cover
Contact Name
Abdul Muis Daeng Pawero
Contact Email
muispawer25@gmail.com
Phone
+6285340240511
Journal Mail Official
mpi@iain-manado.ac.id
Editorial Address
Jl. Dr. S.H. Sarundajang Kompleks Ringroad,
Location
Kota manado,
Sulawesi utara
INDONESIA
Journal of Islamic Education Leadership
Jurnal ini mencakup artikel penelitian dibidang manajemen pendidikan, riset pendidikan, serta pengelolaan pendidikan diberbagai bidang di antaranya: 1) Kepemimpinan Pendidikan, 2) Manajemen Hubungan Sekolah dan Masyarakat, 3) Perilaku Organisasi Pendidikan, 4) Budaya Organisasi Pendidikan, 5) Manajemen Sumber Daya Manusia Pendidikan, 6) Manajemen Keuangan Pendidikan, 7) Analisis Kebijakan Pendidikan dan Pengambilan Keputusan, 8) Manajemen Kurikulum, 9) Manajemen Pondok Pesantren, 10) Manajemen Sarana dan Prasarana Pendidikan
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 1 (2022)" : 7 Documents clear
Strategi Belajar Pada Masa Pendemi Covid-19 Demina Demina; Lara Yulia fista; Keken Irma yuri
Journal of Islamic Education Leadership Vol 2 No 1 (2022)
Publisher : IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30984/jmpi.v2i1.160

Abstract

Indonesia semakin lama semakin berkembang tidak hanya dengan sumber dayanya saja, teknologinya pun semakin berkembang, termasuk dibidang pendidikan. Sehingga pemerintah menerapkan kebijakan Pendidikan di Masa Darurat Penyebaran Virus Corona. Hal tersebut untuk mengantisipasi penyebaran virus corona di sekolah. Salah satu cara yang ditekankan oleh pemerintah yaitu dengan melaksanakan proses pembelajaran daring agar terhindar dari penyebaran virus corona atau covid 19. Pembelajaran dilakukan dari rumah dengan menggunakan gadget seperti laptop, komputer, atau smartphone disertai dengan berbagai aplikasi yang mendukung proses pembelajaran. Tetapi, pembelajaran online yang telah dilaksanakan sejak pandemi Covid-19 mengalami beberapa kendala atau hambatan yang dihadapi oleh pelajar dan pendidik. Kita tidak menyadari bahwa teori strategi pembelajaran selama ini kebanyakan hanya berkutat pada proses pembelajaran konvensional (tatap muka). Sehingga pada saat terjadi fenomena darurat pada masa pendemi ini maka strategi pembelajaran tidak akan berjalan efektif dan efisien. Di sini, pembelajaran jarak jauh dengan menggunakan media online dirasakan masyarakat memberatkan mahasiswa dengan mengalokasikan dana khusus untuk pembelian paket mahal
Implementasi Manajemen Anggaran Pendapatan Dan Belanja di Universitas Udayana 2017 Siti Rodiyah
Journal of Islamic Education Leadership Vol 2 No 1 (2022)
Publisher : IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30984/jmpi.v2i1.237

Abstract

Tujuan: untuk mengetahui dan mengkaji ulang literatur tentang realisasi anggaran pendapatan dan belanja di Universitas Udayana. Metode Penelitian: penelitian sekunder yang berjenis literatur review dengan strategi pencarian yang dilakukan dibeberapa database dengan menggunakan kata kunci tertentu. Penelitian ini untuk mereview literatur menggunakan teknik meringkas (summarize). Teknik meringkas (summarize) adalah teknik melakukan mereview dengan menulis kembali sumbernya dengan kalimat sendiri. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi pustaka. Teknik pengalian melalui studi pustaka adalah menggali melalui sumber yang sifatnya tertulis. Hasil dan Pembahasan: literatur yang dijadikan literatur review menunjukkan bahwa realisasi anggaran pendapatan dan belanja yang ada di Universitas Udayana pada tahun ajaran 2017 bahwa pendapatan bersumber dari pendapatan dari pengelolaan BMN, pendapatan lain-lain, pendapatan jasa layanan umum, pendapatan hasil kerja sama BLU, pendapatan BLU lainnya. Presentase realisasi pendapatan dari estimasi yang telah ditetapkan oleh Universitas Udayana tahun ajaran 2017 mencapai 79,40%. Untuk realisasi anggaran belanja (pegawai, barang dan modal) pada tahun ajaran 2017 dengan presentase 92,07% dari anggaran belanja yang ada
Analisis Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Siswa di SMK Swasta Islam Kota Manado Abdul Latif Samal; Nurul Fajriani Mokodompit; Gita Fajrin Jafar
Journal of Islamic Education Leadership Vol 2 No 1 (2022)
Publisher : IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30984/jmpi.v2i1.439

