cover
Contact Name
-
Contact Email
aliciadebriep@gmail.com
Phone
+62380-871215
Journal Mail Official
univnusalontar53@gmail.com
Editorial Address
Kompleks Unstar Mokdale-Ba'a Kabupaten Rote Ndao Nusa Tenggara Timur Indonesia 85914
Location
Kab. rote ndao,
Nusa tenggara timur
INDONESIA
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE
ISSN : 23016728     EISSN : 27759830     DOI : -
Publikasi menjadi sangat penting dalam menuangkan hasil penelitian. Hasil penelitian diharapkan bermanfaat bagi masyarakat, secara umum manfaat secara langsung belum bisa dirasakan. Sering sekali harus dilakukan berkelanjutan untuk memperoleh manfaat langsung bagi masyarakat. Penelitian berkelanjutan tentu saja tidak hanya dilakukan oleh peneliti itu sendiri tapi juga peneliti lain di instansi lain dan bahkan di Negara lain. Penelitian berulang yang dilakukan oleh peneliti berbeda karena saling tidak tahu tentunya tidak diinginkan karena akan menyia-nyiakan sumber daya. Oleh karena itu, diseminasi hasil penelitian menjadi suatu hal yang sangat penting. Mengingat pentingnya hal tersebut, Bagian Publikasi Universitas Nusa Lontar Rote mengelola jurnal Ilmiah Unstar Rote, yang berfungsi sebagai media publikasi hasil penelitian baik dari kalangan Universitas Nusa Lontar Rote maupun peneliti. Jurnal yang dikelola Bagian Publikasi Universitas Nusa Lontar Rote dengan demikian terbuka bagi umum.
Articles 57 Documents
N, Manafe HUBUNGAN KUALITAS LAHAN TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN PADI SAWAH IRIGASI unstar Rote; Noven Manafe
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE Vol 1 No 2 (2021): JURNAL ILMIAH SAINS DAN TEKNOLOGI (MARET - AGUSTUS 2021)
Publisher : CV. Jamin Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kualitas lahan terhadap pertumbuhan tanaman padi sawah irigasi di Desa kolobolon Kecamatan Lobalain Kabupaten Rote Ndao. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Korelasi sperimen rank digunakan untuk mencari hubungan atau untuk menguji signifikan hipoteswas asosiatif bila masing–masing variabel yang dihubungankan berbentuk ordinal dan sumber data antara variable tidak harus sama. pengumpulan data berupa observasi, interview, kuwasioner dan dokumentasi dengan 17 responden. Dari hasil yang diperoleh pada perhitungan di atas dapat dilihat bahwa ada hubungan signifikan kualitas lahan terhadap pertumbuhan tanaman padi sawah yakni hubungannya Phitung = 0.85>Ptabel= 0.485 dan Z hitung= 3.4> Z tabel = 1.96 dari data tabulasi data responden, seperti Kualitas Lahan, 14 orang (82.35%) mengatakan karakterwastik lahan bias berpengaruh terhadap produksi tanaman padi, 13 orang (76.47%) mengatakan tahu tentang karakterwastik lahan, kondisi lahan bias berpengaruh terhadap pendapatan petani (82.35%) dan jenis tanah biasa berpengaruh terhadap jenis gabah yang ditanam (82.35%),13 orang atau (76.47%) mengatakan hasil produksi tanaman padi sawah sangat tergantung pada karakterwastik lahan yang ada,15 orang (88,26%) mengatakan pendapatan petani meningkat apabila tanam padi pada kondisi lahan yang baik.14 orang (82.35%) mengatakan bahwa jenis gabah yang baik sangat cocok untuk ditanam pada jenis tanah yang baik pula. Berdasarkan hasil observasi dan analwasa data menunjukan bahwa kualitas lahan menjadi factor terbesar pada pertumbuhan tanaman padi sawah irigasi di Desa Kolobolon yaitu sebesar Z hitung = 3.4 atau 34% sedangkan 0.66 atau 66% adalah penyebab lain seperti dari intensitas curah hujan.
M. Furqan KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS PADA SISA KELAS XI SMA NEGERI 1 ROTE BARAT LAUT DENGAN METODE PBL unstar Rote; M. Furqan
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE Vol 1 No 2 (2021): JURNAL ILMIAH ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA (MARET - AGUSTUS 2021)
Publisher : CV. Jamin Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning) merupakan salah satu metode pembelajaran inovatif yang dapat memberikan kondisi belajar aktif kepada siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi model pembelajaran berbasis masalah dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis pada kompetensi dasar Kebangkitan Bangsa Asia dan Afrika. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret-April 2018, bertempat di SMA Negeri 1 Rote Barat Laut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian tindakan kelas partisipan (PTK). Hasil penelitian menunjukan bahwa Implementasi Model Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning) mampu meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa pada pembelajaran Sejarah khususnya pada Kompetensi Dasar Kebangkitan Bangsa Asia dan Afrika bagi siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 1 Rote Barat Laut. Hal ini dapat dilihat dari rata – rata berpikir kritis dan hasil belajar siswa pada pembelajaran yang menerapkan Model Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning) pada siklus I sampai dengan siklus II yang mengalami peningkatan hingga mencapai indikator keberhasilan. Dengan demikian dapat sarankan bahwa Pembelajaran sejarah khususnya pada Kompetensi Dasar Kebangkitan Bangsa Asia dan Afrika dengan menggunakan Model Pembelajaran Berbasis Masalah dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis dalam belajar siswa.
Suryati DENOTATIVE AND CONNOTATIVE MEANING IN PROVERBS USED IN THIE DIALECT OF ROTE LANGUAGE unstar Rote; Suryati Mandala
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE Vol 1 No 2 (2021): JURNAL ILMIAH ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA (MARET - AGUSTUS 2021)
