cover
Contact Name
Erfan Wahyudi
Contact Email
lppm.utnd@gmail.com
Phone
+6285296055546
Journal Mail Official
fadlan.sir@gmail.com
Editorial Address
Jl. Rasmi No. 28 Sei Sikambing C-II , Medan, Provinsi Sumatera Utara
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
JURNAL PERSEGI BULAT
ISSN : -     EISSN : 29618193     DOI : https://doi.org/10.36490/jurnalpersegibulat.v1i1
JURNAL PERSEGI BULAT adalah jurnal Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer UTND yang menyajikan hasil penelitian di bidang Energi, Energi Terbarukan, Elektronika, Sistem Kendali, Desain, Telekomunikasi, Manufaktur, Material, Komputer Teknik, Informatika, Sistem Informasi, dan Teknik Industri.
Articles 49 Documents
Rancang Bangun Kontrol Rangkaian Star Delta Motor 3 Fasa Di Laboratorium Teknik Elektro Universitas Tjut Nyak Dhien Agustian, Bayu; Hidayat, Jhoni; Fitriani, Ayu
Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Vol 3 No 1 (2024): JURNAL PERSEGI BULAT
Publisher : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI - UTND

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36490/jurnalpersegibulat.v3i1.1378

Abstract

Sistem star-delta adalah metode pengasutan motor yang umum digunakan untuk mengurangi arus start yang tinggi saat motor dihidupkan. Dalam penelitian ini, rangkaian kontrol yang dirancang terdiri dari komponen-komponen seperti kontaktor, timer, dan relay yang terintegrasi untuk memungkinkan transisi otomatis dari konfigurasi star ke delta. Proses perancangan meliputi analisis kebutuhan, pemilihan komponen, perancangan rangkaian, dan pengujian sistem. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem kontrol yang dibangun mampu bekerja sesuai dengan spesifikasi, dengan transisi yang mulus dari mode star ke delta, serta mampu mengurangi arus start secara signifikan. Sistem ini diharapkan dapat menjadi alat bantu praktikum yang efektif dalam pembelajaran di Laboratorium Teknik Elektro, khususnya dalam memahami pengasutan motor tiga fasa dengan metode star-delta.
Penerapan Metode Weighted Product Untuk Pemilihan Siswa/IUnggul Dalam Pelajaran Matematika Tingkat Sd Kelas V Di Sd Negeri 066044 Olando, Mayka Dowanti; Utari, Cut Try; Simanjuntak, Taufik Ismail
Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Vol 3 No 1 (2024): JURNAL PERSEGI BULAT
Publisher : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI - UTND

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36490/jurnalpersegibulat.v3i1.1382

Abstract

Proses belajar mengajar di sekolah baik Sekolah Dasar, Sekolah Menengah maupun Perguruan Tinggi seringkali dijumpai beberapa siswa/mahasiswa yang mengalami kesulitan dalam belajar. Dengan demikian masalah kesulitan belajar merupakan problema umum yang khas dalam proses pembelajaran. Selain proses pembelajaran pengambilan keputusan dalam menentukan peringkat dalam salah satu mata pelajaran khususnya dalam mata Pelajaran matematika juga menjadi problem tersendiri. Untuk itu diperlukan suatu sistem pendukung keputusan dalam penentukan siswa berprestasi. Sistem pendukung keputusan merupakan penerapan dari sistem informasi yang ditujukan hanya sebagai alat bantu manajemen dalam pengambilan keputusan. Sistem pendukung keputusan dirancang untuk menghasilkan berbagai alternatif yang ditawarkan kepada para pengambil keputusan dalam melaksanakan tugasnya. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah Metode Weighted Product. Metode Weighted Product merupakan metode penentuan dalam sebuah keputusan dengan cara perkalian untuk dapat menghubungkan nilai atribut. Metode Weighted Product yang diterapkan berfungsi dengan baik sesuai dengan skenario yang diterapkan pada penelitian ini
Perancangan Aplikasi Berbasis Web Menggunakan Algoritma K-Means Clustering dan C4.5 Untuk Menentukan Gaji Karyawan Tetap Dan Karyawan Kontrak Di PTPN IV Tobasari Hutagalung, Pipi Putriani; Simanjuntak, Ricard Parlindungan; Sabila, Puji Chairu
Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Vol 3 No 1 (2024): JURNAL PERSEGI BULAT
Publisher : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI - UTND

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36490/jurnalpersegibulat.v3i1.1411

