cover
Contact Name
Abdul Rachman Manga'
Contact Email
abdulrachman.manga@umi.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnal.busiti@umi.ac.id
Editorial Address
Jl. Urip Sumiharjo KM. 05
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam
ISSN : -     EISSN : 27210901     DOI : http://dx.doi.org/10.33096/busiti.v3i1.949
Core Subject : Science,
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) is an Indonesian scientific journal published by the Department of Information Technology, Faculty of Computer Science, Universitas Muslim Indonesia. BUSITI covers all aspects of the latest outstanding research and developments in the field of Computer science, including: Artificial intelligence; Data science; Databases; Computer performance analysis Computer security and cryptography; Computer networks; Parallel and distributed systems; Microcontroller; Internet of Things; Software engineering. BUSITI is issued four times a year in February, May, August and November. Each article submitted to BUSITI will be peer-reviewed, and articles stated worthy of publication by the reviewer and editor will be published in BUSITI.
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 2 (2024)" : 10 Documents clear
ANALISIS POLA ASOSIATIF PADA KEGIATAN STOCK OPNAME MENGGUNAKAN METODE APRIORI Iqbal, Iwi Kurnia; Anraeni, Siska; Sugiarti, Sugiarti
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v5i2.2206

Abstract

Toko Rifka    adalah toko swalayan      yang melakukan perhitungan stock opname dengan cara manual sehingga pihak toko kadang gagal dalam menentukan barang yang seharusnya menjadi prioritas restock untuk sebuah atau beberapa barang karena barang tersebut tidak tersedia. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa data penjualan agar proses perhitungan stock opname dapat dilakukan dengan optimal. Metode yang digunakan dalam proses mining adalah Analisa Pola Asosiatif menggunakan Apriori. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengujian fungsionalitas pada aplikasi dapat dikatakan berjalan dengan baik dan terbebas dari kesalahan atau pesan error, kemudian untuk pengujian data sebanyak 10 kali dengan jumlah data masing-masing 30 data transaksi ditemukan tingkat akurasi sebesar 70%, penulis juga menggunakan 300 (tiga ratus) data transaksi yang kemudian di proses untuk melihat asosiasi yang dihasilkan dan berdasarkan asosiasi yang dihasilkan Toko Rifka dapat mengambil masukan yang dapat digunakan sebagai saran dalam kegiatan stock opname-nya.
Implementasi Metode Multi Attribute Utility Theory (MAUT) Dalam Penentuan Penerima Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) Di Kabupaten Bombana Dwiyanti, Sri Ulfa; Salim, Yulita; Umar, Fitriyani
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v5i2.2197

Abstract

Salah satu daerah yang mengeluarkan program untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya adalah Provinsi Sulawesi Tenggera tepatnya di Desa Baliara Selatan, Kecamatan Kabaena Barat Kabupaten Bombana. Dari segi tingkat kemiskinan, Kabupaten Bombana masih tergolong tinggi. Artinya, jumlah penduduk dalam keadaan miskin pada tahun 2018 sebanyak 19,77 (seribu jiwa) dan proporsi penduduk miskin sebanyak 4.444 jiwa atau mewakili 11,05%. Hal ini menyebabkan pemerintah Kabupaten Bombana Mengeluarkan kebijakan yaitu menciptakan program-program untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat Bombana.Salah satunya program yang diterapkan di Desa Baliara Selatan adalah Program Keluarga Harapan (PKH).Berdasarkan pengalaman yang terjadi, di mana para pendamping staff yang mengalami kesulitan untuk menentukan prioritas penerima bantuan PKH sehingga mengakibatkan proses pengambilan keputusan dan validasi data calon penerima berjalan lambat dan kurang tepat membuat hasil keputusan tidak ideal. Salah satu cara untuk membantu pengambilan keputusan dalam penentuan penerima bantuan adalah menggunakan Sistem Pendukung Keputusan (SPK) dengan metode Multi Attribute Utility Theory (MAUT).Hasil akhirnya adalah serangkaian penilaian alternatif yang menggambarkan keputusan yang dibuat oleh para pengambil keputusan dikantor pusat bombanaHasil keputusan dengan sistem perengkingan terbaik, rangking terbaik di dapat dari hasil perhitungan MAUT. Semakin besar nilai indeks maka semakin bagus pemeringkatan keputusan setiap alternatif.
Perancangan Database Penyimpanan Data Gambar Mahasiswa Bermasker untuk Pembuatan Aplikasi Presensi Face Recognation Kharawan, Athifah Arsa; Hayati, Lilis Nur; Kurniati, Nia
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v4i4.1881