Publisher : CV. Jamin Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bini-bini merupakan peribahasa yang umumnya tidak digunakan oleh masyarakat Thie untuk menggunakanya karena istilahnya yang puitis,simbolis dan metaforis.Tidak semua masyarakat Thie menggunakan peribahasa ini. Berdasarkan wawancara dan observasi, bini-bni biasanya digunakan untuk memberikan nasihat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui makna denotatif dan konotatif yang digunakan dalam dialek Thie bahasa Rote.Jenis penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif.Metode kualitatif adalah penelitian dimana menggunakan wawancara, dokumentasi, dan rekaman. Data diambil dari wawancara 5 orang tuaadat di desa Oebatu.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tahap tersebut ditemukan makna konotatif dan makna denotatif. Kata-kata yang bermakna konotasi dalam bini-bini antara lain: tia- tia, ledoh,besi, fai, feo-feo, kambamatan, mbuku, memete, tete’ai, langgasi’u, ladan, lilo, and inabonggin. Secara umum kata konotasi yang ditemukan dalam bini-bini untuk memberikan nasihat kepada pengantin berhubungan dengan hal-hal yang berguna bagi pengantin dan kehidupan pernikahan mereka di masa depan.Dan juga untuk hubungan mereka dengan keluarga besar.Sedangkan kata konotasi digunakan dalam bini-bini dalam memberikan saran kepada anggota keluarga dan terkait dengan hal-hal yang bermanfaat bagi kehidupan.Subyek penelitian adalah kepala adat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pepatah dialek Thie adalah untuk menasehati dan menghibur orang Thie yang mengalami kesedihan dan upacara pernikahan.
Yusuf PENINGKATAN MINAT BELAJAR IPS SISWA KELAS VIII A SMP NEGERI 1 ROTE TENGAH MELALUI MEDIA VISUAL unstar Rote
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE Vol 1 No 2 (2021): JURNAL ILMIAH ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA (MARET - AGUSTUS 2021)
Publisher : CV. Jamin Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembelajaran menggunakan media visual pada mata pelajaran IPS Siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Rote Tengah, serta untuk mengetahui peningkatan minat belajar siswa pada mata pelajaran IPS melalui penggunaan media visual. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research). Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan pengamatan, wawancara mendalam, angket dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik kualitatif. Pada penelitian ini dilaksanakan sebanyak 2 (dua) siklus, setiap siklus dilakukan satu kali pertemuan 7.14%. Kategori baik mencapai prosentase 42.85%, kategori cukup mencapai prosentase 50%, sedangkan kategori Kurang 0%. Hasil kategori observasi kinerja guru dalam pembelajaran IPS menggunakan media visual terlaksana dengan baik dan terealisasi dengan angka pencapaian mencapai 100% pada siklus II. Sedangkan hasil observasi penilaian untuk kategori sangat baik mencapai prosentase 57.14%, dan kategori baik mencapai prosentase 42.86%.
Marthen PENGARUH CADANGAN LABA BERSIH TERHADAP PERKEMBANGAN MODAL PADA KUT.TUU NDOLU unstar Rote; Marthen Lona
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE Vol 1 No 2 (2021): JURNAL ILMIAH ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA (MARET - AGUSTUS 2021)
Publisher : CV. Jamin Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Modal usaha yang dimiliki kelompok usaha tani tidak berkembang dengan baik oleh karena diduga cadangan laba yang disisihkan setiap tahun masih relatif rendah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perkembangan modal usaha yang digunakan, laba bersih yang diperoleh dan pengaruh cadangan laba bersih terhadap perkembangan modal usaha bawang merah pada KUT.Tuu Ndolu di Desa Modosinal, Kecamatan Rote Barat Laut tahun 2013 – 2017. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Data yang dikumpulkan diolah dan dianalisis dengan teknik analisis akuntansi yaitu perhitungan perubahan modal yang didukung dengan teknik analisis statitik yaitu Regresi Sederhana untuk menguji hipotesis yang dirumuskan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modal usaha KUT.Tuu Ndolu pada awal berdiri sejak tahun 2007 hanya sebesar Rp.15.000.000, namun sudah berkembang pesat hingga tahun 2017 menjadi Rp.1.870.280.000 yang diinvestasikan dalam modal kerja dan modal tetap. Laba bersih yang paling besar dicapai pada tahun 2017 sebesar Rp.381.600.000 dan paling kecil dicapai pada tahun 2013 sebesar Rp.264.800.000 dengan rata-rata per tahun sebesar Rp.332.494.000. Cadangan laba bersih yang paling besar disisihkan KUT.Tuu Ndolu untuk memupuk modal sendiri sebesar Rp.95.400.000 pada tahun 2017 sedangkan paling kecil Rp.66.200.000 pada tahun 2013 dengan persentase 25 % dari laba bersih yang diperoleh setiap tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa cadangan laba bersih terbukti berpengaruh signifikan terhadap perkembangan modal usaha yang ditandai dengan p.sig = 0,017 yang lebih kecil dari alfa 0,05 dengan kontribusi 88,50 % terhadap perkembangan modal usaha, sedangkan 11,50 % dikontribusikan oleh faktor lain yang tidak diteliti.
Canisius OPTIMALISASI PEMUSNAHAN BENDA RAMPASAN TINDAK PIDANA UMUM DI WILAYAH HUKUM KEJAKSAAN NEGERI ROTE NDAO unstar Rote; Canisius Ibu
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE Vol 1 No 2 (2021): JURNAL ILMIAH ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA (MARET - AGUSTUS 2021)
Publisher : CV. Jamin Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1234/jiur.v1i2 Mei.33

