cover
Contact Name
Muh. Zainul Arifin
Contact Email
rumahjurnal25@gmail.com
Phone
+6285378329037
Journal Mail Official
rumahjurnal25@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tanjung Barangan, Lorong Barangan 6 Bukit Baru Palembang Jalan Tanjung Barangan, Lorong Barangan 6 Bukit Baru Palembang
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
El-Mubarak: Islamic Studies Journal
ISSN : 30475600     EISSN : 30468604     DOI : https://doi.org/10.70656/emisja.v1i2
El-Mubarak: Islamic Studies Journal is a scientific journal published by CV. Cendekiawan Muda Sriwijaya. The papers to be published in El-Mubarak are research articles (quantitative or qualitative research approaches), literature studies or original ideas that are considered to contribute to : 1. Studies of Islamic Law, 2. Islamic Economics, 3. Islamic Politic, 4. Islamic Psychology, and 5. Islamic Education
Articles 23 Documents
EFEKTIVITAS PENDISTRIBUSIAN DANA ZAKAT DALAM PEMBERDAYAAN USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) PADA BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL KOTA PALEMBANG Tarisa; Said Abdullah Syahab; Abubakar Sidik
El-Mubarak: Islamic Studies Journal Vol. 2 No. 1 (2025): El-Mubarak - Islamic Studies Journal
Publisher : CV. Cendekiawan Muda Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70656/emisja.v2i1.281

Abstract

BAZNAS dalam mendistribusikan atau menyalurkan dana zakat melalui berbagai program yang dikelompokkan dalam berbagai pilar, seperti pendidikan, kesehatan, dakwah, sosial, kemanusiaan, dan ekonomi. Salah satu program pendistribusian zakat di BAZNAS Kota Palembang adalah program Palembang Makmur, yang fokus pada pemberdayaan UMKM sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian UMKM. Program ini berangkat dari kondisi ekonomi Kota Palembang yang tergolong rendah. Sebagian besar UMKM tidak memiliki akses ke pinjaman bank, melainkan bergantung pada modal pribadi dan lembaga sosial non-profit. Oleh karena itu, pendistribusian dana zakat untuk pemberdayaan UMKM perlu dilakukan secara efektif dan tepat sasaran agar tujuan program tercapai. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana efektivitas pendistribusian dana zakat dalam program pemberdayaan UMKM yang dikelola oleh BAZNAS Kota Palembang. Fokus utama dari efektivitas tersebut adalah pada proses pendistribusian dana zakat dalam pemberdayaan UMKM, untuk mengetahui sejauh mana program pemberdayaan UMKM yang dijalankan oleh lembaga ini berhasil mencapai tujuannnya. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi,wawancara,dan dokumentasi.Hasil Penelitian menunjukkan: 1) Pendistribusian dana zakat di BAZNAS Kota Palembang menggunakan dua pola pendistribusian, yakni produktif Tradisional dan produktif kreatif. Dimana dalam pola produktif tradisional dalam bentuk, gerobak, alat-alat usaha, dan barang yang dibutuhkan UMKM, dan semacamnya. Sedangkan dalam bentuk pola produktif kreatif dalam bentuk modal usaha; 2) Pendistribusian dana zakat dalam pemberdayaan UMKM pada BAZNAS Kota Palembang sudah efektif. Hal ini terlihat dari pelaksanaan keempat indikator, yaitu ketepatan sasaran, sosialisasi program, tujuan program dan monitoring atau pemantauan yang semuanya telah dilaksanakan dengan baik.
ANALISIS STRATEGI PEMASARAN PRODUK GADAI EMAS PADA BANK SYARIAH INDONESIA KCP PALEMBANG JAKABARING Ulil Amri; M. Iqbal
El-Mubarak: Islamic Studies Journal Vol. 2 No. 1 (2025): El-Mubarak - Islamic Studies Journal
Publisher : CV. Cendekiawan Muda Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70656/emisja.v2i1.331

