cover
Contact Name
Muhammad Ikrar Yamin
Contact Email
ikrar@istn.ac.id
Phone
+6221-7866 6955
Journal Mail Official
sinusoida@istn.ac.id
Editorial Address
Jl. Moh. Kahfi II, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan 12630
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Sinusoida: Jurnal Penelitian dan Pengkajian Elektro
ISSN : 14114593     EISSN : 27220222     DOI : -
Sinusoida adalah jurnal ilmiah bidang teknik elektro diterbitkan oleh kampus Institut Sains dan Teknologi Nasional Jakarta yang dikelola oleh program studi Teknik Elektro Sinusoida menerbitkan artikel penelitian dari berbagai topik di bidang elektronika, teknik tenaga listrik, telekomunikasi dan sistem kontrol, termasuk tetapi tidak terbatas pada topik-topik berikut: • Analisis Sistem Tenaga Listrik • Analisa Pembebanan dan Distribusi Tenaga Listrik • Analsisa Keandalan Tenaga Listrik • Sistem Kontrol Konvensional • Sistem Kontrol Modern • Sistem Distribusi Tenaga listrik • Analisa Jaringan listrik • Perancangan jaringan distribusi tenaga listrik • Pembangkit Tenaga Listrik Mikro • Energi Listrik Alternatif Terbarukan • Sistem Informasi dan Komunikasi Data Tenaga Listrik • Sistem Monitoring dan Kontrol Daya Listrik • Penerapan Artificial Intellegence dalam Sistem Kontrol • Robotika • Perancangan atau pembuatan kontrol sistem
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 20 No 3 (2018): Jurnal Penelitian dan Pengkajian Elektro" : 6 Documents clear
PERANCANGAN SISTEM START & PENGAMAN SEPEDA MOTOR VIA SMARTPHONE (ANDROID) BERBASIS ARDUINO NANO Muhammad Afiq; Ariman Ariman
Sinusoida Vol 20 No 3 (2018): Jurnal Penelitian dan Pengkajian Elektro
Publisher : INSTITUT SAINS DAN TEKNOLOGI NASIONAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sepeda motor dan smartphone merupakan 2 barang yang penggunaannya semakin banyak dan mencakup banyak kalangan, namun penggabungan 2 teknologi ini jarang dilakukan oleh produsen sepeda motor dan smartphone. Semakin banyaknya penggunaan sepeda motor berbanding lurus dengan angka pencurian sepeda motor yang juga semakin tinggi, pencurian tidak hanya terjadi ketika kendaraan dalam keadaan parkir juga pada saat kendaraan sedang digunakan (perampasan kendaraan dengan kekerasan/begal). Guna menghindari pencurian dan perampasan sepeda motor maka perlu dibuat sistem pengaman yang sekaligus dapat mengontrol sistem start sepeda motor dari jarak jauh (±10 meter) menggunakan smartphone. Penggunaan Arduino sangat membantu dalam berbagai jenis pekerjaan kontrol ataupun modifikasi kelistrikan karena fungsinya yang luas dan dapat dibuat sesuai dengan keperluan. Dalam proyek akhir ini digunakan Arduino Nano yang terhubung dengan Bluetooth HC-05 dan 4 channel relay. Bluetooth HC-05 sebagai penerima informasi dari Smartphone kemudian informasi di translasi oleh Arduino menuju aktuator akhir yaitu 4 channel relay yang memutuskan dan menyambungkan kunci kontak sepeda motor, saklar start dan saklar rem tangan.
