cover
Contact Name
Nikmatuniayah
Contact Email
akunbisnispolines3@gmail.com
Phone
+626285848888949
Journal Mail Official
akunbisnispolines3@gmail.com
Editorial Address
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan Politeknik Negeri Semarang Jl. Prof. H. Soedarto, S.H, Tembalang, Semarang, 50275 Jawa Tengah Indoensia
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
JURNAL AKTUAL AKUNTANSI KEUANGAN BISNIS TERAPAN (AKUNBISNIS)
ISSN : 26226529     EISSN : 26551306     DOI : https://doi.org/10.32497/AKUNBISNIS
Core Subject : Economy,
Jurnal Aktual Keuangan Bisnis Terapan atau disingkat AKUNBISNIS adalah Jurnal akuntansi, keuangan, dan bisnis terapan yang merangkum artikel-artikel ilmiah aktual di Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Semarang. AKUNBISNIS merupakan jurnal ilmiah yang mengkaji dan mempublikasikan bidang ilmu yang berkaitan dengan akuntansi, keuangan, dan bisnis berbasis terapan atau hilirisasi penelitian ke masyarakat. Jurnal AKUNBISNIS terbit secara berkala dua kali setahun (Mei dan November).
Articles 146 Documents
PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN DESA PADA DESA LEREP KEC AMATAN UNGARAN BARAT KABUPATEN SEMARANG Primasari Putri Dewi Maharani; Marliyati; Moh. Haris
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan (AKUNBISNIS) Vol. 8 No. 1 (2025): Vol. 8 No. 1 Mei 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesesuaian dalam penyajian laporan keuangan desa dan pemenuhan asas dalam setiap tahapan pengelolaan keuangan desa pada Desa Lerep Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang dengan Permendagri No. 20 Tahun 2018. Data yang digunakan yaitu data kualitatif, data primer dan data sekunder. Pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa penyajian laporan keuangan desa pada Desa Lerep berdasarkan jenis dan komponennya telah sesuai dengan Permendagri No. 20 Tahun 2018. Dalam penerapan asas pengelolaan keuangan desa sudah memenuhi asas partisipatif serta tertib dan disiplin anggaran namun belum sepenuhnya memenuhi asas transparansi dan akuntabilitas karena tidak adanya informasi mengenai pelaksana kegiatan anggaran beserta tim yang melaksanakan kegiatan, tidak adanya tahap pelaporan pada semester pertama dan kurangnya dokumen yang dilaporkan pada tahap pertanggungjawaban.
ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA PENJUALAN TUNAI DI TOKO MURAH REJEKI KABUPATEN KOLAKA Shinta Utamiani; Arnadi Chairunnas; Kartomo
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan (AKUNBISNIS) Vol. 8 No. 1 (2025): Vol. 8 No. 1 Mei 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penerapan sistem informasi akuntansi dalam transaksi penjualan tunai pada Toko Murah Rejeki yang berlokasi di Kabupaten Kolaka. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini bersifat kualitatif, dengan metode pengumpulan data yang meliputi wawancara mendalam, studi dokumentasi, serta observasi langsung di lapangan. Hasil penelitian mengindikasikan bahwa sistem informasi akuntansi penjualan tunai yang diterapkan di Toko Murah Rejeki telah menggunakan tahapan dasar dalam siklus akuntansi. Proses pencatatan melibatkan penggunaan nota penjualan atau bukti transaksi sebagai dokumen awal, dilanjutkan dengan pencatatan ke dalam jurnal umum atau catatan harian, serta adanya pengelolaan transaksi pembelian barang dagangan yang dicatat secara manual. Meskipun pemilik toko memiliki pemahaman yang cukup tentang pentingnya pencatatan keuangan yang akurat, proses penghitungan masih dilakukan secara konvensional menggunakan kalkulator. Namun demikian, tahapan penting dalam siklus akuntansi seperti penggolongan, pengikhtisaran, dan penyusunan laporan keuangan belum diterapkan di toko tersebut.
ANALISIS EFISIENSI BIAYA PERSEDIAAN BAHAN BAKU METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY PADA UKM PRODUKSI TAHU KABUPATEN SEMARANG Lardin Korawijayanti; Siti Arbainah; Nikmatuniayah; Muhammad Rois; Rikawati
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan (AKUNBISNIS) Vol. 8 No. 1 (2025): Vol. 8 No. 1 Mei 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelaksanaan penelitian dimaksudkan untuk mencapai tujuan analisis implementasi model manajemen biaya persediaan bahan baku kedelai pada UKM Kluster Produksi Tahu di Kabupaten Semarang. Penyelesaian penelitian ini menggunakan metode komparasi tabulasi yang digunakan untuk menghitung nilai perbedaan dan efisiensi antara biaya persediaan bahan baku model konvensional dengan biaya persediaan bahan baku (Raw Material Inventory Cost) model Economic Order Quantity. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan metode Economic Order Quantity semua UKM akan memiliki biaya persediaan yang efisien (Inventory Cost Efficiency), terlihat dari selisih biaya persediaan dan nilai efisiensi biaya persediaan. Hal ini terlihat dari selisih biaya persediaan dan nilai efisiensi biaya persediaan. Pada UKM “SM TOFU” terdapat selisih biaya persediaan sebesar Rp 52.859.074,- dengan nilai efisiensi 1,068. UKM “ANS” perbedaan biaya persediaan Rp 8.728.684 ,- dan nilai efisiensi 1,02.
