cover
Contact Name
Kusnindar Priohutomo
Contact Email
kusnindar.priohutomo@gmail.com
Phone
+6281235554939
Journal Mail Official
jurnal.wave@gmail.com
Editorial Address
BRIN Surabaya Jl. Hidrodinamika, Komplek ITS, Sukolilo Surabaya 60112
Location
Kota bogor,
Jawa barat
INDONESIA
WAVE: Jurnal Ilmiah Teknologi Maritim
ISSN : 1978886X     EISSN : 2614641X     DOI : https://doi.org/10.55981/wave
WAVE: Jurnal Ilmiah Teknologi Maritim (Journal of Maritime Technology) (e-ISSN: 2614-641X, p-ISSN: 1978-886X) is journal for publication result in science, assessment and application of technology from Engineer, Scienties, Researcher, Lecturer and Scholar in Maritime Technology (Naval Architecture, Offshore Engineering and Coastal Engineering). WAVE is an accredited Sinta 4 which is publised twice a year in June dan December. WAVE accept journal manuscript is result from research (not journal review) and is never publish anywhere. Journal manusript have focus and scope in Maritime Technology (Naval Architecture, Offshore Engineering and Coastal Engineering) which cover: Shipbuilding and Floating Structure Design Technology Hydrodynamic Technology of Offshore Structures Marine Engineering and Underwater Acoustic Technology Planning & Management of Ports and Coastal Areas Port Infrastructures and Coastal Structures Technology Coastal Processes Ocean Wave Mechanics, Extreme Waves/Tsunamis, and Other Water Related Disasters Coastal Hydroinformatics Marine Renewable Energy Conversion Technology Marine Numerical and Safety Analysis WAVE is index in: DOAJ, GARUDA, SINTA, GoogleScholar, Dimensions, OpenAire, ScienceGate, Scilit, ROAD, WorldCat and Crossref.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 11 No. 1 (2017)" : 6 Documents clear
DESAIN PROPELLER KAPAL SELAM 29 METER DENGAN MENGGUNAKAN PROPELLER B-SERIES Cahya Kusuma
WAVE: Jurnal Ilmiah Teknologi Maritim Vol. 11 No. 1 (2017)
Publisher : National Research and Innovation Agency (BRIN Publishing)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29122/jurnalwave.v11i1.2232

Abstract

Kapal Selam Mini 29 Meter dengan diameter hull 3 meter dan displacement 130 T sangat cocok untuk perairan Indonesia Barat yang dangkal karena memiliki beberapa kelebihan. Perhitungan powering terutama tahanan kapal dilakukan dengan menggunakan metode MIT dan metode kapal pembanding untuk mendapatkan koefisien Admiral. Berdasar dari hasil perhitungan kedua metode tersebut dilakukan perancangan propeller. Propeller didesain dengan menggunakan Propeller B-series. Penggunaan propeller B-series lebih disebabkan karena kelengkapan data dan informasi performa seri tersebut bila dibandingkan dengan seri propeller lainnya. Dari analisa kebutuhan thrust dan ketersediaan daya mesin, maka propeller B5-60 ternyata layak dipakai sebagai propulsor Kapal Selam Mini 29 Meter.
SANDWICH PANEL MANUFACTURING METHOD IN FORM OF TEST SPECIMENS FOR SHIP CONSTRUCTION Edy Utomo
WAVE: Jurnal Ilmiah Teknologi Maritim Vol. 11 No. 1 (2017)
Publisher : National Research and Innovation Agency (BRIN Publishing)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29122/jurnalwave.v11i1.2194