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan pemusnahan benda rampasan dari tindak pidana umum dan untuk mengetahui bentuk pengawasan terhadap pelaksanaan pemusnahan benda rampasan di Kejaksaan Negeri Rote Ndao. Penelitian ini menggunakan pendekatan empiris secara Normatif. Data penelitian diperoleh melalui teknik wawancara dan tudi kepustakaan. Hasil pengambilan data diolah dan dianalisis secara deskriptif kualitatif.. Benda rampasan tercatat dengan baik di Kantor Kejaksaan Negeri Rote Ndao sesuai dengan buku register perkara dan tertera juga pada laporan bulanan selain itu benda rampasan tercatat dengan baik di Kantor Kejaksaan Negeri Rote Ndao tidak ada yang hilang karena ada tempat penyimpanan yang aman. Semua benda rampasan tersimpan di Ruang atau Gudang Penyimpanan Barang Bukti di Kantor Kejaksaan Negeri Rote Ndao. Sekalipun tempat Penyimpanan Benda rampasan di Kantor Kejaksaan Negeri Rote Ndao masih kurang layak karena keterbatasan Kecilnya Gedung Kantor, sehingga barang rampasan tersebut bisa sampai menumpuk. Benda rampasan di Kantor Kejaksaan Negeri Rote Ndao di Jaga dan awasi oleh semua Staf Seksi Tindak Pidana Umum, ditambah lagi dengan petugas Security Kantor. Benda rampasan atau barang-barang sitaan di Kantor Kejaksaan Negeri Rote Ndao harus dimusnahkan karena sesuai dengan perintah undang-undah melalui putusan pengadilan supaya tidak digunakan lagi untuk tindak pidana atau kejahatan lainnya. Benda rampasan atau barang-barang sitaan di Kantor Kejaksaan Negeri Rote Ndao semuanya dimusnahkan apabila sesuai dengan putusan Pengadilan, namun jika ada putusan yang memerintahkan dilelang untuk Negara ataupun dikembalikan kepada pemiliknya maka itu juga harus dilaksanakan
Eflin Susana Sanu PENGARUH PENDAPATAN DAN BIAYA OPERASIONAL TERHADAP KEUNTUNGAN BERSIH PADA USAHA ANGKUTAN PICK UP LPPM Unstar
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE Vol 2 No 2 (2023): JURNAL ILMIAH ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA (SEPTEMBER 2023 - FEBRUARI 2024)
Publisher : CV. Jamin Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1234/jiur.v2i1.37