Abstract

Bank Syariah Indonesia merupakan salah satu bank syariah terbesar di Indonesia. Salah satu produk unggulannya adalah gadai emas (rahn), yaitu pembiayaan dengan jaminan emas berdasarkan prinsip syariah melalui akad rahn dan ijarah. Produk ini menjadi solusi kebutuhan dana masyarakat secara cepat dan aman, serta memerlukan strategi yang tepat untuk menarik minat nasabah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana produk gadai emas tersebar serta strategi pemasaran yang digunakan di BSI KCP Jakabaring, Palembang. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan observasi, wawancara, dan studi pustaka. Hasil menunjukkan bahwa strategi pemasaran berperan penting dalam memperluas pemahaman dan penerimaan masyarakat terhadap produk gadai emas, serta perlu ditingkatkan melalui edukasi, digitalisasi, dan kerja sama eksternal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Strategi ini dilakukan melalui pendekatan marketing mix (produk, harga, tempat, dan promosi) yang berlandaskan prinsip syariah dan kemudahan akses layanan. Analisis SWOT menunjukkan bahwa BSI memiliki kekuatan seperti dukungan regulasi, biaya ijarah rendah, pelayanan prima, dan asuransi jaminan. Peluang pasar terbuka lebar dengan meningkatnya kebutuhan dana dan tren harga emas yang stabil. Namun, terdapat kelemahan dalam keterbatasan jenis emas yang diterima dan rendahnya nilai taksiran emas perhiasan. Di sisi lain, persaingan digital dan dominasi Pegadaian menjadi ancaman nyata. Strategi promosi yang masih sederhana serta rendahnya pemahaman masyarakat terhadap produk menjadi hambatan utama. Oleh karena itu, peningkatan edukasi pasar, transformasi digital, dan kerja sama eksternal menjadi langkah penting dalam memperkuat efektivitas strategi pemasaran gadai emas BSI.
STRATEGY FOR DEVELOPING SUNGAI PINANG BEACH TOURISM VILLAGE USING THE BUSINESS MODEL CANVAS Fakhrina; Maftukhatusolikhah; Erdah Litriani
El-Mubarak: Islamic Studies Journal Vol. 2 No. 2 (2025): El-Mubarak - Islamic Studies Journal
Publisher : CV. Cendekiawan Muda Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70656/emisja.v2i2.439

Abstract

Tourism development can be used as a means to create awareness of national identity and togetherness in diversity. Tourism development is developed with an approach to economic growth and equality for people's welfare and development that focuses on regional, community-based development and community empowerment. The aim of this research is to design ideas for planning a tourism business model for Sungai Pinang Beach in the future by looking at the current condition of the Sungai Pinang Beach Canvas Business Model and then developing a new business model after being analyzed using SWOT. The research method used in this research is qualitative research with a descriptive approach. The results of the analysis show that the condition of the Pantai Sungai Pinang tourist village has many strengths and several opportunities that have not been exploited. The Canvas Business Model has nine model elements, namely 1) tourist customer segment, 2) value proposition, namely natural and peaceful rural atmosphere, sunrise tourism, outbound sensation in rural nature, typical souvenirs, traditional food, easy access , and adequate facilities, 3) channels are social media: Website, Facebook, Instagram, Youtube, making Google maps, brochures, posters, 4) customer relations namely hospitality and social media, 5) income stream is sales of tourist entrance tickets , Discount services, sales of souvenirs and souvenirs, as well as sales of traditional food and drinks, 6) main resources, namely rural land, supporting buildings, human resources, natural raw materials, financial resources of employees and the community and community culture, 7) main activities namely rural natural spatial planning, site maintenance and site care, 8) key partnerships are investors and the government, 9) the cost structure is operational costs, labor wages, marketing costs, development costs and maintenance costs.

Page 3 of 3 | Total Record : 23