DETERMINAN NILAI PERUSAHAAN PADA SEKTOR PERBANKAN Rini Khusnaini; Siska Dewi
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan (AKUNBISNIS) Vol. 8 No. 1 (2025): Vol. 8 No. 1 Mei 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Harga saham pada sektor perbankan periode 2021 hingga 2023 mengalami fluktuatif. Harga saham pada sektor perbankan secara umum mengalami penurunan dan kenaikan yang tidak stabil. Penelitian ini meneliti determinan nilai perusahaan di sektor perbankan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh struktur modal, profitabilitas, likuiditas dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan. Studi kasus pada perusahaan sektor perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2021-2023. Sampel yang digunakan pada penelitian ini menggunakan purposive sampling metode. Berdasarkan kriteria sampel penelitian, maka didapat jumlah sampel penelitian sebanyak 14 perusahaan sektor perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2021-2023, sehingga data yang diperoleh sebanyak 42 data. Teknik analisis yang digunakan yaitu dengan teknik analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur modal berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, likuiditas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Hasil pengujian secara simultan diketahui bahwa struktur modal, profitabilitas, likuiditas dan ukuran perusahaan berpengaruh secara bersama-sama terhadap nilai perusahaan.
THE GREEN MARKETING ANALYSIS AND THE IMPLICATION ON INDONESIAN CITIZENS’ BEHAVIORS Triana Hasty Kusuma; Anni Safitri
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan (AKUNBISNIS) Vol. 8 No. 1 (2025): Vol. 8 No. 1 Mei 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis green marketing dan implikasinya pada perilaku masyarakat Indonesia. Dalam konteks kepedulian lingkungan yang semakin meningkat, green marketing menjadi strategi penting bagi perusahaan untuk mempromosikan produk dan layanan yang ramah lingkungan. Namun, adopsi green marketing di Indonesia masih menghadapi berbagai tantangan, termasuk variasi dalam penerimaan konsumen, efektivitas pesan-pesan pemasaran, dan faktor-faktor yang memengaruhi keputusan pembelian. Melalui kombinasi pendekatan kualitatif seperti wawancara mendalam, analisis konten, dan observasi partisipan, penelitian ini mengungkapkan dinamika kompleks antara green marketing dan perilaku konsumen di Indonesia. Temuan penelitian ini memberikan wawasan yang berharga bagi perusahaan dan pembuat kebijakan dalam merancang strategi pemasaran yang lebih efektif dan berkelanjutan.
ANALISIS KECUKUPAN POJK 51/2017 SEBAGAI KERANGKA REGULASI PELAPORAN ESG PADA EMITEN SEKTOR KEUANGAN INDONESIA Devina Kansa Mutia
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan (AKUNBISNIS) Vol. 8 No. 1 (2025): Vol. 8 No. 1 Mei 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelaporan keberlanjutan (sustainability reporting) merupakan instrumen penting dalam mewujudkan akuntabilitas atas isu lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG). Di Indonesia, POJK No. 51/POJK.03/2017 mewajibkan perusahaan, khususnya sektor jasa keuangan, untuk menyampaikan laporan keberlanjutan. Penelitian ini bertujuan menilai kecukupan POJK 51/2017 sebagai kerangka pelaporan ESG nasional serta kesesuaian nya dengan standar global. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan content analysis terhadap sepuluh laporan keberlanjutan emiten sektor keuangan tahun 2023. Penilaian dilakukan atas delapan elemen utama POJK yang mencakup dua dimensi, kelengkapan pengungkapan dan kedalaman substansi. Hasil menunjukkan bahwa meskipun kepatuhan formal cukup tinggi, kualitas pengungkapan ESG masih sangat bervariasi. Hanya sebagian emiten yang menyampaikan pelaporan secara substantif, menyertakan indikator kuantitatif, atau melakukan assurance independen. Temuan ini mengindikasikan bahwa POJK 51/2017 belum sepenuhnya mampu mendorong pelaporan ESG yang strategis dan sesuai dengan praktik global.
PENGARUH TOTAL HUTANG PERUSAHAAN, NILAI PENERBITAN DAN PERINGKAT PENERBITAN SUKUK TERHADAP RETURN SAHAM Lu’lu’ Al Maknun; Zaenal Alim Adiwijaya
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan (AKUNBISNIS) Vol. 8 No. 1 (2025): Vol. 8 No. 1 Mei 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerbitan sukuk terhadap return saham perusahaan di Indonesia, dengan variabel independen berupa total hutang perusahaan, nilai dan rating penerbitan. Perusahaan menerbitkan sukuk sebagai alternatif pembiayaan yang diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan aktivitas perusahaan, sehingga investor akan tertarik untuk melakukan investasi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif, dengan data sekunder berjumlah 49 sampel. Regresi linier berganda digunakan untuk menguji return saham atas penerbitan sukuk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa total hutang perusahaan berpengaruh negatif signifikan terhadap return saham perusahaan, nilai penerbitan sukuk tidak berpengaruh positif tidak signifikan terhadap return saham perusahaan, peringkat sukuk berpengaruh positif signifikan terhadap return saham perusahaan, semua variabel independen secara bersama memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel dependen.
