Articles
148 Documents
RANCANG BANGUN SAKLAR LAMPU DENGAN PERINTAH SUARA VIA APLIKASI ANDROID VOICETOOTH BERBASIS ARDUINO UNO
Wika Jahmatul Uyun;
M Taqijjuddin Alawiy;
Sugiono Sugiono
SCIENCE ELECTRO Vol 10, No 1 (2019): SCIENCE ELECTRO
Publisher : Science Elektro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (453.979 KB)
Perkembangan teknologi informasi baik software dan hardware menunjang perkembangan dalam berbagai bidang, khususnya dalam bidang elektronika. Kemajuan ini bisa dimanfaatkan dalam pembuatan sistem otomatis dan pengontrolan terhadap komponen-komponen elektronika dan listrik. Pengendalian saklar lampu listrik yang dikerjakan secara manual menyebabkan penggunaan listrik dan control dalam pengoperasian lampu yang bermasalah misalnya pengendalian lampu secara manual dalam sebuah gedung bertingkat dan memiliki banyak lampu.Cara kerja menggunakan aplikasi ini adalah dengan mengkoneksikan ponsel android ke bluetooth setelah itu buka aplikasi “Boarduino” pada android dan klik “izikan” untuk mengaktifkan Bluetooth pada boarduino lalu pilih icon microfon untuk mengirim data test kegoogle voice yang akan di terima oleh bluetooth hc-05, kemudian diproses dalam arduino uno r3 untuk melanjutkan perintah ke relay setelah itu relay akan menyalakan dan memnghidupkan lampu. Sehinggga dapat disimpulkan bahwa lampu dengan perintah suara yang harus jelas intonasinya dan tepat pengucapannya untuk menyalakan dan mematikan, tapi jika intonasi dan pengucapannya salah maka aplikasi tidak merespon atau eror. Jadi, jangan sampai salah pengucapan perintah suara. Lampu akan terkoneksi apabila aplikasi pada android telah terhubung pada bluetooth hc-05, dengan cara mengucapkan perintah suara yang telah di buat dan di program dalam arduino. Sinyal pada smartphone harus stabil karena jika tidak stabil akan membuat aplikasi tidak berjalan dengan baik atau tidak terdeteksi oleh aplikasi.Kata Kunci : Arduino, Android, Bluetooth, Perintah Suara
MODEL SISTEM HOME SECURITY MONITORING DENGAN MENGGUNAKAN NODEMCU BERBASIS ANDROID
Nur Fadhilah;
Sugiono Sugiono;
M. Taqiyyuddin Alawiy
SCIENCE ELECTRO Vol 13, No 1 (2021): SCIENCE ELECTRO
Publisher : Science Elektro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (393.287 KB)
Kejahatan hak milik menempati posisi tertinggi berbanding dengan tindak kejahatan yang lain, salah satu yang menjadi target dalam tindak kejahatan ini adalah pencurian rumah. Sistem keamanan rumah yang kurang baik mengakibatkan rumah menjadi sasaran pencurian atau tindak kejahatan lain sejenisnya. Oleh sebab itu, keamanan rumah sangat dibutuhkan, untuk mengatasi kejadian tersebut salah satu inovasi kreatif yang dilakukan adalah membangun sebuah sistem keamanan rumah. Dimana alat rancangan tersebut dapat diatur untuk kontrol aktivasi sistem keamanan rumah serta berupa notifikasi dan mengirim data ke database yang akan di akses melalui smartphone android jika terjadi hal yang tidak diinginkan seperti pencurian maka buzzer akan berbunyi sebagai tanda bahwa pintu telah dibuka secara paksa dan akan muncul notifikasi didalam aplikasi untuk peringatan. Sistem keamanan rumah ini memanfaatkan teknologi smartphone android, buzzer dan magnetic door switch sensor sebagai detektor dan kemudian sistemnya akan diolah dalam sebuah Sistem keamanan rumah akan diolah dalam sebuah mikrokontroller NodeMCU.
