cover
Contact Name
Prof. Dr. Suwarto, M.Pd
Contact Email
suwartowarto@yahoo.com
Phone
+6281329275915
Journal Mail Official
suwartowarto@yahoo.com
Editorial Address
Jl. Letjend Sujono Humardani No. 1 Jombor Sukoharjo 57521
Location
Kab. sukoharjo,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Pendidikan
ISSN : 2715095X     EISSN : 26865041     DOI : https://doi.org/10.32585/jp.v29i2.647
Core Subject : Education,
Jurnal Pendidikan merupakan jurnal ilmiah yang memuat dan menyebarluaskan hasil penelitian, kajian mendalam, dan gagasan atau karya inovatif di bidang pendidikan. Karya inovatif para guru dan dosen pembangunan sektor pendidikan yang mampu memberikan kontribusi positif bagi sekolah dan institusi pendidikan menjadi fokus jurnal ini. 1. Media pembelajaran 2. Model Pembelajaran 3. Pendekatan Pembelajaran 4. Strategi Instruksional 5. Metode Intruksional 6. Teknik Pengajaran 7. Taktik Pengajaran
Articles 18 Documents
Search results for , issue "Vol 30, No 3 (2021)" : 18 Documents clear
Analisis Butir, Pilihan, dan Reliabilitas Tes Prestasi Bahasa Inggris selama Covid-19 Zakiyah zakiyah; Jamillah Jamillah
JURNAL PENDIDIKAN Vol 30, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (209.239 KB) | DOI: 10.32585/jp.v30i3.1911

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengungkap karakteristik ulangan bahasa Inggris semester dua siswa kelas VIII SMPN 2 Semarang tahun ajaran 2017/2018. Ciri-cirinya adalah kesukaran soal, pembedaan soal, alternatif berupa kunci jawaban dan pengecoh, dan reliabilitas. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif untuk mengungkap karakteristik tes. Teknik analisis data menggunakan iteman versi 3.00. Data diperoleh dari wawancara dan dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Soal kesukaran item mencapai 23 item (57,5%) kategori mudah, 12 item (30%) kategori sedang, 5 item (12,5%) kategori sulit. (2) Diskriminasi item mencapai 9 item (22,5%) yang termasuk kategori buruk, 9 item (22,5%) kategori cukup, 17 item (42,5%) kategori baik, 5 item (12,5%) kategori sangat baik. (3) Berdasarkan alternatif, tes memiliki 65 pengecoh tidak efektif dan 55 pengecoh efektif. Soal yang memiliki semua pengecoh efektif hanya 7 butir. Untuk kunci jawaban terdapat 2 kunci jawaban dari 40 kunci jawaban yang harus di cross check. Yaitu soal nomor 3 dan soal nomor 38. (4) Reliabilitas tes adalah 0,717.
Pengembangan Media Komik Penerapan Sila Pancasila PPKn Kelas 3 Di Sekolah Dasar Kabupaten Dharmasraya Yulia Darniyanti; Nini Efriani; Wiwik Okta Susilawati
JURNAL PENDIDIKAN Vol 30, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (86.116 KB) | DOI: 10.32585/jp.v30i3.1789

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik, pada mata pelajaran PPKn materi penerapan sila pancasila. Rendahnya hasil belajar peserta didik disebabkan karena peserta didik sulit memahami materi pembelajaran PPKN dan kurangnya variasi media pembelajaran yang digunakan dalam proses pembelajaran dan dibutuhkan media pembelajaran yang inovatif, kreatif. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan media komik penerapan sila pancasila PPKn kelas 3 SD yang valid, praktif, dan efektif. Jenis Penelitian ini adalah pengembangan atau Research and Development (R&D). Pengembangan R&D adalah jenis penilitian yang dapat digunakan untuk menghasilkan sebuah produk. Model yang digunakan adalah model ADDIE. ADDIE terdiri dari 5 tahapan yaitu analysis, design, develop, implement, dan evaluation. Dari beberapa jurnal yang sudah di telaah penulis mendapatkan hasil bahwa: Media komik berpengaruh terhadap efektifitas belajar peserta didik, membuat peserta didik menjadi pengalaman belajar, dan dapat membuat peserta didik memiliki minat belajar.Hasil validasi yang dilakukan oleh 4 validator diperoleh nilai validitas media rata -rata 79% dengan kategori valid, nilai validasi RPP rata-rata 94% dengan kategori sangat valid, nilai validasi tentang rata-rata 86% dengan kategori sangat valid. Selanjutnya nilai praktikalitas memperoleh rata-rata 89% dengan kategori sangat praktis dan nilai efektifitas memperoleh rata-rata 86% dengan kategori sangat efektiv. Dari hasil diatas dapat dikatakan bahwa komik penerapan sila pancasila memenuhi kategori valid dalam arti dapat diterapkan kepada peserta didik,
Menggunakan Quizizz untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Bahasa Indonesia Prof. Dr. Suwarto, M.Pd
JURNAL PENDIDIKAN Vol 30, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (194.915 KB) | DOI: 10.32585/jp.v30i3.1934

