cover
Contact Name
Diky Wahyu Surya Pratama
Contact Email
diky@stainim.ac.id
Phone
+628977507408
Journal Mail Official
dikywsp@gmail.com
Editorial Address
JL Raya sarirogo No.1, Sidoarjo
Location
Kab. sidoarjo,
Jawa timur
INDONESIA
ICO EDUSHA
ISSN : -     EISSN : 2775930X     DOI : -
Proceedings of Annual Conference for Education Management and Sharia Economics The journal publishes articles of interest to education practitioners, teachers, education policy makers, and researchers. This journal encompasses research articles, original research report, reviews in Islamic education in any field including 1) Leadership, 2) Public Relation Management, 3) Organizational Behavior, 4) Organizational Culture, 5) Human Resource Management, 6) Financial Management, 7) Decision Making, etc. This journal is published once a year, in the month December.
Articles 249 Documents
STUDI PRODUKSI INDUSTRI KERUPUK PULI UD. VISKAR MANDIRI LUWUNG DESA SARIROGO KECAMATAN SIDOARJO KABUPATEN SIDOARJO Hikhmahtun Nikmah; Dewi Riza Lisvi Vahlevi
ICO EDUSHA Vol. 3 No. 1 (2022): ICO EDUSHA : The 3rd ICO EDUSHA 2022 The Muslim Research Community
Publisher : STAI AN-NAJAH INDONESIA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan data dan informasi tentang proses produksi kerupuk puli dari awal sampai akhir. Kerupuk puli sendiri adalah kerupuk yang berbahan dasar tepung terigu, tepung tapioka dan bumbu-bumbu lainnya, proses pembuatannya sendiri ada beberapa proses, yaitu proses pembuatan adonan; pembungkusan adonan, pengukusan adonan, pemotongan lontongan kerupuk, dan proses penjemuran dan yang terakhir pengemasan. Usaha kerupuk puli merupakan jenis usaha rumahan (home industri) yang proses pembuatannya masih dilakukan secara manual. Dilahat dari aspek ekonomi sendiri, usaha kerupuk puli ini sangat menguntungkan, karena peluang pasar untuk komoditi ini masih dangat terbuka. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengambilan data melalui wawancara secara langsung. Kata Kunci: Kerupuk puli, home industry, proses pembuatan References Anonymous. 2010. Krupuk a.k.a Kerupuk. Wikipedia, the free encyclopedia. Amaul fauziah, “PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI KEGIATAN HOME INDUSTRI KRUPUK IKAN DI DESA SEROWO KECAMATAN SEDAYU KABUPATEN GRESIK,” jurnal pendidikan luar sekolah, Vol.5 No.2 2016, Judi Suharsono, Hosnol Wafa, Mustakim, “ PENGEMBANGAN USAHA MIKRO INDUSTRI KREATIF KERUPUK PULI”. Jurnal FEB Unikama. Melda Sari, Ernawati, Ratna Wilis “ STUDI PRODUKSI INDUSTRI KERUPUK KULIT DI JURUNG KAPOLO KOTO NAGARI TANJUG BARULAK KECAMATAN BATIPUH KABUPATEN TANAH DATAR”. Jurnal Buana Vol-2 No.1 tahun 2018
PELUANG DAN TANTANGAN USAHA INNA FRIED CHICKEN DI MASA PANDEMI Mila Nadia; Dewi Riza Lisvi Vahlevi
ICO EDUSHA Vol. 3 No. 1 (2022): ICO EDUSHA : The 3rd ICO EDUSHA 2022 The Muslim Research Community
Publisher : STAI AN-NAJAH INDONESIA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Inna Fried Chicken merupakan salah satu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Sidoarjo yang berdiri sejak tahun 2001 dengan visi “Tersedianya makanan yang berkualitas, sehat, bersih, halal dan ekonomis”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peluang dan tantangan usaha Inna Fried Chicken di masa pandemi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode pendekatan kualitatif. Adapun jenis riset yang dipakai dalam penelitian ini merupakan studi dekskriptif kualitatif. Kata Kunci: peluang, tantangan, UMKM, pandemi, inna fried chicken References Marlinah, Lili. 2020. Peluang dan Tantangan UMKM Dalam Upaya Memperkuat Perekonomian Nasional Tahun 2020 Ditengah Pandemi Covid 19. Jurnal Ekonomi, 22, 118-121. Yolanda, Jessica Melsa. (2017). Strategi Dalam Upaya Menciptakan Bisnis yang Kompetitif Menggunakan Analisis SWOT. Skripsi Agustina, Y., Pratikto, H., Churiyah, M., & Dharma, B. A. (2019). Pentingnya Penyuluhan Sertifikasi Jaminan Produk Halal Untuk Usaha Kecil Menengah (UKM). Jurnal Graha Pengabdian, 1(2) Anam. (2021). Webinar Manajemen Bisnis Di Era Pandemi Covid-19. 4 Agustus.Http://Research.Unissula.Ac.Id.
