cover
Contact Name
Dwi Prasetyo
Contact Email
jibmsidaqu@gmail.com
Phone
+6282262639862
Journal Mail Official
jibmsidaqu@gmail.com
Editorial Address
Jl. Cipondoh Makmur Raya, RT.003/RW.009, Cipondoh Makmur, Kec. Cipondoh, Kota Tangerang, Banten 15148
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
ISSN : 27760782     EISSN : 27761053     DOI : 10.55252/annawawi.v1i1
Core Subject : Economy, Science,
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) is an electronic journal published by the Institut Daarul Quran Jakarta. The JIBMS journal is dedicated to the study of sharia business management that focuses on and covers the scope of business management, sharia business, sharia banking, sharia economics, sharia insurance, management philosophy, entrepreneurship, sharia accounting, fiqh muamalah, capital markets shariah, Islamic business ethics, microeconomics, macroeconomics, business communication, HR management, ziswaf management, operations & risk management, taxation, shariah capital market, Islamic monetary policy, business feasibility studies. Review processing using the system provided by OJS. It is published twice a year, in June and December. Editors accept contributions of articles in Indonesian that contain 2500-5000 words and have not been published by other media. Quote using APA style.
Articles 62 Documents
PRAKTIK PENGAWASAN DEWAN PENGAWAS SYARIAH PADA BMT AL FATH IKMI Diana Dewi, Nur
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) Vol. 1 No. 1 (2020): Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
Publisher : Institut Daarul Qur'an Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (185.398 KB) | DOI: 10.51875/jibms.v1i1.176

Abstract

Perkembangan BMT tidak terbendung seiring dengan kebutuhan masyarakat akan permodalan dan pembiayaan usaha yang murah. Sebagai sebuah entitas ekonomi syariah, keseluruhan dari usaha dan kegiatan BMT tunduk pada prinsip syariah. Untuk memastikan dari implementasi dan konsistensi penerapan prinsip syariah di dalam kelembagaan, BMT diharuskan adanya Dewan Pengawas Syariah (DPS). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui praktek pengawasan Dewan Pengawas Syariah di BMT Al Fath IKMI. Jenis penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan data primer melalui observasi dan wawancara, teknik analisis menggunakan triangulasi data dan sumber. Hasil penelitian ini adalah Pengawasan syariah di KSPPS BMT Alfath IKMI selama ini berjalan dengan baik, dengan parameter pengawas syariah aktif melaksanakan tugas, wewenang dan tanggung jawabnya sesuai dengan aturan yang telah ada, yaitu PAS 002 BMT. Pengawasan dilaksanakan baik secara formal maupun informal.
PEMBERDAYAAN SEDEKAH PRODUKTIF DALAM PENGEMBANGAN DAQU AGROTECHNO SEBAGAI UNIT BISNIS SOSIAL DAARUL QUR’AN Anwar Sani, Muhammad
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) Vol. 1 No. 1 (2020): Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
Publisher : Institut Daarul Qur'an Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.808 KB) | DOI: 10.51875/jibms.v1i1.177

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pemberdayaan sedekah produktif yang dapat dimanfaatkan sebagai modal kemandirian pesantren dan mensejahterakan ummat. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dimana penggumpulan data yang relevan pada penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan Triangulasi sumber dan triangulasi data. Selain itu pada penelitian ini juga menggunakan analisis SWOT. Hasil dari penelitian ini adalah sedekah produktif itu menjadi program unggulan lembaga nirlaba yang dapat dimanfaatkan untuk memberdayakan masyarakat dan membangun kemandirian pesantren. Adapun sedekah produktif itu diantaranya adalah Sedekah produktif digunakan untuk pemberdayaan petani jamur, pertenakan berbasis lingkungan, pelatihan penanaman untuk petani binaan, penyediaan logistik makanan santri, pelatihan dan pengembangan hidroponik, pelatihan dan pengembangan pertanian terpadu, pelatihan dan pengembangan perikanan, dan pengelolaan perkebunan sawit.
IMPLEMENTASI INVESTASI SAHAM DALAM PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH DI ERA MILENIAL Irawan Saleh, Hendy
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) Vol. 2 No. 1 (2021): Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
Publisher : Institut Daarul Qur'an Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (461.61 KB) | DOI: 10.51875/jibms.v2i1.178