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar bahasa Indonesia siswa dengan menggunakan Quizizz. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas dengan dua siklus. Terdapat tiga kali pertemuan dalam setiap siklusnya. Subjek penelitian ini adalah 22 siswa kelas 8A SMP MTA Gemolong Sragen, Jawa Tengah. Para peneliti menggunakan tiga instrumen untuk mengumpulkan data , yaitu tes, lembar observasi, dan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prestasi belajar bahasa Indonesia siswa dapat ditingkatkan dengan menggunakan Quizizz. Peningkatan nilai rata-rata hasil pre-tes dari 57,73 dan pos-tes 75 pada siklus I, dan nilai rata-rata pre-tes 60,00 dan pos-tes 81,36 pada siklus II. Hasil uji-t pada siklus I dan siklus II signifikan, sedangkan persentase ketuntasan pada pra siklus, siklus I, dan siklus II juga meningkat secara signifikan. Kata-kata Kunci : Quizizz , prestasi belajar bahasa Indonesia
Peningkatan Hasil Belajar Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Team Assissted Individualization Media Audio Visual Kelas VA SDN Pondok 02 Sukoharjo 2018/2019 Budi Utami
JURNAL PENDIDIKAN Vol 30, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (86.738 KB) | DOI: 10.32585/jp.v30i3.1895

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar dalam pembelajaran PKn materi Memelihara Keutuhan NKRI bagi siswa kelas VA SD Negeri Pondok 02 Grogol Tahun pelajaran 2018/2019 melalui penggunaan model TAI dengan media audio-visual. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Penelitian dilakukan di kelas VA SD Negeri Pondok 02 Grogol selama 5 (lima) bulan. Prosedur penelitian dalam penelitian tindakan ini pada intinya mengacu pada desain penelitian yang digunakan, yaitu: perencanaan; pelaksanaan; observasi; dan refleksi hasil tindakan.Penelitian ini menyimpulkan bahwa Penggunaan model TAI dengan media audio-visual dapat meningkatkan hasil belajar dalam pembelajaran PKn materi memahami sistem pemerintahan Republik Indonesia bagi siswa kelas VA SD Negeri Pondok 02 Grogol. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya hasil belajar siswa pada setiap siklus tindakan yang dilakukan, berupa meningkatnya nilai rata-rata hasil belajar dan tingkat ketuntasan belajar siswa. Nilai rata-rata hasil siswa  mengalami peningkatan dari sebesar 65.90 pada kondisi awal, meningkat menjadi 70.19 pada tindakan Siklus I, kemudian meningkat menjadi 75.62 pada akhir tindakan Siklus II. Ditinjau dari ketuntasan belajar, tingakt ketuntasan belajar siswa mengalami peningkatan dari sebesar 52.38% pada kondisi awal, meningkat menjadi 71.43% pada akhir tindakan Siklus I, kemudian meningkat menjadi 95.24% pada akhir tindakan Siklus II.Kata-kata Kunci: Pembelajaran PKn, hasil belajar, TAI media audio-visual
Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Melalui Layanan Bimbingan Kelompok dengan Menggunakan Teknik Diskusi pada Siswa Kelas VIII A SMP Negeri 4 Sukoharjo Tahun Pelajaran 2017/ 2018 Sri Suprapti
JURNAL PENDIDIKAN Vol 30, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (137.148 KB) | DOI: 10.32585/jp.v30i3.1717

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini untuk meningkatkan motivasi belajar siswa melalui bimbingan kelompok dengan teknik diskusi pada kelas VIII A SMP Negeri 4 Sukoharjo tahun pelajaran 2017/ 2018. Desain penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas. Setiap siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi.Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas VIII A SMP Negeri 4 Sukoharjo tahun pelajaran 2017/ 2018 sebanyak 6 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah  data yang diperoleh dianalisis melalui tahapan-tahapan perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, evaluasi dan refleksi. Untuk menjaga objektivitas data hasil observasi dengan menggunakan teknik triangulasi. Data yang diperoleh dianalisis melalui tahapan-tahapan observasi dan perencanaan, refleksi tindakan, monitoring penelitian, refleksi hasil penelitian dan pengembangan. Hasil penelitian tindakan kelas diperoleh nilai mean motivasi belajar pada prasiklus sebesar 51,56 %. Pada siklus I diperoleh mean sebesar 61,45% dan siklus II diperoleh mean sebesar 85,41%. Berdasakan hasil penelitian menunjukkan siswa mulai menyadari pentingnya motivasi belajar. Hal ini dapat dilihat siswa yang mulai bersemangat mengikuti kegiatan belajar di sekolah. Dari uraian hasil penelitian dapat disimpulkan  bahwa telah terjadi peningkatan motivasi belajar siswa melalui layanan bimbingan kelompok dengan teknik diskusi.
Analisis Kebijakan Pendidikan Full Day School di Indonesia Farid Setyawan; Ismail Fauzi; Bunga Fatwa; Hilmi Abdussalam Zaini; Nur Mrs Jannah
JURNAL PENDIDIKAN Vol 30, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (248.25 KB) | DOI: 10.32585/jp.v30i3.1632

