cover
Contact Name
Winaika Irawati
Contact Email
winaikairawati@gmail.com
Phone
+6281225062878
Journal Mail Official
bima@feunhasy.ac.id
Editorial Address
Jl. Irian Jaya No. 55 Tebuireng Jombang Jawa Timur Indonesia 61471
Location
Kab. jombang,
Jawa timur
INDONESIA
BIMA : Journal of Business and Innovation Management
ISSN : -     EISSN : 27454290     DOI : -
Core Subject : Economy, Social,
Fokus jurnal ini adalah publikasi bidang - bidang penelitian dalam ilmu manajemen seperti manajemen keuangan, manajemen pemasaran, manajemen sumber daya manusia, manajemen operasi, dan bisnis. Scopenya tidak terbatas pada bidang - bidang tersebut namun segala bidang - bidang ilmu yang relevan dengan bidang ilmu manajemen dapat dipublikasi dalam jurnal ini.
Articles 146 Documents
Pengaruh Word of Mouthdan Digital Marketing Terhadap Keputusan Pembelian Pada Produk Nutrion Shake Herbalife (Studi Kasus Rumah Nutrion Shake Herbalife Jombang) Ella Zuli Anggraini; Tony Seno Aji
BIMA : Journal of Business and Innovation Management Vol. 5 No. 1 (2022): Oktober
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/bima.v5i1.483

Abstract

Penelitianini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Word of Mouth dan digital markting terhadap keputusan pembelian (Studi Kasus pada rumah nutrion shake herbalife Jombang). Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah 80 keputusan pembelian. Sampel ditentukan dengan Teknik non probability sampling dan memperoleh 53 responden. Sebagai sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Word of Mouth berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian nutrion shake herbalife. (2) Digital Marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian nutrion shake herbalife. (3) Word of Mouth dan Digital Marketing keputusan pembelian nutrion shake herbalife. Kata kunci: Word of Mouth; Digital Marketing; Keputusan Pembelian.
Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Citra Merek terhadap Kepuasan Pelanggan Pada J&T Express Cabang Jombang Ilham Japa; Tri Sudarwanto; Rohmad Prio Santoso
BIMA : Journal of Business and Innovation Management Vol. 5 No. 2 (2023): Februari
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/bima.v5i2.484

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan dan citra merek terhadap kepuasan pealnggan di J&T Express Cabang Jombang. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Hasyim Asy’ari Jombang. Sampel ditentukan dengan sampling jenuh dan memperoleh 98 responden sebagai sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pealnggan (2) citra merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan (3) Kualitas pelayanan dan citra merek berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan.
Pengauruh Gaya Kepemimpinan dan Pengembangan SDM terhadap Produktivitas Karyawan Credit Union Semangat Warga (CUSW) Jombang Alvin Qomarul Adi Wiranto; Lik Anah
BIMA : Journal of Business and Innovation Management Vol. 5 No. 2 (2023): Februari
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/bima.v5i2.488

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan dan pengembangan SDM terhadap produktivitas karyawan Credit Union Semangat Warga (CUSW) Jombang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dan menggunakan pendekatan kausal atau sebab akibat. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan. Sampel dintentukan dengan teknik non probability sampling dan jenis yang dipakai adalah sampling jenuh dan memperoleh 36 responden sebagai sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Gaya kepemimpinan berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap produktivitas karyawan Credit Union Semangat Warga (CUSW) Jombang, (2) Pengembangan SDM berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap produktivitas karyawan Credit Union Semangat Warga (CUSW) Jombang.
Pengaruh Lingkungan Kerja dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT Kisel Jombang Pada Masa Pandemi Covid-19 Moh Zunaini Faif; Lik Anah
BIMA : Journal of Business and Innovation Management Vol. 5 No. 2 (2023): Februari
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/bima.v5i2.489

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui Pengaruh lingkungan kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karywan PT Kisel Jombang pada masa pandemi covid-19. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan analisis asosiatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik simple random sampling dengan jumlah sampel 41karyawan PT Kisel Jombang. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, wawancara, dokumentasi dan observasi. Dalam menganalisis data menggunakan metode statistik dengan menggunakan uji validitas dan reabilitas, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis dengan rumus regresi linier berganda.. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan kerja yang memberikan pengaruh terhadap kinerja karyawan, tetapi motivasi kerja tidak memberikan pengaruh terhadap kinerja karyawan.
Pengaruh Iklan dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Teh Pucuk Harum Di Rumah Makan Saudara Kembar Kabupaten Mojokerto Nova Indrianto; Lilis Sugi Rahayu Ningsih
BIMA : Journal of Business and Innovation Management Vol. 5 No. 2 (2023): Februari
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/bima.v5i2.490