Abstract

Sandwich panel sebagai material komposit memerlukan metode pembuatan yang khusus, untuk menghasilkan kondisi fisik material yang terbaik. Studi ini menyampaikan proses pembuatan sandwich panel untuk keperluan pengujian kekuatan material. Sandwich panel dibentuk dengan metode cetak untuk mempermudah proses pekerjaan dan dapat diulangi jika terjadi kegagalan. Beberapa kegagalan terjadi dalam proses pembuatan hingga proses preparasi spesimen yang dipengaruhi oleh beberapa hal, seperti keretakan akibat temperatur sinar matahari, perbedaan kerekatan antar lapisan dari kondisi faceplate (halus dan kasar), serta metode pemotongan sandwich panel yang membutuhkan metode pemotongan pada temperatur rendah dan tidak menghasilkan getaran yang tinggi untuk menghindari kerusakan pada material sebelum dilakukannya pengujian kekuatan material.
KAJIAN PENERAPAN ATURAN KLASIFIKASI PADA LAMINASI STRUKTUR KONSTRUKSI LAMBUNG KAPAL IKAN FIBERGLASS 3 GT Ismail Marzuki; Achmad Zubaydi; Buana Ma’ruf
WAVE: Jurnal Ilmiah Teknologi Maritim Vol. 11 No. 1 (2017)
Publisher : National Research and Innovation Agency (BRIN Publishing)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29122/jurnalwave.v11i1.2055

Abstract

Material fiberglass masih menjadi alternatif dalam pembuatan kapal di Indonesia, hal ini terlihat dari banyaknya kapal ikan berbahan fiberglass pesanan KKP pada tahun 2016. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan tinjauan sejauh mana penerapan aturan klasifikasi pada proses produksi pembangunan kapal ikan 3 GT dengan melakukan pengujian kuat tarik dan kuat tekuk terhadap spesimen laminasi kapal ikan FRP 3 GT yang diambil dari dua galangan yang sedang membangun kapal ikan pesanan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) tahun 2016, dimana proses pembangunannya mengacu pada persyaratan pengujian dalam Biro Klasikasi Indonesia (BKI) tahun 2015, yang memakai International Standard (ISO) 527-4 (1997) untuk uji tarik, dan ISO 14125 (1998) untuk uji bending. Spesimen yang akan diuji masing-masing diambil dari bagian lunas (keel), alas (bottom) dan sisi (side). Secara keseluruhan hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah mengevaluasi dari laminasi struktur konstruksi yang pada penerapannya tidak memenuhi dari aturan klasifikasi dan juga memberikan alternatif susunan laminasi optimal untuk diterapkan dalam pembangunan kapal ikan 3 GT berbahan fiberglass. Penelitian ini juga nantinya dapat berkontribusi dalam penyusunan standarisasi untuk kapal-kapal fiber berukuran kecil.
ANALYSIS OF NON VALUE ADDED ACTIVITY ON SHIP PRODUCTION PROCESS APPROACH CONCEPT OF VALUE STREAM MAPPING CASE STUDY AT PT. DUMAS TANJUNG PERAK SHIPYARD SURABAYA An Apriyani Tebiary; I Ketut Suastika; Buana Ma’ruf
WAVE: Jurnal Ilmiah Teknologi Maritim Vol. 11 No. 1 (2017)
Publisher : National Research and Innovation Agency (BRIN Publishing)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29122/jurnalwave.v11i1.2056

Abstract

Persaingan pasar industri galangan kapal dalam era globalisasi ini mendorong perusahaan untuk menyadari pentingnya meningkatkan efektivitas dan efisiensi sehingga, mampu bersaing dari segi quality, cost and on time delivery. Efektivitas produksi merupakan salah satu upaya yang harus dicapai oleh suatu industri galangan kapal untuk dapat bertahan ditengah persaingan dalam merebut pangsa pasar. Efektivitas produksi dilakukan dengan tujuan memproduksi secara ekonomis, kontinyu dan tepat waktu sampai pada customer sehingga kelangsungan hidup perusahaan dapat terjamin. Penelitian ini betujuan mengidentifikasi aktivitas yang tergolong waste dalam proses pembangunan kapal pada PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard Surabaya sehingga dapat meminimumkan waktu produksi di industri galangan kapal. Hasil penelitian menunjukan nilai efektivitas PT. Dumas Tanjung Perak Shipyard Surabaya saat ini mencapai 85%. Pada proses perbaikan dengan penerapan value stream mapping nilai efektivitas mencapai 91%. Kesimpulan penelitian ini adalah metode value stream mapping dapat diaplikasikan alat ukur dan dapat menggambarkan aliran proses produksi di galangan kapal sehingga dapat menjelaskan secara detail aktivitas yang memberikan nilai tambah (value added) atau aktivitas yang tidak memberikan nilai tambah (non value activities).
PENGUKURAN KESIAPAN TEKNOLOGI UNTUK PEMBANGUNAN KAPAL KONTAINER 100 TEUS DENGAN SISTEM MODULAR DI PT PAL INDONESIA Noor Virliantarto; Buana Ma’ruf; Ketut Suastika
WAVE: Jurnal Ilmiah Teknologi Maritim Vol. 11 No. 1 (2017)
Publisher : National Research and Innovation Agency (BRIN Publishing)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29122/jurnalwave.v11i1.2054

