cover
Contact Name
Satria Mihardi
Contact Email
mihardi@unimed.ac.id
Phone
+6285270533047
Journal Mail Official
jpbp@unimed.ac.id
Editorial Address
Jl. Willem Iskandar Psr V Medan estate Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Negeri Medan
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
JURNAL PENELITIAN BIDANG PENDIDIKAN
ISSN : -     EISSN : 25027182     DOI : https://doi.org/10.24114/jpbp
Core Subject : Education,
Jurnal ini menerbitkan artikel asli tentang isu-isu terbaru dan tren yang terjadi secara Nasional dalam kurikulum, instruksi, pembelajaran, kebijakan, dan persiapan Peneliti dengan tujuan untuk memajukan pengetahuan tentang teori dan praktik pendidikan. Selain artikel asli, jurnal memiliki bagian khusus berikut: (1) Pembelajaran: terdiri dari studi penelitian teoritis dan empiris pada pembelajaran. Naskah yang menyelidiki pembelajaran dan perubahan dan pertumbuhannya dari berbagai sudut pandang, termasuk psikologis, sosial, kognitif, sosiohistorical, dan afektif. Studi yang meneliti hubungan belajar mengajar, pengetahuan dan praktik, peserta didik itu sendiri.; (2) Isu dan Tren: terutama terdiri dari esai analitis, interpretatif, atau persuasif tentang isu-isu pendidikan saat ini, sosial, atau filsafat dan tren yang relevan dengan pengajaran. Bagian khusus ini secara khusus berusaha untuk mempromosikan dialog-dialog yang diinformasikan mengenai isu-isu terkini dalam pendidikan.; (3) Penelitian Bidang Pendidikan: terdiri dari penelitian empiris dan / atau teoritis asli yang meneliti persiapan Peneliti, pekerjaan Peneliti, atau bagaimana kerja Peneliti dipengaruhi oleh konteks yang lebih luas. "Penelitian Bidang Pendidikan" mengacu pada pengembangan di seluruh kontinum karir pengajaran, dari pra-layanan, melalui induksi, ke tahap-tahap pengajaran profesional tingkat lanjut.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 26, No 2 (2020)" : 5 Documents clear
ANALYSIS OF MALAY PANTUN TRAINING BY USING PANTUN CARD GAME AS A MEDIA TO BUILD LOCAL WISDOM Tengku Silvana Sinar; Syahron Lubis; Rohani Ganie
JURNAL PENELITIAN BIDANG PENDIDIKAN Vol 26, No 2 (2020)
Publisher : LPPM Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (429.116 KB) | DOI: 10.24114/jpbp.v26i2.22195

Abstract

This study aims to analyze a training held by the USU community service team in a program for the Implementation of Pantun Cards (Kartu Pantun) as a technique to train students at Madrasah Aliyah (MA) Sinar Serdang to create pantuns. There were two results of the training. Firstly, the training enriched the comprehensiveness of students’ insight on Malay culture especially in pantun creation. Secondly, through the simulation and role-play technique by using Pantun Cards, students and teachers activated their soft skill, especially in producing Malay Pantun. It can be concluded that the use of Pantun Cards and pictures as a teaching and training media has resulted on quite successful learning process. The implementation of simulation and role-play techniques by using Pantun Cards create a harmonious of teaching-learning situation and a strategic ways for the teachers and students to communicate and exchange pantuns.
PENGEMBANGAN VARIASI LATIHAN BANTINGAN MOROTE SEOI NAGE PADA ATLET JUDO Novira Sandradewi; Mahmuddin .
JURNAL PENELITIAN BIDANG PENDIDIKAN Vol 26, No 2 (2020)
Publisher : LPPM Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (276.9 KB) | DOI: 10.24114/jpbp.v26i2.16914

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk pengembangan variasi latihan bantingan morote seoi nage pada olahraga judo. Untuk mengetahui kelayakan produk variasi latihan bantingan morote seoi nage. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (R&D) yaitu menghasilkan sebuah pedoman variasi latihan bantingan morote seoi nage pada atlet judo. Subjek uji coba lapangan yaitu atlet judo PPLP, atlet judo PJB, atlet judo Trisula. Jumlah subjek pada uji coba skala kecil sebanyak 13 orang dan uji coba skala besar sebanyak 19 orang atlet judo. Hasil kesimpulan penelitian dijelaskan bahwa pengembangan variasi latihan bantingan morote seoi nage berpedoman kepada teknik pelaksanaan bantingan morote seoi nage, metode cara melatih, intruksi pelatih, intensitas latihan, dan pengulangan latihan dengan memanfaatkan alat-alat yang sederhana. Pengembangan variasi latihan bantingan morote seoi nage memiliki kriteria “sangat baik” dengan makna “layak” dan dapat digunakan.
COVID-19: TINGKAH LAKU MAHASISWA YANG MENUNJUKKAN KETIDAKBERDAYAAN DALAM PEMBELAJARAN EKONOMI SECARA DARING Albrian Fiky Prakoso
JURNAL PENELITIAN BIDANG PENDIDIKAN Vol 26, No 2 (2020)
Publisher : LPPM Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (256.294 KB) | DOI: 10.24114/jpbp.v26i2.18951