Studi Perencanaan Pusat Listrik Tenaga Surya Off Grid 50 kWp Gusti Ayu Dyah Adnya Pranitha; Nasrun Lubis
Sinusoida Vol 20 No 3 (2018): Jurnal Penelitian dan Pengkajian Elektro
Publisher : INSTITUT SAINS DAN TEKNOLOGI NASIONAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Potensi energi matahari di wilayah Indonesia sangat besar mencapai 4,8 kWh/m2/hari. Rasio elektrifikasi Indonesia pada semester I-2017 baru mencapai 92.79 %. Untuk Wilayah Kalimantan Utara baru 73,48 % yang terlistriki. Desa Long Berang terletak di Kecamatan Mentarang Hulu, Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, tercatat terdapat 300 bangunan rumah yang belum mendapatkan listrik. Pemakaian energi listrik perhari oleh masyarakat sebesar 151,7 kWh/hari. Sistem Pusat Listrik Tenaga Surya di desa Long Berang sebesar 50,4 kWp, direncanakan akan mampu menyuplai listrik ke masyarakat. Sistem PLTS Off Grid dengan sistem AC Coupling tersebut terdiri atas 168 unit modul surya dengan kapasitas 300 Wp, energi tersimpan dalam baterai dengan kapasitas total 808 kWh yang mampu memasok ke beban selama 4 hari. Perencanaan posisi arah hadap modul surya yang ideal ke arah selatan dengan kemiringan 100.
IMPLEMENTASI LINK CAPACITY ADJUSMENT SCHEME UNTUK MENJAGA KINERJA LAYANAN SISTEM JARINGAN FIBER OPTIK Eva Rinawati; Irmayani Irmayani; Poedji Oetomo
Sinusoida Vol 20 No 3 (2018): Jurnal Penelitian dan Pengkajian Elektro
Publisher : INSTITUT SAINS DAN TEKNOLOGI NASIONAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada makalah ini dibahas mengenai Implementasi LCAS (Link Capacity Adjusment Scheme) untuk menjaga kinerja layanan sistem jaringan fiber optik. Proses pengiriman paket sering mengalami kegagalan ataupun gangguan jalur transmisi pada jaringan fiber optik. Oleh karena itu digunakan sistem proteksi yang difungsikan sebagai cadangan (back up) untuk mengatasi kegagalan pada jalur transmisi tersebut, hal ini dilakukan untuk tetap memenuhi kapasitas yang dibutuhkan pelanggan. Namun permasalahannya adalah apabila jalur utama dan proteksi mengalami kegagalan dalam mengirimkan paket dalam waktu yang bersamaan sehingga paket-paket tersebut tidak sampai ke penerima. Untuk tetap menjaga kinerja layanan sistem jaringan fiber optik maka digunakan LCAS. LCAS memiliki kontrol paket yang digunakan untuk mengontrol setiap member dari VCG (virtual concatenation group). Kontrol paket ini digunakan untuk menambah atau mengurangi member dari VCG apabila terjadi kegagalan link. Dari pengambilan data didapatkan bahwa LCAS memiliki peranan penting saat mengirimkan informasi berupa paket data pada jaringan fiber optik dan dapat dilihat hasilnya bahwa ketika tidak terjadi link failure kapasitas yang diterima adalah sebesar 1000 Mbps, pada saat terjadi link failure kapasitas yang diterima sebesar 930 Mbps. Meskipun kapasitasnya berkurang, namun dapat dibuktikan bahwa penggunaan LCAS dapat menjaga kinerja layanan jaringan fiber optik.
