cover
Contact Name
Miftah Rakhmadian
Contact Email
ecoducation.journal@gmail.com
Phone
+6285649935787
Journal Mail Official
ecoducation.journal@gmail.com
Editorial Address
Jl. Citandui, No.46, Kota Malang, Jawa Timur, INDONESIA
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Economic and Education Journal (Ecoducation)
ISSN : 26846993     EISSN : 26565234     DOI : https://doi.org/10.33503/ecoducation.v6i1
Core Subject : Economy, Education,
Economic and Education Journal (Ecoducation): an open access journal to publish research results in the fields of economics and education. Managed and published by the Economic Education Study Program, Insan Budi Utomo University, with ISSN Numbers: P-ISSN 2684-9663 and E-ISSN 2656-5234. This journal is published three times a year; in April, August and December. The scope of this journal: Economic Education, Economics, Accounting, Management, and Entrepreneurship.
Articles 137 Documents
Pengaruh Kompetensi dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Melalui Motivasi Kerja pada Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Magetan Henny Purwaning Rastuti; Anang Kistyanto; Dewie Tri Wardoyo
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 6 No 2 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i2.4592

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengevaluasi pengaruh kompetensi dan kepuasan kerja terhadap kinerja pegawai, dengan memperhatikan peran motivasi kerja di Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Magetan. Pendekatan kuantitatif digunakan dalam penelitian ini, dengan melibatkan 74 pegawai sebagai sampel dan menggunakan kuesioner sebagai instrumen. Data dihitung dengan SEM PLS dengan bantuan aplikasi Smart PLS 23.0. Hasil penelitian menunjukkan, Kompetensi pegawai dan motivasi memengaruhi kinerja secara signifikan. Kepuasan kerja tidak memengaruhi kinerja, kompetensi pegawai tidak memengaruhi motivasi kerja. Kepuasan kerja berpengaruh terhadap motivasi kerja. Kompetensi pegawai tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja melalui motivasi kerja. Kepuasan kerja memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja melalui motivasi kerja
Pengaruh Literasi Keuangan Dan Pengelolaan Keuangan Terhadap Perencanaan Dana Pensiun Dengan Keputusan Investasi Sebagai Variabel Mediasi Pada Guru PNS SD Di Kabupaten Magetan Sony Ilham Prabowo; Nadia Asandimitra Haryono; Ulil Hantono
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 6 No 2 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i2.4634

Abstract

Untuk mengeksplorasi pengaruh literasi keuangan dan pengelolaan keuangan terhadap perencanaan dana pensiun pada guru PNS SD di Kabupaten Magetan, dengan keputusan investasi sebagai variabel mediasi. Penelitian ini menerapkan metode penelitian konklusif dengan pendekatan kausalitas dan mengumpulkan data primer melalui kuesioner. sampell pelnellitian ini adalah selbanyak 324 Guru PNS SD di Pelmelrintah Daelrah Kabupateln Mageltan. Instrumen penelitian menggunakan kuisioner. Hasil analisis menunjukkan bahwa sebuah literasi keuangan dikatakan tidak berpengaruh langsung terhadap suatu perencanaan pensiun, namun pengelolaan keuangan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap perencanaan pensiun. Keputusan investasi juga berperan sebagai variabel mediasi antara pengelolaan keuangan dan perencanaan pensiun.
Tembus hingga 35 juta Penonton: Strategi Konten Iklan pada Instagram Reels dalam meningkatkan Brand Engagement OPPO A60 Sebagai Handphone Terkuat di Bumi. Farhan Muhammad Achdiat; Cecep Safa'atul Barkah; Iwan Sukoco; Nurillah Jamil Achmawati Novel
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 6 No 2 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i2.4644

