cover
Contact Name
Rina Desiana
Contact Email
rina.desiana@ar-raniry.ac.id
Phone
+6281229239722
Journal Mail Official
ekobis.syariah@ar-raniry.ac.id
Editorial Address
Gedung Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi Ekonomi Syariah Jl. Syekh Abdul Rauf, Kopelma Darussalam, Banda Aceh, Aceh, Indonesia
Location
Kota banda aceh,
Aceh
INDONESIA
EKOBIS SYARIAH
ISSN : -     EISSN : 25797042     DOI : http://dx.doi.org/10.22373/ekobis
Kesadaran penerapan prinsip-prinsip ekonomi syariah dalam seluruh aktivitas ekonomi semakin meningkat seiring dengan adanya bukti empiris bahwa sistem ekonomi konvensional belum sepenuhnya mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan. Penerapan sistem ekonomi konvensi hanya menyisakan masalah warisan seperti meningkatnya ketimpangan pendapatan, semakin lebarnya jurang kemiskinan dan persoalan-persoalan lainnya yang berdampak pada adanya marjinalisasi satu golongan terhadap golongan lain. Kehadiran ekonomi syariah diharapkan mampu menyelesaikan berbagai persoalan dalam ekonomi sehingga terciptanya pembangunan ekonomi yang berkeadilan dan dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat.Namun dalam prakteknya, penerapan prinsip-prinsip ekonomi syariah perlu didukung oleh penelitian baik empiris maupun teoritis.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 2 (2021)" : 5 Documents clear
PENGARUH KUALITAS PRODUK TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN DIKAJI DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Survei pada Pelanggan Produk Busana Muslim Toko Ija Kroeng di Banda Aceh) Hafidhah Hafidhah; Zaki Fuad; Dedek Wirda Fonna
EKOBIS SYARIAH Vol 5, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (473.711 KB) | DOI: 10.22373/ekobis.v5i2.11550

Abstract

Pokok persoalan yang dikaji dalam penelitian ini adalah pengaruh kualitas produk terhadap loyalitas pelanggan dikaji dalamperspektif ekonomi Islampada pelanggan produk busana muslim Toko Ija Kroeng di Banda Aceh. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kinerja (X1), daya tahan (X2), pelayanan (X3), keistimewaan (X4), kehandalan (X5), estetika (X6) dan kesan kualitas (X7) terhadap loyalitas pelanggan produk busana muslim Toko Ija Kroeng di Banda Aceh. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket/kuesioner dengan populasi seluruh masyarakat Kota Banda Aceh. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yaitu sebanyak 70 orang.Metode penelitian yang digunakan adalah analisis regresi berganda dengan bantuan softwareSPSS for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja, pelayanan, keistimewaan, kehandalan, estetika, kesan kualitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan namun pada daya tahan menunjukkan hasil negatif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan dalam membeli produk busana muslim Toko Ija Kroeng di Banda Aceh
Analisis Persepsi Konversi Koperasi Syariah (Studi pada Stakeholder dan Anggota Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KP-RI) Beringin Pemerintah Kota Banda Aceh) Thalita Latifa; Zaki Fuad; Dara Amanatillah
EKOBIS SYARIAH Vol 5, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (407.746 KB) | DOI: 10.22373/ekobis.v5i2.11552

Abstract

Pemerintah Aceh sesuai dengan pelaksanaan syariat Islam mendorong semua koperasi yang ada di Aceh untuk beralih dari konvensional menjadi syariah sesuai dengan Qanun Aceh nomor t11 Tahun 2018 tentang Lembaga Keuangan Syariah (LKS). Dan salah satu koperasi yang melakukan konversi adalah koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Beringin Pemerintah Kota Banda Aceh. Selama melakukan konversi terdapat banya perkembangan dari sektor keuangn manajemen dan keanggotaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana persepsi dan upaya stakeholder dan anggota dalam penguatan manajemen koperasi. Pendekatan yang digunakan adalah wawancara, dokumentasi, dan studi literature. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan adalah terdapat perbedaan pendapat karena pengalaman yang dimiliki oleh pengurus koperasi serta terdapat juga perbedaan antar anggota berdasarkan intensitas partisipasi anggota terhadap kegiatan koperasi yang dilaksanakan. Serta telah dilakukan beberapa upaya peningkatan dengan menerapka fungsi-fungsi manajemen seperti fungsi perencanaan, pengorganisasian, sosialisasi, dan pengawasan. Dimana fungsi-fungsi tersebut telah disesuaikan dengan hukum koperasi syariah.
Analisis Transaksi Murābahah Berdasarkan Fatwa DSN-MUI No.04/DSNMUI/IV/2000 Dan Standar Akuntansi Syariah (PSAK 102 Dan AAOIFI FAS 2) di PT. Bank Syariah Mandiri Delta Hadi Purnama; Awang Darmawan Putra
EKOBIS SYARIAH Vol 5, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.038 KB) | DOI: 10.22373/ekobis.v5i2.11553

