Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif
Jurnal Lokabmas Kreatif : jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Prodi Manajemen Universitas Pamulang adalah jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat yang diterbitkan 3 edisi dalam setahun yaitu pada bulan Maret, Juli dan November oleh Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang. Terbit sejak bulan Juni tahun 2020. Fokus kajian jurnal ini adalah berkaitan dengan penelitian pada bidang ekonomi. Lingkup Jurnal Lokabmas Kreatif adalah Pengabdian Kepada Masyarakat oleh Dosen -Dosen Prodi Manajemen Universitas Pamulang meliputi penelitian pemasaran, sumber daya manusia ,keuangan ,dan Kewirausahaan.
Articles
15 Documents
Search results for
, issue
"Vol 1, No 1 (2020)"
:
15 Documents
clear
MEMPERKENALKAN MANAJEMEN PRODUKSI DAN SUMBER DAYA MANUSIA YANG BAIK PADA PETANI DALAM MEMPRODUKSI APEL MENJADI PRODUKSI MANISAN PADA PETANI APEL DI DESA SUMBERGEDE, BUMIAJI
Angga Pratama;
Lismiatun Lismiatun;
Eka Rahim;
Khoirunisa Khoirunisa;
Frans Bonar Sihite
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/jlkklkk.v1i1.p83-88.5600
Pengabdian ini berjudul Memperkenalkan Manajemen Produksi dan Sumber Daya Manusia yang Baik Pada Petani dalam Memproduksi Apel Menjadi Produksi Manisan Pada Petani Apel di Desa Sumbergede, Bumiaji.Tujuan pengabdian ini adalah untuk memberika pelatihan pengolahann buah apel menjadi produksi manisan pada petani apel, memberikan keterampilan dalam mempromosikan hasil produksi manisan apel dari desa sumbergede, bumiaji dan menganalisa penetapan harga serta menganalisa lingkungan dari hasil produksi manisan apel. Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dalam beberapa kegiatan yaitu tahap persiapan yaitu dengan survei yang dilakukan dengan menyusun berbagai hal yang akan disampaikan pada saat kegiatan pengabdian yang akan dilakukan yang meliputi: penyusunan materi yang akan diberikan, penyusunan jadwal pemberian materi, pembagian tugas tim pengabdian dan survei ke lokasi pengabdian. Tahap pelaksanaan pelatihan dilakukan dengan memberi penjelasan tentang bagaimana memotivasi para petani untuk meningkatkan penghasilannya, sesi ini menitikberatkan pada pemberian motivasi dan contoh-contoh yang sudah bisa diterapkan dalam meningkatkan penghasilan dan membangun jiwa yang optimis. Selain itu juga terdapat metode simulasi yang diberikan kepada peserta pelatihan dalam rangka mempraktekkan materi yang diperoleh. Tim pengabdian memberikan materi tentang Manajemen Produksi dan Sumber Daya Manusia yang Baik Pada Petani dalam Memproduksi Apel Menjadi Produksi Manisan Pada Petani Apel di Desa Sumbergede, BumiajiKesimpulan dari pengabdian ini adalah masih banyak peserta yang kurang mengerti bagaimana Manajemen Produksi dan Sumber Daya Manusia yang Baik dalam Memproduksi Apel Menjadi Produksi Manisan. Harapan kami dengan pengabdian ini dapat membuka wawasan petani mengenai Manajemen Produksi dan Sumber Daya Manusia yang baik sehingga akan menambah keilmuan bagi para petani, khususnya pada petani apel di Desa Sumbergede, Bumiaji. Pada Pengabdian Masyarakat kali ini diharapkan mampu memberikan semangat baru bagi kita dalam menyampaikan materi dan motivasi serta berkontribusi bagi generasi muda, baik dilingkungan sekolah, kampus dan keluarga.Kata Kunci: Manajemen Produksi, Sumber Daya Manusia
