cover
Contact Name
Yudhi Zuriah Wirya Purba
Contact Email
jimanggis.journal@gmail.com
Phone
+6281315545733
Journal Mail Official
jimanggis.journal@gmail.com
Editorial Address
Jl. Sultan Muh. Mansyur Kebon Gede, kelurahan 32 Ilir Palembang 30145
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Management Agribisnis (Jimanggis)
ISSN : 27761088     EISSN : 2776107X     DOI : https://doi.org/10.48093/jimanggis.v1i1
Jurnal Imiah Management Agribisnis (Jimanggis) adalah jurnal ilmiah yang concern dalam penelitian teoritik dan masalah-masalah seputar bidang manajemen agribisnis. Jurnal Imiah Management Agribisnis (Jimanggis) dikelola dan diterbitkan oleh Magister Agribisnis Program Pascasarjana Universitas Sjakhyakirti. Artikel yang dimuat dalam jurnal Jurnal Imiah Management Agribisnis (Jimanggis) adalah penelitian asli dalam bidang pertanian dan manajemen agribisnis yang meliputi pengadaan, penyaluran sarana produksi hingga pemasaran produk-produk pertanian dan agroindustri yang berkaitan satu dengan lainnya. Semua artikel penelitian yang dikirimkan harus ditulis dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Terbit setiap 6 bulan sekali, bulan Juni dan Desember.
Articles 83 Documents
ANALISIS PENGGUNAAN FAKTOR PRODUKSI USAHATANI KARET (Hevea brasiliensis) DI DESA RENGAS I KECAMATAN PAYARAMAN KABUPATEN OGAN ILIR Oktariani, Lisna; Fauzi, Ahmad Fauzi
Jurnal Imiah Management Agribisnis (Jimanggis) Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Ilmiah Management Agribisnis (Jimanggis)
Publisher : Magister Agribisnis Program Pascasarjana Universitas Sjakhyakirti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.48093/jimanggis.v6i1.295

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor - faktor yang mempengaruhi produksi usahatani dan menghitung besarnya pendapatan usahatani karet dibandingkan dengan UMR Kabupaten Ogan Ilir dan UMR Provinsi Sumatera Selatan. Metode penarikan contoh yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode simple random sampling dan diolah menggunakan alat bantu aplikasi SPSS lalu di interpretasikan. Variabel luas lahan, usia tanaman, usia petani, jumlah herbisida, dan jumlah pupuk kandang secara simultan atau bersama- sama berpengaruh terhadap tingkat produksi tanaman karet. Secara parsial variabel luas lahan dan jumlah pupuk kandang yang berpengaruh secara signifikan terhadap produksi tanaman karet. Pendapatan rata – rata yang diperoleh petani karet di Desa Rengas I Kecamatan Payaraman Kabupaten Ogan Ilir Provinsi Sumatera Selatan adalah sebesar Rp. 2.081.513,- /Ha/Bln. Jika dibandingkan dengan Upah Minimum Regional Kabupaten Ogan Ilir dan Upah Minimum Regional Provinsi Sumatera Selatan masing – masing sebesar Rp. 3.404.177,- /bln dan Rp. 3.677.591,- /bln maka pendapatan dari usahatani karet lebih kecil dibandingkan dengan UMR. Hal ini disebabkan oleh petani di desa tersebut tidak melakukan perawatan dan pemeliharaan tanaman karet sehingga hasil produksi karet rendah yang tentunya berdampak terhadap rendahnya pendapatan dari petani karet di daerah tersebut.
ANALISIS DISTRIBUSI PUPUK BERSUBSIDI DI DESA MUKTI JAYA KECAMATAN MUARA TELANG KABUPATEN BANYUASIN Thony Ak, Agoes; Ahmadi, Nur; Senor, I Wayan
Jurnal Imiah Management Agribisnis (Jimanggis) Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Ilmiah Management Agribisnis (Jimanggis)
Publisher : Magister Agribisnis Program Pascasarjana Universitas Sjakhyakirti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.48093/jimanggis.v6i1.298