PELUANG DAN TANTANGAN HOME INDUSTRI PT BERKAH SENTOSA DI MASA PANDEMI Mokhammad Fazar; Norma Rosyidah
ICO EDUSHA Vol. 3 No. 1 (2022): ICO EDUSHA : The 3rd ICO EDUSHA 2022 The Muslim Research Community
Publisher : STAI AN-NAJAH INDONESIA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT Berkah Sentosa merupakan salah satu home industry yang bergerak di bidang produksi dan distributor lem korea di sidoarjo yang berdiri sejak tahun 2021 Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peluang dan tantangan serta cara pemasaran untuk mempertahankan home industry di masa pandemi. Saat ini kita berada di tengah-tengah arus pandemi . Meskipun konsepnya masih belum tersebar luas, namun sangat berpotensi merubah berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Karakteristik model dari Industri adalah kombinasi dari beberapa perkembangan teknologi terbaru seperti sistem siber fisik, teknologi informasi dan komunikasi, jaringan komunikasi, big data dan cloud computing, pemodelan, virtualisasi,, simulasi serta peralatan yang dikembangkan untuk kemudahan interaksi manusia dengan komputer. Konsep industri . menjanjikan banyak peluang perubahan positif terhadap industri lem korea saat ini, diantaranya adalah kemampuan kustomisasi massal, fleksibilitas produksi, meningkatkan kecepatan produksi, kualitas produk yang lebih tinggi, menurunkan rata-rata kegagalan, mengoptimalkan efisiensi, pengambilan keputusan berdasarkan data, hubungan kedekatan dengan pelanggan yang lebih baik, metode baru dalam penciptaan nilai (value) serta memperbaiki kehidupan kerja. Industri juga memiliki tantangan yang harus dihadapi ke depan, seperti persoalan perubahan paradigma bisnis, keamanan, pengamanan, persoalan hokum dan IP, standarisasi dan tantangan perencanaan sumber daya manusia. Kesalahan yang terburuk dalam menghadapi perubahan ini adalah ketidakmauan untuk mengambil peran terhadap perubahan itu sendiri, sebab masa depan industri masihlah belum terlihat jelas, kesuksesan dan kegagalannya sangat bergantung pada keterlibatan semua stakeholder . Metode penelitian yang digunakan adalah metode pendekatan kualitatif. Adapun jenis riset yang dipakai dalam penelitian ini merupakan studi dekskriptif kualitatif. Kata Kunci: PT Berkah Sentosa, peluang, tantangan, home industry References Arifqi, M. M., & Junaedi, D. Pemulihan perekonomian indonesia melalui digitalisasi UMKM berbasis syariah di masa pandemi Covid-19. Al-Kharaj: Jurnal Ekonomi, Keuangan & Bisnis Syariah, 3(2), 2021. Marlinah, L. Peluang dan tantangan UMKM dalam upaya memperkuat perekonomian nasional tahun 2020 ditengah pandemi covid 19. Jurnal Ekonomi, 22(2), 2020. Fauzan, Rahman. "Karakteristik Model dan Analisa Peluang-Tantangan Industri 4.0." Phasti: Jurnal Teknik Informatika Politeknik Hasnur 4.01, 2018. Awaliyah, Nishfi. Strategi Pemasaran Home Industry Syariah Makanan Khas Gunung Jati Terhadap Minat Beli Para Peziarah (Studi Kasus Home Industry M. Iqbal Komplek Sunan Gunung Jati Cirebon). Diss. IAIN Syekh Nurjati Cirebon, 2015. Zuhri, S. Analisis Pengembangan Usaha Kecil Home Industri Sangkar Ayam Dalam Rangka Pengentasan Kemiskinan. Jurnal Manajemen dan Akuntansi,2013.
