

Abstract

AbstractAnalisis Susut Daya dan Energi Pada Jaringan Distribusi di PT. PLN (Persero) Rayon Panakkukang dengan rumusan masalah, berapa besar susut daya dan energy yang hilang pada penghantar jaringan distribusi Penyulang Perumnas di PT. PLN (Persero) Rayon Panakkukang dan berapa besar biaya yang hilang yang ditanggung oleh PLN. Sistem distribusi merupakan bagian dari sistem tenaga listrik, dimana berguna untuk menyalurkan tenaga listrik dari sumber daya listrik besar (Bulk Power Source) sampai ke konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung besar susut daya dan energi yang hilang pada penghantar jaringan distribusi Penyulang Perumnas serta mengetahui perkiraan besar kerugian yang ditanggung oleh PLN pada Penyulang Perumnas.Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni untuk data primer dengan metode observasi,, metode wawancara, dan untuk data sekunder yakni menggunakan metode literatur. Setelah data-data dikumpulkan maka selanjutnya diolah dengan menganalisis menggunakan persamaan yang ada. Ladasan teori yang digunakan adalah Rugi Daya, teori Perhitungan Rugi-Rugi Daya (Losses) dan Rugi Energi serta Perkiraan Kerugian Dana.Berdasarkan analisa data yang telah dilakukan pada 30 unit transformator distribusi pada Penyulang Perumnas dapat disimpulkan bahwa terjadi Penyusutan Daya sebesar 4,806.70 kW dan Rugi Energi sebesar 720,974,174.6 Wh yang disebabkan oleh besarnya arus yang diterima transformator pada ssaat beroperasi. Dengan penggantian kapasitor transformator yang sesuai dengan standar yang berlaku akan meminimalisir terjadinya hal tersebutKeywords: Susut Daya, Susut Energi, Kerugian Akibat Susut Daya, Penyulang Transformator Distribusi.
SISTEM PROTEKSI MOTOR INDUKSI TERHADAP KETIDAKSTABILAN TEGANGAN DAN PANAS MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER ATmega8535 Hatma Rudito; Andi Muis; Purwito Purwito
Jurnal Teknologi Elekterika Vol 15, No 1 (2018): Mei
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31963/elekterika.v2i1.2099

Abstract

Sistim proteksi motor induksi 1 & 3 phasa terhadap ketidakstabilan tegangan dan panas bertujuan untuk memproteksi motor induksi dari ketidakstabilan tegangan dan panas yang berlebih. Penilitian ini dilakukan di kampus Politeknik Negeri Ujung Pandang.Mikrokontroller ATmega8535 sebagai kontroler dalam mendeteksi gangguan.Range setting tegangan dan trip time diprogram menggunakan bahasa C dan tegangan serta suhu motor ditampilkan ke LCD.Sebagai sensor tegangan menggunakan trafo tegangan dilengkapi dengan rangkaian penyearah dan pembagi tegangan, sedangkan untuk sensor suhu mengunakan IC LM35.Pengujian alat ini dilakukan dengan memberi  gangguan ketidakseimbangan tegangan dan panas yang berlebih. Dari data-data yang didapatkan bahwa mikrokontroler dapat digunakan untuk mematikan supply motor induksi 3 phasa sebesar 3% dan suhu sebesar 87,5oC.
Sampul Jurnal Elekterika No 1, Vol 3 sampul sampul
Jurnal Teknologi Elekterika Vol 16, No 1 (2019): Mei
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sampul
Analisis Sistem Proteksi Overcurrent Relay Pembangkit Listrik Tenaga Uap Pt. Makassar Tene A. Anugrah Shafar; Sharma Thaha; Ahmad Gaffar
Jurnal Teknologi Elekterika Vol 16, No 2 (2019): Nopember
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31963/elekterika.v3i2.1539

Abstract

Analisis sistem proteksi overcuurent relay merupakan penelitian yang dilakukan untuk mengetahui besar nilai arus hubung singkat 3 phasa yang terjadi di setiap bus atau titik. Dengan mengetahui nilai arus hubung singkat 3 phasa, penulis dapat menentukan setting yang tepat pada overcurrent relay dalam menangani gangguan hubung singkat yang terjadi serta alur koordinasi yang dilakukan oleh setiap relay. Dalam penelitian yang dilakukan di PT. Makassar Tene ini, titik yang diteliti sebagai gangguan yaitu berada pada bus 1, bus 3 dan bus 7. Perhitungan hubung singkat 3 phasa dilakukan dengan metode perhitungan manual dengan menggunakan matriks impedansi dan simulasi menggunakan Digsilent Powerfactory 15.1.  Hasil perhitungan manual diperoleh arus pada bus 1 sebesar 2,06 kA, bus 3 sebesar 4,6 kA dan bus 7 sebesar 10,5 kA.  Hasil simulasi Digsilent Powerfactory 15.1 diperoleh arus pada bus 1 sebesar 2,3 kA, bus 3 sebesar 4,9 kA dan bus 7 sebesar 9,6 kA. Berdarkan hasil besaran arus hubung singkat, maka setting pada OCR1 sebesar 53 A, OCR2 sebesar 30,82 A, OCR3 sebesar 809,24 A, OCR6 sebesar 44,04 A dan OCR7 sebesar  924,85 A.  
Process Modeling of Bus Services in a Bus Station A.M Shiddiq Yunus
Jurnal Teknologi Elekterika Vol 15, No 1 (2018): Mei
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31963/elekterika.v2i1.2101

Abstract

Modeling is one important parts in designing a product or a service system. It aims to reduce the cost and minimize the improper of early production/service stage that could be ended by high loss of economic value. Process modeling of bus service is required to obtain proper information regarding number of buses required based on the prediction number of passengers and time consumes. This paper is aimed to investigate the very early stage of bus service modeling using Visual Basic Excel Program. The result shows that the model system that using five inclusive sheets programming for covering the main item in the bus service system is sufficient to represent the real condition in the practical condition.
Sampul Jurnal Elekterika No 2, Vol 16 sampul sampul
Jurnal Teknologi Elekterika Vol 16, No 2 (2019): Nopember
Publisher : Politeknik Negeri Ujung Pandang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

sampul

Page 7 of 18 | Total Record : 179