PEMBERDAYAAN IBU PKK RW 05 KELURAHAN KUNINGAN BARAT JAKARTA SELATAN MELALUI PELATIHAN MANAJEMEN USAHA KERAJINAN (CRAFT) DECOUPAGE UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA
Jeni Andriani;
Retno Wulansari;
Sri Retnaning Sampurnaningsih;
Nofiar Nofiar;
Fitri Sabina
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/jlkklkk.v1i1.p15-20.5591
Pengabdian ini berjudul Pemberdayaan Ibu PKK RW 05 Kelurahan Kuningan Barat Jakarta Selatan Melalui Pelatihan Manajemen Usaha Kerajinan (Craft) Decoupage Untuk Meningkatkan Ekonomi Keluarga.Tujuan dari Pengabdian kepada Masyarakat ini adalah untuk mengetahui dampak pemberdayaan ibu PKK melalui pelatihan kerajinan (craft) decoupage, untuk mengetahui kemampuan manajemen usaha ibu PKK, dan untuk mengetahui peran ibu PKK dalam meningkatkan ekonomi keluarga.Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah penyuluhan dan pelatihan manajemen usaha dalam membuat kerajinan (craft) decoupage.Hasil dari kegiatan ini adalah memberikan dampak bahwa pemberdayaaan ibu PKK RW 05 Kelurahan Kuningan Barat Mampang Prapatan Jakarta Selatan melalui kerajinan (craft) decoupage menunjukkan adanya kreativitas dan ketrampilan sebagai potensi diri, kemampuan manajemen usaha masih belum semuanya maksimal dikarenakan pengetahuan yang dimiliki masih terbatas, dan adnya peran ibu PKK RW 05 Kelurahan Kuningan Barat Mampang Prapatan Jakarta Selatan untuk meningkatkan ekonomi keluarga untuk membuka usaha kerajinan (craft) decoupage.Kata kunci : Pemberdayaan,Manajemen Usaha, Decoupage, Ekonomi Keluarga
PENTINGNYA PENDIDIKAN LITERASI KEUANGAN DI LINGKUNGAN KELUARGA (DI MAJELIS TA’LIM AL HIDAYAH BENDA BARU PAMULANG TANGERANG SELATAN)
Gunartin Gunartin;
Rusmaini Rusmaini;
Pantja Pantja;
Surasni Surasni;
Metha Metha
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/jlkklkk.v1i1.p56-62.5596
Pengabdian dengan judul Pentingnya Pendidikan Literasi Keuangan Di Lingkungan Keluarga (Di Majelis Ta’lim Al Hidayah Benda Baru Pamulang Tangerang Selatan) ini merupakan implementasi dari pengabdian kepada masyarakat dengan tujuan membantu memberikan pemahaman pentingnya pendidikan literasi keuangan di lingkungan keluarga sehingga setiap angota keluarga dapat menghargai keamanan secara finansial. Memberikan pemahaman bagaimana pengelolaan keuangan yang efektif dan efisien sehingga kesejahteraan ekonomi keluarga dapat diwujudkan dengan keamanan finansial.Metode pelaksanaan dalam kegiatan program pengabdian kepada masyarakat ini diawali surve dan pendekatan kepada ketua Majelis Ta’lim Al Hidayah dengan menyampaikan maksud serta tujuan dilakukan kegiatan ini. Pada surve awal juga disampaikan rencana pelaksanaan dan sharing tema pengabdian agar kegiatan pengabdian ini tepat sasaran serta berjalan lancar. Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat dilakukan oleh tim dosen Program Studi Pendidikan Ekonomi FKIP Universitas Pamulang dengan 7 anggota, 5 dosen dan 2 mahasiswa. Materi dari tema pengabdian dilakukan oleh tim dosen sendiri sebagai narasumber. Hasil dari kegiatan pengabdian ini dapat ditarik kesimpulan bahwa masih banyak keluarga yang pengelolaan keuangan masih konvensional belum sampai ke ranah investasi untuk passive incame. Untuk jangka panjang investasi menjadi sangat penting ditinjau dari keamanan finansial pada saat usia sudah tidak lagi produktif. Adapun harapan diselenggarakan kegiatan pengabdia kepada masyarakat dengan judul Pentingnya Pendidikan Literasi Keuangan Di Lingkungan Keluarga (Di Majelis Ta’lim Al Hidayah Benda Baru Pamulang Tangerang Selatan) ini, masyarakat khususnya jama’an Majelis Ta’lim Al HIdayah dapat meningkatkan kemampuannya dalam memgelola keuangan (literasi keuangan) secara efektif dan efisien.Kata Kunci: Pendidikan, Literasi Keuangan, Keluarga
PENGEMBANGAN POTENSI EKONOMI KEWIRAUSAHAAN IBU RUMAH TANGGA DALAM MENINGKATKAN EKONOMI MASYARAKAT KELURAHAN CEMPAKA PUTIH CIPUTAT
Fahmi Susanti;
Derizka Ivanka Jaswita;
Sri Mardiana
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/jlkklkk.v1i1.p89-95.5601
Pengabdian ini berjudul Pengembangan Potensi Ekonomi Kewirausahaan Ibu Rumah Tangga Dalam Meninngkatkan Ekonomi masyarakat Kelurahan Cempaka Putih Ciputat.. Tujuan pengabdian ini adalah untuk membantu mengembangkan potensi kewirausahaan ibu rumah tangga di Kelurahan Cempaka Putih Ciputat yang diharapkan dapat memunculkan perubahan sosial dan meningkatkan perekonomian rumah tangga. “Menurut Wisadirana (2004) masuknya wanita dalam pasar kerja atau kerja produktif berpengaruh terhadap kegiatan ekonomi rumahtangga, sehingga terjadi perubahan struktur ekonomi keluarga.”Metode yang digunakan adalah dalam bentuk penyampaian materi (ceramah, tanya jawab interaktif, presentasi ) dan game simulasi mengenai Pengembangan Potensi Ekonomi Kewirausahaan. Kesimpulan dari pengabdian ini adalah peserta penyuluhan kurang memahami secara mendalam tentang potensi kewirausahaan bagi ibu Rumah Tangga.Kata Kunci: Kewirausahaan, Potensi Ekonomi
PENGARUH MANAJEMEN WAKTU TERHADAP KINERJA KELOMPOK PKK DALAM PENGELOLAAN MANAJEMEN KEUANGAN DI DESA NGANGGLIK
Jublina Oktora;
Yenny Merinatul;
Vidya Amalia;
Rony Heriyanto;
M. Zaenal Muttaqin
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/jlkklkk.v1i1.p21-26.5592
Pengabdian ini berjudul Pengaruh manajemen waktu terhadap kinerja kelompok PKK dalam pengelolaan manajemen keuangan di desa ngangglik.Tujuan pengabdian ini adalah untuk Membantu memberikan arahan terhadap kepala keluarga, anak-anak dan terutama untuk para wanita yg bergerak di bidang PKK. Manfaat manajemen waktu dan keuangan sangat baik bila dilakukan secara disiplin dan terorganisir.Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dalam beberapa kegiatan yaitu tahap survei yaitu sosialisasi dilakukan dengan menyusun berbagai hal yang akan disampaikan pada saat kegiatan pengabdian yang akan dilakukan yang meliputi: penyusunan materi yang akan diberikan, penyusunan jadwal pemberian materi, pembagian tugas tim pengabdian dan survei ke lokasi pengabdian. Tahap sosialisasi yaitu sebelum kegiatan pengabdian dilaksanakan terlebih dahulu, dilakukan tahap sosialisasi yaitu melakukan silaturahmi dengan Bapak Lurah desa ngangglik untuk menyampaikan maksud dan tujuan pengabdian ini. Pada tahap ini juga dilakukan jalinan kerjasama dan menentukan jadwal kegiatan pengabdian. Tim pelaksana kegiatan pengabdian pada masyarakat adalah dosen Fakultas Ekonomi jurusan manajemen sebanyak 5 orang. Tim pengabdian memberikan materi tentang Pengaruh manajemen waktu terhadap kinerja kelompok PKK dalam