cover
Contact Name
Fujianor Maulana
Contact Email
fujianormaulana@stkipbjm.ac.id
Phone
+628195198730
Journal Mail Official
jph@stkipbjm.ac.id
Editorial Address
Jln.Sultan Adam Komplek H.Iyus
Location
Kota banjarmasin,
Kalimantan selatan
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Hayati
ISSN : 28282914     EISSN : 24433608     DOI : https://doi.org/10.33654/jph.v7i4
Berisi artikel-artikel ilmiah baik yang ditulis dalam bahasa Indonesia maupun asing, yang memuat tentang kependidikan dan kajian ilmu - ilmu pengetahuan alam dan sosial dan memfasilitasi publikasi hasil-hasil penelitian maupun pemikiran konseptual serta turut mengembangkan pendidik dan dunia pendidikan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 6 No 1" : 6 Documents clear
Penggunaan Quizizz dalam Penilaian Pembelajaran pada Materi Ruang Lingkup Biologi untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas X.6 SMAN 7 Banjarmasin Sugian Noor
Jurnal Pendidikan Hayati Vol 6 No 1
Publisher : STKIP PGRI Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (186.732 KB) | DOI: 10.33654/jph.v1i1.927

Abstract

Improving the quality of education is pursued by improving the learning process. Assessment of the learning process can be seen from changes that occur from the previous situation. Assessment of learning outcomes is an important component in learning activities. Instrument to achieve learning outcomes must pay attention to students' development and abilities. Most teachers use Assessment in the form of written tests. With the use of tests, the students are not impressed, so students' learning outcomes are low. quizizz is an alternative to do an assessment that is fun, and accountable and the assessment data can be known in real time according to the demands of the industrial revolution 4.0. Using quizizz will motivate children's thinking levels to be more fun and relaxed. The purpose of this study is to improve student learning outcomes. The subjects of this study were X.6 grade students consisting of 25 students. The results showed an increase from 58% to 85%, meaning an increase in the percentage of 27%. Based on the results of the study, it can be concluded that the use of Quizizz in the assessment of learning in the material of Biological Scope can improve the learning outcomes of class X.6 SMA 7 Banjarmasin of Academic Year 2018/2019.
Peningkatan Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi (HOTS) Menggunakan Model Problem Based Learning Vina Renika; Rezky Nefianthi Dian
Jurnal Pendidikan Hayati Vol 6 No 1
Publisher : STKIP PGRI Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (169.33 KB) | DOI: 10.33654/jph.v6i1.1038

Abstract

Abad ke-21 merupakan era globalisasi dimana terjadi perubahan sangat cepat. Era ini menuntut manusia dapat bertahan dan beradaptasi dari perubahan tersebut. Kemampuan bertahan dan beradaptasi manusia sangat dipengaruhi dengan kemampuan berpikir tinggi tinggi untuk mencari solusi pemecahan masalah. Namun berdasarkan sejumlah penilaian internasional, nasional, hingga daerah dan fakta yang ditemui langsung dilapangan, pengajaran yang dilakukan guru masih kurang dalam pengembangan keterampilan berpikir tingkat tinggi siswa, dan guru jarang memberikan soal-soal yang mengacu pada kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa, sehingga siswa masih kesulitan dalam memahami soal tingkat tinggi, siswa belum terampil dalam mengerjakan sesuatu yang baru dan belum dicontohkan oleh guru. Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan keterampilan berpikir tingkat tinggi (HOTS), dengan menggunakan model Problem Based Learning. Jenis penelitian yang diterapkan adalah penelitian tindakan kelas (PTK), yang terdiri dari 2 siklus. Subjek penelitian ini siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Kusan Hilir yang berjumlah 26 orang. Teknik pengumpulan data untuk mengukur keterampilan berpikir tingkat tinggi (HOTS) terdiri atas instrument menggunakan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan berpikir tingkat tinggi mengalami peningkatan pada setiap siklusnya. Pada siklus I pertemuan 2 diperoleh nilai rata-rata 64,23 dan pada siklus II pertemuan 2 diperoleh nilai rata-rata 77,69. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model Problem Based Learning dapat meningkatkan keterampilan berpikir tingkat tinggi (HOTS) siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Kusan Hilir.
Keanekaragaman Arthropoda Permukaan Tanah Di Kawasan Wisata Air Terjun Lano Kecamatan Jaro Kabupaten Tabalong Rizki Aminullah; Lagiono
Jurnal Pendidikan Hayati Vol 6 No 1
Publisher : STKIP PGRI Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (150.389 KB) | DOI: 10.33654/jph.v6i1.1041

