cover
Contact Name
Hikmatur Rahmah
Contact Email
jurnalanabulava@iainpalu.ac.id
Phone
+6281373895653
Journal Mail Official
jurnalanabulava@iainpalu.ac.id
Editorial Address
Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini, FTIK, IAIN Palu
Location
Kota palu,
Sulawesi tengah
INDONESIA
Ana Bulava Jurnal Pendidikan Anak
Core Subject : Religion, Education,
Ana Bulava Jurnal Pendidikan Anak dipublikasikan oleh Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD), Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Instutut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu. Terbit dua kali dalam setahun, jurnal ini mengundang para dosen, peneliti, dan pemerhati pendidikan anak untuk berpartisipasi dengan mempublikasikan hasil riset pada jurnal ini.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 2 (2020)" : 6 Documents clear
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN SENTRA DALAM MATA KULIAH MICROTEACHING PADA MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN ISLAM ANAK USIA DINI (PIAUD) FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN (FTIK) IAIN PALU Retoliah
Ana' Bulava: Jurnal Pendidikan Anak Vol. 1 No. 2 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD), Instutut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24239/abulava.Vol1.Iss2.7

Abstract

Penelitian ini membahas tentang penerapan model pembelajaran sentra dalam mata kuliah microteaching pada mahasiswa jurusan PIAUD FTIK IAIN Palu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran sentra dalam mata kuliah microteaching yang dilaksanakan oleh mahasiswa semester VI/PIAUD FTIK IAIN Palu, memenuhi kriteria yang telah ditentukan. Mahasiswa PIAUD telah berhasil mendemonstrasikan model pembelajaran sentra, baik dilihat dari prosedur pembelajarannya, penggunaan media pembelajaran yang bervariasi maupun keterampilan dasar mengajar yang digunakan khusus untuk anak usia dini.
PENDIDIKAN ANAK USIA DINI DI MASA COVID-19 M. Iksan Kahar
Ana' Bulava: Jurnal Pendidikan Anak Vol. 1 No. 2 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD), Instutut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24239/abulava.Vol1.Iss2.8

Abstract

Usia dini merupakan masa yang sangat penting dalam keseluruhan tahap perkembangan manusia. Pada masa itu terjadi lonjakan perkembangan anak yang tidak terulang pada periode berikutnya, sehingga ahli pendidikan anak usia dini menyebutnya sebagai usia emas perkembangan. Adanya wabah covid-19 mengubah paradigma belajar peserta didik di sekolah menjadi belajar dari rumah yang dilakukan secara online atau virtual. Pembelajaran online selama beberapa bulan tentunya akan membuat para guru perlu waktu untuk beradaptasi dan menghadapi perubahan baru yang secara tidak langsung akan mempengaruhi kualitas hasil belajar, selain itu juga meningkatkan biaya pembelian kuota internet. Kompetensi guru dalam memanfaatkan teknologi dan menguasai teknologi untuk pembelajaran dituntut untuk meningkat dengan cepat untuk merespon online Home Learning. Pembelajaran online juga memaksa para orang tua harus menggunakan teknologi, sehingga suka tidak suka dan mau tidak mau harus belajar dan siap mengajar melalui jarak jauh dengan menggunakan teknologi. Orang tua harus menyiapkan alat dan sistem pembelajaran jarak jauh dan melakukan bimbingan kepada anak–anak agar bisa menggunakan teknologi modern dalam pembelajaran untuk meningkatkan kualitas anaknya
SMART HAFIZ SEBAGAI ALAT PERMAINAN EDUKATIF BAGI ANAK USIA DINI Hildawati
Ana' Bulava: Jurnal Pendidikan Anak Vol. 1 No. 2 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD), Instutut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24239/abulava.Vol1.Iss2.9

Abstract

Anak usia dini biasanya menghabiskan waktunya dengan bermain. Beragam permainan dilakukan untuk menyenangkan dan membuat mereka bahagia. Peran orang tua sangat dibutuhkan untuk memilih permainan bagi anak yang aman, bermanfaat dan mendidik mereka. Salah satu alternatif permainan edukatif bagi anak yaitu smart hafiz yang memiliki keunggulan sesuai kebutuhan anak. Selain aman dari radiasi smart hafiz memiliki banyak konten yang bisa memberikan pelajaran bagi anak khususnya pembelajaran agama islam yang dikemas dengan nyanyian, kisah, cerita, yang dilengkapi dengan audio-visual sehingga anak akan lebih menikmati dan interaktif dengan isi pembelajarannya. Smart hafiz dirancang untuk keamanan dan kenyamanan anak sehingga anak-anak bisa bermain sambil belajar dengan cara yang menyenangkan, menghibur tanpa menghilangkan unsur mendidik dari alat ini.Smart Hafiz
UPAYA GURU DALAM MEMBENTUK KARAKTER ANAK ISLAM USIA DINI DI TK AL-KHAIRAAT UEDELE KEC. TOJO KAB. TOJO UNA-UNA Sulistiawati; Fatimah Saguni; Marwany
Ana' Bulava: Jurnal Pendidikan Anak Vol. 1 No. 2 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD), Instutut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24239/abulava.Vol1.Iss2.10