Abstract

Keuntungan maksimum sebagai tujuan dari perusahaan menurut hasil penelitian pada perusahaan angkutan penumpang dan barang masih rendah karena pendapatan yang kurang maksimal sementara biaya operasional yang dikeluarkan cukup besar. Hal ini merupakan fenomena yang melatar belakangi pelaksanaan peneltian ini. Untuk menjelaskan fenomena tersebut, maka tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pendapatan dan biaya operasional baik secara parsial maupun simultan terhadap keuntungan bersih serta mengetahui persentasi kontribusi pendapatan dan biaya terhadap keuntungan bersih. Secara metodologis, penelitian dilakukan dengan kumpulkan data dari 30 pengusaha angkutan penumpang dan barang dengan kendaraan pickk up di Desa Pilasue Kecatan Rote Selatan dengan teknik kuesionar dan wawancara. Data yang dikumpulkan diolah dan dianalisis dengan menggunakan metode statistik yaitu regresi linear berganda. Pengolahan dan analisis data menggunakan software SPSS. Hasil analisis dan pembahasan menunjukkan bahwa secara parsial mau[un simultan, pendapatan dan biaya operasional terbukti berpengaruh signifikan terhadap keyntungan bersih yang dibuktikan dengan koefisien probabilitas signifikansi p.si = 0,000 yang lebih kecil dari alfa 0,05. Pendapatan dan biaya operasional memberikan kontribusi 80,50 % terhadap keuntungan bersih sedangkan 19,50 % dikontribusikan oleh faktor lain yang tidak diteliti antara lain harga jual, pelanggan, permintaan pasar. Dengan demikian, hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin besar pendapatan yang diperoleh perusahaan dan semakin kecil biaya yang dikeluarkan untuk membiayai usaha perusahaan ternyata dapat berdampak pada semakin besar keuntungan bersih yang diperoleh.
Jenny I.Tanesib EFISIENSI PENGELOLAAN MODAL PADA BUTIK YURI BABY SHOP DI DESA BAADALE KECAMATAN LOBALAIN: PENGELOLAAN MODAL PADA BUTIK YURI BABY SHOP UNSTAR Rote
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE Vol 2 No 2 (2023): JURNAL ILMIAH ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA (SEPTEMBER 2023 - FEBRUARI 2024)
Publisher : CV. Jamin Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1234/jiur.v2i2.38

