cover
Contact Name
Apdila Safitri
Contact Email
apdilasafitri@faperta.unmul.ac.id
Phone
+6281298329999
Journal Mail Official
jpltrop@unmul.ac.id
Editorial Address
Jln. Paser Balengkong Kampus Gunung Kelua, Samarinda, Kalimantan Timur - 75123
Location
Kota samarinda,
Kalimantan timur
INDONESIA
Jurnal Peternakan Lingkungan Tropis
Published by Universitas Mulawarman
ISSN : -     EISSN : 26542501     DOI : 10.30872/jpltrop
Jurnal Peternakan Lingkungan Tropis (JPLTrop), adalah peer-reviewed jurnal yang di publish oleh Program Studi Peternakan, Jurusan Peternakan Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman, Kalimantan Timur. Publikasi dilaksanakan secara berkala Maret dan September, artikel yang di publikasikan dalam jurnal JPLTrop meliputi keilmuan Animal Livestock Production, Nutrition and Feed, Technology of Animal Product, Socio Economics of Animal Livestock, Reproduction and Breeding, Animal Livestock Environment, Animal Livestock Health, Animal Food Safety and Security.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1 (2022)" : 7 Documents clear
Preferensi konsumen terhadap karkas ayam broiler segar dan beku di kecamatan Tenggarong Jannah, Dina Raudatul
Jurnal Peternakan Lingkungan Tropis Vol 5, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jpltrop.v5i1.7422

Abstract

Penelitian bertujuan mengetahui preferensi konsumen dalam memilih karkas ayam broiler segar dan beku, mengetahui indikator yang paling dipertimbangkan dalam mengambil keputusan untuk membeli karkas ayam broiler. Penelitian dilaksanakan menggunakan metode survei dengan teknik angket. Indikator preferensi konsumen dalam memilih karkas ayam broiler segar terdiri dari warna, tekstur, aroma, dan harga. Indikator preferensi konsumen dalam memilih karkas ayam broiler beku terdiri dari warna dan tekstur. Preferensi konsumen karkas ayam broiler memilih karkas ayam broiler segar yang terdapat di pasar tradisional dibandingkan pasar modern. Hasil analisis chi square diketahui bahwa preferensi konsumen di Kecamatan Tenggarong memilih karkas ayam broiler segar lebih tinggi dibandingkan dengan karkas ayam broiler beku.Kata kunci: Preferensi konsumen; karkas ayam broiler segar; karkas ayam broiler beku
Analisis pendapatan peternakan sapi potong di desa sukaraja kecamatan sepaku kabupaten Penajam Paser Utara Mujiantoro, Mujiantoro; Ibrahim, Ibrahim; Mursidah, Mursidah
Jurnal Peternakan Lingkungan Tropis Vol 5, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jpltrop.v5i1.5906

Abstract

Penelitian bertujuan mengetahui biaya produksi yang dikeluarkan peternak dalam pemeliharaan sapi potong. Penelitian menggunakan metode survei, data dikumpulkan melalui wawancara dengan peternak menggunakan alat bantu kuesioner. Biaya produksi, penerimaan, dan rasio R/C peternakan sapi potong pemilikan ternak masing-masing: 1) pemilikan 5 ekor sebesar Rp.60.008.500,17, penerimaan mencapai Rp.69.700.000,00, serta rasio R/C 1,162/peternak/th;  2) pemilikan 4 ekor biaya produksi sebesar Rp.49.679.761,83, penerimaan Rp.57.200.000,00 dengan ratio R/C 1,152/peternak/th; 3) pemilikan 3 ekor biaya produksi Rp.37.370.623,91, penerimaan Rp.44.369.565,22, ratio R/C 1,188/peternak/th; 4) pemilikan 2 ekor biaya produksi Rp.28.905.999,92, penerimaan Rp.32.666.666,70, serta rasio R/C 1,132/peternak/th.Kata kunci: Pendapatan; sapi potong; peternakan rakyat
Analisis perbandingan produksi stenotaphrum secundatum, dan brachiaria humidicola yang tumbuh di bawah naungan dan tanpa naungan di lahan reklamasi pasca tambang Haerul, Kamsul; Purwokusumaning, Taufan; Ardhani, Fikri
Jurnal Peternakan Lingkungan Tropis Vol 5, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jpltrop.v5i1.7433