ANALISIS SWOT DALAM STRATEGI PENGEMBANGAN HOME INDUSTRI KERUPUK PULI UD. VISKAR MANDIRI Nurifa Adha; Dewi Riza Lisvi Vahlevi
ICO EDUSHA Vol. 3 No. 1 (2022): ICO EDUSHA : The 3rd ICO EDUSHA 2022 The Muslim Research Community
Publisher : STAI AN-NAJAH INDONESIA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari kegiatan Praktek Kerja Lapangan atau penelitian ini merupakan upaya meningkatkan kualitas manajemen Home Industri Kerupuk Puli Viskar Mandiri karena tantangan persaingan ekonomi melalui penyusunan strategi usaha yang tepat dan akurat. Strategi yang digunakan adalah analisis SWOT dalam membantu mengidentifikasi beberapa faktor yang terbentuk secara sistematis dalam perumusan strategi perusahaan melalui observasi, wawacara, pencatatan dan terjun langsung kelapangan dalam kegiatan proses produksi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif bersifat deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan strategi perusahaan agar terus berkembang yaitu menjaga kualitas produk dengan bahan baku yang berkualitas, mengatur pelayanan yang baik, mencoba dan memaksimalkan penggunaan teknologi dalam bidang pemasaran. Sedangkan analisis SWOT diantaranya memaksimalkan produksi, penggunaan teknologi yang terbaik, mengadakan pelatihan untuk upgrade keahlian bagi tenaga kerja, menambah modal dan memperluas pemasaran Kata kunci: Analisis SWOT, Strategi Pengembangan, Home Industri References Bakhri, Syaeful. “Analisis SWOT untuk Strategi Pengembangan Home Industry Kue Gapit Jaya Kabupaten Cirebon.” Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (Dimasejati) 1, No 1 (2019). Emzir. Metodologi Penelitian Kualitatif Analisis Data. Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2012. Fajar, Nuraini. The Guide of SWOT. Yogyakarta: Quadrant, 2019. Hubeis, Musa. Prospek Usaha Kecil dalam Wadah Inkubator Bisnis. Bogor: Ghalia Indonesia, 2009. Muliawa, Jasa Ungguh. Manajemen Home Industri: Peluang Usaha di Tengah Krisis. Yogyakarta: Banyu Media, 2008. Nuraini, Fajar. Teknik Analisis SWOT. Yogyakarta: Anak Hebat Indonesia, 2020. Pearce, John A, dan Ricard B Robinson. Manajemen Strategis: Formulasi, Implementasi dan Pengendalian. Jakarta: Salemba, 2013. Sartiani, Dede. “Prospek Usaha Pedagang Kaki Lima di Pantai Selat Baru Kecamatan Bantan Kabupaten Bengkalis Menurut Perspektif Ekonomi Islam.” Skripsi, Pekanbaru, 2011. Sugiyono. Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta, 2005. Supriadi. Metodologi Penelitian. Yogyakarta: UII Press, 2005. Suryana. Kewirausahaan. Jakarta: Salemba Empat, 2013. Suryatama, Erwin. Lebih Memahami Analisis SWOT dalam Bisnis. Surabaya: Kata Pena, 2014. Wibawa, Sutrisna. “Strategi Pengembangan Bisnis melalui Analisis SWOT.” Inkubator Bisnis, 2013: 1-9. Yunus, Moh. Islam dan Kewirausahaan. Malang: UIN Malang Press, 2008.
THE EFFECT OF PROMOTION, SERVICE QUALITY, AND TRANSPARENCY OF ZISWAF FUND MANAGEMENT ON DONATOR'S INTEREST IN DONATION AT LAZNAS YATIM MANDIRI MAKASSAR Putri Qonitah Rahim; Ali Hamdan
ICO EDUSHA Vol. 3 No. 1 (2022): ICO EDUSHA : The 3rd ICO EDUSHA 2022 The Muslim Research Community
Publisher : STAI AN-NAJAH INDONESIA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemiskinan merupakan masalah krusial dalam pembangunan di negara- negara yang sedang berkembang, termasuk Indonesia. Penanggulangan kemiskinan merupakan salah satu prioritas pembangunan Indonesia. Dalam agama Islam dikenal adanya dana dosial yang bertujuan untuk membantu kaum dhuafa. Sumber utama dana tersebut meliputi zakat, infaq, sedekah, dan wakaf (ZISWAF). Maka diharapkan instrumen tersebut dapat membantu mengatasi permasalahan kemiskinan di Indonesia. Sebagai lembaga amil zakat, LAZNAS Yatim Mandiri cabang Makassar telah banyak membantu meringankan beban masyarakat utamanya dalam hal penghimpunan dan penyaluran dana ZISWAF. Minat masyarakat untuk berdonasi dapat dilihat dari jumlah dana yang diterima oleh LAZNAS Yatim Mandiri Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana pengaruh dari promosi, kualitas pelayanan, dan transparansi pengelolaan dana ZISWAF terhadap minat donatur dalam berdonasi di LAZNAS Yatim Mandiri Makassar. