cover
Contact Name
Dina Mariani
Contact Email
dinamariani@unimus.ac.id
Phone
+6285299398663
Journal Mail Official
mediaelektrika@unimus.ac.id
Editorial Address
Universitas Muhammadiyah Semarang FT-FMIPA Building, 7nd Floor. Department of Electrical Engineering Jl. Kedungmundu Raya No. 18, Kota Semarang, Prov. Jawa Tengah, Indonesia 50273 Phone: 085299398663 Email: mediaelektrika@unimus.ac.id
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
MEDIA ELEKTRIKA
ISSN : 19797451     EISSN : 2579972X     DOI : 10.26714/me.14.2.2021.62-75
Media Elektrika is an electrical engineering journal that gives concerns on sciences related to electrical engineering. It includes the following fields: Electrical power engineering Electronics Telecommunication Control Informatics and computer technology
Articles 207 Documents
Aplikasi Pemesanan Taksi Berbasis Android Menggunakan Formula Haversine Amhar Davi Dewantara
MEDIA ELEKTRIKA Vol 16, No 1 (2023): MEDIA ELEKTRIKA
Publisher : PSTE UNIMUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/me.v16i01.12292

Abstract

Taksi merupakan sebuah alat transportasi yang dibutuhkan oleh masyarakat yang ingin menuju ke lokasi tertentu, tanpa harus mengikuti rute seperti angkutan umum. Keamanan dalam menggunakan jasa angkutan taksi merupakan hal yang sangat penting bagi pelanggan, sehingga pelanggan merasa nyaman untuk menggunakan jasa taksi. Permasalahan saat ini adalah proses pemesanan taksi pada Mitra taksi yaitu dengan menggunakan layanan line telepon. Hal ini kurang efektif karena penumpang tidak mengetahui status pesanannya sudah di proses atau belum dan penumpang juga tidak tahu mengenai nama sopir dan nomor taksi yang menjemput. Alternatif pemecahan masalah adalah adanya perancangan sebuah aplikasi pemesanan taksi pada Mitra Taksi dengan menggunakan bahasa pemrograman Java, MySql sebagai tempat penyimpanan database dan Json Parsing dalam proses transfer data dari database ke aplikasi android. Metode yang digunakan yaitu menggunakan rumus haversine untuk menghitung jarak dua titik koordinat yang digunakan dengan mencari data data lokasi penumpang. Hasil yang diperoleh berupa aplikasi yang memudahkan penumpang dalam melakukan pemesanan taksi secara online berbasis android dan juga memudahkan pihak Mitra taksi dalam menemukan lokasi penumpang. Simpulan dari penelitian ini bahwa aplikasi yang dibuat dapat melakukan pemesanan taksi, menentukan lokasi penjemputan, menampilkan lokasi penumpang pada peta google maps, menampilkan jalur rute dan berdasarkan hasil pengujian tes faktor yang diberikan dinyatakan bahwa aplikasi sudah sesuai dengan fungsinya.
PENGAMBILAN KEPUTUSAN LEPAS LANDAS PESAWAT BOEING MENGGUNAKAN METODE LOGIKA FUZZY MAMDANI Elok Setianingtyas; Muchtar Ali Setyo Yudono; Adhitia Erfina
MEDIA ELEKTRIKA Vol 16, No 1 (2023): MEDIA ELEKTRIKA
Publisher : PSTE UNIMUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/me.v16i01.10930