pengelolaan manajemen keuangan di desa ngangglik dan yang memberikan pelatihan disana yaitu dosen UNPAM.Kesimpulan dari pengabdian ini adalah Peserta kurang mengerti apa itu manajemen waktu yg dilakukan secara disiplin. Peserta juga belum mengetahui bagaimana cara menjalankan manajemen keuangan secara teratur dan efektif. Harapan kami dengan pengabdian ini dapat membuka wawasan masyarakat yang diperoleh yaitu bertambahnya keilmuan bagi para masyarakat tentang pengaruh manajemen waktu terhadap kinerja kelompok PKK dalam pengelolaan manajemen keuangan di desa ngangglik dan Ilmu yang diperoleh pada Pengabdian Masyarakat kali ini diharapkan mampu memberikan semangat baru bagi para Dosen dalam menyampaikan materi dan motivasi serta berkontribusi bagi generasi muda, baik dilingkungan sekolah, kampus dan keluargaKata Kunci: Manajemen Waktu, Manajemen Keuangan, Kinerja PKK
PELATIHAN AUDIT INTERNAL DANA BOS
Nurmono Nurmono;
Dede Hendra;
Dewi Nari Ratih Permada;
Gatut Dradjad Purwoko;
Sulistiyani Sulistiyani
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/jlkklkk.v1i1.p63-70.5597
Kegiatan pegabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mensosialisasikan dan memberikan penyuluhan terkait pengetahuan bagaimana cara Audit Internal Dana BOS, sehingga bisa memaksimalkan dana tersebut sesuai dengan tujuan dan sasarannya.Pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Pamulang yang dilakukan oleh dosen-dosen program studi Manajemen telah berjalan dengan lancar dan mendapat sambutan hangat dari tempat pelaksanaan kegiatan ini yaitu Kepala SMP N 04 Tangerang Selatan. Harapan kami dengan pengabdian ini dapat menambah ilmu yang bermanfaat dalam hal audit internal dana BOS.Hasil kegiatan menunjukkan bahwa sebelum pelaksanaan pelatihan, para peserta dari sekolah sudah mengenal sebagian istilah audit dan dana BOS, tetapi mereka hanya mengetahui jenis-jenis yang umumnya saja. Namun setelah pelaksaan kegiatan diketahui para peserta perwakilan dari sekolah tersebut dapat memahami dari mulai dasar-dasar sampai cara mengaudit dana BOS dengan benar.Kata kunci : Audit, Dana BOS
PERAN AKUNTANSI DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN MANAJERIAL DALAM RANGKA MENCAPAI TUJUAN ORGANISASI
Andri Priadi;
Styo Budi Utomo;
Agrasadya Agrasadya;
Deni Diana
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/jlkklkk.v1i1.p96-99.5602
Peran akuntasi dalam pengambilan keputusan manajerial dalam rangka mencapai tujuan organisasi adalah judul dari kegiatan PKM di SMK Darussalam Ciputat Kota Tangerang Selatan Banten.Adapun tujuan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini adalah membekali siwa-siswi terkait pentingnya keahlian dalam dunia kerja yang serba digital.Dalam kegiatan ini siswa-siswi kelas XI jurusan akuntansi SMK Darussalam Ciputat sebagai objek/tujuan kegiatan ini. Kegiatan ini memberikan pengarahan dan penjelasan tentang peran pentingnya akuntansi dalam mencapai tujuan organisasi. selain teori, dalam kegiatan ini juga praktik agar siswa-siswi mengetahui penggunaan akuntansi dan pentingnya akuntasi dalam sebuah perusahaan/organisasi.Kata Kunci: Akuntasi, Pengambilan keputusan, tujuan organisasi
PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN DAN PENGEMBANGAN KREATIFITAS SISWA DI PONDOK PESANTREN AL-MANAR CIBEUTEUNG UDI KECAMATAN CISEENG KABUPATEN BOGOR