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Pendekatan deskriptif adalah suatu bentuk penelitian yang paling dasar. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial terdapat pengaruh Promosi (X1), Kualitas Pelayanan (X2), dan Transparansi (X3) terhadap Minat Donatur (Y).Selain itu, secara simultan (bersamaan) juga terdapat pengaruh antara Promosi (X1), Kualitas Pelayanan (X2), dan Transparansi (X3) terhadap Minat Donatur (Y). Kata Kunci: Promosi, Kualitas Pelayanan, Transparansi, Minat, Donatur References Ali, Nuruddin Mhd. 2006. Zakat Sebagai Instrumen Kebijakan Fiskal. Jakarta : PT.Raja Grafindo Persada. Amalia, Nahdliatul dan Tika widiastuti. 2019. Pengaruh Akuntabilitas, Transparansi, dan Kualitas Pelayanan Terhadap Minat Muzakki Membayar Zakat (Studi Pada LAZ Surabaya). Jurnal Ekonomi Syariah Teori dan Terapan, 6(9):1768. Andrianto, Nico. Transparansi dan Akuntabilitas Publik Melalui e-Government. Malang: Bayumedia Publishing. Anovani, Euis Intan. 2020. Perbandingan Dampak Pendayagunaan Zakat Produktif dan Zakat Konsumtif terhadap Tingkat Kemiskinan Mustahik.HUMANIS, 1(1):420. Azwar, Saifudin. 2004. Metode Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Bolita, Fitria dan Alim Murtani. Analisis Pengaruh Akuntabilitas, Transparansi, Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Muzakki Membayar Zakat Pada BAZNAS Sumatera Utara. Jurnal FEB, 2(1):10. Djuanda, Gustian dkk. 2006. Pelaporan Zakat Pengurang Pajak Penghasilan. Jakarta: Raja Grafindo. Girsang, Wardis. 2011. Kemiskinan Multidimensional di-pulau Kecil. Ambon : BPFP- UNPATTI. Hafidhuddin, Didin. 2002. Zakat dalam Perekonomian Modern. Jakarta: Gema Insani Hasan, Muhammad. 2011. Manajemen Zakat. Yogyakarta: Idea Press. Hildawati dkk, 2021. Pengaruh Pemahaman, Trust, Dan Transparansi Lembaga Zakat Terhadap Minat Masyarakat Membayar Zakat Pada BAZNAS Kabupaten Luwu. Jurnal Akuntansi dan Pajak, 21(02):9. Islamiah, Ika. 2019. Pengaruh Sarana Promosi Terhadap Minat Muzakki Membayar Dana ZISWAF Pada Lembaga Amil Zakat Dompet Amal Sejahtera Ibnu ‘Abbas (LAZ DASI) NTB. Skripsi. Krina, Loina Laolo. 2003. Indikator dan Prinsip Alat Ukur Akuntabilitas, Transparansi, dan Partisipasi. Jakarta: Badan Perencanaan Pembangunan Nasional. Kurnia, Rosna dkk. 2020. Pengaruh Promosi Terhadap Minat Masyarakat Menjadi Filantropis Zakat (Muzakki) pada Lembaga Amil Zakat di Kota Ambon. Jurnal Studi Agama-Agama, 16(1):93. Lupiyoadi, Rambat dan A. Handayani. 2006. Manajemen Pemasaran Jasa. Jakarta: Salemba Empat. Pradesyah, Riyan. 2020. Pengaruh Promosi Dan Pengetahuan Terhadap Minat Masyarakat Melakukan Transaksi Di Bank Syariah (Studi Kasus Di Desa Rahuning. Jurnal Ekonomi Islam, 1(2):122. Pratiwi, Dini Wahyu. 2009. Pengaruh Religiusitas, IGCG, dan Motivasi TerhadapKepercayaan Muzakki Pada Amil Zakat Surabaya. Jurnal Ekonomi Islam, 2(3). Qardhawi, Yusuf. 1995. Musykilah Al-faqr Wakaifa Aalajaha Al-Islam, Kiat IslamMengentaskan Kemiskinan. Jakarta : Gema Insani Press. Sari, Devi Yudhi. 2008. Fiqh Manajemen Zakat di Indonesia. Malang: Uin-MalangPress. Shaleh, Abdul Rahman dan Muhbib Abdul Wahab. 2004. Psikologi Suatu Pengantar (dalam Perspektif Islam). Jakarta: Prenada Media. Siregar, Syofian. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif. Jakarta : KencanaSugiyono. Sugiono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung:Alfabeta. Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Manajemen. Bandung: IKAPI. Sukandarrumidin. Metode Penelitian. 2006. Jakarta: Gadjah Mada UniversityPress. Suroso dan Mucharam. 2002. Mengembangkan Kreativitas dalam PerspektifPsikologi Islam. Yogyakarta: Menara Kudus. Sutomo, Muhammad Najib dan Setiadi Djohar. 2017. Pengaruh kualitas pelayanan lembaga amil zakat (LAZ) terhadap kepuasan dan loyalitas muzakki (studi kasus LAZ Pkpn Yogyakarta. Jurnal Aplikasi Bisnis dan Manajemen, 3(1). Wibowo, Agung Edy. 2012. Aplikasi Praktis SPSS dalam Penelitian. Yogyakarta: Gava Media. Widodo, Widodo dan Teten Kustiawan. 2011. Akuntansi Dan Manajemen Keuangan Untuk Organisasi Pengelolaan Zakat. Ciputat: Institut Manajemen Zakat. Yazid, Azv Athoilillah. 2007. Faktor-faktor yang mempengaruhi minat muzakki dalam menunaikan zakat di nurul hayat cabang Jember. Jurnal Ekonomi danHukum Islam, 8(2).