Abstract

Proses lepas landas pesawat merupakan sebuah proses penting dalam rangkaian proses transportasi pesawat terbang. Banyak faktor yang dapat menggagalkan proses lepas landas ini dari mulai pengaruh cuaca, pengalaman jam terbang pilot, hingga kondisi landasan pacu. Keterlambatan waktu pemberangkatan, penjadwalan ulang bahkan hingga kecelakaan dapat terjadi akibat kesalahan pengambilan keputusan lepas landas. Oleh sebab itu perlu dibuat sebuah metode pengambilan keputusan lepas landas dari pesawat berdasarkan aturan standar penerbangan yang dapat mengefisiensi proses lepas landas. Penelitian ini mencoba untuk menemukan solusi untuk mengefisiensi proses lepas landas dengan menghasilkan sebuah sistem pengambilan keputusan yang dapat membaca kemungkinan lepas landas pesawat, dengan variabel jarak pandang, cuaca, kondisi dan arah angin, pengalaman pilot juga panjang landasan pacu, dengan menggunakan logika fuzzy Mamdani. Perbedaan penelitian ini dari penelitian sebelumnya terletak pada variabel yang digunakan yaitu panjang landasan pacu. Penelitian ini menghasilkan pengambilan keputusan dengan akurasi hingga 80% dari 30 data uji. Hasil pengambilan keputusan ini juga memiliki nilai yang sama baiknya dengan hasil perhitungan manual. 
RANCANG BANGUN SISTEM KONTROL PENGHANGAT NASI MENGGUNAKAN METODE LOGIKA FUZZY MAMDANI Alya Abdul Zabar; Muchtar Ali Setyo Yudono; Anang Suryana
MEDIA ELEKTRIKA Vol 16, No 1 (2023): MEDIA ELEKTRIKA
Publisher : PSTE UNIMUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/me.v16i01.10150

Abstract

Penanak nasi adalah bagian dari elektronik rumah yang melayani tujuan ganda memasak dan pemanasan. Arus listrik akan mengalir ke komponen pemanas yang sesuai selama prosedur memasak dan pemanasan. Mayoritas penanak nasi di pasaran saat ini tidak memiliki kontrol suhu otomatis untuk memanaskan nasi. Nasi cepat kering karena suhu saat dipanaskan tidak selalu sama dengan variasi jumlah nasi. Dalam pekerjaan ini, faktor suhu dan berat digunakan untuk membangun sistem kontrol untuk memasak nasi. Sensor suhu yang digunakan yaitu sensor DS18B20 dan sensor berat Load Cell, untuk mengontrol tegangan pada saat memanaskan nasi akan dilakukan dengan variabel suhu dan berat. Suhu dan berat akan dilihat melalui LCD. Logika Fuzzy Mamdani digunakan sebagai pendekatan kontrol dalam penelitian ini. Hasil percobaan untuk massa beras 500 gram suhu penghangat berkisar antara 59,30 dan 65,44 °C, 300 gram massa beras suhu berkisar antara 41,00 dan 58,30 °C, dan massa beras 90 gram penanak. akurasi penelitian adalah 93,75%. Sistem kontrol suhu ini berhasil mempertahankan kualitas nasi sesuai dengan yang diharapkan.
SIMULASI GANGGUAN SAAT TERJADI GANGGUAN UNDERVOLTAGE DAN UNBALANCE LOAD PADA SUB-SUB DISTRIBUSI PANEL Anggara Trisna Nugraha; Oktavinna Dwi Pratiwi; Annas Singgih Setiyoko
MEDIA ELEKTRIKA Vol 16, No 2 (2023): MEDIA ELEKTRIKA
Publisher : PSTE UNIMUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/me.v16i2.12671

