cover
Contact Name
Ahmad Ulil Albab Al Umar
Contact Email
ahmadulil.asfebi@gmail.com
Phone
+6282211345348
Journal Mail Official
journalekoma@gmail.com
Editorial Address
Slendro rt 02/01,gesi,sragen
Location
Kab. sragen,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi
Published by CV ULIL ALBAB CORP
ISSN : -     EISSN : 28285298     DOI : 10.56799
Core Subject : Economy, Social,
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi merupakan jurnal yang diterbitkan oleh CV ULIL ALBAB CORP. EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi menerbitkan artikel hasil penelitian dan kajian literatur dari bidang ekonomi, manajemen, akuntansi baik dari perspektif konvensional dan/atau Islam namun juga tidak terbatas pada bidang ilmu-ilmu sosial. EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi terbit setahun 6 kali tiap tahun. Jurnal ini merupakan wadah bagi para akademisi, praktisi, mahasiswa, maupun lapisan masyarakat lain untuk mempublikasikan hasil penelitian dan pemikirannya. Jurnal ini menerima artikel dengan seleksi secara ketat dan berkomitmen menjaga kualitas artikel.
Articles 265 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 6: September 2024" : 265 Documents clear
Menguraikan Tantangan dan Strategi Mengembangkan Perbankan Syariah di Indonesia Rega Saputra; Jaharuddin Jaharuddin
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 6: September 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i6.5372

Abstract

Peran perbankan syariah yang signifikan dalam membangun ekonomi masyarakat, membuat peningkatan peforma sistem perbankan sangat penting agar terciptanya sistem perbankan yang prima. Penelitian ini menggunakan metode penelitian analisis kualitatif deskriptif. Setelah membaca dan menganalisis publikasi yang ditemukan, belum banyak penelitian yang membahas topik ini dalam pandangan umum. Berikut merupakan tantangan-tantangan yang dihadapi perbankan syariah di Indonesia: (1). Meningkatkan kualitas maupun kuantintas sumber daya manusia (SDM). (2). Melakukan pembenahan produk dan layanan yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat dan bisnis. (3). Memberikan sosialisasi, pendidikan, dan pemahaman ekonomi lebih luas kepada masyarakat. (4). Meyakinkan stakeholder lebih lanjut bahwa sebetulnya keuangan syariah itu juga tidak hanya muslim friendly tetapi juga business friendly. (5). Adanya kerangka hukum yang lengkap yang dapat menangani masalah keuangan syariah. (6). Agar tidak ada perbedaan dalam fiqh muammalah, harus ada standar dan kodifikasi produk yang berlaku di seluruh dunia. (7). Dalam keuangan syariah harus memiliki acuan nilai imbal hasil, atau tingkat pengembalian. Sedangkan terdapat beberapa strategi yang dapat digunakan perbankan syariah agar bisa berkembang lebih baik lagi: (1). Strategi untuk pencitraan baru. (2). Strategi dalam mengembangkan segmen pasar. (3). Strategi untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM). (4). Strategi untuk meningkatan efisiensi internal. (5). Strategi dalam mengembangkan produk. (6). Strategi untuk meningkatan pelayanan. (7). Dan strategi untuk menjadikan komunikasi yang universal dan terbuka.
Penerapan ISAK 35 dalam Penyusunan Laporan Keuangan pada Organisasi Nirlaba Pura Sambi Agung Sapto Argo Kecamatan Ngajum Kabupaten Malang Wukir Janu Anggaluh Loga; Khojanah Hasan; Endah Puspitosarie
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 6: September 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i6.5373