Abstract

Umumnya pembiayaan murābahah masih menjadi The Queen Of Finance diperbankan syariah karena selalu menjadi pilihan utama diantara transaksi syariah lainnya. Berdasarkan pada hasil analisis yang dilakukan oleh peneliti dengan membandingkan antara teori dan praktik, maka dapat disimpulkan antara lain: (1) PT. Bank Syariah Mandiri tidak melakukan transaksi murābahah jual beli, melainkan pembiayaan murābahah (financing). (2) Pendapatan dan biaya yang terkait dengan murābahah diatur dalam Buletin Teknis no.5 yang dikeluarkan oleh Ikatan Akuntan Indonesia. Sedangkan pengakuan keuntungan atas transaksi murābahah menggunakan Metode Anuitas yang tidak mengacu kepada PSAK 102 Tahun 2013 dan AAOIFI FAS No.2 tetapi menggunakan kombinasi antara PSAK 102 dengan PSAK 55,50, dan 60 dalam pencatatan akuntansi murābahahnya. Dan prosentasenya yaitu sebesar 23% sesuai dengan PSAK 102 dan AAOIFI FAS No.2. (3) Cadangan Kerugian Penurunan Nilai menggunakan konsep Time Value of Money yaitu konsep nilai waktu dari uang. Metode ini digunakan oleh Bank Syariah Mandiri karena dalam PSAK 102 dan PAPSI 2013 menyatakan bahwa lembaga keuangan syariah yang menjalankan transaksi murābahah dengan cara pembiayaan (financing) maka berpedoman kepada PSAK 55, PSAK 50, dan PSAK 60 yang mengatur didalamnya mengenai penggunaan Cadangan Kerugian Penurunan Nilai (CKPN) sebagai metode penghitungan penyisihan kerugian piutang murābahahnya.
ANALISIS PRAKTIK MANAJEMEN INVESTASI PADA WAKAF UANG DITINJAU DARI MASLAHAH MURSALAH Fadhilah Sukur Indra; Namira Muthi’a Rosalina; Zakiyyatul Mustofiyyah
EKOBIS SYARIAH Vol 5, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (270.464 KB) | DOI: 10.22373/ekobis.v5i2.11547

Abstract

Perwakafan di Indonesia mulai berkembang sejak diberikannya Undang-Undang No.41 tahun 2004 tentang perwakafan sebagai payung hukum untuk wakaf, salah satu bukti dari perkembangan ini adalah munculnya bermacam-macam bentuk wakaf salah satunya wakaf uang. Wakaf uang yang diberikan oleh wakif kemudian akan dikelola nazhir dengan cara menginvestasikanya kebeberapa sektor. Lalu dengan penginvestasian tersebut beberapa masyarakat akan bertanya bagaimana cara penyaluran manfaat sehingga dapat dirasakan oleh seluruh komponen masyarakat. Maka penelitian ini bertujuan untuk melihat konsep manajemen investasi didalam wakaf uang dan konsep maslahah mursalah yang terkandung didalamya. Metode yang dilakukan adalah library research dengan menggunakan beberapa referensi jurnal. Hasil penelitian bahwa pelaksanaan manajemen investasi dalam wakaf tunai adalah dengan menginvestasikannya kepada sektor riil seperti sekolah dan proyek-proyek tanah wakaf. Dengan ini dapat dikatakan bahwa maslahah yang terkandung didalamya untuk kemaslahatan umat dan dapat dirasakan secara langsung oleh masyarakat
Efektivitas Strategi Marketing Mix Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Di Toko Rabbani Kota Bengkulu Safitri Handayani; Ilham Addinullah; Asnaini Asnaini; Nonie Afrianty
EKOBIS SYARIAH Vol 5, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (435.553 KB) | DOI: 10.22373/ekobis.v5i2.11551

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas strategi marketing mix terhadap keputusan pembelian konsumen toko Rabbani Kota Bengkulu. Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner, wawancara, dan observasi. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan uji regresi berganda menggunakan Software SPSS 16. Berdasarkan analisis data hasil penelitian menunjukkan bahwa produk, harga, tempat, dan promosi berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen di Toko Rabbani Bengkulu.

Page 1 of 1 | Total Record : 5