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana implementasi investasi saham dalam perspektif ekonomi syariah dan bagaimana cara menjadi investor dan perkembangan terkini tentang investasi saham syariah.di era milienial. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi literatur. Penelitian dilakukan di perpustakaan mengambil setting perpustakaan sebagai tempat penelitian dengan objek penelitian adalah bahan-bahan kepustakaan, penelitian berhadapan dengan berbagai literatur sesuai dengan tujuan dan masalah yang akan dan sedang diteliti. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari penelitian-penelitian terdahulu, dan sumber referensi lainnya. Hasil penelitian menunjukan Kegiatan investasi secara eklpisit maupun implisit tertuang di dalam sejumlah ayat Al-Qur’an dan Sunnah nabi Muhammad SAW yang pernah menjalankan bisnis dan menjadi mitra investor Mekah pada masanya. Prinsip investasi Syariah adalah semua bentuk muamalah boleh dilakukan sampai ada dalil yang melarangnya, yaitu apabila ditemukan kegiatan terlarang dalam suatu kegiatan bisnis, baik objek (produk) maupun proses kegitan usahanya yang mengandung unsur haram, gharar, maysir, riba, tadlis, talaqqi al-rukban, ghabn, ḍarar, rishwah, maksiat dan zulm. Terdapat beberapa hal yang perlu diketahui oleh para calon investor, terutama investor dari kalangan masyarakat milenial terkait dengan perencanaan dan manajemen investasi pada saham syariah. 
PENGARUH KOMPOSISI DEWAN KOMISARIS, KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP MANAJEMEN LABA: (Studi Empiris pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2019) Nurman, Muhamad
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) Vol. 2 No. 1 (2021): Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
Publisher : Institut Daarul Qur'an Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (313.672 KB) | DOI: 10.51875/jibms.v2i1.179

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji bagaimana pengaruh komposisi dewan komisaris, kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, terhadap Manajemen laba pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015–2019. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 20 perusahaan sub sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan periode laporan tahunan yang digunakan dalam penelitian tahun 2015 sampai dengan 2019. Total sampel yang digunakan dalam penelitian menggunakan purposive sampling sebanyak 100 sample pada perusahaan sub sektor industri barang konsumsi yang telah memenuhi kriteria penelitian dari total populasi. Pengumpulan data dilakukan dengan mengunduh data laporan tahunan di situs resmi Bursa Efek Indonesia yaitu www.idx.co.id dan situs masing-masing perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan komposisi dewan komisaris tidak berpengaruh terhadap earnings management; kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, berpengaruh terhadap manajemen laba.
PENGARUH MEDIA SOSIAL TERHADAP INTENSI MENYUMBANG SECARA ONLINE MELALUI ELECTRONIC WORD-OF-MOUTH DAN SIKAP MENYUMBANG SECARA ONLINE Kartika Ningsih, Dwi
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) Vol. 2 No. 1 (2021): Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
Publisher : Institut Daarul Qur'an Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (284.611 KB) | DOI: 10.51875/jibms.v2i1.180