Abstract

Data presensi perkuliahan pada perguruan tinggi menjadi suatu acuan dalam menunjukan kredibilitas setiap mahasiswa yang digunakan oleh para dosen sebagai data untuk pemberian nilai mahasiswa sekaligus sebagai bahan evaluasi keberhasilan belajar mengajar dalam pekuliahan. Kehadiran sangatlah penting bagi mahasiswa yang diwajibkan untuk menghadiri minimal 80%, yang dimana menentukan mahasiswa tersebut layak untuk mengikuti ujian semester atau tidak, selain itu kebanyakan dosen menjadikan sebagai komponen penilaian. Sistem face recognition ini tidak hanya bermanfaat untuk menghindari kecurangan pada absensi kelas namun, juga dapat diimplementasikan untuk sistem presensi pada acara-acara perkuliahan yang membutuhkan presensi peserta untuk merekap kehadirannya. Terdapat 2 tahapan dalam proses Face Recognition yaitu Face Detection yang berfungsi untuk mendeteksi wajah dan kemudian wajah yang terdeteksi akan diproses dengan cara membandingkan dengan database wajah yang telah ada dalam database. Hasil penelitian dan pembahasan perancangan database penyimpanan data gambar mahasiswa bermasker untuk pembuatan aplikasi presensi face recognition yaitu pada dataset yang dikumpulkan yaitu kelas B3 ada 15 orang mahasiswa dengan stambuk 13020220160, 13020220167 dan 13020220173, 13020220175, 13020220178, 13020220179,  13020220183,  13020220184,  13020220188,  13020220191,13020220195, 13020220200, 13020220204, 13020220208 dan 13020220216 dengan jumlah data yaitu 30 foto tiap mahasiswa. Adapun solusi yang diberikan yaitu mampu membantu dosen dan mahasiswa dalam melakukan presensi melalui aplikasi dengan menggunakan webcame supaya tetap mengenali wajah walaupun menggunakan masker.
Rancang Bangun Sistem Informasi Pengadaan Barang Ke Logistik PT. HRS site BRE Menerapkan Metode Framework For The Application System Thinking (FAST) Berbasis Web Nirham, Rahman; Irawati, Irawati; Gaffar, Andi Widya Mufila
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v5i2.2054

Abstract

PT. Hasnur Riung Sinergi (PT. HRS) merupakan perusahaan kontraktor pertambangan yang mulai beroprasi pada tahun 2013 sampai saat ini dan memiliki kantor pusat yang berlokasi di Gedung Office 8 Lt.7, Jl. Jend. Sudirman Kav 52-53, Jakarta Selatan. PT. HRS memiliki cabang salah satunya PT. Hasnur Riung Sinergi site Bumi Rantau Energi (PT. HRS site BRE) yang beroprasi di Jl. Jenderal Sudirman BY pass RT.009 N0.67, Randang Malingkung, Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan. Pada penelitian ini menggunakan metode Framework For The Application System Thinking (FAST) diamana metode ini adalah metode yang mendukung untuk melakukan perancangan sistem yang dapat mengelola data serta informasi secara lebih afisien, efektif, akurat, dan tepat waktu. Penelitian ini menghasilkan Aplikasi Pengadaan Barang ke Logistik berbasis Web untuk memudahkan karyawan dan pimpinan dalam melakukan proses permintaan barang dan persetujuan permintaan dari pimpinan. Pengujian yang dilakukan menggunakan blackbox testing yang memungkinkan pengembangan aplikasi untuk membuat himpunan kondisi imput yang akan melatih seluruh syarat-syarat fungsional suatu program.
ANALISIS SENTIMEN MAHASISWA TENTANG MODEL PERKULIAHAN HYBRID TEACHING PADA FAKULTAS ILMU KOMPUTER UMI MENGGUNAKAN MACHINE LEARNING Basri, Nur Anisa; Salim, Yulita; Darwis, Herdianti
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v5i2.2334

