cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
eva.susanti@unmuha.ac.id
Editorial Address
Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Aceh Jl. Unmuha No. 91 - Bathoh, Kec. Lueng Bata - Kota Banda Aceh
Location
Kota banda aceh,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Akuntansi Muhammadiyah
ISSN : 20879776     EISSN : 27153134     DOI : 10.37598
Core Subject : Social,
JAM: JURNAL AKUNTANSI Muhammadiyah diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Aceh (UNMUHA) secara berkala dua Edisi dalam setahun yaitu Edisi Januari-Juni dan Edisi Juli-Desember. JURNAL AKUNTANSI MUHAMMADIYAH adalah untuk menyebar luaskan informasi hasil karya tulis ilmiah kepada akademisi dan praktisi yang menaruh minat pada bidang akuntansi dan bisnis. JURNAL AKUNTANSI MUHAMMADIYAH menerima kiriman artikel yang ditulis dalam bahsa Indonesia atau bahasa Inggris. Penentuan artikel yang dimuat dilakukan melalui proses blind review oleh tim editor dengan mempertimbangkan aspek-aspek antara lain: terpenuhinya persyararatan baku untuk publikasi jurnal ilmiah dan kontribusi artikel terhadap perkembangan profesi, pendidikan akuntansi dan bisnis.
Articles 295 Documents
PENGARUH DIMENSI ELECTRONIC WORD OF MOUTH (e-WOM) TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA MOBILE MARKET PLACE DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Kajian Pada Masyarakat Pengguna Shopee di Kota Sabang) Murni, Seri; Ryanti, Adelina
Jurnal Akuntansi Muhammadiyah (JAM) Vol 1, No 1 (2024): Vol 14, No 1 (2024): Edisi Januari-Juni 2024
Publisher : University Muhammadiyah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37598/jam.v1i1.2105

Abstract

Marketplace merupakan portal bisnis dalam e-commerce yang menawarkan berbagai macam jenis produk kebutuhan sehari-hari. Perubahan perilaku belanja masyarakat dari offline menjadi online menjadi trend online shopping yang sangat disenangi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dimensi electronic word of mouth (e-wom) terhadap keputusan pembelian pada mobile marketplace Shopee dalam perspektif ekonomi Islam kajian pada masyarakat pengguna Shopee di kota Sabang. Metode pendekatan kuantitatif dengan teknik Non Probability sampling yaitu quota sampling dan teknik pengumpulan data mengunakan kuesioner yang disebarkan melalui GoogleForm kepada para responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Dimensi Intensitas berpengaruh terhadap keputusan pembelian. (2) Dimensi Valensi Opini tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian. (3) Dimensi Konten berpengaruh terhadap keputusan pembelian (4) Secara simultan ketiganya berpengaruh terhadap keputusan pembelian pada mobile marketplace Shopee dalam perspektif ekonomi Islam kajian pada masyarakat pengguna Shopee di kota Sabang.
RASIO KEUANGAN DAN FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN AGRIKULTURYANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Ginanti, Ginanti; Soufyan, Dara Angreka
Jurnal Akuntansi Muhammadiyah (JAM) Vol 1, No 1 (2024): Vol 14, No 1 (2024): Edisi Januari-Juni 2024
Publisher : University Muhammadiyah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37598/jam.v1i1.2120

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh rasio keuangan terhadapkondisi financial distress. Rasio yang digunakan adalah likuditas yangdiproxykan dengan current ratio dan profitabilitas diproxykan dengan return on asset). Penelititan ini dilakukan pada perusahaan Agrikultur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2021. Metode dalam penelitian in adalah purposive sampling. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 22 perusahaan dan selama 4 periode dengan total data 84 data sampel. Pengukuran financial distress dalam penelitian ini menggunakan metode model Z-Score yaitu penentuan score dari hasil perhitungan standar akun-akun keuangan yang memungkinkan mengalami kebangkrutan Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dan diuji menggunakan aplikasi IBM SPSS vers 24. Berdasarkan hasil perhitungan dan analisis data, dapat disimpulkan bahwa Profitabilitas dan Current Ratio berpengaruh terhadap financial distress dengan tingkat signifikan 0,05 (5%).Kata Kunci: Financial Distress; Likuiditas; Profitabiltas.
Pengaruh Persediaan Barang dan Penjualan Terhadap Laba Perusahaan (Studi Empiris Pada Perusahaan Industri Sektor Produk Dan Perlengkpan Bangunan Yang Terdaftar Di BEI) Nauli, Cut Putri; Rahmadani, Ika; Vonna, Sari Maulida; Sartika, Dewi
Jurnal Akuntansi Muhammadiyah (JAM) Vol 1, No 1 (2024): Vol 14, No 1 (2024): Edisi Januari-Juni 2024
Publisher : University Muhammadiyah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37598/jam.v1i1.2115