Abstract

PTPN IV Tobasari merupakan perusahaan yang berkecimpung dalam bisnis perkebunan teh. Di dalam PTPN IV Tobasari mempunyai banyak tenaga kerja dimana dalam pekerjaannya berbeda – beda, ada yang berada di kantor dan ada juga yang berada di luar lapangan. Temuan dalam kasusnya perusahaan masih menggunakan mekanisme penginputan data sistem yang masih manual dalam menentukan penggajian, serta buruknya mekanisme pemerataan gaji yang tidak akurat dengan status tunjangan karyawan, serta gaji pokok karyawan. Temuan lainnya dalam tahap menentukan kesesuaian gaji tenaga kerja PTPN Tobasari masih belum sangat efektif dalam menentukan kesesuaian penggajian, Karena masih menggunakan mekanisme dan aplikasi sistem sederhana seperti Microsoft Word dan Microsoft Excel. Maka dalam hal ini untuk menentukan kesesuaian gaji terhadap tenaga kerja tetap dan tenaga kerja kontrak. Pada PTPN IV Tobasari dengan menghitung daftar hadir dan kemampuan bekerja serta kerja sama tim agar dapat mengetahui berapa hasil dari penetapan kesesuaian gaji karyawan yang didapatkan dan diperoleh setiap karyawan. Dalam jurnal ini akan lebih menekankan mekanisme pembahasan sistem dan pengaplikasian berdasarkan studi kasus, pada jurnal ini merupakan pengklasifikasian hasil dari penyesuaian gaji karyawan tetap dan karyawan kontrak yang didapat pada PTPN IV Tobasari dengan menggunakan metode penelitian Algoritma Clustering, dan untuk metode perhitungan menggunakan K-Means serta algoritma C4.5. Dimana dinilai cukup efektif dalam penentuan kesesuaian gaji karyawan tetap dan karyawan kontrak. Dan dalam tahap implementasinya maka akan dibuatkan rancang bangun sistem penggajian berbasis web agar mempermudah tenaga kerja bagian keuangan untuk mendata serta menentukan dan menyesuaikan gaji karyawan berdasarkan nilai masing-masing karyawan.
Perancangan Miniatur Pembangkit Listrik Dengan Memanfaatkan Barang Daur Ulang Sebagai Listrik Alternatif Rumah Tangga Mahwal, Abdillah; Fitriani, Ayu; Syafriwel, Syafriwel
Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Vol 4 No 1 (2025): JURNAL PERSEGI BULAT
Publisher : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI - UTND

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36490/jurnalpersegibulat.v4i1.2105

Abstract

Salah satu cara untuk mengatasi kekurangan akan energi listrik pada saat ini adalah mengembangkan sebuah pembangkit listrik alternatif yang bagus dan ramah lingkungan untuk dikonsumsi di rumah tangga. Penelitian ini adalah merangcang pembangkit listrik dengan memanfaatkan barang daur ulang sebagai listrik alternatif rumah tangga. pemanfaatan barang daur ulang berupa dinamo (generator DC) dari mobil mainan dan motor pemutar swing kipas angin yang sudah tidak terpakai yang dapat menghasilkan energi listrik dengan cara memutar generator melalui dinamo mainan. Memanfaatkan fungsi dari generator yaitu dengan mengubah energi mekanik menjadi energi listrik. Dari hasil analisa perbedaan beban yang dilakukan dengan menggunakan lampu 2, 7, 10 ,12 dan 14 Watt, tegangan terendah yang dihasilkan adalah 103 Volt yaitu pada kecepatan 2872,3 rpm di lampu 14 Watt, dan tegangan tertinggi yang dihasilkan adalah 186 Volt yaitu pada kecepatan 3654,1 rpm pada beban lampu 2 Watt. Dari hasil analisa perbedaan beban yang dilakukan dengan menggunakan lampu 2, 7, 10 ,12 dan 14 Watt, maka Arus terendah yang dihasilkan adalah 0,01 A yaitu pada kecepatan 2872,3 rpm di lampu 14 Watt, dan arus tertinggi yang dihasilkan adalah 0,04 A yaitu pada kecepatan 3613,4 rpm di beban lampu 12 Watt. Generator tanpa beban dengan kecepatan generator 4476,6 rpm menghasilkan tegangan 237,6 volt, dan Arus sebesar 0,05 A
Penerapan Sistem Informasi Pembelajaran Online (Studi Kasus: Di Sma Negeri 2 Susua) Tafonao, Lianus; Utari, Cut Try; Simanjuntak, Taufik Ismail
Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Vol 4 No 1 (2025): JURNAL PERSEGI BULAT
Publisher : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI - UTND