Abstract

: Penetapan pembelajaran full day school merupakan kebijakan baru yang memberlakukan pembelajaran di sekolah seharian penuh. Pendidikan yang sifatnya dinamis tentu selalu melakukan pembaharuan demi mengejar ketertinggalan Pendidikan Indonesia dengan negara maju. Namun hal ini tentu memerlukan persiapan yang matang agar dapat meminimalisasi timbulnya konflik. Kekhawatiran masyarakat timbul karena dengan adanya full day school ditakutkan dapat merusak tatanan yang sudah ada seperti pengajaran madrasah diniyah. Tentu hal ini akan berdampak pada pemberdayaan masyarakat dan anak-anak. Pada penelitian ini akan membahas lebih lanjut tentang bagaimana implementasi dan problematika penerapan sistem pendidikan full day school.
Sosiologi Pendidikan Dalam Pemikiran Ibnu Khaldun Djaja Hendra
JURNAL PENDIDIKAN Vol 30, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (121.429 KB) | DOI: 10.32585/jp.v30i3.1923

Abstract

Abstract: The thinkers assume that the 'Father of Sociology' must be Auguste Comte (France). Whereas about 4 centuries ago, before Comte was born, the behavior of the people had been discussed by Ibn Khaldun (Islamic Sociologist). At that time the term sociology was not yet known, let alone talking about the sociology of education. Sociology of education is deliberately displayed and tries to be explored and sought in the main points of Ibn Khaldun's thoughts when he is talking about people's behavior in his work entitled Mukaddinah. In the book, indeed, Ibn Khaldun does not talk specifically about the sociology of education, but we ourselves are trying to find the scattered fragments according to our field of knowledge in his work. The advantages of Ibn Kahdun when talking about the behavior of society as a whole, then where do we look for the sociology of education? Also, what should not be forgotten is that Ibn Khaldun also includes his teaching methods. Why is that? Ibn Khaldun is a thinker as well as someone who compares with the reality on the ground. This can happen because he is a thinker who is behind the desk as well as being in the government (demands field work). He theorizes as well as application.  Keywords: sociology of education, main ideas, community behavior 
Proses Internalisasi Kearifan Lokal Intangible Melalui Pendidikan Informal Untuk Memperkuat Karakter Bangsa Lilis Sumantri
JURNAL PENDIDIKAN Vol 30, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (86.67 KB) | DOI: 10.32585/jp.v30i3.1759

Abstract

Di tengah maraknya pengaruh globalisasi terhadap budaya bangsa, penguatan karakter bangsa menjadi sesuatu yang penting. Untuk itu diperlukan upaya untuk memperkuat karakter bangsa melalui media yang mudah dipahami dan mudah diterapkan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian ini bertujuan menggali proses internalisasi kearifan lokal intangible dalam pendidikan informal guna memperkuat karakter bangsa dan mencari tahu hambatan-hambatannya. Pendidikan informal yaitu pendidikan di keluarga yang seharusnya mampu melakukan internalisasi atau proses pembelajaran nilai-nilai luhur, sehingga dapat memperkuat karakter bangsa.  Media  yang dapat digunakan untuk memperkuat karakter bangsa pada penelitian ini adalah melalui kearifan lokal intangible. Kearifan lokal intangible merupakan nilai-nilai luhur bangsa yang terdapat dalam budaya tidak berwujud, seperti pantun, cerita dan nyanyian tradisional, serta nasihat-nasihat. Proses internalisasi kearifan lokal intangible dilakukan melalui aktivitas sehari-hari dalam sebuah keluarga. Anak-anak dinyanyikan atau dibacakan cerita tradisional menjelang tidur. Aktivitas berupa pembiasaan sehari-hari, misal penggunaan bahasa Jawa krama serta memberi dan menerima dengan menggunakan tangan kanan. Aktivitas lainnya  saat bercengkrama bersama, misal saat makan atau bersantai. Hambatan dalam proses internalisasi berupa kurangnya waktu orang tua untuk berinteraksi dengan anak-anak dan kurangnya keteladanan orang tua.
Peningkatan Prestasi Belajar IPA dengan Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share pada Siswa Kelas IXA SMP Negeri 5 Sukoharjo Semester I Tahun Pelajaran 2017/2018 HARUN PURWANTO
JURNAL PENDIDIKAN Vol 30, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (68.528 KB) | DOI: 10.32585/jp.v30i3.1735