Abstract

Energi listrik merupakan salah satu energi yang banyak digunakan manusia saat ini. Untuk meningkatkan kualitas listrik seperti alat penunjang repair kapal harus dilengkapi dengan alat proteksi yang digunakan untuk melindungi peralatan yang sensitif akan kerusakan. Dalam masalah ini adalah gangguan undervoltage yang menyebabkan beban harus bekerja keras karena voltase pendorong arus menurun. Kondisi ini dapat juga menyebabkan kabel menjadi panas berlebih dan terbakar. Selain permasalahan tersebut terdapat juga gangguan seperti unbalance load dan arus netral. Batas tegangan untuk gangguan undervoltage yaitu 4% dari tegangan nominal yang merujuk pada standar PUIL 2011, sedangkan untuk besaran nilai ketidakseimbangan arus setiap fasa tidak boleh melebihi 25% yang merujuk pada SPLN 2014. Pada penelitian ini menggunakan software MATLAB untuk simulasi gangguan undervoltage, dan unbalance load. Berdasarkan dari hasil simulasi yang telah dilakukan akan terjadi gangguan ketidakseimbangan beban apabila terdapat selisih arus setiap fasa lebih dari 25% dan terjadi gangguan undervoltage apabila tegangan kuramg dari 365V.
MONITORING KERUSAKAN BALL BEARING MOTOR INDUKSI MELALUI SINYAL SUARA SECARA REALTIME BERBASIS SHORT TIME FOURIER TRANSFORM Muhammad Wahyul
MEDIA ELEKTRIKA Vol 16, No 2 (2023): MEDIA ELEKTRIKA
Publisher : PSTE UNIMUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/me.v16i2.12752

Abstract

Motor induksi merupakan perangkat mesin listrik yang menggunakan prinsip elektromagnetik yang mengubah energi listrik menjadi energi mekanik, motor induksi memiliki beberapa kelebihan, yang diantaranya mempunyai konstruksi yang sederhana, harganya relatif lebih murah dan perawatannya yang sederhana, salah satu jenis kerusakan yang sering ditemui pada motor induksi ini adalah kerusakan pada bearing yang Hampir 41-44%. Penelitian ini akan melakukan deteksi kerusakan bearing khususnya pada ball bearing melalui motor induksi 3 fasa, deteksi kerusakan melalui sinyal suara secara realtime menggunakan raspberry pi dengan metode short time fourier (STFT). STFT adalah suatu metode yang digunakan untuk mendapatkan karakteristik frekuensi dari suatu sinyal. Adapun komponen-komponen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu motor induksi 3 fasa, mikrofon sebagai pengambilan data sinyal suara, raspberry pi sebagai pengolah data suara. Hasil penelitian kerusakan pada bearing terdeteksi valid karna persentase dari setiap keakurasian menunjukan 100%, dengan ini metode STFT baik dalam menganalisis kerusakan bearing motor induksi melalui sinyal suara.
Desain Modul Pelatihan Berbasis Artificial Intelligence dan Internet of Things untuk Sistem Kontrol Otomatis Mochamad Subchan Mauludin
MEDIA ELEKTRIKA Vol 16, No 2 (2023): MEDIA ELEKTRIKA
Publisher : PSTE UNIMUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/me.v16i2.13982

Abstract

Mahasiswa di Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim yang mengambil mata kuliah robotika dan mekatronika masih belajar teori dengan teknik tradisional dan tanpa menggunakan media pembelajaran.pendukung. Beberapa materi perkuliahan seperti logika dasar jika hanya dilakukan dalam bentuk teori membuat mahasiswa sulit memahami. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan sebuah inovasi dalam pembelajaran logika dasar melalui perancangan modul pelatihan sistem kontrol yang memanfaatkan Internet of Things (IoT) dan Artificial Intelligence (AI) sesuai dengan kebutuhan industri saat ini. Baik perangkat lunak maupun perangkat keras membentuk modul pelatihan ini. Mikrokontroler dan sensor membentuk perangkat keras, sementara kode sumber untuk mikrokontroler dibuat oleh perangkat lunak. Konsep Arduino adalah perangkat lunak yang digunakan. Untuk menunjukkan keberhasilan membuat sirkuit dan mengunggah gambar ke mikrokontroler, sensor dan mikrokontroler dibuat dan disimulasikan. Setelah simulasi prototipe berhasil diselesaikan, membuat dan mencetak modul pelatihan. Domain Internet of Things (IoT) memanfaatkan dukungan kecerdasan buatan (AI) untuk membuat kemajuan analitis dan mendalam dari peralatan cerdas yang terorganisir dengan baik. Pengujian modul latih sistem kontrol otomatis dilakukan dengan simulasi pada perangkat lunak Proteus dan hasilnya menunjukkan bahwa modul latih sistem kontrol otomatis yang dirancang dapat bekerja dengan optimal pada jarak dekat untuk mendeteksi atau pergerakan. Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim Semarang berharap ketersediaan modul pelatihan ini dapat meningkatkan kemampuan penalaran dasar yang diajarkan dalam mata kuliah robotika dan mekatronika.  
Optimasi AVR Pada Generator Sinkron Menggunakan Metode Adaptive Neuro Fuzzy Inference System (ANFIS) Abdul Muis Prasetia; Linda Sartika; Abdul Saad
MEDIA ELEKTRIKA Vol 16, No 2 (2023): MEDIA ELEKTRIKA
Publisher : PSTE UNIMUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/me.v16i2.12853