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh media sosial terhadap intensi dan sikap menyumbang secara online. Metode dalam penelitian ini yaitu korelasi dengan hypothesis testing (uji hipotesis), yaitu penelitian yang bertujuan untuk menguji pengaruh dari media sosial terhadap intensi menyumbang secara online yang dimediasi oleh Electronic Word-Of-Mouth dan sikap menyumbang secara online. Indikator pengukuran yang digunakan sebanyak 36 item sehingga memerlukan sampel minimal yang harus diambil adalah 5 x 36 = 180 sampel. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 188 responden. Populasi penelitian ini adalah para donor pada organisasi nonprofit yaitu Lembaga amil zakat nasional. Metode analisis yang digunakan pada penelitain ini menggunakan Structural Equation Model (SEM) karena struktur dari variable penelitain yang bersifat unobserved (tidak langsung diukur) pengujian hipotesisnya baik yang bersifat langsung (direct effect) dan tidak langsung (Indirect effect). Berdasarkan hasil pengujian hipotesis pengaruh langsung (direct effect) memberikan nilai 0,823 (>0) yang diterjemahkan sebagai bentuk penilaian atau persepsi positif responden terhadap organisasi amal mereka berpengaruh sangat besar terhadap niat seseorang untuk menyumbang sedangkan pengaruh langsung e-WOM terhadap niat menyumbang secara online memberi pengaruh sebesar 0,344 (>0), responden paling banyak berinteraksi dengan media sosial melalui platform Instagram sebanyak 57,4% dengan intensitas penggunaan di atas 1,5 jam per hari.
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, BUDAYA ORGANISASI DAN INSENTIF TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT PUTRA CIPTA KARINDOMAS Prasetyo, Dwi
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) Vol. 2 No. 1 (2021): Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
Publisher : Institut Daarul Qur'an Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.321 KB) | DOI: 10.51875/jibms.v2i1.181

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan (X1), budaya organisasi (X2) dan insentif (X3) terhadap kinerja karyawan (Y). Objek penelitian adalah seluruh karyawan bagian produksi PT. Putra Cipta Karindomas. Populasi penelitian sebanyak 50 responden, dan metode sampling yang digunakan adalah sampel jenuh. Metode analisis yang digunakan adalah statistik deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi dan uji hipotesis. Kesimpulan hasil uji statistik menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Insentif tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Sedangkan hasil uji statistik secara simultan terhadap variabel yang digunakan dalam penelitian, diperoleh hasil bahwa gaya kepemimpinan, budaya organisasi dan insentif berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Kemudian hasil uji R2 diperoleh nilai adjusted R square sebesar 0,463, yang artinya 46,3% kinerja karyawan dipengaruhi oleh ketiga variabel bebas dalam penelitian ini dan sisanya sebesar 53,7% dipengaruhi oleh variabel lain.
KEKUATAN CSR PERBANKAN DI INDONESIA Ghofur, Abdul
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) Vol. 2 No. 1 (2021): Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
Publisher : Institut Daarul Qur'an Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (311.525 KB) | DOI: 10.51875/jibms.v2i1.182

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh CSR perbankkan BUMN terbesar yang ada di Indonesia. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif untuk menguji hipotesis tentang H1. Seberapa besar pengaruh positif inisiatif CSR terhadap keterampilan merek. H2. Pengaruh positif inisiatif CSR terhadap kepuasan nasabah. H3. Pengaruh positif keterampilan merek terhadap kepuasan nasabah. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah nasabah bank BUMN yaitu bank Mandiri, BRI dan BNI. Selanjutnya dilakukan pengambilan sampel kepada nasabah bank di masing-masing kantor cabang dengan teknik Purposive Sampling. Jumlah keseluruhan sampel adalah sebanyak 190 responden dengan jumlah indikator sebanyak 19, yang diambil dari setiap bank Mandiri, BRI dan BNI di Provinsi DKI Jakarta. Metode analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif. Berdasarkan hasil analisis persepsi responden terhadap variabel inisiatif CSR secara keseluruhan menghasilkan respons yang baik dari responden dilihat dari rata-rata 6 item pernyataan dari indicator inisiatif CSR yaitu diperoleh nilai rata-rata (mean) sebesar 3,7798, yang berarti responden setuju bahwa inisiatif CSR berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan. Persepsi responden terhadap variabel ketrampilan merek secara keseluruhan menghasilkan respons yang baik dari responden. Hal ini dapat dilihat dari nilai rata-rata jawaban responden sebesar 3,6389 yang berarti responden setuju bahwa inisiatif CSR berpengaruh terhadap keterpilihan merek. Persepsi responden terhadap variabel kepuasan pelanggan secara keseluruhan dari kedelapan item pernyataan pada variabel Kepuasan Pelanggan diperoleh nilai rata-rata (mean) sebesar 3,7769, artinya responden setuju bahwa keterpilihan merek berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan.
PENGARUH FREE CASH FLOW DAN INVESTMENT OPPORTUNITY SET TERHADAP DIVIDEND POLICY DENGAN DEBT POLICY SEBAGAI VARIABEL INTERVENING: (Pada Perusahaan Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2018) Nursupian, Nursupian
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) Vol. 2 No. 1 (2021): Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
Publisher : Institut Daarul Qur'an Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (317.627 KB) | DOI: 10.51875/jibms.v2i1.183

