cover
Contact Name
Danyl Mallisza
Contact Email
danylmallisza@gmail.com
Phone
+6285263263269
Journal Mail Official
danylmallisza@gmail.com
Editorial Address
Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti Jl. Veteran No.26B, Kelurahan Purus, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Riset Akuntansi
Published by Universitas Ekasakti
ISSN : -     EISSN : 30469120     DOI : -
JURRA Jurnal Riset Akuntansi Menerbitkan Artikel di bidang akuntansi yang memberikan kontribusi terhadap pengembangan ilmu akuntansi, praktik akuntansi, profesi akuntansi. Kami menerima terutama artikel berbasis penelitian yang berkaitan dengan ilmu akuntansi dan keuangan. Cakupan topiknya meliputi Akuntansi Keuangan, Akuntansi sektor publik, Manajemen akunting, Akuntansi Islam dan Manajemen Keuangan, Tata kelola perusahaan, Etika dan Profesionalisme, Keuangan Perusahaan, Pendidikan Akuntansi, Perpajakan, Pasar modal, Perbankan, Sistem Informasi, Pelaporan Keberlanjutan, Akuntansi Sektor Publik, Akuntansi Syariah, Teknologi Informasi Akuntansi, Auditing, Etika Profesi, Pendidikan Akuntansi, Perbankan, dan Keuangan.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2024): Juni" : 5 Documents clear
Pengaruh Green Accounting dan Pengungkapan Corporate Social Responbility terhadap Profitabilitas pada Perusahaan Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Syafrizal, Syafrizal; Asmeri, Rina; Ardiany, Yuli
Jurnal Riset Akuntansi Vol 1 No 2 (2024): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sektor food and beverages dipilih sebagai objek penelitian karena sektor ini berperan penting dalam memenuhi kebutuhan utama masyarakat. Tujuan penelitian adalah mengetahui pengaruh green accounting terhadap profitabilitas perusahaan sub sektor makanan dan, untuk mengetahui pengaruh corporate social responsibility terhadap profitabilitas perusahaan sub sektor makanan dan minuman, untuk mengetahui pengaruh green accounting dan corporate social responsibility terhadap profitabilitas perusahaan sub sektor makanan dan minuman. Metode pengumpulan data adalah Penelitian Lapangan (Field Research) dan Penelitian Kepustakaan (Library Research). Jenis dan sumber data adalah data primer dan data sekunder. populasi pada penelitian ini adalah perusahaan sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2021 sebanyak 17 perusahaan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 14 perusahaan. Metode analisis adalah analisis jalur. Hasil penelitian adalah (1) Green accounting secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas perusahaan sub sektor makanan dan minuman, (2) Corporate social responsibility secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas perusahaan sub sektor makanan dan minuman, (3) Green accounting dan corporate social responsibility tidak berpengaruh secara simultan terhadap profitabilitas perusahaan sub sektor makanan dan minuman.
Pengaruh Pengukuran Eva dan Rasio Profitalitas terhadap Aneka Industri Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Wulandari, Siska; Yani, Meri; Chandrayanti, Teti
Jurnal Riset Akuntansi Vol 1 No 2 (2024): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur EVA dan rasio profitabilitasi berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur aneka industri sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar dibursa efek indonesia tahun 2019-2023, baik secara parsial maupun silmultan. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitaf yang bersumber dari laporan keuangan. Sumber data dalam penelitian ini adalah data sekunder. Populasi pada penelitian ini berjumlah 26 sampel. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purpose sampling diperoleh sebanyak 18 perusahaan. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil analisis secara parsial diketahui bahwa EVA secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga saham. Profitabilitas secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham. EVA dan Rasio profitabilitas terhadap harga saham secara bersama-sama atau simultan berpengaruh signifikan terhadap harga saham.