Abstract

Generator sinkron merupakan mesin-mesin listrik yang berfungsi untuk mengkonversi energi mekanik menjadi energi listrik. Sinkron generator mempunyai permasalahan yaitu ketidakstabilan tegangan pada perubahan saat beban, sehingga peralatan yang dibuthkan dapat mengendalikan stabilitas tegangan sinkron generator yaitu Automatic Voltage Regulator (AVR). AVR merupakan divais pengatur tegangan yang digunakan pada generator sinkron untuk menstabilkan tegangan keluaran yang dihasilkan dari generator sinkron. AVR bekerja dengan mengatur arus penguatan (excitacy) pada eksiter, apabila beban bertambah maka AVR akan memerintahkan eksiter untuk berkerja dengan menambah arus eksitasi sebaliknya apabila beban berkurang maka AVR akan memerintahkan eksiter untuk mengurangi arus eksitasi.Pada tugas akhir ini, untuk pengoptimalan tegangan generator sinkron agar konstan maka digunakan metode Adaptive Neuro Fuzzy Inference System (ANFIS). Adapun Traning data yang di gunakan, diproleh oleh Fuzzy Logic Control (FLC) pada penelitian sebelumnya mendesain sebagai acuan dalam pelatihan FIS menggunakan algoritma ANFIS. Kendali ANFIS bekerja dengan baik berdasarkan respon transien tegangan generator yang mengalami perubahan beban. Adapun hasil respon yang lebih baik dengan steady state 220,067 volt, relative optimal, settling time 6,65 s, overshoot 0,35% di bandingkan dengan kendali FLC pada penelitian sebelumnya diproleh respon dengan steady state 220,2 volt, settling time 7,75 s, dan overshoot 0,33%.Hasil yang diperoleh membuktikan bahwa kendali ANFIS sangat sesuai di gunakan dalam pengoptimalan tegangan generator sinkron tiga fasa.
Analisis Perbandingan Penggunaan Perangkat Lunak Analisis Data SEM-PLS dan AMOS Grafis El Nikmatul Izza
MEDIA ELEKTRIKA Vol 16, No 2 (2023): MEDIA ELEKTRIKA
Publisher : PSTE UNIMUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/me.v16i2.13412