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36490/jurnalpersegibulat.v4i1.2106

Abstract

Penerapan Sistem Informasi Pembelajaran Online menjadi suatu kebutuhan mendesak dalam era digitalisasi pendidikan saat ini. Studi ini mengambil fokus pada implementasi sistem informasi pembelajaran online di SMA Negeri 2 Susua sebagai studi kasus. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas dan dampak dari penerapan sistem ini terhadap proses pembelajaran dan pencapaian siswa. Metode penelitian yang digunakan melibatkan survei, wawancara, dananalisis data untuk mendapatkan pemahaman mendalam tentang bagaimana sistem informasi pembelajaran online diimplementasikan dan diterima oleh para stakeholders di SMA Negeri 2 Susua. Temuan penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan tentang kelebihan dan kendala penerapan sistem informasi pembelajaran online dalam konteks pendidikan menengah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan Sistem Informasi Pembelajaran Online di SMA Negeri 2 Susua memberikan kontribusi positif terhadap efisiensi dan efektivitas proses pembelajaran. ini diharapkan dapat memberikan panduan bagi institusi pendidikan lain yang berencana atau sedang mengimplementasikan sistem serupa.
Pengaruh Head Tekanan Terhadap Laju Aliran Fluida Pompa Sentrifugal Pada Perusahaan Pdam Tirtanadi Limau Manis Tampubolon, Efraim Parulian; Sinurat, Fadlah Kaumenni; Supriadi, Supriadi
Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Vol 4 No 1 (2025): JURNAL PERSEGI BULAT
Publisher : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI - UTND

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36490/jurnalpersegibulat.v4i1.2107

Abstract

PDAM Tirtanadi merupakan jaringan atau sistem pendistribusian air minum dari sumber air melalui komponen penyalur dan penyambung nya untuk memenuhi kebutuhan air dalam kehidupan sehari-hari. Pompa sentrifugal merupakan krusial dalam distribusi air di PDAM Tirtanadi IPAM Limau Manis pompa ini menggunakan gaya sentrifugal untuk meningkatkan tekanan dan laju aliran air, memastikan distribusi yang efesien dan konsisten, head tekanan mengacu pada energi per unit berat fluida yang menentukan kemampuan sistem dalam mengangkat atau memindahkan fluida ke ketinggian tertentu dan laju aliran mengukur volume fluida yang bergerak melalui sistem per satuan waktu. Dengan rata-rata Head Tekanan yang di hasilkan sebesar 6,96 bar akan menghasilkan Laju Aliran 0,909 m³/s atau 90,99% dari spesifikasi kapsitas total pompa dan ketinggian rata-rata jarak buang vertikal yang di capai adalah 71 meter, Pompa ini mampu memindahkan volume air yang besar, menjaga stabilitas tekanan dan mendukung kebutuhan konsumsi air masyarakat secara optimal.
Analisa Mekanisme Kerja Peralatan Mesin Diesel Daya 172,25 Hp Dan Putaran 2100 Rpm Untuk Penggerak Excavator Silaban, Jualprin; Abdilah, Tomi; Supriadi, Supriadi
Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Vol 4 No 1 (2025): JURNAL PERSEGI BULAT
Publisher : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI - UTND

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36490/jurnalpersegibulat.v4i1.2108

Abstract

Mesin diesel merupakan mesin pembakaran dalam yang digunakan sebagai penggerak utama pada excavator untuk pekerjaan penggalian tanah. Mesin yang dipakai adalah motor bakar empat langkah, yaitu satu kali langkah usaha terjadi setiap dua putaran poros engkol (piston naik turun dua kali). Tujuan penelitian ini membahas mekanisme kerja dan pemeriksaan komponen-komponen mesin diesel setelah beroperasi dalam jangka waktu tertentu untuk mencegah kerusakan fatal yang mempengaruhi kinerja mekanisnya. Komponen yang diperiksa meliputi silinder liner, perbandingan kompresi, poros cam. Perbandingan kompresi adalah 18:1, yaitu volume langkah ditambah volume ruang bakar dibagi volume ruang bakar. Hasil analisis menunjukkan piston setelah pemakaian menyusut dibandingkan sebelum pemakaian sehingga wajib diganti seluruhnya. Silinder liner mengalami pelebaran lubang sehingga juga harus diganti. Perbandingan kompresi pada silinder 3, 4, 5, dan 6 melebihi standar 18 sehingga piston perlu diganti. Ring piston pada semua silinder mengalami keausan dan wajib diganti. Poros cam setelah pemakaian juga mengalami keausan sehingga perlu diganti. Penelitian ini menekankan pentingnya pemeriksaan berkala dan penggantian komponen utama mesin diesel excavator guna menjaga performa dan keandalan mesin secara keseluruhan.
Analisa Mesin Pengaduk Pakan Ternak Unggas Kapasitas 70 Kg/Jam Hakim, Muhammad Othman; Abdilah, Tomi; Mulia, Mulia
Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Vol 4 No 1 (2025): JURNAL PERSEGI BULAT
Publisher : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI - UTND