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya yang dilakukan oleh guru dalam membentuk karakter anak islam usia dini, serta kendala dan solusi guru dalam membentuk karakter anak Islam usia dini di TK Al-Khairaat Uedele, Kecamatan Tojo, Kabupaten Tojo Una-Una. Metode Penelitian yang digunakan yaitu pendekatan kualitatif deskriptif, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dalam pelaksanaan, pembentukan karakter pada anak usia dini di Sekolah TK Al-Khairaat Uedele dalam membentuk karakter tersebut dilakukan dengan berbagai upaya yaitu melalui bernyanyi, bermain, pembiasaan anak mencium tangan pada guru, membiasakan menjawab salam dan bertanggung jawab. menerapkan perilaku disiplin. Adapun kendala serta solusi yang dihadapi oleh lembaga pendidikan formal dalam membentuk karakter pada anak usia dini di sekolah TK Al-Khairaat Uedele adalah dengan beragamnya sikap anak, guru belum terlalu menguasai lagu, aturan yang diterapkan belum sepenuhnya dipatuhi oleh peserta didik serta terbatasnya sarana dan prasarana. kemudian solusi untuk pemerintah yaitu menambah atau memperbaiki fasilitas yang ada di sekolah TK Al-Khairaat Uedele, Guru selalu mengingatkan kepada peserta didik tentang tata tertib kelas serta melakukan tanya jawab dengan peserta didik pada saat selesai berbaris dan masuk kelas. Dari kesimpulan yang diperoleh bahwa diharapkan kepada pendidik terutama guru yang ada di TK Al-Khairaat Uedele agar lebih memperhatikan lagi pendidikan nilai karakter pada peserta didik terutama pada Anak Usia Dini.
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK MELALUI KEGIATAN MONTASE DI KELOMPOK B1 PAUD ISLAM TERPADU ANAK MANDIRI KOTA PALU Nurhikma; Marwany; Rustam
Ana' Bulava: Jurnal Pendidikan Anak Vol. 1 No. 2 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD), Instutut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24239/abulava.Vol1.Iss2.11

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan kegiatan montase dapat meningkatkan kemampuan motorik halus anak khususnya di kelompok B1 PAUD Islam Terpadu Anak Mandiri serta untuk mengetahui adanya peningkatan kemampuan motorik halus anak di kelompok B1 PAUD Islam Terpadu Anak Mandiri Kota Palu. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK). Teknik pengumpulan data dilakukan melalui lembar observasi, dokumentasi, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan motorik halus anak meningkat setelah adanya tindakan melalui penggunaan kegiatan montase. Pada saat dilakukan observasi pra tindakan, presentasi kemampuan motorik halus sebesar 8.33% kemudian mengalami peningkatan pada siklus I tindakan I 22.22%, kemudian meningkat pada siklus I tindakan II 30.55%. Pada pelaksanaan siklus II juga mengalami peningkatan 72.22% dan kemudian terjadi peningkatan yang sangat baik pada siklus II tindakan II 83.33% Implikasi dari penelitian ini yaitu guru disarankan selalu menggunakan pendekatan pembelajaran yang lebih bervariatif, sehingga tidak menimbulkan kebosanan pada anak.
HOW GESTURE PROVIDES A HELPING HAND AND SUPPORTS CHILDREN’S LANGUAGE ACQUISITION Ma'rifah Nurmala
Ana' Bulava: Jurnal Pendidikan Anak Vol. 1 No. 2 (2020)
Publisher : Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD), Instutut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24239/abulava.Vol1.Iss2.13

Abstract

Children use gesture to refer to objects before they produce labels for these objects to convey semantic relations between objects before conveying sentences in speech. The gestural input that children receive from their or teacher shows that they provide models for their children for the types of gestures and gesture to produce, and do so by modifying their gestures to meet the communicative needs of their children. This article aims to discuss what we know about the impact of gestures on memorization of words. This article describes an explanation the form and example why using gesture would help educator and parent in supports children’s language development. More importantly, the gestures that parents and teachers produce, in addition to providing models, help children learn labels for referents and semantic relations between these referents and even predict the extent of children’s vocabularies several years later. The existing research highlights the important role parental even the teacher gestures play in shaping children’s language learning.

Page 1 of 1 | Total Record : 6