Implementasi OTN Pada Sistem Transmisi DWDM S. El Yumin; Mifta Hul Fitri
Sinusoida Vol 20 No 3 (2018): Jurnal Penelitian dan Pengkajian Elektro
Publisher : INSTITUT SAINS DAN TEKNOLOGI NASIONAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Optical Transport Network (OTN) merupakan suatu teknologi yang dapat meningkatkan bandwidth dan realibility (kehandalan) jaringan dengan membangun fungsi – fungsi jaringan ke dalam jaringan optik. Sebuah OTN terdiri dari satu set elemen jaringan optic yang dikoneksikan dengan link serat optic. OTN dapat menyediakan kegunaan dari transport, multiplexing, perutean, manajemen, supervision dan ketahanan dari kanal optic yang membawa sinyal klien.Dalam paper ini, menjelaskan implementasi OTN pada sistem transmisi DWDM.Penilaian kualitas transmisi menggunakan parameter – parameter seperti Optical Signal to Noise Ration (OSNR) dan Bit Error Rate (BER). Hasil dari implementasi OTN ini membuktikan bahwa FEC mampu memperbaiki error yang terjadi sebagai akibat adanya noise, dispersi maupun redaman yang muncul pada saat proses transmisi berlangsung. Hal terpenting dalam pengukuran performance adalah nilai factor Q, karena semakin besar nilai factor Q berarti bit errornya semakin kecil serta performance dari jaringan tersebut semakin baik.
SISTEM PERINGATAN DINI PADA PROSES PENGAWASAN ORANG TUA TERHADAP ANAK DI PUSAT KERAMAIAN BERBASIS MIKROKONTROLER DAN ANDROID Harly Yoga Pamungkas; Rachman Soleman
Sinusoida Vol 20 No 3 (2018): Jurnal Penelitian dan Pengkajian Elektro
Publisher : INSTITUT SAINS DAN TEKNOLOGI NASIONAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada penelitian ini akan dibahas mengenai sistem tentang optimalisasi pengawasan para orang tua terhadap anak terlebih di pusat-pusat keramaian. Sistem ini terdiri dari aplikasi Android yang dapat diinstal di smartphone orang tua dan suatu alat yang disematkan pada ikat pinggang anak. Dalam alat tersebut terdiri dari Mikrokontroler sebagai pengendali dan Output Suara serta LED sebagai keluarannya. Antara Mikrokontroler dengan Smartphone Android terhubung oleh modul Wifi ESP8266. Pada saat anak berada di luar radius yang ditentukan, Output Suara dan LED akan menyala. Bersamaan dengan itu smarphone orang tua akan berdering sebagai isyarat untuk segera mengontrol anaknya. Kelengahan orang tua dan anak di pusat keramaian dapat terhindar dengan menggunakan sistem ini.
SIMULASI FUTURE STATE ARCHITECTURE UNTUK OPTIMALISASI ROUTING TABLE ROUTER RADIO ACCESS NETWORK PADA JARINGAN SERVICE PROVIDER Herdiansyah Herdiansyah; Heru Abrianto
Sinusoida Vol 20 No 3 (2018): Jurnal Penelitian dan Pengkajian Elektro
Publisher : INSTITUT SAINS DAN TEKNOLOGI NASIONAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada makalah ini dibahas simulasi jaringan menggunakan konsep Future State Architecture untuk optimalisasi routing table router Radio Access Network pada jaringan Service Provider. Simulasi jaringan yang dirancang yaitu jaringan sebelum dan setelah konsep Future State Architecture. Simulasi jaringan menggunakan software Unified Network Lab. Hasil yang diinginkan dari simulasi ini adalah informasi rute dan memory usage pada routing table router Radio Access Network jaringan setelah konsep Future State Architecture <30% dari jaringan sebelum konsep Future State Architecture karena besarnya jumlah informasi rute akan mengakibatkan pencarian sebuah rute ketika ingin digunakan menjadi lambat, kemudian proses forwarding data juga semakin lambat dan menguras tenaga memory dan processor sehingga performa router Radio Access Network menjadi semakin berkurang.Dari hasil simulasi jaringan, jumlah informasi rute pada routing table OSPF berkurang sebesar 86% dan jumlah informasi rute pada routing table MP-BGP berkurang sebesar 45% setelah menggunakan konsep Future State Architecture. Sementara itu jumlah memory yang digunakan untuk proses OSPF berkurang sebesar 86% dan yang digunakan untuk proses MP-BGP berkurang sebesar 32% setelah menggunakan konsep Future State Architecture.

Page 1 of 1 | Total Record : 6