cover
Contact Name
Irsandi
Contact Email
mail@ojs.stieamkop.ac.id
Phone
+6285399929080
Journal Mail Official
mail@ojs.stieamkop.ac.id
Editorial Address
Bata Ilyas Educational Management Review is a peer-reviewed journal which publishes original contributions on education administration, management and leadership in the widest sense: on the management of schools of all types, and of further and higher education institutions; on administration and policy at all levels - institutional, local, national and international; and on the study and teaching of educational administration.
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Bata Ilyas Educational Management Review
ISSN : -     EISSN : 28282256     DOI : 10.37531/biemr.v3i1.681
Bata Ilyas Educational Management Review encourages courageous and bold new ideas, focusing on contribution, theoretical, managerial, and social life implications. Bata Ilyas Educational Management Review Management welcomes papers that are based on human resources management for example: Organizational behavior, Occupational psychology, Labor economics Human resources wellbeing Organizational management Leadership on human resource management Organizational development Employee engagement Organizational psychology perspective Organizational and human resource wellbeing sustainability Islamic human resource management Bata Ilyas Educational Management Review requires a research design with a high standard of methodological transparency. Manuscripts may be conceptual or empirical in nature and feature quantitative and/or qualitative analysis with well-illustrated tables, figures, and supportive material to enhance readers’ readability. Bata Ilyas Educational Management Review expects manuscripts to present research with no fatal methodological flaws, and with generalizable findings that go beyond a single cross-sectional study measuring self-reported behavioral intentions. Bata Ilyas Educational Management Review explores the application of marketing principles and practices within academic, commercial, industrial, public sector, and non-governmental organizational settings. The Bata Ilyas Educational Management Review features: Basic and applied research that reflects current human resource management theory, methodology, and practice. A summary for human resources practitioners and a structured abstract accompanying each article.
Articles 30 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 2 (2022): July - December" : 30 Documents clear
Analisa Kebijakan Pemerintah Terkait Ancaman Pengangguran Pasca Kenaikan Inflasi di Banten Tan , Elvy; Selina , Selina; Gamelia , Warna; Gamelia , Warni
Bata Ilyas Educational Management Review Vol. 2 No. 2 (2022): July - December
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/biemr.v2i2.155

Abstract

Peningkatan angka pengangguran dan inflasi telah menjadi permasalahan yang berdampak negatif bagi perekonomian negara. Provinsi Banten telah menjadi kota dengan angka pengangguran tertinggi di Indonesia. Dalam penelitian pengangguran dan inflasi Provinsi Banten peneliti menggunakan penelitian kualitatif dan deskriptif. Pada penelitian ini , peneliti akan memanfaatkan data yang telah disediakan oleh pihak lain. Teknik pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti adalah metode deskriptif dan studi dokumen. Pada penelitian ini ada rekomendasi ataupun solusi dalam rangka mengatasi peningkatan angka pengangguran dan inflasi.
Strategi Pengembangan Usaha Kerajinan Anyaman Rotan dan Bambu melalui Pemasaran Online di Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep Syarifuddin, Umar; Ilyas, Gunawan Bata; Misbahuddin, Misbahuddin; Mustafa, Heriyanti; Sani, Amar
Bata Ilyas Educational Management Review Vol. 2 No. 2 (2022): July - December
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/biemr.v2i2.198

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis lingkungan eksternal maupun internal serta merumuskan strategi yang diperlukan dalam pengembangan kerajinan anyaman rotan di Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep melalui pemasaran online. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah observasi, wawancara, fokus grup diskusi (FGD) dan kuesioner pada kelompok pengrajin anyaman rotan. Informan dipilih 4 orang berdasarkan kriteria tertentu dan secara insidentil yang dapat ditemui. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman (Strength, Weakness, Opportunity and Treath) / SWOT analysis. Tahap awal adalah input yaitu penentuan nilai IFE dan EFE, alternatif strategi diperoleh dari perhitungan pada tahap pencocokan yaitu Matriks SWOT. Terakhir adalah tahap keputusan penentu alternatif strategi yang akan dijalankan. Hasil penelitian ini adalah ada lima alternatif startegi yang ditawarkan bagi usaha kerajinan anyaman rotan di Kecamatan Ma’rang Kabupaten Pangkep yaitu: 1) Menerapkan manajemen hubungan pelanggan dengan menekankan pada pelayanan prima secara langsung maupun online. 2) Pengembangan kerjasama dalam menerima ide-ide maupun komplain atau keluhan bagi pelanggan serta pengembangan produk baru. 3) Meningkatkan produksi kerajinan yang beragam bentuk maupun fungsi. 4) Memberdayakan pemasaran melalui media sosial/online, serta marketplace. 5) Pemanfaatan lokasi penjualan langsung menjadi sentra kerajinan anyaman rotan dan bambu.
Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Transaksional Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Yuritanto, Yuritanto
Bata Ilyas Educational Management Review Vol. 2 No. 2 (2022): July - December
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/biemr.v2i2.229