STRATEGI PEMBIAYAAN KONTROVERSIAL DALAM KONTRAK MURABAHAH DI BMT-UGT NUSANTARA KAPEM PESANGGARAN BANYUWANGI Muhammad Kanzul Fikri
ICO EDUSHA Vol. 3 No. 1 (2022): ICO EDUSHA : The 3rd ICO EDUSHA 2022 The Muslim Research Community
Publisher : STAI AN-NAJAH INDONESIA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk : 1) mengetahui bagaimana pelaksanaan pembiayaaan Murabahah di BMT-UGT Nusantara Capem Pesanggaran Kabupaten Banyuwangi. 2) mengetahui faktor-faktor penyebab terjadinya pembiayaan bermasalah BMT-UGT Nusantara Capem Pesanggaran Kabupaten Banyuwangi. 3) mengetahui strategi Penyelesaian yang dilakukan BMT-UGT Nusantara Capem pesanggaran dalam mengatasi pembiayaan bermasalah tersebut. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber Data Primer berupa wawancara. Teknik Pengumpulan Data obserfasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu interaktif model. Subyek penelitian ini adalah strategi penanganan kredit Murabahah bermasalah/sering dikenal dengan kredit macet dalam kredit Murabahah oleh lembaga keuangan syariah. Sedangkan yang menjadi subjek penelitian adalah bagian kepala BMT dan dua orang bagian AOP. Hasilnya prosedur penggalangan dana yang diterapkan di BMT-UGT Nusantara Pesanggaran sebenarnya adalah semua orang yang menjadi klien penggalangan dana Murabahah BMT-UGT Nusantara Pesanggaran, untuk menjadi Bupati Banyuwangi harus memenuhi persyaratan dan prosedur yang berlaku. Faktor penyebab pembiayaan bermasalah adalah adanya faktor internal dan eksternal. Strategi BMT-UGT Nusantara Kapem Pesanggaran (Rescheduling), Realignment (Persyaratan) dan Langkah Terakhir Apabila Terjadi Kegagalan Langkah Implementasi Penanganan Pembiayaan Muravaha Bermasalah Menggunakan Strategi Restrukturisasi Hutang di Kabupaten Banyuwangi (Security Foreclosure). Kesimpulan berdasarkan data di atas bahwa kinerja BMT-UGT Nusantara Capem Pesanggaran dalam menangani pembiayaan Murabahah bermasalah sejalan dengan Fatwa Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia. Kata Kunci : Strategi, Pembiayaan Murabahah, Pembiayaan Murabahah Bermasalah References Afrizal. 2015. Metode Pengumpulan Kualitatif: Sebuah Upaya Mendukung Menggunakan Penelitian Kualitatif dalam Berbagai Disiplin Ilmu. Jakarta: Rajawali Pers. Ahmadi. 2020. Strategi Koperasi Syariah Dalam Menangani Pembiayaan Murabahah Bermasalah Di Koperasi Syariah El Arbah Kunci Maju. Sekolah Pasca Sarjana Institut Bogor. Alma, Buchari, dan Donni J.P. 2013. Manajemen Bisnis Syariah Bandung: Alfabeta. Ari Zulfikri, Ahmad Sobari, dan Syarifah Gustiawati. 2019. Strategi Penyelamatan Pembiayaan Bermasalah Pada Pembiayaan Murabahah Bank BNI Syariah Cabang Bogor. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Metro Lampung. Bonang, Dahlia. 2015. Analisis Manajemen Pebiayaan Murabahah di BMT BIF Gedongkuning (sudut pandang analisis SWOT) skripsi UIN SUKA Yogyakarta. Bungin, Burhan. 2016. Penelitian Kualitatif: Komunikasi, Ekonomi. Kebijakan Publik, dan Ilmu Sosial Lainnya Edisi Kedua. Jakarta : Prenada Media Group. Dinda Kartika, Renny Oktafia. 2021. Implementasi Strategi Dalam Penanganan Pembiayaan Murabahah Bermasalah Pada Kspps Al-Mubarok Sidoarjo. Hanafi, Mahmud. 2013.Manajemen Edisi Revisi. Yogyakarta : UPP AMPYKPN. Imron. 2022. Kepala BMT-UGT Nusantara. Wawancara tanggal 23 maret 2022. Irvan. 2022. Bagian AOP II. Wawancara tanggal 21 maret 2022. Karim, Adiwarna. , 2016. Bank Islam Analisis Fiqih dan Keuangan, Jakarta: PTRaja Grafindo Persada.