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi komunikasi pemasaran yang diterapkan dalam konten iklan OPPO A60 di Instagram untuk meningkatkan brand engagement. Latar belakang penelitian ini adalah perkembangan teknologi digital yang mengubah cara perusahaan berkomunikasi dan memasarkan produk melalui media sosial. Permasalahan yang diidentifikasi adalah bagaimana strategi konten iklan berkontribusi dalam meningkatkan keterlibatan merek. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus deskriptif, mengumpulkan data dari wawancara, analisis konten iklan dan studi literatur. Analisis data menunjukkan bahwa elemen visual yang kuat dan Copywriting yang menggugah dalam konten iklan OPPO A60, pemanfaatan fitur interaktif Instagram seperti Reels, lalu berkolaborasi dengan KOL yang relevan, mengoptimalkan waktu posting, dan menggunakan pendekatan AIDA telah efektif dalam mencapai jangkauan yang luas dan tingkat keterlibatan yang tinggi. Hasil penelitian mendukung literatur sebelumnya yang menegaskan efektivitas media sosial dalam meningkatkan brand engagement. Kesimpulannya, strategi komunikasi pemasaran yang kreatif dan interaktif sangat penting untuk memanfaatkan media sosial dalam meningkatkan kesadaran merek dan keterlibatan konsumen.
Analisis Potensi Start up Farhan Variasi Mobil dalam Usaha di Bidang Otomotif Ahmad Zaenul Arifin; Miftah Rakhmadian; Melisa Wahyu Fandyansari; Deni Nugroho
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 6 No 2 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i2.4648

Abstract

Ekonomi kreatif merupakan bisnis yang banyak diminati pada saat ini oleh para wirausaha muda, salah satunya adalah bisnis yang akseroris atau variasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana potensi start up ekonomi kreatif Farhan Variasi Mobil dalam usaha dibidang otomotif, dan juga bagaimana pengelolaan pada bisnis Farhan Variasi Mobil. Penelitian ini mengunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data wawancara, observasi dan juga dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian bisnis start up Farhan Variasi Mobil dapat berpotensi lebih besar apabila memenuhi karakteristik pasar yang ada sekaligus, selalu update terhadap perubahan-perubahan pasar maupun jenis variasi keluaran terbaru, serta berusaha memperbaiki kekurangan-kekurangan yang ada untuk saat ini. Sebagai bisnis start up Farhan Variasi Mobil masih belum secara konsisten menerapkan fungsi manajemen seperti planning, organizing, actuating, controlling dalam binis pada umumnya. Dalam strategi pemasaran memlalui offline dan online terkadang pemasaran masih kurang maksimal, sebaiknya dibutuhkan tenaga pemasar yang lebih difokuskan ke pemasaran agar bisa menyerap pasar yang lebih luas. Farhan Variasi Mobil memiliki nama yang cukup besar di kalangan pelangan, hal ini dapat dilihat dari rating google map yang cukup tinggi dan kepercayaan pelangan yang cukup besar terhadap bengkel tersebut, manajemen bengkel yang masih kurang baik. Ancaman berasal dari pengusaha di bidang bisnis yang sama, dimana pemasaran yang terkadang pada saat waktu luang saja menjadikan bengkel mendapatkan ancaman yang lebih besar. Rencana pengembangan bisnis Farhan Variasi Mobil yang di usulkan, kiranya dapat memperbesar sakala usaha bisnis dengan mengunakan strategi kekuatan atau kelebihan yang ada, agar dalam pemanfaatan peluang ini menjadikan bisnis semakin berkembang untuk kedepanya.
Strategi Pengembangan UMKM Kelompok Wanita Jahit Tanjung Perak Berdaya Beti Nur Hayati; Andy Yudha Hutama; Ita Puspitasari; Nuril Nuril Khatulistiyawati
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 6 No 2 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i2.4657

Abstract

UMKM merupakan salah satu cara untuk mengatasi pengangguran. Salah jenis UMKM yang eksis adalah kelompok wanita jahit. Kelompok ini memiliki posisi yang strategis dan unik. Kelompok ini mencerminkan keterampilan dan kreativitas perempuan Indonesia serta merupakan bentuk pemberdayaan ekonomi perempuan yang dapat meningkatkan kesejahteraan, terutama bagi keluarga dan masyarakat sekitar Tujuan dari penelitian ini adalah mengeksplorasi strategi pengembangan UMKM Kelompok Wanita Jahit Perak Berdaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat 4 straegi yang dilakukan oleh Kelompok Wanita Jahit Perak Berdaya dalam mengembangkan usahanya. Pertama adalah penguatan modal. Strategi kedua adalah penguatan legalitas usaha. Strategi ketiga adalah pengembangan ketrampilan teknis dengan melakukan pelatihan bekerja sama dengan lembaga professional sehingga mereka mendapatkan pengetahuan dan ketrampilan baru. Strategi ke-empat adalah peluasan akses pasar.
Pengembangan Aplikasi Wordwall untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas XI Mata Pelajaran PKK (Produk Kreatif dan Kewirausahaan) di SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo Kab. Malang Diana Putri Widya Bintari; Miftah Rakhmadian; Titik Purwati; Haris Amrullah
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 6 No 2 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i2.4682