Abstract

Penelitian ini bertujuan yaitu untuk mengetahui dan menganalisis pelaksanaan Kebijakan Distribusi Pupuk Bersubsidi berdasarkan sistem Elektronik Rencana Defenitif Kebutuhan Kelompok di Desa Mukti Jaya Kecamatan Muara Telang Kabupaten Banyuasin. Metode penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey. Metode survey adalah suatu metode penelitian untuk mendapatkan dan mengumpulkan data dari sejumlah petani contoh dengan menggunakan daftar pertanyaan (kuisioner) yang disusun sesuai dengan kebutuhan data dan mengacu pada tujuan penelitian. Hasil analisa adalah pelaksanaan Distribusi Pupuk Bersubsidi berdasarkan sistem Elektronik Rencana Defenitif Kebutuhan Kelompok di Desa Mukti Jaya Kecamatan Muara Telang Kabupaten Banyuasin sudah berjalan relative baik. Musyawarah anggota kelompok tani dipimpin oleh ketua kelompok tani. Pertemuan pengurus kelompok tani untuk membahas dan merumuskan RDKK. Meneliti kelengkapan RDKK dan penandatanganan RDKK. Bentuk pengelolaan pupuk bersubsidi di Desa Mukti Jaya Kecamatan Muara Telang Kabupaten Banyuasin yaitu dengan melalui beberapa tahapan: a)Perencanaan yang dilakukan sebagai sarana awal dalam pencatatan jumlah dan takaran penyaluran pupuk hingga ketangan para petani, b)Penyaluran yang diawasi sesuai dengan permendag, c)Pengawasan yang bertujuan untuk efektifiitasan juumlah dan kebutuhan pupuk bersubsidi, d)Monitoring evaluasi penyediaan dan penyaluran melalui badan pengawasan e)Verifikasi penyaluran yaitu bentuk pendampingan penyaluran hingga dapat digunakan oleh para petani sesuai dengan kebutuhannya. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat direkomendasikan beberapa hal yaitu: 1)Pemerintah meningkatkan bekerja sama dengan penyuluh agar kelangkaan pupuk bersubsidi bisa diatasi oleh petani. 2)Kelompok tani harus mempunyai kesadaran agar pemakaian pupuk kimia dikurangi dan beralih ke pupuk organik yang diolah secara mandiri supaya kualitas tanah subur
EFEKTIVITAS KINERJA PENYULUH PERTANIAN DI KABUPATEN OGAN KOMERING ILIR Ningsih, Rini Dwi; Wirya Purba, Yudhi Zuriah; Saleh, Wardi
Jurnal Imiah Management Agribisnis (Jimanggis) Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Ilmiah Management Agribisnis (Jimanggis)
Publisher : Magister Agribisnis Program Pascasarjana Universitas Sjakhyakirti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.48093/jimanggis.v6i1.299

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) Menganalisis efektivitas kinerja penyuluh pertanian di Kabupaten Ogan Komering Ilir. 2) Menganalisis ukuran efektivitas kinerja penyuluh pertanian di Kabupaten Ogan Komering Ilir. 3) Menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas kinerja penyuluh pertanian di Kabupaten Ogan Komering Ilir. Penelitian ini menggunakan metode survei. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, diperolah dengan cara menyebar kuisioner kepada responen penyuluh pertanian. Penelitian ini dilaksanakan di Kabupaten Ogan Komering Ilir. Pemilihan lokasi didasarkan pada pertimbangan bahwa di Kabupaten Ogan Komering Ilir memiliki potensi penyuluh cukup besar dalam mengembangkan pertanian secara keseluruhan sehingga dengan penelitian ini memberikan gambaran Efektivitas Kinerja Penyuluh. Berdasarkan hasil penelitian serta pembahasan yang telah diuraikan, maka dapat diambil kesimpulan bahwa 1) Tingkat efektivitas kinerja penyuluh pertanian di Kabupaten Ogan Komering Ilir yaitu sebesar 90% atau berada pada kategori tinggi. 2) Nilai kinerja penyuluh pertanian di Kabupaten Ogan Komering Ilir yaitu rata-rata sebesar 23 atau kategori tinggi. 3) faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas kinerja penyuluh pertanian di Kabupaten Ogan Komering Ilir yaitu umur, jumlah pelatihan, masa kerja dan jumlah petani binaan, namun faktor yang paling berpengaruh dan signifikan adalah umur dan masa kerja.