Abstract

Penelitian ini dilatar belakang oleh permasalahan frekwensi perputaran modal kerja dan kemampuan modal yang diinvestasikan untuk menghasilkan keuntungan mengalami penurunan. Berdasarkan fenomena tersebut, maka tujuan yang hendak dicapai dari penelitian ini adalah mengetahui dan menganalisis tingkat perputaran modal kerja rentabilitas ekonomi sebagai ukuran efisiensi modal usaha setiap tahun pada Butik Yuri Baby Shop. Metode penelitian yang digunakan untuk menganalisis akan efisiensi pengelolaan modal tersebut, diawali dengan pengumpulan data sekunder berupa laporan rugi laba dan laporan neraca perusahaan dengan sampel tahunan selama 3 tahun yaitu tahun 2015 – 2017. Data yang dikumpulkan diolah dan dianalisis dengan menggunakan teknik analisis keuangan yaitu ratio perputaran modal kerja dan rentabilitas ekonomi. Hasil analisis data menunjukkan bahwa rata-rata perputaran modal kerja dalam satu tahun sebanyak 2,5 kali. Hasil analisis juga menunjukkan bahwa rata-rata rentabilitas ekonomi setiap tahun sebesar 50,96 %. Secara umum, dengan rentabilitas ekonomi tersebut jika dibandingkan dengan suku bunga bank 24 % per tahun. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah pengelolaan modal pada Butik Yuri Baby Shop tergolong cukup efisien oleh karena modal kerja berputar cukup cepat dalam menghasilkan pendapatan dan juga modal yang digunakan mampu menghasilkan keuntungan yang besar di atas bunga bank yang berlaku.
EFISIENSI PENGELOLAAN MODAL PADA BUTIK YURI BABY SHOP DI DESA BAADALE KECAMATAN LOBALAIN: PENGELOLAAN MODAL PADA BUTIK YURI BABY SHOP Jenny I. Tanesib
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE Vol 2 No 1 (2023): JURNAL ILMIAH ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA (MARET - AGUSTUS) 2023
Publisher : CV. Jamin Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1234/jiur.v2i1.39

Abstract

Penelitian ini dilatar belakang oleh permasalahan frekwensi perputaran modal kerja dan kemampuan modal yang diinvestasikan untuk menghasilkan keuntungan mengalami penurunan. Berdasarkan fenomena tersebut, maka tujuan yang hendak dicapai dari penelitian ini adalah mengetahui dan menganalisis tingkat perputaran modal kerja rentabilitas ekonomi sebagai ukuran efisiensi modal usaha setiap tahun pada Butik Yuri Baby Shop. Metode penelitian yang digunakan untuk menganalisis akan efisiensi pengelolaan modal tersebut, diawali dengan pengumpulan data sekunder berupa laporan rugi laba dan laporan neraca perusahaan dengan sampel tahunan selama 3 tahun yaitu tahun 2015 – 2017. Data yang dikumpulkan diolah dan dianalisis dengan menggunakan teknik analisis keuangan yaitu ratio perputaran modal kerja dan rentabilitas ekonomi. Hasil analisis data menunjukkan bahwa rata-rata perputaran modal kerja dalam satu tahun sebanyak 2,5 kali. Hasil analisis juga menunjukkan bahwa rata-rata rentabilitas ekonomi setiap tahun sebesar 50,96 %. Secara umum, dengan rentabilitas ekonomi tersebut jika dibandingkan dengan suku bunga bank 24 % per tahun. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah pengelolaan modal pada Butik Yuri Baby Shop tergolong cukup efisien oleh karena modal kerja berputar cukup cepat dalam menghasilkan pendapatan dan juga modal yang digunakan mampu menghasilkan keuntungan yang besar di atas bunga bank yang berlaku.
TRADISI PENETA (KEGIATAN WANITA) DALAM SISTEM BARTER PADA MASYARAKAT LAMALERA M. FURQAN
JURNAL ILMIAH UNSTAR ROTE Vol 2 No 1 (2023): JURNAL ILMIAH ILMU SOSIAL DAN HUMANIORA (MARET - AGUSTUS) 2023
Publisher : CV. Jamin Group

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1234/jiur.v2i1.40

Abstract

Tradisi Peneta adalah tradisi masyarakat Lamalera dalam sistem barter yang dilakukan oleh kaum wanita. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses pelaksanaan sistem barter dalam tradisi peneta dan makna tradisi peneta yang terdapat pada tradisi peneta dalam sistem barter di desa Lamalera Kecamatan Wulandoni Kabupaten Lembata. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dimana data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat beberapa tahap dalam proses peneta yakni proses pelaksanan peneta, proses pasar barter peneta, proses menuju tempat tujuan peneta, proses cara menyapa, proses tawar menawar, proses tukar menukar. Adapun makna dalam sistem barter adalah kegiatan wanita Lamalera yang menjajahkan hasil laut dan hasil pertanian dengan sistem barter yang mempunyai keterkaitan dengan peristiwa-peristiwa bermakna yaitu sebagai simbol perdamaian dan persahabatan dalam masyarakat Lamalera Kecamatan Wulandoni.