Abstract

Model perkuliahan hybrid teaching yang dilaksanakan menuai kontroversi di kalangan mahasiswa. Banyak pendapat mahasiswa yang dikeluarkan  terkait metode pembelajaran hybrid teaching di Fakultas Ilmu Komputer UMI. Penelitian ini bertujuan menganalisis sentimen mahasiswa terkait perkuliahan hybrid teaching dengan menggunakan algoritma K-Nearest Neighbor (KNN), Naïve Bayes, dan Support Vector Machine (SVM) menggunakan pelabelan NLTK, pengujian dengan  cross validation, dan menggunakan unigram tokenizing. Teknik pelabelan NLTK yang digunakan pada penelitian ini menghasilkan tingkat keakuratan algoritma KNN dengan 67.74% dibandingkan dengan algoritma Naïve Bayes dan SVM yang memiliki nilai akurasi sebesar 100%. Sehingga algoritma Naïve Bayes Classifier dan SVM dapat digunakan dengan baik pada pengklasifikasian sentimen mahasiswa terhadap perkuliahan dengan metode pembelajaran hybrid teaching di Fakultas Ilmu Komputer UMI.
PERBANDINGAN AKURASI MODEL FUZZY TIME SERIES DALAM PERAMALAN HARGA CABAI RAWIT MERAH DI KOTA MAKASSAR Gaffar, Ismail; Arisandi, Arwini; Makkulawu, A Ridwan
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v5i2.2278

Abstract

Cabai rawit (Capsicum frutescens) merupakan bagian dari famili solanaceae. Cabai rawit adalah salah satu tanaman hortikultura yang banyak dibudidayakan di Indonesia. Selain dikonsumsi, zat capsaicin pada cabai rawit juga digunakan sebagai bahan kosmetik. Harga cabai rawit terkadang meresahkan masyarakat dikarenakan lonjakan harga. Sehingga peramalan harga diperlukan pemerintah untuk mengatasi lonjakan harga yang terjadi setiap tahunnya. Peramalan (Forecasting) merupakan ilmu yang mampu mempelajari informasi historis yang dapat meramalkan kejadian yang akan datang. Ilmu peramalan menggunakan data runtun waktu (Time Series) untuk mempelajari data historis, dapat berupa data harian, bulan, ataupun periode waktu tertentu. Dalam penelitian ini, membandingkan Fuzzy Time Series (FTS) model Chen dan Lee untuk mengetahui performa yang terbaik. Data yang digunakan yaitu panel harga cabai rawit merah di Kota Makassar sejak Juli 2022 hingga Mei 2024. Masing-masing model memiliki cara tersendiri dalam membentuk Fuzzy Logic Relationship Group (FLRG). Hasil penelitian menunjukkan model Lee memberikan performa terbaik untuk meramalkan harga cabai rawit merah dengan nilai Mean Absolute Percentage Error (MAPE) sebesar 6,00%.
Perancangan Sistem Informasi Data Kependudukan Desa Kaduaja Kecamatan Gandangbatu Sillanan Berbasis Web Ramadan, Syahril; Indra, Dolly; Azis, Huzain
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v5i2.1920

Abstract

Sistem informasi kependudukan merupakan salah satu faktor utama dalam pemerintahan dan pembangunan kependudukan yang diarahakan pada pemenuhan hak dari setiap warga negara dibidang pelayanan data kependudukan. Desa Kaduaja salah satu bagian dari Desa di Kecamatan Gandangbatu Sillanan Kabupaten Tana Toraja, pengelolaan data pada Kantor Desa Kaduaja dilakukan secara manual mengakibatkan dokumen-dokumen tersebut disusun dengan tidak teratur dan tersimpan pada arsip yang terpisah sehingga pihak pemerintah Desa Kaduaja, untuk menyelesaikan permasalahan tersebut dibangunlah sebuah sistem informasi data kependudukan. penelitian ini menghasikan sistem informasi data kependudukan Desa Kaduaja Kecamatan Gandangbatu sillanan berbasis web yang dapat mempermudah pemerintah desa mengolah data kependudukan. metode yang digunakan dalam perancangan aplikasi yaitu metode waterfall yaitu model dimana tiap tahapannya dikerjakan secara berurutan dari atas ke bawah. Pengujian yang dilakukan berdasarkan blackbox testing mendapatkan nilai penggunaan secara keseluruhan dalam tampilan interface maupun fungsionalitas aplikasi yaitu 85% dari 24 responden.
Pengembangan Model Rekomendasi Produk UMKM Albis Menggunakan Item Based Collaborative Filtering Al Mustofa, Muhammad Hafizh; Nurmalitasari, Nurmalitasari; Nurchim, Nurchim
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v5i2.2271