PENGARUH PEMAHAMAN AKUNTANSI DAN LITERASI KEUANGAN TERHADAP PENGELOLAAN KEUANGAN MAHASISWA PADA UNIVERSITAS SEMBILANBELAS NOVEMBER KOLAKA: (Studi Pada Mahasiswa Akuntansi) Sri wahyuni; Kartomo; Arnadi Chairunnas
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan (AKUNBISNIS) Vol. 8 No. 1 (2025): Vol. 8 No. 1 Mei 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemahaman akuntansi dan literasi keuangan terhadap pengelolaan keuangan mahasiswa akuntansi dilihat secara parsial. Dan untuk mengetahui pengaruh pemahaman akuntansi dan literasi keuangan terhadap pengelolaan keuangan mahasiswa akuntansi dilihat secara simultan. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di Universitas Sembilanbelas November Kolaka Pada Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Ekonomi. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji analisis linear berganda, uji parsial (Uji t), uji simultan (Uji F) dan uji koefisien determinasi dengan bantuan program SPSS versi 26.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemahaman akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengelolaan keuangan mahasiswa, literasi keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengelolaan keuangan mahasiswa akuntansi, serta pemahaman akuntansi dan literasi keuangan berpengaruh secara bersama-sama (simultan) terhadap pengelolaan keuangan mahasiswa.
KETAHANAN EKONOMI ISLAM DI ERA VOLATILITAS GLOBAL: AKUNTABILITAS, TRANSPARANSI, DAN PERAN AUDIT SYARIAH Aliyah, Ni'matul; Rahima, Ghefira
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan (AKUNBISNIS) Vol. 8 No. 2 (2025): Vol. 8 No. 2 Mei 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32497/akunbisnis.v8i2.6527

Abstract

Volatilitas global yang ditandai dengan gejolak pasar keuangan, ketidakpastian geopolitik, dan fluktuasi harga komoditas dapat mendatangkan tantangan yang sangat signifikan bagi stabilitas  ekonomi saat ini. Konteks tersebut, menawarkan ekonomi islam dalam kerangka kerja yang unik berlandaskan prinsip-prinsip keadilan, etika, dan pemerataan yang dapat membangun ketahanan ekonomi. Tujuan dari adanya penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana akuntabilitas dan transparansi serta fungsi audit syariah dalam memperkuat ketahanan ekonomi islam di era volatilitas global. Metodologi penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi literatur yang menganalisis berbagai publikasi ilmiah, buku, dan laporan terkait ekonomi islam. Hasil analisis menunjukkan bahwa akuntabilitas dan transparansi menjadi pilar utama dalam membangun kepercayaan dan mitigasi risiko dalam sistem ekonomi islam. Membangun akuntabilitas dan transparansi yang komprehensif serta di dukung dengan audit syariah yang profesional akan membantu menjaga ketahanan ekonomi islam di era volatilitas global.
TEORI DAN AKUNTANSI SYARIAH Riski Sahyuri
Jurnal Aktual Akuntansi Keuangan Bisnis Terapan (AKUNBISNIS) Vol. 8 No. 2 (2025): Vol. 8 No. 2 Mei 2025
Publisher : Politeknik Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32497/akunbisnis.v8i2.6615

Abstract

Teori Akuntansi Islam merupakan suatu kerangka konseptual yang dikembangkan berdasarkan prinsip-prinsip syariah Islam untuk menjelaskan, menilai, dan membimbing praktik akuntansi dalam entitas berdasarkan nilai-nilai Islam. Teori ini tidak hanya menekankan pada keandalan dan relevansi informasi keuangan, tetapi juga mencakup nilai-nilai keadilan, kepercayaan, dan tanggung jawab sosial. Tujuan utama Akuntansi Islam adalah untuk memastikan bahwa laporan keuangan mencerminkan kegiatan ekonomi sesuai dengan hukum Islam (syariah), serta mendukung terciptanya keadilan ekonomi dan kesejahteraan umat. Dalam teori ini, pendekatan yang digunakan mencakup Teori Perusahaan Syariah, yang berorientasi pada kepentingan Allah, manusia, dan alam, berbeda dengan teori akuntansi konvensional yang berfokus pada pemilik modal. Abstrak ini menyoroti pentingnya mengintegrasikan nilai-nilai spiritual dan etika Islam dalam mengembangkan teori akuntansi yang tidak hanya akuntabel secara teknis, tetapi juga bertanggung jawab secara moral dan sosial.