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan transformasional transaksional terhadap kinerja karyawan. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan CV. Jaya Abadi sebanyak 50 karyawan. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode sensus. Metode sensus adalah teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Alat analisis yang digunakan adalah Analisis Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kepemimpinan transformasional, kepemimpinan transaksional serta motivasi kerja secara parsial dan simultan mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. 74.9 persen besarnya kinerja karyawan CV. Jaya Abadi dipengaruhi oleh ketiga variabel bebas yang terdiri dari kepemimpinan transformasional, kepemimpinan transaksional dan motivasi kerja. Sedangkan sisanya sebesar 25.1 persen dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian.
Respon Mahasiswa Prodi Akuntansi Selama Pembelajaran Daring Pada Mata Kuliah Kewarganegaraan Basyid, Abdul
Bata Ilyas Educational Management Review Vol. 2 No. 2 (2022): July - December
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/biemr.v2i2.230

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat respon mahasiswa selama pembelajaran daring pada mata kuliah Kewarganegaraan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan Kuantitaif. Populasi dan Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa STIE Pembangunan Tanjungpinang yang mengambil mata kuliah Kewarganegaraan, yang menjadi Sampel pada penelitian ini 70 orang yang merupakan mahasiswa STIE Pembangunan Tanjungpinang Program Studi Akuntansi. Instrumen yang digunakan adalah angket respon mahasiswa selama pembelajaran daring dilaksanakan tahun 2020. Berdasarkan pengolahan dan analisis data bahwa pembelajaran daring yang dilaksanakan oleh dosen pada mata kuliah Kewarganegaraan sudah dilaksanakan dengan baik. Respon mahasiswa juga sudah menyenangkan dalam pembelajaran daring, terlihat sebanyak 77,57 % merespon menyenangkan atau Sangat Siap, dan 21,43% merespon cukup menyenangkan atau Cukup Siap. Pembelajaran daring jika dilakukan dengan kesiapan yang baik maka akan mampu meningkatkan motivasi mahasiswa dalam pembelajaran.
Pengaruh Motivasi Intrinsik Terhadap Prestasi Kerja Karyawan Cv. Jaya Abadi Herman, Herman
Bata Ilyas Educational Management Review Vol. 2 No. 2 (2022): July - December
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/biemr.v2i2.231

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahu pengaruh motivasi intrinsik (prestasi yang diraih, pengakuan orang lain, pekerjaan itu sendiri, peluang untuk berkembang, tanggung jawab) secara parsial terhadap prestasi kerja dan untuk mengetahui pengaruh motivasi intrinsik (prestasi yang diraih, pengakuan orang lain, pekerjaan itu sendiri, peluang untuk berkembang, tanggung jawab) secara simultan terhadap prestasi kerja karyawan CV. Jaya Abadi. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan CV. Jaya Abadi yang berjumlah 30 orang karyawan. Teknik Sampling adalah menggunakan teknik sampel jenuh. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda, Uji t dan Uji F. Hasil pengujian secara parsial (uji t) dan secara simultan (uji F) membuktikan bahwa variabel motivasi intrinsik (prestasi yang diraih, pengakuan orang lain, pekerjaan itu sendiri, peluang untuk berkembang, tanggung jawab) berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja karyawan CV. Jaya Abadi.
Analisis Risiko Jasa Penyewaan Mobil Pada Cv. Anugerah Abadi Rental Basyid, Abdul
Bata Ilyas Educational Management Review Vol. 2 No. 2 (2022): July - December
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/biemr.v2i2.232

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mengidentifikasi risiko pada jasa penyewaan mobil CV Anugerah Abadi Rental, untuk mengetahui dampak yang ditimbulkan, dan untuk mengetahui tindakan yang perlu dilakukan sebagai antisipasi dan pencegahan atas risiko yang dapat timbul atau terjadi pada usaha jasa penyewaan mobil di CV. Anugerah Abadi Rental. Risiko yang muncul berasal dari faktor eksternal yang membuat perusahaan ini mengalami kerugian. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian di CV. Anugerah Abadi Rental (Rent Car), dari langkah awal yang telah dilakukan adalah mengidentifikasi risiko yang terdapat 10 (Sepuluh) risiko yang mungkin terjadi di perusahaan tersebut dan iru harus bisa dikelola dengan baik. Adapun risikonya bersumber dari Risiko Finansial, Risiko Operasional, Risiko SDM, dan Risiko Eksternal.
Pengaruh Motivasi Intrinsik Terhadap Prestasi Kerja Karyawan Cv. Jaya Sentosa Saputra, Eko Murti
Bata Ilyas Educational Management Review Vol. 2 No. 2 (2022): July - December
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/biemr.v2i2.233