ANALISIS FUZZY LOGIC UNTUK MENENTUKAN NILAI KOS DENGAN MENGGUNAKAN METODE MAMDANI
amir irul rullah
SCIENCE ELECTRO Vol 14, No 2 (2022): Science Electro
Publisher : Science Elektro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (331.914 KB)
Banyak kos yang tersedia di kota Malang dengan berbagai macam ukuran harga dan varian lainnya, namun didapatkan belum adanya sistem informasi tentang kos yang menerapkan pengambilan keputusan yang dapat memudahkan para pencari kos. Metode yang digunakan dalam penelian ini adalah metode Fuzzy Mamdani, metode ini dapat memperoleh output yang spesifik yang mana dalam proses mamdani lebih memperhatikan kondidsi yang akan terjadi untuk setiap Fuzzynya. Populasi dalam penelitian ini adalah semua kos yang ada di sekitar kampus UNISMA, dan 30 kos yang menjadi perwakilan atau sampelnya. Hasil penelitian dari tiga pulu sampel kasus bisa diketahui bagaimana mengimplementasikan logika fuzzy mamdani untuk menentukan ketepat’an kos yaitu dengan melalui 4 langkah pertama menentukan himpunan fuzzy, kedua aplikasi fungsi implikasi, ketiga komposisi aturan, dan keempat defuzzifikasi. Penerapan Logika Fuzzy dengan Metode Mamdani efektif diterapkan dalam aplikasi software Matlab untuk membantu mahasiswa atau para pencari kos .Dalam hal ini Logika Fuzzy dengan Metode Mamdani dapat digunakan dalam menentukan ketepat’an kos dan berdasarkan hasil perbandingan perhitungan manual, hasil responden dan hasil software matlab,tidak terdapat hasil yang signifikan berbeda, yang mana hasil tersebut masih dalam range yang sama.
PEMBUATAN HOME AUTOMATION SYSTEM MENGGUNAKAN ROUTER OPENWRT HG553 BERBASIS IP
Muzan Rizky Ainun Naim;
M Jasa Afroni;
Oktriza Melfazen
SCIENCE ELECTRO Vol 11, No 1 (2019): SCIENCE ELEKTRO
Publisher : Science Elektro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (623.433 KB)
Smart Home adalah sistem aplikasi yang digunakan untuk rumah dengan tujuan tertentu, sehingga meningkatkan efisiensi dan kenyamanan penghuninya, sistem Smart Home terdiri dari perangkat kontrol berupa smartphone android dan sistem otomatisasi yang telah terpasang pada Router Huawei HG553. Sistem operasi pada Router HG553 ini menggunakan Linux OpenWRT dan ditambahkan Relay yang terhubung langsung pada Router Dalam sistem ini juga dilengkapi dengan sensor ZMPT101B sebagai pembaca tegangan dan arus. Data tegangan dan arus yang dideteksi oleh sensor ZMPT101B yang terhubung ke router dan akan tersimpan dalam penyimpanan local pada router. Hasil pengujian alat yang dirancang telah diuji dengan volt meter dan ampere meter standar menghasilkan selisih kesalahan yang relatif kecil. Tingkat kesalahan dari sensor tegangan rata-rata 3,8% dan tingkat kesalahan dari sensor arus rata-rata 5,4%. Data yang tersimpan pada router akan ditampilkan pada aplikasi pada Smartphone Android. Hasil dari data yang ditampilkan dari Aplikasi Android dapat digunakan untuk menganalisa penggunaan daya oleh beban, sehingga pengguna dapat memilih beban mana saja yang sebaiknya dimatikan melalui system ini.Kata kunci: Smart Home, Tegangan, Arus, Router Huawei, OpenWRT, Relay
PERANCANGAN PLATFORM EDUKASI DAN DIAGNOSA PENYAKIT TERNAK KERBAU METODE ADAPTIVE NEURO FUZZY INFERENCE SYSTEM (ANFIS)
Dede Wahyudin;
Sugiono Sugiono;
Oktriza Melfazen
SCIENCE ELECTRO Vol 13, No 3 (2021): SCIENCE ELECTRO
Publisher : Science Elektro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (324.904 KB)