Abstract

Pembelajaran di Indonesia rata-rata masih dilakukan secara tatap muka di dalam kelas. Akibat adanya pandemi covid-19 mahasiswa diminta untuk belajar dari rumah. Hal ini membuat sebagian besar mahasiswa merasa kesulitan dalam mengikutinya. Tujuan penelitian ini untuk memperoleh gambaran perilaku belajar mahasiswa yang tidak berdaya pada pembelajaran ekonomi secara daring di universitas negeri surabaya (Unesa). Dengan begitu dosen dapat melakukan perbaikan terkait metode pembelajaran daring yang dilakukannya. Metode penelitian ini menerapkan metode statistik deskriptif. Survey dilakukan terhadap 61 mahasiswa program studi Pendidikan ekonomi Unesa yang sedang menempuh mata kuliah sejarah pemikiran ekonomi. Hasil yang didapat adalah sebagian besar mahasiswa berperilaku baik saat kuliah daring dan sebanyak 73,7% memiliki nilai diatas 60. Temuan terpenting dalam penelitian ini adalah walaupun secara umum mahasiswa cukup mampu mengikuti perkuliahan secara daring akan tetapi sebanyak 86,9% mahasiswa menginginkan kuliah dilakukan secara tatap muka di kelas. Hal ini merupakan mindset yang harus dirubah demi mendukung kebijakan new normal. Saran untuk peneliti berikutnya adalah mencari model pembelajaran daring yang diminati oleh mahasiswa agar mereka berpaling dari pembelajaran tatap muka di kelas.
PENGEMBANGAN VARIASI LATIHAN DRIBBLING KOMBINASI SHOOTING PADA OLAHRAGA FUTSAL Wahyu Dimas Syahputra
JURNAL PENELITIAN BIDANG PENDIDIKAN Vol 26, No 2 (2020)
Publisher : LPPM Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (352.854 KB) | DOI: 10.24114/jpbp.v26i2.16887

Abstract

 Penelitian ini adalah bertujuan untuk mengembangkan bentuk variasi latihan dribbling kombinasi shooting pada olahraga futsal. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh atlet Futsal Hero Academy, Indo Medan Sportivo dan Tibor FC. Bentuk yang telah dibuat terlebih dahulu divalidasi oleh 3 ahli, 1 pelatih bola futsal, 1 ahli dibidang olahraga dan 1 ahli dibidang bahasa, dimana persentase validitasnya adalah 75%-94% yang diambil dari nilai persentase terkecil hingga terbesar dari hasil keseluruhan. Metode yang digunakan adalah metode penelitian pengembangan (Research and Development/ R&D). Hasil uji kelompok kecil melibatkan 18 orang atlet yang terdiri dari Indo Medan Sportivo, dan Tibor FC menunjukkan bahwa 20 bentuk variasi latihan tersebut sudah memenuhi kriteria layak. Persentase validitas dari angket yang telah dibagikan kepada sampel menunjukkan bahwa 75%-100% yang diambil dari nilai persentase terkecil hingga terbesar dari hasil keseluruhan. Hasil uji kelompok besar terhadap 30 orang atlet yang terdiri dari Futsal Hero Academy, Indo Medan Sportivo dan Tibor FC menunjukkan bahwa 20 bentuk variasi latihan tersebut sudah memenuhi kriteria layak digunakan. Persentase validitas dari angket yang telah dibagikan kepada sampel menunjukkan bahwa 75-100% yang diambil dari nilai persentase terkecil hingga terbesar dari hasil keseluruhan. Dapat disimpulkan 20 model variasi latihan tersebut baik untuk meningkatkan kemampuan dribbling kombinasi shooting pada olahraga futsal serta latihan menjadi lebih menarik, karena hal tersebut sangat penting dalam latihan agar latihan tersebut tidak membosankan serta jadi bahan masukan buat para pelatih di klub futsal di seluruh Indonesia
KORELASI KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN DAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS EKSPOSISI SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 11 PADANG Marissa Fitri; Afnita .
JURNAL PENELITIAN BIDANG PENDIDIKAN Vol 26, No 2 (2020)
Publisher : LPPM Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (188.702 KB) | DOI: 10.24114/jpbp.v26i2.17925

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut. Pertama, mendeskripsikan keterampilan membaca pemahaman siswa kelas VIII SMP N 11 Padang. Kedua, mendeskripsikan keterampilan menulis teks eksposisi siswa kelas VIII SMP N 11 Padang. Ketiga, mendeskripsikan hubungan antara keterampilan membaca pemahaman dan keterampilan menulis teks eksposisi siswa kelas VIII SMP N 11 Padang. Ditinjau dari cara kerja, tujuan, dan permasalahan yang dikemukakan jenis penelitian ini adalah kuantitatif.  Alasan penelitian ini dikatakan penelitian kualitatif karena data yang diolah berupa angka, mulai dari pengumpulan data, penafsiran data, dan penampilan hasilnya. Angka dalam penelitian ini adalah (1) skor dan nilai keterampilan membaca pemahaman siswa yang dikumpulkan dengan tes objektif, dan (2) skor dan nilai keterampilan menulis teks eksposisi siswa yang di kumpulkan dengan tes unjuk kerja. Hasil yang diperoleh melalui rumus Spearman Brown ditafsirkan kedalam  untuk mengetahui reliable atau tidaknya tes tersebut dengan taraf signifikan 95% dan derajat kebebasan (dk) n-1. Jika hasil yang diperoleh  lebih kecil dari , berarti soal tersebut dikatakan reliable. Berdasarkan analisis reliabilitas tes tersebut, reliabilitas tes uji coba instrumen keterampilan membaca pemahaman siswa kelas VIII SMP Negeri 11 Padang tergolong sangat tinggi karena  berada pada rentangan 0,800-1,00. Dapat disimpulkan bahwa instrument tes uji coba reliable.

Page 1 of 1 | Total Record : 5