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36490/jurnalpersegibulat.v4i1.2109

Abstract

Perternakan unggas saat ini memiliki prospek yang positif untuk menggerakkan ekonomi keumatan yaitu ekonomi real yang dapat menggerakkan roda perekonomian masyarakat. Dalam bisnis ternak unggas, biaya paling banyak yang dikeluarkan oleh peternak adalah biaya untuk pakan. Bila pakan unggas dibeli oleh peternak secara ekonomi kurang menguntungkan bagi peternak maka diperlukan inovasi baru untuk memproduksi pakan ternak unggas secara sederhana dan mandiri agar pakan unggas bisa diproduksi sendiri. Penelitian dilakukan dengan tujuan menganalisa rancangan mesin pengaduk pakan ternak yang sudah ada sejauh mana produktivitas dan efektivitas yang dihasilkan dan mengetahui spesifikasi mesin pengaduk pakan ternak kapasitas 70 Kg/jam. Berdasarkan hasil dan perhitungan analisa mesin pengaduk pakan ternak unggas diambil kesimpulan : kapasitas mesin sebesar 70,09 Kg maka dibulatkan menjadi 70 Kg, Viscositas pakan : 1001,6 Pa s, Daya penggerak total (Pt) adalah : 1109 Watt = 1109 : 746 = 1,48 Hp, Daya motor : 183,435 rad/s, Reduksi gear box Tipe : WPA, Rasio 1 : 30, Diameter In put Shaft 12 mm, Diameter Out put Shaft 14 mm, Dimensi 138 mm x 90 mm x 100 mm dengan berat 4 Kg, Sabuk mesin Tipe : Sabuk V, daya rencana generator (Pd : 1,48 Hp, Putaran poros penggerak (n1) : 1500 rpm, Putaran poros yang digerakkan : 500 rpm, Momen rencana sabuk 2160.332 Kg.mm, kecepatan linier sabuk 9,8125 m/s, Diameter pully mesin 162 mm, diameter luar pulley 107 mm, diameter dalam pulley 105 mm.
Rancang Bangun Miniatur Sistem Distribusi Pada Sistem Tenaga Listrik Gulo, Elpisman; Syafriwel, Syafriwel; Hidayat, Jhoni; Fitriani, Ayu; Harahap, Nurmahendra
Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Vol 4 No 1 (2025): JURNAL PERSEGI BULAT
Publisher : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI - UTND

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36490/jurnalpersegibulat.v4i1.2194

Abstract

Sistem distribusi tenaga listrik merupakan bagian akhir dari sistem tenaga listrik yang berperan penting dalam mengalirkan energi listrik dari pembangkit ke konsumen. Komponen utama dalam sistem distribusi tenaga listrik mencakup transformator distribusi, saluran distribusi, dan perangkat perlindungan. Proses perancangan ini dirancang menggunakan sumber AC (Alternating Current) 220V yang dilindungi MCB (Miniatur Circuit Breaker) 6A, diturunkan melalui trafo menjadi 9V AC (Alternating Current), lalu disearahkan dan distabilkan menjadi DC (Direct Current) untuk menyalakan rangkaian LED (Light-Emitting diode) dengan resistor dan saklar, membentuk sistem distribusi listrik miniatur yang aman dan terkontrol. Hasil pengujian menunjukkan bahwa rancang bangun laboratorium sistem distribusi pada sistem tenaga listrik berhasil berfungsi sesuai dengan perancangan. Sistem ini mampu mendistribusikan energi secara aman dan stabil, serta memberikan perlindungan dan efisiensi tegangan yang baik. Dengan performa yang konsisten, alat ini diharapkan dapat menjadi media praktikum yang efektif dalam mendukung proses pembelajaran di Laboratorium Teknik Elektro, khususnya dalam memahami prinsip distribusi tenaga listrik berbasis DC (Direct Current).