Dengan berkembang dan meningkatnya pembangunan di semua sektor, berdampak pula terhadap terjadinya perubahan habitat kerbau di Nusa Tenggara Barat, khususnya di Pulau Sumbawa (Bima). Ditinjau dari jumlah populasi ternak kerbau tahun 2019 khususnya di Kabupaten Bima sebanyak 10491 Ekor (Dinas Peternakan Dan Kesehatan Hewan Provinsi Nusa Tenggra Barat), dikaitkan dengan kriteria pengaturan plasma nutfah dan pemanfaatnya maka ternak kerbau di NTB termasuk dalam katagori populasi aman namun apabila dilihat dari perkembangan populasi ternak kerbau yang ada, tampak bahwa terjadi penurunan populasi ratarata sebesar 2,01% dalam tiga tahun terakhir. Keadaan ini apabila dibiarkan terjadi terus menerus, maka akan mengancam kelestariannya. permasalahan yang di teliti oleh Dinas Peternakan Provinsi Nusa Tenggara Barat. Dengan penelitian ini menggunakan metode Adaptive Neuro Fuzzy Inference System (ANFIS) berbasis web aplikasi , sebagai hasil dari penelitian ini bahwa dari perhitungan manual dengan metode ANFIS menyimpulkan, diketahui nilai akhir Y dari hasil perhitungan layer 5 terhadap penjumlahan semua nilai X sebesar 7.5000 atau 75% dengan diagnosa penyakit nilai X yang terbesar yaitu Septicemia Epizootica. Sistem pakar yang dibangun berbasis web aplikasi ini dibuat untuk membantu pengguna (peternak) untuk mendiagnosa/mengetahui penyakit yang dialami ternak kerbau kemudian memperoleh informasi mengenai penyakit pada kerbau, karena dapat diakses melalui smartphone yang dapat diakses dimanapun pengguna berada, serta akan memberikan kemudahan.[
Perancangan dan Pembuatan Sistem Sortir Produksi Deodorant Berdasarkan Berat Berbasis Mikrokontroler
Wahyudi Wahyudi;
M Jasa Afroni;
Sugiono Sugiono
SCIENCE ELECTRO Vol 8, No 1 (2018): SCIENCE ELECTRO
Publisher : Science Elektro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1399.903 KB)
Dalam tugas akhir ini penulis merancang dan membuat sistem sortir suatu barang atau produk berdasarkan berat. Dimana sistem tersebut bisa bekerja secara handal dan kontinyu sesuai dengan kondisi aktual. Penggunaan Arduino Uno dan Mikrokontroler ATMega328P sebagai sentral processor, sensor Loadcell sebagai pengukur berat produk dan Motor DC sebagai penggerak konveyor serta motor servo sebagai pendorong produk, diharapkan dapat bekerja dengan optimal sesuai dengan tuning yang dilakukan. Melalui tahapan proses dari perancangan alur, pemrograman sistem dengan menggunakan program dari arduino yang bersifat Open Source dan penambahan Library dari module yang dipergunakan, serta hasil dari pengujian dan analisa didapatkan sistem yang dibuat bersifat handal dan kontinyu. Sehingga meskipun sistem yang dirancang hanya merupakan prototype namun dengan menggunakan perangkat dengan standard industri bisa diaplikasikan dalam mendukung kerja dalam bidang industri yang otomatis dan efisien. Kata kunci: berat produk, Sensor Loadcell, Arduino Uno R3, ATMega328P, sistem sortir
PERANGKAT MANAJEMEN PEMBAGIAN DAN PEMBATASAN TENAGA LISTRIK SATU FASA PADA GRUP BERPRIORITAS BERBASIS IoT (INTERNET OF THINGS)
Diah Retnohadi;
M. Jasa Afroni;
Bambang Minto Basuki
SCIENCE ELECTRO Vol 12, No 2 (2020): Internet of Things Pada Bidang Elektro
Publisher : Science Elektro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (782.098 KB)
Penelitian ini bertujuan melakukan pembatasan arus secara dinamis, dengan mengembangkan sebuah purwarupaperangkat untuk melakukan manajemen pembagian dan pembatasan daya listrik. Perangkat tersebut dilengkapidengan pengaturan pembatasan masing-masing grup, sehingga bila terdapat perubahan prioritas beban pada grupakan dapat dilakukan dengan cepat tanpa mengubah rangkaian secara fisik. Selain itu, perangkat yangdikembangkan ini akan dapat memonitor tegangan dan arus yang dimiliki oleh masing-masing grup. Prosesmonitoring dan pemutusan atau penyambungan secara manual pada perangkat tersebut bisa dilakukan dari jarakjauh menggunakan IoT (internet of things) pada server Blynk. Hasil uji kalibrasi menunjukkan error sebesar0,36% pada pengukuran tegangan dan error sebesar 28,40% pada pengukuran arus listrik. Pemutusan otomatisberhasil dilakukan ketika terjadi beban berlebih (overload current) pada salah satu grup. Selain itu, grup yangmemiliki prioritas terendah secara otomatis diputus ketika beban keseluruhan melampaui beban global.Penyambungan kembali secara otomatis berhasil dilakukan sesuai dengan jeda waktu dan banyaknya usahapenyambungan kembali seperti yang ditentukan oleh pengaturan operator. Monitoring serta pemutusan danpenyambungan manual dari jarak jauh juga berhasil dilakukan menggunakan IoT pada server Blynk.Kata kunci: pembatasan daya listrik, sistem pengendali, pemutusan dan penyambungan otomatis, internet ofthings