Abstract

Arthropoda merupakan filum terbesar yang mendominasi kerajaan hewan, hal ini disebabkan karena kemampuannya untuk dapat hidup diberbagai tempat dan mampu beradaptasi dengan baik. Di kawasan wisata air terjun Lano Kecamatan Jaro memiliki tanah yang cukup subur dan juga masih memiliki kawasan hutan yang cukup alami. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui keanekaragaman dan kemelimpahan Arthropoda di kawasan wisata air terjun Lano Kecamatan Jaro Kabupaten Tabalong. Jenis dalam penilitian ini adalah penelitian deskriptif dengan teknik pengambilan sampel secara observasi. Teknik pengambilan sampel dilakukan dangan cara menggunakan Pitfall trap (perangkap jebakan) untuk menjebak Arthropoda permukaan tanah. Sampel penelitian ini adalah Arthropoda permukaan tanah yang terperangkap. Dari hasil penelitian di kawasan wisata air terjun Lano Kecamatan Jaro Kabupaten Tabalong didapat 11 jenis spesies Arthropoda : Camponotus pennsylvanicus, Pogonomyrmex californicus, Blennidus sp, Oecophylla smaragdina, Myrmecia pyriformis, Macrothylacia rubi, Cicindela aurulenta , Desmoxytes purpurosea, Carrhotus viduus, Liatongus femaratus, Schistocerca nites. Indeks keanekaragaman Arthropoda sedang dengan nilai H’=1,76.
Meningkatkan Hasil Belajar Kognitif Produk Siswa Pada Konsep Pemanasan Global Dengan Model Pembelajaran PBL (Problem Based Learning) SMP Negeri 4 Kandangan Siti Napisah; Yulianti Hidayah
Jurnal Pendidikan Hayati Vol 6 No 1
Publisher : STKIP PGRI Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (201.887 KB) | DOI: 10.33654/jph.v6i1.1042

Abstract

Berdasarkan observasi, pada konsep pemanasan global hasil belajar siswa dengan nilai rata-rata dibawah 60, ini berarti masih belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM) yaitu 75. Penyebabnya karena siswa kurang berminat saat belajar. Kurangnya pengetahuan guru akan metode maupun model pembelajaran membuat guru lebih banyak mengajarkan materi dengan cara konvensional. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar kognitif produk siswa terhadap pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran PBL (Problem Based Learning) pada konsep Pemanasan Global. Penelitian ini menggunakan rancangan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII SMPN 4 Kandangan tahun pelajaran 2017/2018 yang berjumlah 23 orang siswa. Teknik pengumpulan data berupa tes tertulis, pengamatan dan angket. Teknik analisis data dengan cara kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan model pembelajaran PBL (Problem Based Learning) mengalami peningkatan. Hasil belajar kognitif produk pada siklus I pertemuan 1 dengan nilai 42,95 kriteria D, perttemuan 2 71,95 kriteria B dengan ketuntasan klasikal 39,13%. Pada siklus II pertemuan 1 dengan nilai 73,47 kriteria B, pertemuan 2 77,60 dengan ketuntasan klasikal 86,95%.
Meningkatkan Hasil Belajar Siwa Kelas VIIA SMPN 2 Angsana Dengan Menggunakan Model Inkuiri Terbimbing Pada Konsep Interksi Makhluk Hidup Dengan Lingkungannya Dian Erlinawati; Rabiatul Adawiyah
Jurnal Pendidikan Hayati Vol 6 No 1
Publisher : STKIP PGRI Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (178.873 KB) | DOI: 10.33654/jph.v6i1.1043

Abstract

Pembelajaran di kelas VII A SMPN 2 Angsana yang hanya berpusat pada guru membuat siswa menjadi pribadi yang pasif sehingga siswa masih kurang motivasi untuk belajar lebih giat. Salah satu strategi pembelajaran yang dapat mengembangkan kemampuan berpikir siswa adalah strategi pembelajaran inkuiri terbimbing. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar dan keterlaksanaan tahapan pembelajaran guru serta respon siswa mengunakan model inkuiri terbimbing. Jenis penelitian yang diterapkan adalah penelitian tindakan kelas (PTK), yang terdiri II siklus, setiap siklus terdiri dari 2 kali pertemuan. Subjek penelitian ini siswa kelas VIIA SMPN 2 Angsana yang berjumlah 26 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melalui tes, observasi dan angket. Teknik analisis data mengunakan teknik analisis data kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa hasil belajar siswa dalam pembelajaran mengalami peningkatan. Ketuntasan klasikal dari siklus I pertemuan 1 sebesar 15,38% saja sedangkan pertemuan 2 sebesar 57,69%.Pada siklus II pertemuan 1 sebesar 30,76% sedangkan pertemuan 2 meningkat menjadi sebesar 96,15%. Kinerja guru dalam melaksanakan pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran inkuiri terbimbing dari siklus I pertemuan 1 sebesar 62,5% (kategori cukup baik). Sedangan pertemuan II sebesar 76,38% (kategori baik). Pada siklus II pertemuan 1 menjadi 77,77% (kategori baik) sedangan pertemuan 2 menjadi 86,11% (kategori baik). Siswa merespon positif terhadap model pembelajaran inkuiri terbimbing sebanyak 93,8% dan siswa memberikan respon negatif 6,2% .
Morfometrik Hipposideros Larvatus di Goa Liang Bangkai Desa Dukuhrejo Kecamatan Mantewe Kabupaten Tanah Bumbu Yunie Cahya Kamaliyah; Syahbudin
Jurnal Pendidikan Hayati Vol 6 No 1
Publisher : STKIP PGRI Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (122.286 KB) | DOI: 10.33654/jph.v6i1.1046

Abstract

Kelelawar sangat penting bagi kelangsungan keanekaragaman hayati karena salah satu fungsinya sebagai penyebar biji-bijian dan polinator. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui morfometrik kelelawar dari jenis Hipposideros Larvatus yang berada di daerah Goa Liang Bangkai. Daerah goa Liang Bangkai berada di desa Dukuhrejo Kecamatan Mantewe Kabupaten Tanah Bumbu, di goa Liang Bangkai terdapat banyak kelelawar jenis ini. Metode adalah observasi langsung ke habitatnya. Kemudian melakukan penangkapan dan melakukan pengukuran morfometriknya.

Page 1 of 1 | Total Record : 6