Abstract

Digitalisasi dalam media pembelajaran saat ini sangat diperlukan. Hal ini berguna untuk menbangkitkan motivasi belajar peserta didik, agar saat dilaksanakannya proses belajar mengajar peserta didik tidak merasa bosan dan mampu memperhatikan dengan seksama materi yang dijelaskan oleh pendidik. Wordwall adalah media pembelajaran berbasis online yang menghadirkan banyak template game untuk menunjang kreativitas pendidik dalam memberikan materi dan latihan soal dengan interaktif. Tujuan dari penelitian ini untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis aplikasi Wordwall pada mata pelajaran PKK (Produk Kreatif dan Kewirausahaan) di Kelas XI SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo. Metode yang digunakan adalah Reserch and Development (R&D) , dengan prosedur pengembangan yang dipakai adalah model pengembangan ADDIE dengan tiga tahapan yaitu Analisis, Desain dan Pengembangan. Terdapat satu orang validator ahli media dan satu orang validator ahli materi yang menguji dengan menggunakan instrumen angket. Ditemukan hasil bahwa pengembangan media pembelajaran oleh peniliti dinyatakan “Layak” dengan presentase 81% dalam informasi materi dan “Sangat Layak” dengan presentase 96% dalam keseluruhan desain media.
Pengaruh Literasi Ekonomi, Literasi Digital Dan Efikasi Diri Terhadap Minat Berwirausaha Mahasiswa Andryo Darmanto; Putri Vina Sefaverdiana; Miftah Rakhmadian
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 6 No 2 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i2.4696

Abstract

Aktivitas berwirausaha di Indonesia cenderung mengalami penurunan. Hal tersebut menunjukan perlunya menumbuhkan minat berwirausaha di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh literasi ekonomi, literasi digital dan efikasi diri terhadap minat berwirausaha pada mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi Universitas Insan Budi Utomo Angkatan 2020. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kuantitatif. Sample dalam penelitian ini adalah 40 mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi Universitas Insan Budi Utomo Angkatan 2020. Data kemudian uji kelayakannya dengan uji validitas, reliabilitas dan asumsi klasik. Sedangkan hipotesis diuji dengan uji regresi linier berganda, simultan, parsial dan determinasi. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial literasi ekonomi dan efikasi berpengaruh signifikan terhadap Minat Berwirausaha, sedangkan literasi digital tidak berpengaruh signifikan. Secara simultan, Literasi Ekonomi, Literasi Digital dan Efikasi Diri berpengaruh signifikan terhadap Minat Berwirausaha mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi Universitas Insan Budi Utomo Angkatan 2020.
Peningkatan Kualitas Pembelajaran Dasar-dasar Akuntansi dengan Menggunakan Model Pembelajaran Project Base Learning Pada Prodi Pendidikan Ekonomi Yulita Puji Harti; Titik Purwati; Loesita Sari; Mukarom Mukarom
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 6 No 2 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i2.4701