ANALISIS USAHA HOME INDUSTRY KERUPUK PULI (STUDI KASUS DI DESA SARIROGO, KECAMATAN SIDOARJO, KOTA SIDOARJO) Irfan Rosidi; Dewi Riza Lisvi Vahlevi
ICO EDUSHA Vol. 3 No. 1 (2022): ICO EDUSHA : The 3rd ICO EDUSHA 2022 The Muslim Research Community
Publisher : STAI AN-NAJAH INDONESIA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Home industry puli crackers are one of the businesses found in Sarirogo Village, Sidoarjo District, Sidoarjo City. This business is a source of income for the people in the village, but sometimes business actors have difficulty in running the business. Objective: The purpose of this study is to analyze the condition of the puli cracker home industry business in Sarirogo Village, Sidoarjo District, Sidoarjo City, and identify the factors that affect the implementation of the business. Research Methods: The research method used in this study is a qualitative method with a case study approach. Data collected through interviews with puli cracker home industry business actors, direct observation at business locations, and documentation studies. Results and Discussion: The results showed that the puli cracker home industry business in Sarirogo Village, Sidoarjo District, Sidoarjo City experienced difficulties in terms of finances, capital, and raw materials. Factors influencing the implementation of the business include lack of access to information and lack of access to the market. Keywords: Home Industry Puli Crackers, Development Analysis, Family Value Analysis References Anoraga P, J. S. (2002). Koperasi, Kewirausahaan dan Usaha Kecil. (Jakarta : Rineka Cipta 2002), 244. Arikunto. (2010). Prosedur penelitian: Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta. Badan Pusat Statistik. (2001). Industri Kecil dan Kerajinan Rumah Tangga (IKKR). (Jakarta, 2001)., 4. Firmansyah, A. (2007). Pengaruh perubahan harga dan teknologi terhadap produksi dan penggunaan bahan baku di Perusahaan Kerupuk Ratna Sari, Tanggerang [skripsi]. Bogor: Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogo, Bogor. Harimurti. (2012). Manajemen Usaha Kecil. Yogyakarta: BPFE. Judi Suharsono, Hosnol Wafa, Mustakim. (2017). Pengembangan Usaha Industri Kreatif Kerupuk Puli. Seminar Nasional & Call For Paper, FEB Unikama Peningkatan Ketahanan Ekonomi Nasional dalam Ranka Menghadapi Persaingan Global. Rangkuti. (2015). Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis. PT. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta. Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kualitatif, 213. Suryana. (2006). Kewirausahaan Pedoman Praktis Kiat dan Proses Menuju Sukses. Jakarta: Salemba Empat. Tri wardani, Frida Dwi Anggraeni. (2018). Iptek Bagi Masyarakat Kelompok Usaha Kerupuk Puli di Desa Toyomarto, Kecamatan Singosari Kabupaten Malang. Jurnal Teknologi Pangan 9, no.1. Wahyono, M. (2006). Pembuatan Aneka Kerupuk. Jakarta: Penebar Swadaya.
PENGARUH MEDIA PROMOSI DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP MINAT MENABUNG MASYARAKAT DI BANK SYARIAH Salsabila Putri Damayanti; Norma Rosyidah
ICO EDUSHA Vol. 3 No. 1 (2022): ICO EDUSHA : The 3rd ICO EDUSHA 2022 The Muslim Research Community
Publisher : STAI AN-NAJAH INDONESIA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

To increase public knowledge regarding sharia banking information through promotional media both through print and internet media and the quality of services that play an active role. The better and more knowledge about Islamic banks through promotional media that is spread and the quality of good service to the community, the higher the possibility of using Islamic banks. The purpose of this study was to determine the influence of promotional media and service quality on people's interest in saving in Islamic banks. This research uses quantitative methods. The data used in this research is primary data. Primary data was obtained from questionnaires distributed to 40 customers in Islamic banks. By using reliability test, validity test, T test, and F test. Data analysis used multiple linear regression and the results showed that promotional media had no significant effect on people's interest in saving in Islamic banks and service quality did not significantly influence people's interest in saving in Islamic banks . Keywords : Promotional Media, Quality of Service, Public Interest in Saving References Arief Firdy Firmansyah 2019. " Pengaruh Pengetahuan dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Menjadi Nasabah Perbankan Syariah". Jurnal Ekonomi Islam, vol 2, no 3, 16 - 22. Daniel Ortega, Anas Alhifni 2017. " Pengaruh Media Promosi Perbankan Syariah Terhadap Minat Menabung Masyarakat di Bank Syariah ". Jurnal Ekonomi Syariah, vol 5, no 1, 87 - 98. Desiana, Dewi Susilowati, dkk 2018. " Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Nasabah Untuk Menggunakan Jasa Perbankan Syariah di Kota Tasikmalaya ". Vol 11 ( 1 ), 28 - 34. Nurudin Nurudin, Hida Alfathin. M. U 2021. " Pengaruh Kualitas Pelayanan, Promosi dan Persepsi Religiusitas Terhadap Minat Menabung di Bank Syariah Indonesia ( Studi Kasus di Bank Syariah Indonesia Cabang Semarang) ". Vol 3, no 2. Pratiwi, Muhtadi, dkk ( 2016 ). " Pengaruh Pelayanan dan Kepuasan Pelanggan Terhadap Niat Beli Ulang ( Studi Kasus Pada Depo Farmasi Anggrek RSUD Dr. Hasan Sadikin Bandung ) ". Jurnal Farmasi Klinik Indonesia, Vol 5, no 2. Gitosudarmo, Indriyo. Manjemen Pemasaran, Edisi Pertama. Cet.I; Yogyakarta: BPFE,2000 Hafidudin, Didin dan Hendri Tanjung, Manajemen Pemasaran Syariah dalam Praktik. Cet.1; Jakarta: Gema Insani Inpress, 2003 Hidayat, Rachmat. “Pengaruh Kualitas Layanan, Kualitas Produk dan Nilai Nasabah Terhadap Kepuasan dan Loyalias Nasabah Bank Mandiri” Jurnal Manajeman dan Kewirausahaan. Vol.III, No.1, 2009 Kartajaya, Hermawan dan M. Syakir Sula, Syariah Marketing. Cet.1; Bandung: Mizan,2006 Kartono, Kartini . Psikologi Sosial. Cet.I; Jakarta: PT.Rajagrafindo,1997 Siti Aisya, Yohansyah Adiputra.R. ( 2020 ), " Pengaruh Promosi Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Minat Menabung Masyarakat Kelurahan Siranindi Di Bank Muamalat Indonesia Palu Sulawesi ". vol 02, no.01 https://www.kompasiana.com/nirzamahfuza/5f34aef26e383362b01ca512/meningkatkan-minat-menabung-di-bank yariah#:~:text=1.,untuk%20bergabung%20dengan%20Bank%20Syariah https://laillamardianti.wordpress.com/2012/04/13/merangkak-majunya-perbankan-syariah/ https://www.kompasiana.com/fahmiaulia/5acb93d0dd0fa848273ad632/persentase-jumlah-nasabah-bank-syari-ah-di-indonesia http://repository.unpas.ac.id/34288/4/BAB%20II_Landasan%20Teori%20.pdf https://www.voaindonesia.com/a/jumlah-bank-syariah-di-indonesia-meningkat/5944356.html
IMPLEMENTASI WAKAF PRODUKTIF KLINIK PENGOBATAN DAN KOSASIH GROUP LAMPUNG Alfira Dwi Astuti; Norma Rosyidah
ICO EDUSHA Vol. 3 No. 1 (2022): ICO EDUSHA : The 3rd ICO EDUSHA 2022 The Muslim Research Community
Publisher : STAI AN-NAJAH INDONESIA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Wakaf Produktif sekarang ini sudah mulai banyak dilakukan di Indonesia. Di Indonesia banyak lembaga sosial yang mengelola wakaf produktif. Praktik wakaf produktif ini sebagian besar masyarakat sudah mengerti praktik nya yang dapat mereka kembangkan untuk kemaslahatan umat. Wakaf produktif adalah wakaf yang sumber daya utamanya digunakan untuk kegiatan produksi yang hasilnya bisa dimanfaatkan. Wakaf produktif di Kosasih Group Lampung merupakan wakaf dari tanah pribadi Dr Tito sekeluarga. Dari pemahaman bahwa harta yang dimiliki itu milik orang lain dan keinginan membawa harta ke akhirat, timbullah keinginan untuk mewakafkan tanah pribadi untuk diwakafkan secara produktif yang di nadzirkan Dr Tito dan sekeluarga sendiri. Pengelolaan wakaf produktif ini dikelola oleh Dr Tito sendiri. Dengan memanfaatkan tanah pribadi ini Dr.Tito berharap agar hasil dari wakaf ini bisa bermanfaat untuk kemaslahatan umat di sekitar Lampung. Mauquf Alaih yang berhak untuk menerima harta benda ini dibagi menjadi empat kategori : Keluarga 30%, umum 30%, pengembangan 30% dan 10% untuk nadzir. Dalam penelitian ini memiliki rumusan masalah yaitu bagaimana implementasi wakaf produktif di Kosasih Group Lampung? Dan penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui implementasi wakaf produktif yang sudah dilakukan oleh Kosasih Group Lampung. Metode Penelitian menggunakan deskriptif kualitatif, yaitu mendekripsikan apa saja implementasi wakaf yang berada pada Kosasih Group Lampung. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Hasil Penelitian Implementasi Wakaf Produktif ini menunjukan bahwa dari implementasi tanah pribadi wakaf produktif tidak hanya pengobatan klinik saja tetapi juga melakukan wakaf produktif lainnya seperti : (a.) Klinik Kesehatan, (b.) Peternakan domba, (c.) Peternakan Ayam Boiler,(d) Peternakan dan Perkebunan Jagung, (e) Griya Sehat, (f) Kuttab Al Fattih. Kata Kunci: Wakaf Produktif, Ibnu Kosasih, KlinikKosasih, DrTitoSunarto, Wakaf References Hesti Mulyani, Sri Harti, Venny Indria Ekowati. 