Abstract

Penelitian bertujuan mengetahui toleransi rumput Stenotaphrum secundatumdan Brachiaria humidicola terhadap naungan (pohon), serta kondisi lahan pasca tambang yang cocok ditanami rumput tipe pengembalaan.Percobaan menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) pola petak terpisah (split plot), dengan empat perlakuan dan enam ulangan. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis menggunakan sidik ragam (ANOVA). Perlakuan naungan pohon memberikan pengaruh pada pertumbuhan jenis rumput Stenophrum secudatum dengan produksi tertinggi berat segar 211 g m-2, berat kering 47 g m-2, imbangan berat batang dan daun 3,09, jumlah anakan 7 pols, dan tinggi tanaman 32,4 cm. Perlakuan jenis rumput Brachiaria humidicola menujukkan pengaruh nyata terhadap perlakuan penanaman di lahan terbuka, memberikan nilai produksi berat segar 214 g m-2, berat kering 73,6 g m-2, imbangan berat daun dan batang 4,39, dan jumlah anakan 9 pols.Kata kunci: rumput;naungan; lahan reklamasi; pasca tambang
Pengaruh perendaman usus ayam dengan ekstrak daun sirih (piper betel) terhadap kualitas fisik, organoleptik dan total bakteri Putra, Angga Setya; Ismanto, Arif
Jurnal Peternakan Lingkungan Tropis Vol 5, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jpltrop.v5i1.6057

Abstract

Penelitian bertujuan mengetahui pengaruh perendaman ekstrak daun sirih (Piper betel) level berbeda terhadap kualitas fisik dan organoleptik. Metode eksperimental menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) 5 perlakuan dan 5 ulangan (P0= kontrol; P1= perendaman usus ayam dengan ekstrak daun sirih 10%; P2= perendaman usus ayam dengan ekstrak daun sirih 20%; P3= perendaman usus ayam dengan ekstrak daun sirih 30%; dan P4= perendaman usus ayam dengan ekstrak daun sirih 40%). Nilai pH dan susut masak usus ayam yang direndam dengan ekstrak daun Sirih yang berbeda menunjukkan perbedaan tidak nyata (p>0,05). Perendaman usus ayam dengan ekstrak daun sirih yang berbeda menunjukkan pengaruh nyata (p<0.05) terhadap perlakuan warna, aroma, tekstur dan rasa. Perendaman usus ayam dengan ekstrak daun sirih pada level yang berbeda menurunkan konsentrasi jumlah bakteri, berpengaruh pada warna, aroma, tekstur, rasa dan pada total bakteri, namun tidak mempengaruhi pada kualitas fisik.Kata kunci: Usus ayam; daun sirih; total bakteri; kualitas fisik
Produktivitas ayam petelur fase layer dengan tingkat kepadatan kandang baterai dan umur yang berbeda Dzuhri, Akhmal; Romauli Manullang, Julinda; Wibowo, Ari
Jurnal Peternakan Lingkungan Tropis Vol 5, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jpltrop.v5i1.6339

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengamati performa ayam petelur dari segi produksi telur, konsumsi pakan, Feed Conversion Ratio (FCR), dan Income Over Feed Cost (IOFC) yang dipelihara pada tingkat kepadatan kandang baterai dan umur yang berbeda. Penelitian dilakukan secara eksperimen dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok Faktorial (RAK Faktorial)  2 x 2 perlakuan dengan 6 Ulangan. Faktor pertama adalah kepadatan ternak yang terdiri dari A₁ kepadatan 3 ekor/baterai dan A₂ kepadatan 4 ekor/baterai. Faktor kedua adalah umur yang berbeda yang terdiri dari B₁ umur 49 minggu dan B₂ umur 63 minggu. Penelitian ini menggunakan 84 ekor ayam petelur strain Longman Brown yang berumur 49 minggu dan 63 minggu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pemeliharaan ayam petelur pada perlakuan kepadatan kandang yang berbeda berpengaruh terhadap Hen Day, konsumsi pakan, feed egg ratio (FER), dan income over feed cost (IOFC) tetapi pada tebal kerabang telur tidak memberikan pengaruh nyata. Dan pada perlakuan umur yang berbeda berpengaruh terhadap tebal kerabang tetapi pada Hen Day, konsumsi pakan, feed egg ratio (FER), dan income over feed cost (IOFC) tidak memberikan pengaruh nyata.Kata kunci: Ayam petelur; produksi; kepadatan kandang; umur ternak
Kualitas organoleptik dan kadar antioksidan kefir susu kambing dengan penambahan jus buah naga merah (hylocereus polyrhizus) level berbeda Ningsih, Fitriani; Haris, Muh. Ichsan
Jurnal Peternakan Lingkungan Tropis Vol 5, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jpltrop.v5i1.7427