Jamaludin Jamaludin;
Sirajudin Sirajudin;
Thamrin Thamrin;
Dewi Nari Ratih Permada;
Masran Mustakim
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/jlkklkk.v1i1.p27-35.5593
Adapun tujuan dari PKM ini adalah Meningkatkan pemahaman dan kemampuan siswa/siswi Pesantren Al- manar menjadi Pendidikan Kewirausahaan yang tepat; Meningkatkan pemahaman dan kemampuan kewirausahaan siswa/siswi dalam mengelola usaha secara efisien dan efekif; Meningkatkan pemahaman dan kemampuan wirausahawan yakni siswa/siswi Pesantren Al-manar dalam menentukan Pengembangan Kreatifitas Siswa yang efisien dan efektif.Metode yang digunakan dalam PKM ini 1). Metode Ceramah/Presentasi Metode ceramah/presentasi dipilih untuk memberikan penjelasan tentang : a. Memberikan pengetahuan terkait dengan perencanaan pendidikan kewirausahaan dan pengembangan kreatifitas siswa. b. Presentasi mengenai perencanaan Pendidikan kewirausahaan diharapkan mereka bisa mengaplikasikan kedalam kegiatannya dalam bewirausaha; 2). Metode Tanya Jawab, Metode Tanya jawab sangat penting bagi para peserta pelatihan. Metode ini memungkinkan para siswa/i menggali pengetahuan sebanyak- banyaknya tentang perencanaan kewirausahaan, pendidikan kewiraausahaan dan pengembangan keatifitas; 3. Sharing Session Tentang KewirausahaanKesimpulan dari kegiatan PKM ini adalah Pendidikan kewirausahaan sangat penting bagi manusia, terutama bagi siswa. Kewirausahaan (entrepreneurship) merupakan kemampuan kreatif dan inovaif yang dijadikan sebagai pondasi dan sumber daya untuk mendapatkan peluang dalam meraih kesuksesan. Salah satu fakor yang dapat meningkatkan pendapatan individu/kelompok ialah kewirausahaan. Kewirausahaan juga akan melahirkan kemandirian ekonomi masyarakat. Oleh sebab itu Pendidikan kewirausahaan sangat berpengaruh dalam menghasilkan kreatifitas yang bernilai dan juga pendidikan kewirausahaan adalah sebagai sesuatu yang mendasar dalam meningkatkan kreatifitas siswa.Kata kunci: pendidikan kewirausahaan, kreatifitas siswa
PROGAM PENDAMPINGAN DAN PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN ANAK PADA USIA DINI TERHADAP PRESTASI BELAJAR DILINGKUNGAN RT 020 RW 009 .KEL GIRI PENI.KEC WATES. YOGYAKARTA
Veta Lidya Delimah Pasaribu;
Bulan Oktrima;
Budhi Prabowo;
Nurmin Arianto;
Ugeng Budi Haryoko
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/jlkklkk.v1i1.p71-75.5598
Tujuan dari Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat adalah untuk melaksanakan salah satu Tri Darma Perguruan Tinggi.Selain itu diharapkan dengan pengabdian kepada masyarakat tersebut keberadaan perguruan tinggi dapat memberikan kontribusi besar kepada pengembangan dan penerapan keilmuan kepada masyarakat.Metode yang digunakan pada Pengabdian Kepada Masyarakat ini berupa ekspositori yaitu penyampaian materi secara verbal dan inquiry yaitu pembelajaran yang menekankan pada proses berpikir kritis dan analitis terkait kelimuan manajemen sumber daya manusia dan manajemen pemasaran dengan pemahaman mendalam terkait materi bagaimana menentukan masa depan.Hasil pengabdian masyarakat yang diperoleh adalah bertambahnya keilmuan bagi para orang tua dan anak- anak dilingkungan Rt 20 Rw 9 kel.giri peni,Kec wates. yogyakarta, agar mereka memiliki pandangan yang baik focus sasaran