cover
Contact Name
Fatma Wati
Contact Email
fatma_wati@fmipa.unp.ac.id
Phone
+6285760598611
Journal Mail Official
semesta@ppj.unp.ac.id
Editorial Address
Departemen Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam, FMIPA, UNP Jl. Prof. Dr. Hamka, Air Tawar, Kota Padang
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
SEMESTA: Journal of Science Education and Teaching
ISSN : 25991817     EISSN : 25981951     DOI : https://doi.org/10.24036/semesta
Core Subject : Education,
SEMESTA Journal of Science Education and Teaching is a journal that is managed by Department of Natural Science Education, Universitas Negeri Padang. First published in 2019 and regularly published twice a year. The script that is loaded is the original manuscript, not yet published in other publications. The editor receives from the author of researchers, lecturers, teachers, practitioners, and University students for submitting the result of studies and the prioritized results of research concerned with natural science education and natural science teaching, including the development of instruments for evaluation, development of instructional media, the development of learning model, and ethnosciences in learning.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 1 (2018)" : 6 Documents clear
Meningkatkan Kemampuan Argumentasi Ilmiah Siswa SMP Kelas VII Melalui Bahan Ajar IPA Terpadu Dengan Tema HALO Pada Topik Kalor Rahmah Evita Putri
SEMESTA: Journal of Science Education and Teaching Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Pendidikan IPA, FMIPA, UNP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1183.735 KB)

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian semu (quasi experiment), dengan tujuan yakni meningkatkan kemampuan argumentasi ilmiah melalui bahan ajar IPA terpadu dengan tema Halo pada topik kalor. Bahan ajar yang digunakan yakni menggunakan bahan ajar ipa, yang dipadukan dengan model webbed, dan telah diuji kelayakannya menggunakan uji kelayakan berdasarkan kriteria BNSP. Kemampuan argumentasi ilmiah siswa diuji dengan menggunakan soal essai dengan cakupan materi perubahan wujud zat dan kalor. Hasil yang diperoleh nilai rata-rata pretest kelas kontrol lebih tinggi jika dibandingkan dengan kelas eksperimen pada saat pretest. Pada kelas kontrol didapatkan rata-rata sebesar 63,71 sedangkan dikelas eksperimen diperoleh nilai rata-rata sebesar 62,71. Sehingga kelas kontrol dan kelas eksperimen memiliki selisih nilai sebesar 1,00. Peningkatan argumentasi ilmiah antara kelas kontrol dan kelas eksperimen berbeda secara signifikan. Dimana kelas eksperimen yang belajar dengan menggunakan bahan ajar IPA terpadu dengan tema Halo mendapatkan nilai N-Gain pada kategori tinggi (0,84) berbeda dengan kelas kontrol yakni kelas yang menggunakan bahan ajar IPA terpadu konvensional mendapatkan nilai N-Gain pada kategori sedang (0,64)
Bahan Ajar Sains Terpadu Tematik untuk Meningkatkan Kecerdasan Kuantum dan Literasi Saintifik Siswa SMP Kelas VIII Elfa Afradisca
SEMESTA: Journal of Science Education and Teaching Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Pendidikan IPA, FMIPA, UNP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (813.573 KB)

Abstract

Pembelajaran sains di SMP harus diterapkan secara terpadu sehingga dapat meningkatkan wawasan dan kecerdasan siswa. Salah satu usaha untuk menjawab tantangan di atas, perlu diusahakan pengemasan materi sains dengan memperhatikan harapan tersebut. Oleh sebab itu penelitian ini berorientasi kepada pengembangan bahan ajar IPA terpadu tematik yang tujuannya adalah untuk meningkatkan kecerdasan kuantum dan literasi saintifik siswa di SMP. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (R&D), dan konsep yang dikembangkan adalah “Tekanan dan Aplikasinya dalam Kehidupan Sehari-hari”. Teknik penelitian R&D yang digunakan terdiri dari sepuluh langkah, namun pada penelitian mencakup tujuh langkah yaitu: 1) mengenal potensi dan masalah, 2) mengumpulkan informasi, 3) desain produk, 4) validasi produk, 5) revisi produk, 6) uji coba produk dan 7) revisi produk. Produk penelitian divalidasi oleh dosen, guru dan dicobakan kepada siswa SMP N 31 Padang. Hasil analisis mencakup analisis validitas, praktikalitas, dan efektivitas. Hasil analisis memperlihatkan bahwa produk penelitian ini berada pada kategori valid, praktis, dan efektif digunakan dalam pembelajaran IPA di SMP. Di samping itu, bahan ajar produk penelitian ini secara efektif dapat meningkatkan kecerdasan kuantum siswa
Perbedaan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Modul Berbahasa Inggris dan Buku Bilingual pada Materi Laju Reaksi Kelas XI SMA Aristo Hardinata
SEMESTA: Journal of Science Education and Teaching Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Pendidikan IPA, FMIPA, UNP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1017.98 KB) | DOI: 10.24036/semesta.v1i1.4