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui kualitas organoleptikd an aktivitas antioksidan pada susu kefir berasal dari susu kambing yang dicampurkan jus buah naga merah dengan level yang berbeda. Pengujian organoleptik dan uji aktivitas antioksidan dengan perlakuan P0 (susu kefir tanpa perlakuan), P1 (susu kefir dengan penambahan jus buah naga 15%), P2 (susu kefir dengan penambahan jus buah naga merah 30%) dan P4 (susu kefir dengan penambahan jus buah naga merah 45%). Hasil uji hedonik dan mutu hedonik warna, aroma, rasa pada susu kefir yang disukai panelis adalah susu kefir dengan penambahan jus buah naga merah 45%. Penambahan jus buah naga merah pada susu kefir dapat mempengaruhi kualitas warna, aroma dan rasa. Warna, aroma, dan rasa susu kefir yang disukali panelis, adalah: susu kefir dengan penambahan jus buah naga 45%. Aktivitas antioksidan susu kefir tertinggi sebesar 79,24% dihasilkan melalui penambahan jus buah naga 45%.Kata kunci: Kefir; Buah Naga Merah; Organoleptik; Antioksidan
Pengaruh nutrisi pakan komersil terhadap kualitas telur ayam ras (gallus domesticus) pada peternak ayam di kecamatan Samarinda Utara Fadillah, Fadillah
Jurnal Peternakan Lingkungan Tropis Vol 5, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jpltrop.v5i1.5900

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian nutrisi pakan komersil terhadap kualitas telur ayam ras pada peternak mandiri di Kecamatan Samarinda Utara. Penelitian ini dilaksanakan pada September 2019 dengan penentuan lokasi menggunakan metode purposive sampling. Sampel yang digunakan sebanyak 100 telur pada masing – masing kandang digunakan 50 sampel telur untuk diukur kualitasnya dengan penentuan sampling menggunakan simple random sampling. Data dianalisa dan ditabulasi, kemudian dipresentasikan dalam bentuk deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa para peternak ayam ras petelur di Kecamatan Samarinda Utara Kelurahan Tanah Merah menggunakan pakan komersil sebagai pakan pokok sehari – hari tanpa penambahan campuran pakan lain yang di antara nya nilai nutrisi protein sebesar 18%, lemak kasar 3%, serat kasar 6%, kalsium 3.7% dan fosfor 0.6%. Rata – rata produksi telur, konsumsi pakan, bobot telur, indeks telur dan nilai HU ayam ras petelur di Kecamatan Samarinda Utara berturut – berturut sebesar 63 ± 1.08 %, 115.5 ± 2.12 g/ekor/hari, 63.72 ± 2.76 g, 74,41 ± 2,81 dan 45.25 ± 1.75. Pengaruh kandungan nutrisi berupa pemberian pakan komersil dapat mempengaruhi kualitas eksterior menjadi lebih baik diantaranya pengaruh dari protein, kalsium, fosfor serta kandungan nutrisi pakan komersil hanya sebagian mempengaruhi kualitas interior terutama bobot kuning telur yang secara langsung dipengaruhi lemak kasar dan protein.Kata Kunci: Nutrisi, pakan komersil, rataan produksi, kualitas telur.

Page 1 of 1 | Total Record : 7