Abstract

Many entities, whether for profit or not, use accounting extensively in the management of an entity's finances. Statement of Financial Accounting Standards (PSAK) 45 was previously used to regulate non-profit or not-for-profit entities regarding financial reporting. Now, Interpretation of Financial Accounting Standards (ISAK) 35 regulates these entities. The aim of this research is to ascertain how ISAK 35 is applied to the financial reporting of the non-profit organization Pura Sambi Agung Sapto Argo, Ngajum District, Malang Regency. This research method uses a qualitative method with a descriptive approach. The setting in this research is Sambi Agung Saptor Argo Temple, Ngajum District, Malang Regency, which is located at Jl. Mawar, Kesamben Village, Ngajum District, Malang Regency. It can be concluded that Sambi Agung Sapto Argo Temple, Ngajum District, Malang Regency, in presenting its financial reports, has not implemented ISAK 35 as the currently applicable standard.
Analisis Penggunaan Biaya Diferensial dalam Pengambilan Keputusan Manajerial Geby Oktavia Tampubolon; Kisniah Samosir; Debora Fransiska; Hamonangan Siallagan
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 6: September 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i6.5374

Abstract

This study explores the analysis of the use of differential costs in managerial decision making using secondary data. The results of the case study show that differential cost analysis influences and improves the effectiveness and efficiency of decisions, such as the decision to accept special orders, choosing whether the company produces itself or buys from outside, and investment decisions. The findings are consistent with the literature and support the importance of differential cost analysis in management. Limitations of this study include reliance on secondary data and potential bias in document selection. Managerial implications include using relevant cost information to make more effective decisions. This study recommends analysis across different industries and improved secondary data collection methods for further research.
Pengaruh Motivasi Investasi, Pengetahuan Investasi, dan Risk Perception Terhadap Minat Investasi di Pasar Modal Bagi Generasi Z : Survey Mahasiswa S1/D4 Akuntansi Angkatan 2020 PTN di Kota Bandar Lampung Rahma Dhita Maharani; Endah Yuni Puspitasari; Arif Makhsun
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 6: September 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i6.5389

Abstract

Investment in the capital market is crucial for a country's economic progress, yet the ratio of investors in Indonesia remains low. Generation Z holds significant potential as new investors. This study aims to examine the influence of investment motivation, investment knowledge, and risk perception on the investment interest of students in the capital market. The research method used is quantitative. The research uses a quantitative method, surveying 96 S1/D4 Accounting students from the 2020 cohort at a state university in Bandar Lampung, selected using Slovin's formula. Data were collected via questionnaires and analyzed using SPSS v26 software. The results show that investment motivation and risk perception positively influence investment interest, while investment knowledge does not. These findings highlight the importance of understanding the factors influencing Generation Z's investment interest to increase their participation in the capital market.
Dampak Implementasi Strategi Pemasaran dan Kualitas Pelayanan Terhadap Minat Wisata di Desa Wisata Taro Kecamatan Tegallalang Kabupaten Gianyar Ni Made Desiantari; Ni Made Widani; I Kadek Donny Wishanesta
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 6: September 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i6.5393

Abstract

Penelitian ini mengambil tema Dampak Implementasi Strategi Pemasaran dan Kualitas Pelayanan Terhadap Minat Wisata di Desa Taro,Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar Dari hasil analisis regresi berganda diperoleh persamaan regresi Y = 3.080 + 0.105X1 + 0.541X2. Ini menunjukkan bahwa stategi pemasaran dan kualitas pelayanan masing-masing = 0, maka maka minat wisata adalah sebesar 3,080 satuan, yaitu sebesar bilangan konstanta (a). Hal ini terjadi bahwa untuk menin gkatan kunjungan wisatan dimana program kerja yang terkait dengan strategi pemasaran dan kualitas pelayanan menjadi focus badan otorita wisata desa taro dalam mengembangkan parisiwisata tersebut. Dilihat dari uji “t “ secara parsial 0.208 > 0.050 maka dapat dinyatakan secara parsial strategi pemasaran “tidak berpengaruh signifikan” terhadap minat wisata sedangkan kualitas pelayanan diperoleh t-hitung sebesar 8.127 dan Sig.(Signifikansi) 0.000 < 0.050 maka dapat dinyatakan secara parsial kualitas pelayanan ) “berpengaruh signifikan” terhadap minat wisata. Koefisien korelasi strategi pemasaran adalah sebesar 0.676 dan koefisien kualitas pelayanan adalah sebesar 0.820 terhadap minat wisata menunjukkan bahwa variabel tersebut “berkorelasi sangat kuat”.menunjukkan bahwa variabel tersebut “berkorelasi kuat”. Analisis determinasi (R2) diperoleh koefisien determinasi sebesar 67% yang berarti bahwa minat wisata memang benar akibat dari pengaruh strategi pemasaran dan kualitas pelayanan sebesar 67 % sedangkan % 33 dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dalam uji F Diperoleh F-hitung sebesar 101.683 dan Sig.(Signifikansi) 0.000 < 0.050 maka dapat dinyatakan secara simultan atau bersama-sama strategi pemasaran (X1) dan kualitas pelayanan (X2) “berpengaruh signifikan” terhadap Variabel Minat wisata(Y).
Pengaruh Bauran Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Pada Bisnis Jasa Dengan Mediasi Competitive Advantage di The Sakala Resort Bali I Kadek Adi Putra; Ni Luh Ketut Ayu Sudha Sucandrawati; I Kadek Donny Wishanesta
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 6: September 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i6.5394