Abstract

Telah dilaksanakan penelitian pendidikan untuk melihat perbedaan hasil belajar siswa SMA pada pembelajaran Laju Reaksi dengan menggunakan modul berbahasa inggris dan buku bilingual. Modul yang digunakan merupakan modul pembelajaran laju reaksi yang telah dikembangkan oleh peneliti sebelumnya dan buku bilingual yang digunakan merupakan buku komersial yang beredar di masyarakat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan rancangan Randomized Control Group Only Design. Sampel diambil dua kelas secara acak dari tujuh kelas siswa kelas XI di SMA kota Padang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan instrument tes objektif sebanyak 20 soal. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan uji perbedaan dua rata-rata (t-tes). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelas yang menggunakan modul berbahasa inggris memiliki rata-rata nilai (89,06) yang lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang belajar menggunakan buku bilingual (70,00). Berdasarkan uji hipotesis dengan uji satu pihak atau uji t’, diperoleh bahwa hasil belajar siswa yang menggunakan modul berbahasa inggris lebih tinggi secara signifikan dibandingkan dengan siswa yang menggunakan buku bilingual di kelas XI SMA Kota Padang
Fitoremediasi Logam Timbal (Pb) Menggunakan Kiambang (Salvinia molesta) pada Ambang Batas, Kualitas Air Irigasi Skunda Diliarosta
SEMESTA: Journal of Science Education and Teaching Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Pendidikan IPA, FMIPA, UNP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (648.558 KB)

Abstract

Sumber daya alam yang begitu dekat dengan manusia adalah air, khususnya air sungai. Peningkatan beban pencemaran terhadap air sungai yang terus menerus akan menjadi penyebab utama menurunnya kualitas air sungai saat ini. Gangguan fisik, kimia dan biologi akan menimpa masyarakat bila mengkonsumsi air sungai yang sudah tercemar oleh limbah industri dan pemukiman baik secara langsung maupun tidak langsung dan perlu adanya upaya-upaya pengendalian pencemaran lingkungan. Logam berat, seperti merkuri (Hg), timbal (Pb), arsenik (As), kadmium (Cd), kromium (Cr), seng (Zn), dan nikel (Ni), merupakan salah satu bentuk materi anorganik yang sering menimbulkan berbagai permasalahan yang cukup serius pada perairan khususnya limbah timbal (Pb) yang masuk ke perairan yang dimanfaatkan untuk aktivitas pertanian. Kiambang juga mempunyai kemampuan hidup yang luar biasa karena dapat tumbuh hidup baik pada media air manapun walaupun media tersebut memiliki sedikit nutrient untuk pertumbuhannya. Keistimewaan ini menyebabkan kiambang dijadikan sebagai filter biologis yang dapat menyerap logam berat
Hubungan Kemampuan Berpikir Kreatif Aspek Kelancaran (Fluency) antara Jawaban Essay dan Pembuatan Poster pada Pembelajaran Berbantuan Media Animasi Arief Muttaqiin
SEMESTA: Journal of Science Education and Teaching Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Pendidikan IPA, FMIPA, UNP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1056.988 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara kemampuan berpikir kreatif siswa aspek kelancaran (fluency) yang diukur dengan soal essay dan tugas pembuatan poster. Data dijaring dari 33 siswa di salah satu SMA di Kota Cimahi, Jawa Barat. Berdasarkan hasil perhitungan statistik, diperoleh informasi bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara kemampuan berpikir kreatif siswa aspek kelancaran (fluency) yang diukur dengan soal essay dan tugas pembuatan poster. Hal ini menunjukkan bahwa kemampuan yang baik dalam menjawab soal-soal berpikir kreatif tidak membuat siswa baik juga dalam membuat poster
Pembuatan Media Pembelajaran Berbasis Komputer Untuk Materi Sifat Asam Basa dan Garam Kelas VII Tingkat SMP Khairani Muslim
SEMESTA: Journal of Science Education and Teaching Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Pendidikan IPA, FMIPA, UNP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (609.669 KB)

Abstract

Salah satu materi pokok pada IPA SMP adalah sifat asam, basa dan garam. Media berbasis computer yang dirancang ini menggunakan program aplikasi Macromedia flash 8. Media ini disajikan dengan simulasi eksperimen sederhana yang dapat memvisualisasikan kondisi yang sebenarnya, sehingga dapat membantu siswa untuk menggunakan media ini hingga akhir secara mudah dan aman. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan sebuah media berbsasis computeryang didukung dengan eksperimen sederarhana dan soal-soal pengayaan yang interaktif. Jenis Penelitian ini adalah Research and Development (R & D). Sampel penelitian ini adalah 35 siswa salah satu SMP di kota Padang. Intrumen penelitian yang digunakan adalah angket. Analisis data pada instrumen tersebut menggunakan analisis skala likert. Variabel dalam intrumen tersebut terkait dengan konten, motivasi dan praktikalitas dari media tersebut. Berdasarkan hasil penelitian didapat rata-rata keseluruhan pada media yang dibuat tersebut sebesar 4,67. Hasil ini dapat mengintrepetasikan sebuah media tersebut layak diguakan dalam pembelajaran khususnya pada materi sifat asam, basa dan garam

Page 1 of 1 | Total Record : 6