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh free cash flow dan investment opportunity set terhadap dividend policy dengan debt policy sebagai variabel intervening. Jenis penelitian ini adalah kausalitas kuantitatif dengan menggunakan populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2014-2018. Pemilihan sampel data menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis yang digunakan adalah path analysis. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa free cash flow berpengaruh positif dan signifikan terhadap debt policy, investment opportunity set tidak berpengaruh terhadap debt policy, free cash flow berpengaruh positif dan signifikan terhadap dividend policy, investment opportunity set tidak berpengaruh terhadap dividend policy, free cash flow dan investment opportunity set secara simultan berpengaruh terhadap dividend policy, debt policy tidak memediasi pengaruh free cash flow terhadap dividend policy dan debt policy tidak memediasi pengaruh investment opportunity set terhadap dividend policy
ANALISIS SENTIMEN TERHADAP ULASAN PRODUK PADA SISTEM PENJUALAN TOKO PUTRA ELEKTRONIK Sri Wulandari, Maria; Noveandini, Rahayu; Dwi Putra, Noval
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) Vol. 2 No. 2 (2021): Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
Publisher : Institut Daarul Qur'an Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (420.43 KB) | DOI: 10.51875/jibms.v2i2.184

Abstract

Toko Putra Elektronik adalah sebuah usaha yang bergerak di bidang penjualan elektronik seperti handphone, komputer, laptop, dan lain-lain yang berlokasi di ITC Mangga Dua, Jakarta Utara. Proses transaksi yang berjalan selama ini masih bersifat manual. Berdasarkan hal tersebut penulis mengusulkan membangun sistem penjualan secara online. Rancangan sistem tersebut menggunakan UML dan bahasa pemrograman PHP serta Laravel. Disamping itu dibangun pula fitur untuk ulasan dari pelanggan dengan tujuan untuk mengetahui emosi pelanggan pada produk yang ditawarkan bersifat positif atau negatif dengan menggunakan algoritma naïve bayes melalui pembobotan tf (term frequency) dan likehood
PENGARUH SOSIAL MEDIA MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN: (Survei pada Mahasiswa Baru Angkatan 2021/2022 Institut Daarul Qur’an Jakarta) Raihan, Fawwaz
Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS) Vol. 2 No. 2 (2021): Journal of Islamic Business Management Studies (JIBMS)
Publisher : Institut Daarul Qur'an Jakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (293.738 KB) | DOI: 10.51875/jibms.v2i2.185

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Social Media Marketing Terhadap Keputusan Pembelian (Survei Pada Mahasiswa Baru Angkatan 2021/2022 Institut Daarul Qur’an Jakarta). Metode yang dipakai pada penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian penjelasan (explanatory research) . Variabel yang digunakan dalam penelitian ini ada lima, yaitu Content Creation (X1), Content Sharing (X2), Connecting (X3), Community Building (X4), dan Struktur Keputusan Pembelian (Y). Pengumpulan data diperoleh melalui penyebaran kuesioner secara online (e-kuesioner) pada pada Mahasiswa Baru Angkatan 2021/2022 Institut Daarul Qur’an Jakarta, Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 116 orang responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Content Creation (X1), Content Sharing (X2), Connecting (X3), dan Community Building (X4) secara bersama-bersama berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap Struktur Keputusan Pembelian (Y). kemudian, variabel Content Creation (X1), Content Sharing (X2), Connecting (X3), dan Community Building (X4) masing-masing berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap Struktur Keputusan Pembelian (Y). berdasarkan hasil penelitian ini, sebaiknya Institut Daarul Qur’an Jakarta mempertahankan social media marketing yang telah dilakukan untuk semakin memperkuat keputusan pembelian produk.