2016. “Tumbuhan Herbal Sebagai Jamu Pengobatan Tradisional Terhadap Penyakit Dalam Serat primbon Jampi Jawi Jilid I”. Yogyakarta: Jurnal Penelitian Humaniora Intan Pratiwi, 2015 Implementasi Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2004 Tentang Wakaf ( Studi Pengelolaan Wakaf Produktif di Yayasan Yatim Dhuafa Al-Aulia Seua, Bojongsari, Depok). Jakarta : UIN Syarif Hidayatullah Kemenkeu. 2019. Potensi Aset Wakaf di Indonesia Mencapai 2000 Triliun, Jakarta : Kementerian Keuangan RI, (Diakses pada 16 Oktober 2022 pukul 20.00), https://www.djkn.kemenkeu.go.id/berita_media/baca/12866/Potensi-Aset-Wakaf Rp2000-Triliun-RI-Butuh-Database-Nasional.html Klinikkosasih.com. Klinik Kosasih Lampung Visi dan Misi. Diakses 25 November 2022 https://www.klinikkosasih.com/visi-misi
ANALISIS STRATEGI PENGEMBANGAN UMKM DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN MASYARAKAT DI DESA LUWUNG KEC SIDOARJO KAB SIDOARJO (STUDI KASUS HOME INDUSTRI KERUPUK PULI DESA LUWUNG SIDOARJO) Asep Kholidul Mufid
ICO EDUSHA Vol. 3 No. 1 (2022): ICO EDUSHA : The 3rd ICO EDUSHA 2022 The Muslim Research Community
Publisher : STAI AN-NAJAH INDONESIA MANDIRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Home industry merupakan suatu peluang usaha ekonomi produktif yang mana dilakukan oleh orang perorangan atau suatu badan usaha dalam rangka meningkatkan pendapatan. Home industry ini mempunyai peran penting yaitu membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat setempat dalam meningkatan penghasilan sehingga bisa untuk mencukupi kebutuhan keluarganya seperti terpenuhinya pangan, kesehatan, kebutuhan pendidikan untuk anaknya dan kebutuhan lainnya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana strategi pengembangan UMKM dalam meningkatkan pendapatan masyarakat di desa luwung. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian : (a). bahwa dengan adanya Home industry kerupuk puli ini menjadi suatu strategi dalam Usaha Mikro dan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat, khususnya wilayah Desa Luwung Kec.Sidoarjo Kab.Sidoarjo Jawa Timur (b) Berdasarkan hasil pengamatan yang dilakukan menunjukan bahwa, home industry kerupuk puli milik ibu Askartaningsih ini menggunakan strategi pengembangan bauran pemasaran (marketing mix) yang mana meliputi produk yang halal, harga yang terjangkau, promosi yang transparan. Kata Kunci: UMKM, home industry,pendapatan References Ariani, Ariani, and Mohamad Nur Utomo. “KAJIAN STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) DI KOTA TARAKAN.” Jurnal Organisasi dan Manajemen 13, no. 2 (September 27, 2017): 99–118. https://doi.org/10.33830/jom.v13i2.55.2017. Fawaid, Achmad, and Erwin Fatmala. “Home Industri Sebagai Strategi Pemberdayaan Usaha Mikro Dalam Meningkatkan Financial Revenues Masyarakat.” Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan 14, no. 1 (June 21, 2020): 109. https://doi.org/10.35931/aq.v14i1.342. Idayu, Riyanthi, Mohamad Husni, and Suhandi Suhandi. “Strategi Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Untuk Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Desa di Desa Nembol Kecamatan Mandalawangi Kabupaten Pandeglang Banten” 7, no. 1 (July 6, 2021): 73. https://doi.org/10.35906/jm001.v7i1.729. Nurzamzami, Ayatusyifa, and Edward H Siregar. “Peningkatan Daya Saing UMKM Alas Kaki di Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor dan Implikasinya terhadap Strategi Pemasaran,” no. 1 (2014): 15. Pangestika, Putri, and Imam Santoso. “The Development Strategy of Potential Business of Micro, Small, and Middle Enterprises (MSMEs) with Financial Credit Supporting Program (Case Study: MSMEs of XYZ Regency)” 5, no. 2 (August 30, 2016): 84–95. Rahmadani, Suci. “Analisis Strategi Pengembangan UMKM dalam Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Desa Padang Brahrang Kec.Selesai Kab.Langkat (Studi Kasus Pada Home Industri Krupuk & Keripik).” Maslahah: Jurnal Pengabdian Masyarakat 2, no. 3 (October 23, 2021): 115–29. https://doi.org/10.56114/maslahah.v2i3.160. Utami, Rahayu Sri, Handeo Ginting, and Muhammad Khairil. “Analisis Dampak Covid-19 Terhadap Perkembangan Umkm (Studi Kasus : Home Industri Kopi Sikarta) Di Desa Sialang Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang.” JURNAL WIDYA 1, no. 1 (April 5, 2020): 30–42. https://doi.org/10.54593/awl.v1i1.40.