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahu pengaruh motivasi intrinsik (prestasi yang diraih, pengakuan orang lain, pekerjaan itu sendiri, peluang untuk berkembang, tanggung jawab) secara parsial terhadap prestasi kerja dan untuk mengetahui pengaruh motivasi intrinsik (prestasi yang diraih, pengakuan orang lain, pekerjaan itu sendiri, peluang untuk berkembang, tanggung jawab) secara simultan terhadap prestasi kerja karyawan CV. Jaya Sentosa. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan CV. Jaya Sentosa yang berjumlah 30 orang karyawan. Teknik Sampling adalah menggunakan teknik sampel jenuh. Dalam penelitian ini alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda, Uji t dan Uji F. Hasil pengujian baik secara parsial (uji t) maupun secara simultan (uji F) membuktikan bahwa variabel motivasi intrinsik (prestasi yang diraih, pengakuan orang lain, pekerjaan itu sendiri, peluang untuk berkembang, tanggung jawab) berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja karyawan CV. Jaya Sentosa.
Pengaruh Motivasi Intrinsik Terhadap Prestasi Kerja Karyawan Cv. Puma Jaya Syafnur, M.
Bata Ilyas Educational Management Review Vol. 2 No. 2 (2022): July - December
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/biemr.v2i2.234

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahu pengaruh motivasi intrinsik (prestasi yang diraih, pengakuan orang lain, pekerjaan itu sendiri, peluang untuk berkembang, tanggung jawab) secara parsial terhadap prestasi kerja dan untuk mengetahui pengaruh motivasi intrinsik (prestasi yang diraih, pengakuan orang lain, pekerjaan itu sendiri, peluang untuk berkembang, tanggung jawab) secara simultan terhadap prestasi kerja karyawan CV. Puma Jaya. Populasi dan sekaligus yang dijadikan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan CV. Puma Jaya yang berjumlah 30 orang karyawan. Teknik Sampling adalah menggunakan teknik sampling jenuh. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda, Uji t dan Uji F dan Uji Koefisien Diterminasi. Hasil pengujian secara parsial (uji t) membuktikan bahwa variabel motivasi intrinsik (prestasi yang diraih, pengakuan orang lain, pekerjaan itu sendiri, peluang untuk berkembang, tanggung jawab) berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja karyawan CV. Puma Jaya Abadi, dan secara simultan (uji F) membuktikan bahwa variabel motivasi intrinsik (prestasi yang diraih, pengakuan orang lain, pekerjaan itu sendiri, peluang untuk berkembang, tanggung jawab) berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja karyawan CV. Puma Jaya Abadi.
Analysis Of Cash Management On The Level Of Profitability At Pt Mitrasel The Main Core Makassar Wildam, Andi Arwinda
Bata Ilyas Educational Management Review Vol. 2 No. 2 (2022): July - December
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/biemr.v2i2.245

Abstract

This research is to analyze the effect of cash management on the profitability of PT. Mitrasel the Main Core Makassar Type of research used in this research is quantitative research with the type of applied research. The type of data used in this research is secondary data, namely in the form of a financial report (expenditure and income, the Cash) PT. Mitrasel the Main Core of Makassar in the period 2018-2020. The results of this study obtained data cash Management significantly influence the profitability ratios ROA on PT Mitrasel the Main Core Makassar by showing the value of sig. (significance) 0,034 < 0,05 (which is the standard value of significance). Then the results of the analysis determinate coefficient (R2), shows the value of R Square 0.750 or based with the provision soft his analysis precentage to 75%. The percentage in dicates that the variable profitability ratios ROA on PT Mitrasel the Main Core Makassar can be explained or influenced by the variable cash management by 75%. While 25% (100%-75%) is influenced by other causes outside of the research variables such as a fundamental factor, which is discipline in activities, intellectual capital owned up to other factors that also may have implications on the level of the ratio of the profitability of a company
Dampak Perubahan Tarif Impor Negara Intra ASEAN terhadap Pasar Jagung Indonesia Baharuddin, Nurfaisah
Bata Ilyas Educational Management Review Vol. 2 No. 2 (2022): July - December
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/biemr.v2i2.246

Abstract

Kebutuhan nasional jagung lebih besar dibandingkan dengan produksi jagung domestik. Hal ini dikarenakan Permintaan industri pakan setiap tahun mengalami peningkatan. Untuk memenuhi kebutuhan nasional tersebut, pemerintah harus melakukan impor yang berasal dari negara intra ASEAN. Tujuan penelitian yaitu Mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran dan permintaan jagung di Indonesia dan dampak perubahan perdagangan (tarif impor jagung, kuota, dan produktivitas jagung domestik dan produksi jagung Amerika Serikat) intra ASEAN terhadap penawaran dan permintaan jagung di Indonesia. Penelitian menggunakan data time series selama 25 tahun yaitu tahun 1990 sampai 2015. Model perdagangan jagung Indonesia dirumuskan dalam model ekonometrika sebagai bentuk sistem persamaan simultan dan diestimasi dengan menggunakan metode Two Stage Least Squares (2SLS). Hasil menunjukkan bahwa Dampak perubahan perdagangan Intra ASEAN terhadap pasar jagung Indonesia menyebabkan terjadinya creation dan divertion trade. kebijakan peningkatan tarif impor jagung indonesia dari negara intra ASEAN menyebabkan jumlah impor jagung dari negara ASEAN menurun dan menyebabkan luas areal lahan, produktivitas dan produksi jagung juga menurun. Dampak penerapan tarif impor 20 persen dari negara intra ASEAN menyebabkan impor dari Thailand dan Myanmar dan menyebabkan harga jagung di tingkat petani menurun.

Page 1 of 3 | Total Record : 30