Abstract

UMKM atau Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah adalah salah satu komponen penting yang mendukung perekonomian Indonesia, dijalankan oleh perorangan atau badan usaha dengan penghasilan tertentu setiap tahunnya. UMKM Albis, yang bergerak di bidang penjualan produk frozen food sejak tahun 2020 dan menawarkan 40 produk dengan berbagai merek. Banyaknya pilihan membuat pelanggan kesulitan dalam menentukan produk yang akan dibeli. Penelitian ini bertujuan memudahkan konsumen dalam memilih produk menggunakan model item-based collaborative filtering. Metode ini memberikan rekomendasi berdasarkan kemiripan antar produk menggunakan cosine similarity dan prediksi rating pengguna. Model ini menunjukkan kinerja yang baik dengan nilai MSE terendah sebesar 0,05416 dan RMSE sebesar 0,232724, Evaluasi tersebut menunjukkan bahwa model memiliki tingkat kesalahan yang rendah.
ANALISIS DIGITAL FORENSIC PADA APLIKASI WHATSAPP MENGGUNAKAN METODE NATIONAL INSTITUTE OF JUSTICE (NIJ) PADA SMARTPHONE ANDROID Raharja, Rakha; Alwi, Erick Irawadi; Gaffar, Andi Widya Mufila
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v5i2.2180

Abstract

Seiring dengan berkembangnya zaman, tidak bisa dipungkiri jika teknologi juga ikut berkembang. Perkembangan teknologi yang sudah makin canggih sudah tidak bisa dipungkiri. Salah satu contoh dari berkembangnya teknologi adalah terciptanya sosial media. Dengan terciptanya platform sosial media, diharapkan para user akan mendapatkan kemudahan dalam mengakses sebuah informasi. Namun dibalik semua kemudahan dan fitur yang diberikan, ada saja beberapa pihak yang menyalahgunakan fitur tersebut. Karena tidak bisa dipungkiri kalau perkembangan teknologi sangat memberikan dampak pada kehidupan kita, baik itu dampak positif maupun dampak negatif. Salah satu platform yang sering disalahgunakan adalah WhatsApp.Metode yang digunakan adalah National Institute of Justice (NIJ) dimana proses investigasinya dapat diidentifikasi secara sistematis sehingga dapat digunakan sebagai patokan untuk memecahkan masalah. Metode ini memiliki beberapa tahapan diantaranya: identification, collection, examination, analysis, dan reporting.
Penerapan Metode Profile Matching Pada Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Jenjang Pendidikan Tingkat Menengah Atas Berbasis Website Hi. Talib, Juraiz; Mansyur, St. Hajrah; Indra, Dolly
Buletin Sistem Informasi dan Teknologi Islam (BUSITI) Vol 5, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/busiti.v5i2.1977

Abstract

Penerimaan siswa baru adalah suatu hal yang perlu ditentukan secara cepat dan tepat. Dalam hal penentuan calon siswa baru di perlukan beberapa pertimbangan yang cukup banyak dan rumit yaitu standarisasi nilai, persyaratan masuk serta kebijakan-kebijakan dari pemerintah dan lembaga pendidikan yang sering berubah setiap tahunnya. Selama ini pemilihan sekolah yang dilakukan oleh siswa SMP Negeri 42 Halmahera Selatan tetap di lakukan secara subjektif tanpa ada penyeleksian artinya penilaian tentang kemampuan siswa hanya dari pengamatan saja tanpa adanya parameter dan siswa yang memilih sekolah untuk melanjutkan pendidikan tingakat menengah atas tidak mendapatkan hasil yang maksimal karena tidak sesuai dengan kemampuan yang di miliki. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan jenjang pendidikan tingkat menengah atas yang akan menjadi rekomendasi pada siswa kelas IX SMP Negeri 42 Halmahera Selatan berbasis website. Metode yang digunakan adalah Profile Matching yang merupakan metode dalam keputusan pendukung sistem (SPK) karena perhitungan yang dilakukan dengan pembobotan dan perhitungan gap. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan pada SMP Negeri 42 Halmahera selatan dengan menerapkan metode profile matching maka dari 15 data jenjeng pendidikan tingkat menengah atas diperoleh, pertama madrasah Aliyah ulul albab dengan nilai 4,7 lalu SMA Negeri 5 kota ternate dengan Nilai 4,64 dan SMK Bina infomartika Kota Ternate dengan nilai 4,58 yang menjadi rekomendasi untuk siswa kelas IX SMP Negeri 42 Halmahera Selatan. Adapun hasil dari pengujian dari aplikasi menggunakan Blackbox Testing berdasarkan rencana pengujian maka diperoleh kesimpulan diterima.

Page 1 of 1 | Total Record : 10