Abstract

Keputuasan pembelian merupakan suatu keputusan konsumen yang dipengaruhi oleh ekonomi keuangan, teknologi, politik, budaya, produk, harga, lokasi, promosi, physical evidence, people dan process, sehingga membentuk suatu sikap pada konsumen untuk mengolah segala informasi dan mengambil kesimpulan berupa respon yang muncul produk apa yang akan dibeli. Responden yang digunakan berjumlah 171 konsumen pada. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, wawancara, dokumentasi dan observasi. Dalam menganalisis data menggunakan metode statistik dengan menggunakan uji validitas dan reabilitas, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis dengan rumus regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa iklan dan harga yang memberikan pengaruh terhadap keputusan pembelian.
Pengaruh Budaya Organisasi Dan Stres Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PR. Sukun Kantor Perwakilan Jombang Muhammad Farid Juniardi; Lik Anah
BIMA : Journal of Business and Innovation Management Vol. 5 No. 2 (2023): Februari
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/bima.v5i2.548

Abstract

Manajemen sumber daya manusia merupakan bagian dari manajemen keorganisasian yang menfokuskan diri pada unsur sumber daya manusia. Tugas manajemen sumber daya manusia adalah mengelola unsur manusia secara baik agar diperoleh tenaga kerja yang memuaskan. Manusia merupakan salah satu unsur yang terpenting di dalam suatu organisasi, tanpa peran manusia meskipun berbagai faktor yang di butuhkan itu telah tersedia dan akan berjalan. Metode penelitian yang akan digunakan penulis untuk penelitiaan ini adalah metode penelitian kuantiitatif korelasional. Penelitian korelasional kuantitaif merupakan penelitian yang dimaksudkan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara dua atau beberapa variabel. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 33 responden sehingga tanpa memakai sampel. Maka penelitian ini memakai sampel jenuh yang artinya mengambil semua populasi dijadikan penelitian. Penelitian dengan pendekatan kuantitatif adalah penelitian menggunakan pendekatan yang data-datanya numerical dan diolah dengan menggunakan metode statistik. Pada penelitian ini memakai Uji asumsi klasik diantaranya memakai uji normalitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi, variabel pengganggu atau residual memiliki distribusi normal. Dalam regresi linear disturbance error atau variabel gangguan (ei) berdistribusi secara normal atau acak untuk setiap nilai (Xi), mengikuti distribusi normal disekitar rata-rata. Pengujian dapat dilakukan melalui dua pendekatan yaitu menggunakan pendekatan statistik dan grafik. Hasil penelitian secara parsial adalah variabel budaya organisasi (X1 ) memiliki kontribusi terhadap variabel kinerja karyawan PR Sukun perwakilan Jombang  menunjukan bahwa variabel budaya organisasi mempunyai hubungan yang berlawanan dengan kinerja karyawan. dengan demikian (budaya Organisasi) memiliki pengaruh signifikan terhadap variabel ( kinerja karyawan). Sedangkan secara simultan variabel stress kerja dominan pengaruhnya serta positif terhadap kinerja karyawan PR Sukun Perwakilan Jombang dari pada variabel yang lain. Budaya organisasi dan stress kerja secara simultan kinerja karyawan pada PR Sukun Mc. Wartono perwakilan Jombang. Jadi dapat ditarik kesimpulan dari uji ini bahwa secara bersama-sama (simultan) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara variabel budaya organisasi, stres kerja dengan kinerja karyawan PR Sukun Mc.Wartono Perwakilan Jombang. Kata Kunci    : Budaya Organisasi, Stres Kerja Dan Kinerja Karyawan
Analisis Lifestyle dan Perilaku Konsumen Pada Produk Brand Loyalty Pada Ozingstyle.Id Thrift Store Jombang Muhammad Salim Alfarizi; Lilis Sugi Rahayu Ningsih
BIMA : Journal of Business and Innovation Management Vol. 5 No. 2 (2023): Februari
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/bima.v5i2.552

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis lifestyle dan perilaku konsumen pada produk brand loyalty pakaian bekas branded di Ozingstyle.id. Jenis penelitian ini menggunakan survei dengan analisis kuantitatif, penelitian ini menggunakan kuisioner terstruktur atau pengisian kuisioner yang didistribusikan kepada responden dengan populasi pelanggan konsumen yang berkunjung di Ozingstyle Thrift Store Jombang, sehingga diperoleh sampel 50 sampel. Datanya bersumber dari data primer dan sekunder, menggunakan uji instrumen validitas dan reliabilitas. Data dianalisis menggunakan statistic deskriptif dan asumsi klasik. Uji hipotesis penelitian menggunakan uji t dan uji koefisien determinasi. Hasil analisis data menunjukkan tingkat nilai sig (0,000 < 0,05) yang menunjukkan bahwa lifestyle berpengaruh positif signifikan terhadap brand loyalty dan nilai sig (0,034 < 0,05) yang menunjukkan bahwa perilaku konsumen mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap brand loyalty.
Pengaruh Citra Merek, Kualitas Produk dan Persepsi Harga Terhadap Minat Beli Keripik Buah Ramayana Fruits Kota Batu Nur Tatik Lailatul Wakhidah; Agus Frianto
BIMA : Journal of Business and Innovation Management Vol. 5 No. 2 (2023): Februari
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/bima.v5i2.562