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis kualitas pelayanan terhadap kepuasan siswa di SMK Swasta Islam Kota Manado. Penelitian ini dilakukan di SMK Swasta Islam Kota Manado pada Program Studi Teknik Jaringan Komputer (TKJ) dengan populasi dan sampel sebanyak 155 siswa, menggunakan angket yang dibagikan kepada siswa. Peneliti menggunakan analisis statistik deskriptif. Hasil analisis kesesuaian yang dilakukan peneliti menunjukan bahwa, tingkat kesesuaian kualitas pelayanan yang diberikan SMK Swasta Islam Kota Manado sebesar 97 %, atau belum mencapai kesempurnaan. Hasil analisis kesenjangan yang dilakukan peneliti menunjukan bahwa, terdapat kesenjangan sebesar -0,11 antara keinginan siswa dengan kualitas pelayanannya yang diberikan SMK Swasta Islam Kota Manado. Kesenjangan ini disebabkan oleh variabel Responsivenees dan variabel Emphaty yang kualitas pelayanannya belum sesuai dengan keinginan siswa. Hasil analisis kepentingan kinerja menujukan bahwa kepentingan siswa terhadap variabel Responsivenees, variabel Realiability, variabel Asurance dsan Tangibel telah dipenuhi, sedangkan variabel Emphaty belum dapat dipenuhi dengan baik oleh SMK Swasta Islam Kota Manado
Manajemen Kinerja Sumber Daya Manusia di Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah Rusman Langke
Journal of Islamic Education Leadership Vol 2 No 1 (2022)
Publisher : IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30984/jmpi.v2i1.440

Abstract

Manajemen kinerja merupakan suatu proses yang dilakukan untuk keberhasilan organisasi dalam mencapai tujuan organisasi. Untuk memotivasi para pegawai untuk dapat memiliki motivasi kerja yang tinggi maka diberikan kompensasi dengan imbalan yang memadai sesuai kinerja yang dilakukan, mengikutsertakan dalam pendidikan dan pelatihan yang relevan bidang tugasnya, menciptakan iklim kerja yang kondusif agar nyaman dalam melaksanakan kerja dengan penuh komitmen. Tujuan penelitian untuk mengatur kinerja dengan lebih terstruktur dan terorganisir, mengetahui seberapa efektif dan efisien suatu kinerja, membantu dalam penentuan pengambilan keputusan, meningkatkan kemampuan dan mendorong para pegawai Kementerian Agama di Provinsi Sulawesi Tengah untuk meningkatkan kinerjanya. Rancang bangun suatu organsasi dibutuhkan manajemen melalui langkah-langkah atau tahapan untuk mencapai tujuan organisasi yang efektif dan efesien. Tahapan yang dimaksud adalah (1) Directing/planning terhadap target yang akan dicapai dengan memperhatikan prinsip SMART (Measureable, Achievable, Realistic, dan Timebound); (2) Managing/supporting yang berfokus pada manage, dukungan, dan pengendalian terhadap jalannya proses agar tetap berada pada jalurnya; (3) Review/appraising terhadap kinerja yang telah dilaksanakan; dan (4) Developing/ rewarding yang berfokus pada pengembangan dan penghargaan, (5) Timebound dengan menentukan batas waktu pekerjaan diselesaikan sesuai rencana kerja
Kompetensi Kepala Madrasah Dalam Membangun Budaya Organisasi di Madrasah Ibtidaiyah Karakter Al-Aqsa Kelurahan Molas Kecamatan Bunaken Kota Manado Rivai Bolotio; Abdul Muis Daeng Pawero; Asri Kurniawati
Journal of Islamic Education Leadership Vol 2 No 1 (2022)
Publisher : IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30984/jmpi.v2i1.442

Abstract

Penelitian ini dibatasi pada aspek kompetensi kepala madrasah dalam membangun budaya organisasi. Adapun jenis Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Dari hasil penelitian Kompetensi kepribadian dari kepala Madrasah Ibtidaiyah Karakter Al-Aqsa sesuai dengan ciri kompetensi kepribadian yaitu; berahlak mulia, memiliki integritas kepribadian sebagai pemimpin, memilki keinginan yang kuat, memiliki sikap terbuka, bisa mengendalikan diri dan memiliki bakat dan minat jabatan sebagai sseorang pemimpin. Hal tersebut dapat dilihat dari keseharian kepala madrasah dalam segala tugas dan tanggung jawab yang diembannya selalu bersikap demokratis dan bijaksana, memiliki pribadi dan teladan yang baik terhadap bawahannya dan tidak segan-segan saling membantu. Kompetensi managerial kepala madrasah dari perencanaan hingga evaluasi sudah sesuai dengan standar yang ada. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya perencanaan hingga evaluasi yang sistematis. Akan tetapi dalam proses penerapan perencanaan hingga visi dan misi masih banyak kendala yaitu dari segi sarana dan prasarana yang belum memadai, para guru yang sebagian dengan pendidikan terakhir SMA, dan manajemen pengelolaan keuangan.
Peran Literasi Budaya Dalam Manajemen Pembelajaran Pendidikan Islam Arnhingsih Dilapanga; Meiskyarti Luma
Journal of Islamic Education Leadership Vol 2 No 1 (2022)
Publisher : IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30984/jmpi.v2i1.443