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh pengaruh Bauran Pemasaran terhadap keputusan pembelian konsumen pada bisnis jasa dengan mediasi competitive advantage di the sakala resort bali. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian explanatory research. Besar sampel adalah 91 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan metode structural equation modeling (sem) dengan partial least square (pls). Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa bauran pemasaran dan keunggulan kompetitif memainkan peran krusial dalam mempengaruhi keputusan pembelian konsumen di Hotel Sakala Resort Bali. Analisis data menunjukkan bahwa bauran pemasaran, yang mencakup produk, harga, tempat, dan promosi, secara signifikan berkontribusi terhadap minat konsumen dan keputusan pembelian, dengan koefisien parameter 0.364 dan nilai T-statistic 2.662. Selain itu, keunggulan kompetitif hotel, seperti layanan berkualitas dan fasilitas unggul, juga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, dengan koefisien parameter 0.381 dan nilai T-statistic 2.545. Lebih lanjut, penelitian ini menemukan bahwa keunggulan kompetitif dapat memediasi hubungan antara bauran pemasaran dan keputusan pembelian, memperkuat efek positif mereka secara bersamaan.
Peran Sosial Media dalam Meningkatkan Penjualan Produk UMKM Melalui Word of Mouth Sebagai Variabel Intervening Lovita Dewi Ni Made; Ayu Sudha Sucandrawati Ni Luh Ketut; Donny Wishanesta I Kadek
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 6: September 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i6.5395

Abstract

Pada era globalisasi saat ini, produk atau jasa yang bersaing dalam satu pasar semakin banyak. Banyak pelaku usaha ingin memperkenalkan dan memasarkan produknya, salah satunya adalah melalui strategi pemasaran Word Of Mouth. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh sosial media,Word Of Mouth terhadap peningkatan penjualan pada produk UMKM. Penelitian merupakan jenis penelitian korelasi dengan menggunakan SPSS IBM 24 for windows. Adapun teknik analisis data yaitu analisis statistik deskriptif. Subjek penelitian adalah pelanggan yang telah melakukan keputusan pembelian dengan cara menggunakan teknik sampling yaitu berjumlah 96 orang. Teknik pengumpulan data antara lain observasi, wawancara, kuesioner, dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Word of mouth dapat memediasi sosial media pada peningkatan penjualan. Korelasi antar variabel ini berada dalam nkategori baik, sehingga dari hasil tersebut dapat dikatakan bahwa variabel Word ofnMouth memiliki cukup kontribusi dengan adanya sosial media terhadap peningkatan penjualan produk UMKM.
Strategi Komunikasi Pemasaran Digital Taman Mini Indonesia Indah dengan Wajah Baru Melalui Media Sosial Akun Instagram @Tmiiofficial Ega Kustrivandani
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 6: September 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i6.5396