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui persediaan barang dan penjualan berpengaruh terhadap laba pada perusahaan sektor produk dan perlengkapan bangunan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2020-2022. Jumlah perusahaan yang dijadikan sampel yaitu 11 perusahaan. Metode kuantitatif digunakan sebagai sumber informasi serta data sekunder dalam penelitian . Analisa yang digunakan dalam penelitian yaitu pengujian asumsi klasik, pengujian regresi data panel serta hipotesis. Dalam penelitian  menghasilkan bahwa persedian barang berpengaruh  signifikan akan laba dengan hasil yang diperoleh yaitu 0,0027 0,05, pada penjualan memiliki pengaruh yang signifikan akan laba pada hasil yang diperoleh yaitu 0,0365 0,05, dan sekaligus persediaan barang dan penjualan berpengaruh yang signifikan akan laba pada hasil yang diperoleh yaitu 0,000000 0,05. Besarnya persentase hubungan variabel persediaan barang dan penjualan terhadap laba yaitu sebesar 85% sedangkan  sisanya sebesar 15% dijelaskan pada variabel lainnya yang tidak dipertimbangkan pada penelitian ini.
PENGARUH SISTEM AKUNTANSI KEUANGAN DAERAH DAN AKTIVITAS PENGENDALIAN TERHADAP AKUNTABILITAS KEUANGAN PADA BADAN PENGELOLAAN KEUANGAN PROVINSI ACEH Syamsidar, Syamsidar; Sari, Desy Purnama; Mauliansyah, Hendri; Maisura, Najiba
Jurnal Akuntansi Muhammadiyah (JAM) Vol 1, No 1 (2024): Vol 14, No 1 (2024): Edisi Januari-Juni 2024
Publisher : University Muhammadiyah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37598/jam.v1i1.2121

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sistem akuntansi keuangan daerah dan aktivitas pengendalian terhadap akuntabilitas keuangan pada Badan Pengelolaan Keuangan Provinsi Aceh secara simultan dan secara parsial. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 79 pegawai pada Badan Pengelolaan Keuangan Provinsi Aceh. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kuantitatif. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara simultan dan secara parsial sistem akuntansi keuangan daerah dan aktivitas pengendalian berpengaruh terhadap akuntabilitas keuangan pada Badan Pengelolaan Keuangan Provinsi Aceh. Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu sistem akuntansi keuangan daerah dan aktivitas pengendalian berpengaruh terhadap akuntabilitas keuangan pada Badan Pengelolaan Keuangan Provinsi Aceh baik secara simultan maupun secara parsial. Hal ini disebabkan sistem akuntansi keuangan daerah dan aktivitas pengendalian berfungsi sebagai satu kesatuan dalam mewujudkan akuntabilitas keuangan Badan Pengelolaan Keuangan Provinsi Aceh yang baik.Kata Kunci: Sistem Akuntansi Keuangan Daerah, Aktivita Pengendalian, Akuntabilitas Keuangan
PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN PENGAWASAN KEUANGAN DAERAH TERHADAP KETEPATAN WAKTU PELAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH Hamdiah, Cut
Jurnal Akuntansi Muhammadiyah (JAM) Vol 1, No 1 (2024): Vol 14, No 1 (2024): Edisi Januari-Juni 2024
Publisher : University Muhammadiyah Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37598/jam.v1i1.2116

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara simultan dan parsial pemanfaatan teknologi informasi dan pengawasan keuangan daerah terhadap ketepatanwaktu pelaporan keuangan pemerintah daerah Kabupaten Simeulue. Penelitian ini dilakukan pada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Simeulue. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 70 responden. Data yang dikumpulkan menggunakan kuesioner dengan satuan pengukuran skala likert. Teknik analisis yang digunakan dalam menganalisis data adalah regresi linier berganda dan untuk pengujian hipotesis digunakan uji-F dan uji-t dengan bantuan program SPSS versi 20. Hasil uji-F (simultan) menunjukkan bahwa variabel yang diteliti yaitu Pemanfaatan teknologi informasi dan pengawasana keuangan daerah secara simultan berpengaruh terhadap ketepatanwaktu pelaporan keuangan pemerintah daerah dengan nilai Fhitung sebesar 17,363 dan nilai Ftabel sebesar 3,13 dengan taraf signifikansi 0,000 pada tingkat signifikan 5%Kata kunci: pemanfaatan teknologi informasi, pengawasan keuangan daerah, ketepatanwaktu pelaporan keuangan pemerintah daerah