Abstract

This study aims to improve science learning achievement in class IX A of SMP Negeri 5 Sukoharjo in the 2017/2018 academic year by applying the TPS type cooperative learning model. This research is a Classroom Action Research (CAR) conducted in class IX A of SMP Negeri 5 Sukoharjo, first semester of the 2017/2018 academic year, with a total of 32 students. Data collection techniques used are tests, observations, and documentation. The stages of data analysis in this study are data collection, data reduction, data presentation, and drawing conclusions. Based on the research that has been done, it can be concluded that the TPS type cooperative learning model can improve science learning achievement in class IX A students of SMP Negeri 5 Sukoharjo. This can be seen from the percentage of student learning completeness, namely: before the action 12 students or 37.5%, in the first cycle as many as 23 students or 72.2% and in the second cycle as many as 30 students or 93.8%. While the average science learning achievement of students before the action was 71.2, in the first cycle of 77.2, and in the second cycle of 81.8.Keywords: TPS type cooperative learning model, science learning achievement. AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar IPA kelas IX A  SMP Negeri 5  Sukoharjo tahun pelajaran 2017/ 2018 dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TPS.  Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan di kelas IX A SMP Negeri 5  Sukoharjo, semester I tahun pelajaran 2017/ 2018, dengan jumlah siswa sebanyak 32 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, observasi, dan dokumentasi. Tahap-tahap analisis data dalam penelitian ini adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa  dengan model pembelajaran kooperatif tipe TPS dapat meningkatkan prestasi belajar IPA pada siswa kelas IX A   SMP Negeri 5  Sukoharjo. Hal ini dapat dilihat dari persentase ketuntasan belajar siswa, yaitu: sebelum tindakan 12 siswa atau 37,5%, pada siklus I sebanyak 23 siswa atau 72,2% dan pada siklus II sebanyak 30 siswa atau 93,8%. Sedangkan rata-rata prestasi belajar IPA siswa sebelum tindakan sebesar 71,2, pada siklus I sebesar 77,2, dan pada siklus II sebesar 81,8.Kata Kunci: model pembelajaran kooperatif tipe TPS, prestasi belajar IPA.
Pengaruh Media Daring Terhadap Kepuasan Belajar Siswa Pada Masa Pandemi Covid 19 Di SMPN 35 Bekasi ramadana aureza; Ardin Ardin
JURNAL PENDIDIKAN Vol 30, No 3 (2021)
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (90.755 KB) | DOI: 10.32585/jp.v30i3.1832

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Media Daring (x) terhadap Kepuasan Belajar (y) di SMPN 35 bekasi kelas VIII pada mata pelajaran IPS.Metode penelitian di sini mengunakan metode kuantitatif menggunakan metode survey deskriptif. Sampel penelitian mengunakan random samlping yang berjumlah 55 siswa dan siswi.Kesimpulan hasil penelitian mengungkapkan: 1)Persamaan regresi liner regresi di peroleh Y= 21,564 + 0,564X. artinya skor Y dapat di prediksi melalui persamaan linear. 2) Dari hasil analisis di dapat bahwa media daring berpengaruh terhadap kepuasan belajar IPS, hal ini dapat di lihat dari thit dan p- value lebih kecil dari 0,05. Oleh sebab itu dapat di interpresentasikan banwa pengaruh media daring  berpengaruh positif terhadap kepuasan  belajar IPS. 3)Dari hasil analisis uji signifikasi persamaan regresi diperoleh yaitu thit dan p-value lebih kecil dari 0,05,atau Ho ditolak. Dengan demikian regresi Y atau X adalah signifikan atau Media daring berpengaruh terhadap kepuasan belajar mata pelajran IPS. 4)Uji signifikasi koefesien korelasi di peroleh= 0,775 dengan p-value kecil dari 0,05 hal ini berarti Ho ditolak. Dengan demikian koefesien berkorelasi  sedang antara media daring dan kepuasan  Belajar IPS . Sedangkan dari hasil analisis di peroleh RSquere  0,600, yang mengandung makna bahwa 60%  variasi variabel hasil Media Daring Terhadap Kepuasan Belajar.Kata kunci;  Media Daring, Kepuasan Belajar

Page 1 of 2 | Total Record : 18