Abstract

Banyaknya pengguna internet di seluruh Indonesia yang sering diakses merupakan platform media sosial maka melakukan pemasaran melalui internet tepatnya di media sosial merupakan hal yang sangat tepat. Seperti yang diterapkan oleh tempat wisata Taman Mini Indonesia Indah yang ingin terus berupaya mempromosikan TMII wajah baru dalam komunikasi pemasarannya dengan melalui media sosial Instagram. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui Strategi Komunikasi Pemasaran Digital Taman Mini Indonesia Indah Dengan Wajah Baru. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan penelitian kualitatif yang terdiri dari wawancara dan dokumentasi. Adapun teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori yang digunakan yaitu Computer Mediated Communication (CMC) oleh A.F.Wood dan M.J.Smith serta menggunakan Analisanya dengan penerapan Analisa SOSTAC karya Dave Chaffey dan PR.Smith. Situation (Dimana kita sekarang), Objectives (Kemana kita akan melangkah), Strategy (Bagaimana mencapai tujuan tersebut), Tactics (Perincian dari strategi), Action (Perincian dari taktik), Controlling (pengukuran dan pengawasan).
Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Kepuasan Pelanggan Terhadap Loyalitas Konsumen pada Gerald Computer Kabupaten Tana Toraja Ika Ramli; Jens Batara Marewa; Helba Rundupadang
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 6: September 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i6.5408

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh kualitas pelayanan dan kepuasan pelanggan secara parsial dan simultan terhadap loyalitas konsumen. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 70 yang dipilih dengan menggunakan teknik accidental sampling. Prosedur pengumpulan data dari penelitian ini yaitu: kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan uji regresi linear berganda. Hasil perhitungan dari hasil uji T pada variabel kualitas pelayanan dimana hasil Thitung 2,617>Ttabel 1,668, variabel kepuasan pelanggan dimana hasil Thitung 2,457>Ttabel 1,668. Berdasarkan hasil perhitungan uji F diperoleh hasil Fhitung 7,743 > Ftabel 3,13 dengan sig 0,001<0,05. Kesimpulan dari penelitian ini adalah variabel kualitas pelayanan dan kepuasan pelanggan secara parsial berpengaruh terhadap loyalitas konsumen pada Gerald Computer. Serta secara simultan variabel kualitas pelayanan dan kepuasan pelanggan berpengaruh terhadap loyalitas konsumen pada Gerald Computer.
Analisis Potensi Sektoral Ekonomi Kabupaten Nias Selatan Tahun 2015-2023 Fince M. Gulo; Elvis F. Purba
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 3 No. 6: September 2024
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v3i6.5409

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis potensi ekonomi sektoral Kabupaten Nias Selatan di Indonesia pada tahun 2016 hingga 2023. Analisis tersebut berfokus pada pertumbuhan berbagai sektor, antara lain pertanian, industri, dan jasa, untuk mengidentifikasi sektor-sektor yang paling menjanjikan bagi pembangunan ekonomi. Penelitian menggunakan data sekunder dari Badan Pusat Statistik (BPS) dan Pemerintah Kabupaten Nias Selatan. Hasilnya menunjukkan bahwa sektor pertanian merupakan sektor dominan di kabupaten ini dan memberikan kontribusi yang signifikan terhadap perekonomian daerah. Namun, tingkat pertumbuhan sektor ini telah menurun selama bertahun-tahun. Sebaliknya, sektor industri dan jasa menunjukkan pertumbuhan yang stabil, dengan sektor jasa menjadi sektor dengan pertumbuhan tercepat. Studi ini merekomendasikan agar pemerintah kabupaten fokus pada pengembangan sektor industri dan jasa untuk mendiversifikasi perekonomian dan mengurangi ketergantungan pada pertanian. Selain itu, pemerintah harus berinvestasi dalam pembangunan infrastruktur dan pengembangan sumber daya manusia untuk mendukung pertumbuhan sektor-sektor ini.