Abstract

Terdapat banyak software statistik yang digunakan untuk mengolah atau analisis data yang berguna untuk mengolah data hasil dari penelitian. Jenis software yang populer dewasa ini yaitu SEM PLS dan AMOS Grafis. Tujuan penelitian ini untuk membantu mengetahui software yang tepat untuk data yang akan digunakan pada sebuah penelitian. Metode yang digunakan untuk menganalisis perbandingan penggunaan dari kedua software tersebut adalah metode SLR (Systematic Literature Review). Penggunaan metode ini menghasilkan perbandingan dari penggunaan kedua software tersebut pada banyaknya sampel data yang dapat diolah oleh software tersebut. Hasilnya, SEM PLS merupakan software statistika yang digunakan untuk mengolah data dengan jumlah sampel data kecil. Sedangkan AMOS merupakan software statistika yang disarankan digunakan untuk mengolah data dengan jumlah sampel data yang berjumlah besar. Analisis ini digunakan agar user dari kedua software ini dapat mengetahui software mana yang akan digunakan untuk mengolah data penelitiannya.
Uji Kelayaakan Generator Sinkron dengan Metode Forward Chaining berbasis PLC dan HMI Nugraha, Anggara Trisna; Ahmad Efendi Adi P, Ahmad Efendi Adi P
MEDIA ELEKTRIKA Vol 17, No 1 (2024): Media Elektrika
Publisher : PSRE UNIMUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/me.v17i1.12670

Abstract

Dalam era teknologi yang semakin berkembang, peminat penggunaan pembangkit listrik juga semakin meningkat. Salah satu komponen yang membantu pembangkit dalam menghasilkan listrik adalah generator. Generator merupakan alat yang berfungsi dalam mengubah energi kinetik meajdi enenrgi listrik. Syarat dalam menghasilkan energi listrik yang stabil pada generator adalah dengan menjaga kualitas dari kinerja generator. Maka dari itu, perlu melakukan uji kelayakan generator untuk mengetahui kinerja dari generator dan memastikan bahwa generator tersebut telah memenuhi standar yang ada. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa generator dalam keadaan layak beroperasi dan tidak terjadi gangguan seperti over dan under voltage maupun over dan under frekuensi. Hasil perbandingan pengujain dengan metode maupun tidak dengan metode tidak jauh berbeda. Rata-rata yang idapatkan untuk tegangan phasa to netral adalah 226V sedangkan tegangan pada phasa to phasa adalah 391V. Untuk frekuensi juga memiliki nilai yang stabil berkisar diantara 50.1 Hz. Metode forward chaining digunakan untuk memprediksi gangguan yang terjadi dengan kondisi tepenuhi dan nantinya akan sesuai dengan kaidah hasil klasifikasi yang dibuat.
EFEKTIFITAS ZAT ADIKTIF DALAM MEMPERKECIL RESISTANSI PENTANAHAN GEDUNG PASCA SARJANA UNIVERSITAS ICHSAN GORONTALO Pratiwi, Amelya Indah
MEDIA ELEKTRIKA Vol 17, No 1 (2024): Media Elektrika
Publisher : PSRE UNIMUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26714/me.v17i1.15427

Abstract

Diperlukan system pentanahan yang baik, yakni resistansi pentanahan total seluruh sistem tidak boleh lebih dari 5 ohm. Penelitian ini di lakukan di gedung Pascasarjana Universitas Ichsan Gorontalo dengan metode pentanahan yang digunakan yaitu metode 3 titik. Jenis tanah di lokasi tersebut yaitu tanah keras berbatu. Menggunakan 2 batang elektroda pentanahan dengan diameter masing – masing batang elektroda yaitu 2.5 mm, dengan panjang batang elektroda pentanahan yaitu 1 meter disusun secara paralel dan menambahkan dua jenis Zat adiktif berupa garam murni (NaCL) dan serbuk besi. Hasil pengukuran resistansi pentanahan menggunakan 1 batang elektroda yaitu 11 ohm, setelah ditambahkan garam NaCL sebanyak 1 kg resistansi pentanahannya turun menjadi 9.36 ohm. Resistansi pentanahan kembali turun setelah ditambahkan 1 kg zat besi yakni  9.05 ohm. Semakin besar takaran zat adiktif yang ditambahkan maka resistansi pentahannya semakin turun. Demikian juga ketika digunakan 2 batang pentanahan paralel kemudian ditambahkan zat adiktif maka nilai resistansi pentanahannya lebih kecil lagi yakni 5,45 ohm.