Pengaruh Debt to Equity Ratio, Earning Per Share, dan Total Asset Turn Over terhadap Initial return pada Perusahaan Perbankan yang Melakukan IPO Tahun 2014-2018 Primayandi, Yogi; Yani, Meri; Sutardjo, Agus
Jurnal Riset Akuntansi Vol 1 No 2 (2024): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Informasi akuntansi yang diproxykan dengan Dept To Equity Ratio (DER), Earnings Per Share (EPS), dan Total Asset Turn Over (TATO) berpengaruh signifikan terhadap Initial Return pada perusahaan Perbankan yang melakukan Initial Public Offering (IPO) yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2018 baik secara parsial maupun secara simultan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif yang bersumber dari laporan keuangan perusahaan. Sumber data pada penelitian ini merupakan data sekunder. Populasi dalam penelitian ini ialah perusahaan Perbankan yang yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia berjumlah 44 perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling sesuai kriteria yang sudah ditentukan. Berdasarkan kriteria yang sudah ditentukan diperoleh sampel sebanyak 9 perusahaan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regersi linier berganda dan pengujian hipotesisnya menggunakan uji t dan uji f. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial EPS,TATO tidak berpengaruh signifikan terhadap Initial Return. Dan DER berpengaruh signifikan terhadap Initial Return. Sedangkan secara simultan DER, EPS, dan TATO berpengaruh signifikan terhadap Initial Return.
Pengaruh Penerapan Eko-Efisiensi, Aktivitas Operasi dan Akuntansi Lingkungan terhadap Kinerja Keuangan pada Perusahaan Sektor Pertambangan yang Terdaftar di bursa Efek Indonesia 2017-2021 Nofrianti, Meli; Putri, Sri Yuli Ayu; Bustari, Andre
Jurnal Riset Akuntansi Vol 1 No 2 (2024): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan ekoefisiensi, aktivitas operasi dan akuntansi lingkungan terhadap kinerja keuangan pada perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode (2017-2021). Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Data yang digunakan adalah data sekunder. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis data statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, koefisien determinasi, dan pengujian hipotesisnya menggunakan uji t dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ekoefisiensi secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja keungan pada perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode (2017-2021). Kemudian Aktivitas Operasi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan pada perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode (2017-2021) Sedengkan Akuntansi Lingkungan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan pada perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonedia periode (2017-2021). Hasil Uji F diperoleh bahwa secara simultan Ekoefisiensi, Aktivitas Operasi, dan Akuntansi Lingkungan berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan.
Pengaruh Dewan Komisaris Independen, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional dan Dewan Direksi terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan: Studi Empiris pada Perusahaan Properti dan Real Estate yang terdaftar di BEI Marni, Susri; Asmeri, Rina; Delvianti, Delvianti
Jurnal Riset Akuntansi Vol 1 No 2 (2024): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Dewan Komisaris Independen, Kepemilikan Manajeial, Kepemilikan Institusional dan Dewan Direksi Terhadap Kinerja Keuangan pada Perusahaan Property dan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2021. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitan ini yaitu data yang dikumpulkan dari laporan keuangan yang telah dipublikasikan melalui website Bursa Efek Indonesia. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Pengungkapan Dewan Komisaris Independen tidak memiliki pengaruh yang signifikan secara parsial terhadap Kinerja Keuangan pada Perusahaan Property dan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2021. 2) Kepemilikan Manajerial tidak memiliki pengaruh yang signifikan secara parsial terhadap Kineja Keuangan pada Perusahaan Property dan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2021. 3) Kepemilikan Institusional memiliki pengaruh yang signifikan secara parsial terhadap Kinerja. Keuangan pada Perusahaan Property dan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2021. 4) Dewan Direksi tidak memiliki pengaruh yang signifikan secara parsial terhadap Kinerja Keuangan pada Perusahaan Property dan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2021. 5) Dewan Komisaris Independen, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional dan Dewan Direksi memiliki pengaruh yang signifikan secara simultan terhadap Kinerja Keuangan pada Perusahaan Property dan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2021.

Page 1 of 1 | Total Record : 5