dan program kerja pembangunan pendidikan harus mampu menjawab tuntutan mutu dari kapasitas pendidikan yang semakin besar dengantetap berupaya mendorong akses pendidikan yang semakin meluas, mudah, danakuntabel. Memasuki tahun 2019, seiring catatan pencapaian pelaksanaan program tahun 2018 dan adanya kebijakan reformasi birokrasi (restrukturisasi) di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jenderal Pendidiikan Anak Usia Dini, Nonformal dan Informal (PAUDNI) telah menyusun kebijakan dan program tahun 2012 sesuai dengan tuntunan beban garapan yang semakin besar dengan tetap memperhatikan keberlanjutan dan peningkatan kualitas pencapaian program anggaran 2019 seyogyanya dapat dipahami oleh seluruh pemangku kepentingan dan dapat dilaksanakan sesuai dengan tujuan, target, dan sasaran Ilmu yang diperoleh pada Pengabdian Masyarakat kali ini diharapkan mampu memberikan semangat baru bagi kita dalam menyampaikan materi dan motivasi serta berkontribusi bagi generasi muda, baik dilingkungan sekolah, kampus dan keluarga.Kata Kunci: Pendidikan Anak, Pretasi Belajar, PAUD, Usia Dini
PEMANFAATAN KAIN PERCA SEBAGAI AKSESORIS MOTIF HIASAN PADA PAKAIAN DAN TAS SEBAGAI BENTUK PELUANG USAHA
Vega Anismadiyah;
Ivan Putranto;
Ana Septia Rahman;
Iis Noviyanti;
Iriana Kusuma Dewi
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Pamulang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32493/jlkklkk.v1i1.p1-6.5589
Tujuan dari Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat adalah untuk melaksanakan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi. Selain itu diharapkan dengan pengabdian kepada masyarakat tersebut keberadaan perguruan tinggi dapat memberikan kontribusi besar kepada pengembangan dan penerapan keilmuan kepada masyarakat.Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dalam beberapa kegiatan yaitu tahap survei yaitu sosialisasi dilakukan dengan menyusun berbagai hal yang akan disampaikan pada saat kegiatan pengabdian yang akan dilakukan yang meliputi: penyusunan materi yang akan diberikan, penyusunan jadwal pemberian materi, pembagian tugas tim pengabdian dan survei ke lokasi pengabdian. Tahap sosialisasi yaitu sebelum kegiatan pengabdian dilaksanakan terlebih dahulu dilakukan tahap sosialisasi yaitu melakukan silaturahmi dengan kepala sekolah, menyampaikan maksud dan tujuan pengabdian ini. Pada tahap ini juga dilakukan jalinan kerjasama dan menentukan jadwal kegiatan pengabdian. Tim pelaksana kegiatan pengabdian pada masyarakat adalah dosen Fakultas Ekonomi jurusan manajemen sebanyak 5 orang. Tim pengabdian memberikan materi tentang Pelatihan Pemanfaatan Kain Perca Sebagai Aksesoris Motif Hiasan Pada Pakaian Dan Tas Sebagai Bentuk Peluang Usaha, di PKBM Negeri 26 Bintaro.Hasil pengabdian masyarakat yang diperoleh adalah bertambahnya keilmuan bagi Para Peserta (Siswa/siswi) PKBM Negeri 26 Bintaro agar mereka memiliki keterampilan tambahan dalam memanfaatkan limbah kain perca sehingga mereka memiliki bekal tambahan untuk menghasilkan pendapatan sendiri. Ilmu yang diperoleh pada Pengabdian Masyarakat kali ini diharapkan mampu memberikan semangat baru bagi kita dalam menyampaikan materi dan motivasi serta berkontribusi bagi generasi muda, baik dilingkungan sekolah, kampus dan keluarga.Kata Kunci: Hiasan, Perca, Usaha