Abstract

Industri galangan kapal Indonesia mempunyai potensi yang cukup besar jika ditinjau dari kebutuhan kapal dari dalam negeri, termasuk banyaknya jumlah kebutuhan Kapal Kontainer 100 TEUs dalam waktu dekat. Untuk memenuhi kebutuhan sekaligus meningkatkan daya saing industri galangan kapal Indonesia di mata dunia dibutuhkan pengembangan teknologi produksi kapal. Banyaknya kebutuhan Kapal Kontainer 100 TEUs memungkinkan untuk dibangun secara massal dengan sistem modular, dimana teknologi modular adalah implementasi dari konsep Product-oriented Work Breakdown Structure (PWBS) yang telah diterapkan banyak galangan. PT. PAL Indonesia telah menerapkan teknologi modular, akan tetapi untuk pembangunan kapal PKR (Perusak Kawal Rudal). Oleh karena itu, pada makalah ini dilakukan pengukuran kesiapan teknologi PT. PAL Indonesia dengan metode pengukuran model teknometrik untuk pembangunan kapal kontainer secara massal dengan sistem modular, di mana teknometrik membagi empat komponen teknologi yang terdiri dari technoware, humanware, inforware, dan orgaware. Dari hasil pengukuran tersebut, PT. PAL Indonesia dapat dikatakan siap untuk melakukan pembangunan Kapal Kontainer 100 TEUs secara massal dengan sistem modular dengan rekomendasi pengembangan galangan kapal, antara lain pemanfaatan lahan sebagai buffer area, melakukan transfer of technology pada SDM, dan mengintegrasikan sistem informasi.
IMPLEMENTATION FORMS OF INTEGRATION STRATEGY FOR DEVELOPMENT OF SHIPYARD INDUSTRY IN SURABAYA AND SURROUNDING Ishak Bawias; Achmad Zubaydi; Buana Ma’ruf
WAVE: Jurnal Ilmiah Teknologi Maritim Vol. 11 No. 1 (2017)
Publisher : National Research and Innovation Agency (BRIN Publishing)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29122/jurnalwave.v11i1.2258

Abstract

Salah satu keberhasilan beberapa negara dalam mengembangkan industri galangan kapalnya adalah dengan menerapkan strategi-strategi integrasi dalam industri galangan kapal dalam sebuah kawasan/klaster, sehingga sinergi antar galangan dan pendukungnya menjadi optimal dan tercipta daya saing secara berkesinambungan. Oleh karena itu, penelitian ini diarahkan pada pengembangan bentuk-bentuk implementasi strategi industri galangan kapal di Surabaya dan sekitarnya, berdasarkan hasil penelitian sebelumnya (Ma’ruf, 2007, dan Hidayat, 2016). Alternatif-alternatif bentuk strategi pada bisnis bangunan kapal baru dikembangkan dari hasil analisis dengan menggunakan Quantitative Strategic Planning Matrix (QSPM). Data diperoleh dari kuesioner (berdasarkan Skala Likert ) terhadap 31 responden manajemen puncak sejumlah galangan dan industri pendukung, serta institusi-institusi terkait. Hasilnya diperoleh bahwa, alternatif strategi yang paling potensial dilakukan adalah strategi integrasi/aliansi dengan industri pemasok dan pendukung dalam wilayah klaster industri. Strategi lainnya adalah aliansi dengan perusahaan-perusahaan pelayaran/pengguna jasa dan sesama galangan dalam kawasan industri, selain juga menerapkan strategi-strategi intensif untuk peningkatan penjualan, sesuai kemampuan masing-masing perusahaan.

Page 1 of 1 | Total Record : 6