Abstract

Penelitian ini terdiri dari variabel citra merek, variabel kualitas produk serta variabel persepsi harga yang diteliti untuk mengetahui pengaruhnya terhadap variabel minat beli keripik buah Ramayana Fruits. Objek penelitian ini adalah konsumen dari Ramayana Fruits Kota Batu. Non Probability sampling dengan memakai sampling jenuh adalah cara dari pengambilan sampel yang terdiri dari 100 orang dari konsumen Ramayana Fruits Kota Batu. Kesimpulan penelitian: (1) Variabel Citra merek secara parsial berpengaruh pada minat beli keripik buah Ramayana Fruits Kota Batu, (2) Kualitas produk secara parsial berpengaruh positif pada minat beli keripik buah pada konsumen Ramayana Fruits Kota Batu, (3) variabel persepsi harga secara parsial berpengaruh positif terhadap variabel minat beli keripik buah Ramayana Fruits Kota Batu, (4) Variabel citra merek, kualitas produk dan persepsi harga secara bersama-sama memberikan pengaruh secara simultan dan signifikan terhadap minat beli keripik buah pada konsumen Ramayana Fruits Kota Batu. Hasil uji dari beberapa metode data menunjukkan hasil yang sudah baik dan mempunyai kategori nilai yang tinggi, akan tetapi berbanding terbalik dengan hasil dari olah data SPSS 22 uji koefisien determinasi (R2) yang bisa dikatakan kurang.
Pengaruh Persepsi Harga dan Word of Mouth Terhadap Keputusan Pembelian Pada UD Sunan Kudus Khikmatul Aliyah; Rohmad Prio Santoso
BIMA : Journal of Business and Innovation Management Vol. 5 No. 2 (2023): Februari
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/bima.v5i2.550

Abstract

Penelitian pengaruh persepsi harga dan word of mouth terhadap keputusan pembelian di UD Sunan Kudus. Dengan menggunakan analisis regresi linier berganda yang diperkuat dengan analisis kualitatif. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 37 responden. hasil penelitian memnunjukkan bahwa : (1) terdapat pengaruh persepsi harga terhadap keputusan pembelian di UD Sunan Kudus yaitu dilihat dari uji t sebesar 6,894 dengan nilai signifikansi 0,000 (2) tidak terdapat pengaruh antara word of mouth terhadap keputusan pembelian karena nilai thitung 1,051 > nilai ttabel 2,032 dan dilai signifikansinya sebesar 0,301 > 0,05 (3) persepsi harga dan word of mouth secara simultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian di UD Sunan Kudus sebesar 66,183.
Pengaruh Customer Relationship Marketing Terhadap Loyalitas Pelanggan (studi Kasus Ayam Geprek Sa'i Jombang) Muhammad Zainul Roziqin; Lilis Sugi Rahayu Ningsih
BIMA : Journal of Business and Innovation Management Vol. 5 No. 2 (2023): Februari
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Hasyim Asy'ari Tebuireng Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33752/bima.v5i2.554

Abstract

Penelitan ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Customer Relationship Marketing yang terdiri dari: Kepercayaan, Komitmen, Komunikasi, dan Penangganan Konflik terhadap loyalitas pelanggan pada Ayam Geprek Sa’i Jombang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dan Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 50 konsumen dengan  menggunakan teknik pengambilan purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Dianalisis dengan Regresi Linier Berganda.. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap Loyaliotas Pelanggan di Ayam Geprek Sa’i Jombang (2) Komitmen berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap Loyaliotas Pelanggan di Ayam Geprek Sa’i Jombang (3) Komunikasi berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap Loyaliotas Pelanggan di Ayam Geprek Sa’i Jombang (4) Penangganan Konflik berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap Loyaliotas Pelanggan di Ayam Geprek Sa’i Jombang (5) Customer Relationship Marketing yang terdiri dari: Kepercayaan, Komitmen, Komunikasi, dan Penangganan Konflik berpengaruh secara simultan terhadap Loyalitas Pelanggan di Ayam Geprek Sa’i Jombang.