Abstract

Berdasarkan pengalaman mengajar bertahun-tahun pada mata kuliah Dasar-dasar Akuntansi, terdapat hasil yang kurang menggembirakan. Rata-rata prestasi mahasiswa lima tahun terakhir terkategori rendah, pemahaman mahasiswa terhadap materi kuliah minim dan masih terdapatnya kepasifan mahasiswa di dalam ruang kuliah. Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan proses dan hasil belajar mata kuliah Dasar-dasar Akuntansi. Rancangan penelitian tindakan kelas (PTK) ini memadukan metode pembelajaran Project Base Learning dengan pendekatan kontekstual sehingga terdapat modifikasi langkah dari model PjBL yang murni. Dimana pada model PjBL dosen yang menyampaikan materi, tetapi pada metode ini mahasiswa membangun sendiri pemahamannya tentang satu materi sampai menyajikannya dalam bentuk presentasi materi disertai pemecahan masalah yang diberikan pada kelompok maupun individu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Proses Pembelajaran menjadi lebih aktif dibanding dengan menggunakan metode konvensional, dimana mahasiswa terlibat sejak awal mulai dari pencarian materi, presentasi sampai pembuatan project berbasis project secara kelompok maupun individu.Proses keaktifan mahasiswa juga meningkat dari siklus ke siklus.Hasil pembelajaran juga meningkat dari siklus ke siklus dimana pada siklus 1 mean 59,21 akhir siklus 3 rata-rata prestasi mahasiswa mencapai 78,88 .Hasil belajar dari siklus ke siklus juga menunjukkan perkembangan. Ini berarti metode pembelajaran Project Base Learning dengan pendekatan kontekstual berhasil meningkatkan kualitas pembelajaran mata kuliah Dasar-dasar Akuntansi di Prodi Pendidikan Ekonomi.
Pengaruh Motivasi Berwirausaha dan Pengetahuan Kewirausahaan terhadap Minat Berwirausaha Mahasiswa Novia Sintawati; Novi Eko Prasetyo; Melisa Wahyu Fandyansari
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 6 No 2 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i2.4709

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi berwirausaha dan pengetahuan kewirausahaan, terhadap minat Bewirausahaan mahasiswa program studi pendidikan ekonomi Universitas Insan Budi Utomo Malang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan sampel sebanyak 41 responden dari total 75 mahasiswa program studi pendidikan ekonomi tahun akademik 2020. Pemilihan sampel dilakukan dengan rumus slovin. Teknik sampling pada penelitian ini adalah probability sampling dengan tipe Proportional Random Sampling. Data yang dipakai adalah data primer yang dikumpulkan melalui angket. Analisis data dilakukan dengan berbagai meliputi validitas, reliabilitas, normalitas, linearitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas, analisis regresi linear berganda, uji koefisien determinasi (R Square), serta uji t dan uji F, dengan bantuan perangkat statistic SPSS Versi 29. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara terpisah variabel motivasi mempengaruhi minat berwirausaha mahasiswa, begitu juga dengan variabel pengetahuan kewirausahaan yang juga berdampak pada minat berwirausaha mahasiswa.
Manajemen Strategi berbasis CPS Untuk Meningkatkan Peran Guru Kelas Dalam Penanganan Masalah Siswa Sekolah Dasar Donna Avianty; Sari Mellina Tobing
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol 6 No 2 (2024): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v6i2.4776

Abstract

Banyaknya permasalahan pribadi dalam diri anak didik yang dibawa ke sekolah, seperti masalah-masalah keluarga serta masalah sosial masyarakat di lingkungan sekitar peserta didik, yang dapat mengakibatkan kesulitan atau hambatan dalam pembelajaran. Namun permasalahan-permasalahan yang dialami atau di bawa oleh siswa ini, tidak mendapatkan penanganan dengan tepat, sehingga perilaku negatif atau permasalahan yang masih tertinggal terus dibawa oleh siswa dan dapat menghambat proses belajar siswa. Hal inilah yang melandasi pentingnya penerapan manajemen strategi berbasis creative problem solving (CPS) untuk dapat meningkatkan peran guru kelas dalam penanganan permasalahan siswa sekolah dasar dengan tepat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Pemilihan subjek penelitian, digunakan teknik purposive sampling. Proses pengumpulan data dilakukan melalui metode observasi dan wawancara. Inovasi penanganan masalah supaya sistematis, efektif, efisien dan berkesinambungan dapat dilakukan dengan menggunakan creative problem solving. Ada 6 tahapan yang dilakukan dalam penangan masalah dengan menggunakan Creative Problem Solving, yaitu: Objective/Mess Finding, Fact Finding, Problem Finding, Idea Finding, Solution Finding dan Acceptance Finding