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana literasi budaya berperan dalam proses pembelajaran khususnya pendidikan Islam dengan mengkaji lebih dalam mengenai “Peran Literasi dalam Manajemen Pembelajaran Pendidikan Islam.” Sebagaimana masalah yang dihadapi saat ini rendahnya nilai budaya dan keagamaan serta terpuruknya kurangnya nilai ke-Islaman terutama akhlak yang menjadi salah satu tujuan penting dari pembelajaran menjadikan hal ini sangat menarik untuk dikaji, mengingat dewasa ini teknologi dan globalisasi sangat berpengaruh. Untuk itu pentingnya menyadari serta menggali kembali literasi budaya dan penanaman nilai pendidikan Islam sehingga membentuk kepribadian yang baik sebagai upaya mencapai tujuan pembelajaran. Dalam penelitian ini penulis memilih untuk menggunakan metode studi literatur dengan jenis data, yaitu sumber data primer dan sekunder, penulis telah peroleh dari berbagai sumber selama satu beberapa tahun terakhir. Berdasarkan apa yang penulis temukan dari kepustakaan dengan teknik analis pada subjek atau masalah yang diteliti dengan pendekatan kualitatif. Dalam hal ini penulis merangkum, memilih pokok-pokok semua data yang telah ditemukan dan disajikan dalam bentuk uraian singkat kemudian melakukan suatu penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, peran literasi budaya sangatlah penting dalam pembelajaran pendidikan Islam, karena sejak awal peradaban Islam literasi budaya mengambil peran penting dalam memperluas ajaran Islam. Hubungan antara budaya intelektual yang tinggi dalam meningkatkan kualitas nilai-nilai keagamaan, pembentukan akhlak, karakter yang ahsan, melek teknologi, kaya akan pengetahuan, kritis dan dekat dengan Allah SWT
Manajemen Kurikulum Madrasah Aliyah Berorientasi Merdeka Belajar di Sulawesi Utara Rahmawaty Alkatiri; Intan Safitri Mokodompit; Rahmathias Jusuf
Journal of Islamic Education Leadership Vol 2 No 1 (2022)
Publisher : IAIN Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30984/jmpi.v2i1.444

Abstract

Studi kepustakaan digunakan pada penelitian ini dengan tujuan mengumpulkan informasi dan melakukan pendalaman data dari berbagai referensi dan literatur agar mendapatkan jawaban dan teori yang mendasar terkait permasalahan yang diteliti. Studi kepustakaan ini sebagai refleksi dan analisis terhadap manajemen proyek dalam kurikulum merdeka belajar Madrasah Aliyah di Sulawesi Utara. Proyek yang akan dilaksanakan dalam kurikulum merdeka perlu memperhatikan relevansi, efektifitas, efisiensi dan keberlanjutan proyek penguatan profil pancasila dan profil pelajar rahmatan lil alamin. Proyek penguatan profil pancasila dan profil pelajar rahmatan lil alamin ini berbasis penilaian proses bukan hasil. Proyek penguatan dapat berupa proyek yang menghasilkan produk/barang, layanan maupun data (laporan penelitian). Pemetaan subjek dilakukan untuk mengetahui kemampuan dan ketertarikan siswa terhadap proyek yang perlu dilakukan terlebih dahulu oleh fasilitator, sehingga mudah dan tepat dalam pemilihan proyek yang tidak membebani siswa maupun fasilitator. Evaluasi proses penting dilakukan untuk mengetahui keaktifan dan kecenderungan dimensi karakter yang tumbuh pada diri siswa saat proyek dijalankan. Selain itu, melalui evaluasi hasil dapat diketahui apakah proyek yang dilakukan efektif untuk menguatkan karakter profil pancasila dan profil rahmatan lil alamin atau tidak. Jika proyek yang dilakukan efektif maka proyek ini dapat diterapkan kembali pada tahun mendatang atau menjadi rekomendasi utama proyek penguatan pada tahun berikutnya dan jika proyek tidak efektif maka dapat dilakukan perbaikan pada bagian-bagian proyek yang lemah atau menggantinya dengan proyek yang lain

Page 1 of 1 | Total Record : 7