RANCANG BANGUN TWINCOPTER DENGAN SISTEM VERTICAL TAKE-OFF AND LANDING (VTOL) DENGAN VEKTOR SATU SUMBU UNTUK EFISIENSI ENERGI MENGGUNAKAN METODE PID
Aditya Taufandy
SCIENCE ELECTRO Vol 14, No 1 (2022)
Publisher : Science Elektro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (295.595 KB)
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah purwarupa twincopter menggunakan vektor satu sumbu untuk mencapai efisiensi energi. Kestabilan akan menjadi isu utama dalam desainnya, karenanya dicoba untuk menggunakan thrust vectoring untuk masing-masing rotor yang dimilikinya dengan arah yang tegak lurus terhadap sumbu kedua rotor tersebut. Sistem kendali yang digunakan adalah proportional-integral-derivative (PID), dan twincopter yang dibangun dikendalikan secara nirkabel menggunakan radio komunikasi dua arah oleh sebuah controller. Uji manuver yang dilakukan mendapatkan kestabilan untuk yawing secara penuh, namun untuk banking dan pitching masih sebagian mengingat spesifikasi motor yang digunakan masih belum memenuhi syarat untuk bisa terbang.
PROTOTYPE KANTIN ELEKTRONIK BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT) DI UNIVERSITAS ISLAM MALANG
Sandria Wahyu Pradani;
Bambang Minto Basuki;
Oktriza Melfazen
SCIENCE ELECTRO Vol 13, No 1 (2021): SCIENCE ELECTRO
Publisher : Science Elektro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (498 KB)
Dirancang sebuah prototipe kantin elektronik berbasis Internet of Things (IoT) di Universitas Islam Malang. Sistem dirancang untuk menjadi solusi mengatasi kerugian bagi mahasiswa yang berjualan di kantin kejujuran. Hal tersebut bertujuan untuk merancang dan membuat mesin penjual makanan ringan dan minuman otomatis, pemilik (admin) prototype kantin elektronik juga dapat menyediakan saldo untuk kartu RFID (e-money), dan penjual juga dapat monitoring dan menginventarisir snack berbasis Internet of Things (IoT). Hasil dari penelitian ini diperoleh kesimpulan bahwa user atau pelanggan lebih mudah memilih snack yang sudah tertata rapi, user atau pelanggan bertransaksi menggunakan tag RFID sebagai e-money atau uang elektonik serta top-up saldo menggunakan uang asli pada admin, dan pemilik barang atau snack, lebih fleksibel dalam memonitoring snack yang sudah terjual pada kantin elektronik tersebut dengan pesan notif ke telegram.
sistem kendali multiple mikrokontroler menggunakan perintah suara berbasis internet of things
MOH HASAN ABU DZIKRI;
BAMBANG DWI SULO;
ANANG HABIBI
SCIENCE ELECTRO Vol 14, No 2 (2022): Science Electro
Publisher : Science Elektro
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (240.688 KB)
Dalam kehidupan sehari-hari tentunya kita tidak lepas menggunakan perangkat elektronik seperti menyalakan lampu untuk penerangan rumah, menyalakan kipas angin, TV dan lainnya. Bagi orang yang sedang sakit, atau berada di kursi roda, ataupun orang disabitas dan juga orang yang lanjut usia akan kesulitan untuk mencapai saklar lampu ketika ingin menyalakan atau menghidupkan perangkat elektronik. Pada penelitian ini dikembangan voice recognition untuk kendali perangkat elektronik melalui Google Assistant. Dalam sistem ini, ESP8266 digunakan sebagai mikrokontroller yang mengontrol relay dan membaca nilai sensor DHT11 yang disebut sebagai node. Terdapat 3 node (Node 1, Node 2, Node 3) yang digunakan, dimana Node 1 bertugas sebagai Cluster Head (CH) yang terhubung dengan internet. CH melakukan stream data sekaligus mendistribusikan data dari Node 2 dan Node 3 ke database maupun sebaliknya. Pengujian dibagi menjadi dua tahap yaitu pengujian pada Google Assistant dan pengujian komunikasi kontrol relay. Hasil pengujian menunjukkan sistem dapat bekerja dengan baik dengan tingkat keberhasilan pengujian Google Assistant sebesar 80% dan pengujian kontrol relay sebesar 100%.