cover
Contact Name
Prof. Dr. Ratu Ilma Indra Putri, M.Si
Contact Email
ratu.ilma@yahoo.com
Phone
-
Journal Mail Official
jpm@unsri.ac.id
Editorial Address
Department of Master Program on Mathematics Education Faculty of Teacher Training and Education Sriwijaya University, Palembang, Indonesia Kampus FKIP Bukit Besar Jl. Srijaya Negara, Bukit Besar Palembang - 30139 Indonesia
Location
Kab. ogan ilir,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Matematika
Published by Universitas Sriwijaya
Core Subject : Education,
Jurnal Pendidikan Matematika (JPM), an electronic peer-reviewed international journal, provides a forum for publishing the original research articles, review articles from contributors, and the novel technology news related to mathematics education. This journal is provided for writers, teachers, students, professors, and researchers, who will publish their research reports or their literature review articles (only for invited contributors) about mathematics education and its instructional for authors and readers worldwide. Start from July 2007, this journal publishes two times a year, in July and January. Besides regular writers, for each volume, the contents will be contributed by invited contributors who experts in mathematics education either from Indonesia or abroad. The journal invites original research articles and not simultaneously submitted to another journal or conference. The whole spectrum of research in mathematics education are welcome, which includes, but is not limited to the following topics Realistic Mathematics Education (RME) or Pendidikan Matematika Realistik Indonesia, Design/Development Research in Mathematics Education, Mathematics Ability, and PISA Task.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 1 (2009)" : 6 Documents clear
MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA MENYELESAIKAN SOAL KONTEKSTUAL MELALUI COOPERATIVE LEARNING DI KELAS VIII1 SMP NEGERI 2 PEDAMARAN OKI Fitrianty Munaka; Zulkardi Zulkardi; Purwoko Purwoko
Jurnal Pendidikan Matematika Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22342/jpm.3.1.320.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) meningkatkan sikap positif siswa terhadap mata pelajaran matematika melalui cooperative learning sebagai salah satu faktor penunjang dalam meningkatkan kemampuan siswa menyelesaiakan soal-soal kontekstual di kelas VIII1 SMP Negeri 2 Pedamaran OKI. (2) meningkatkan keaktifan siswa dalam cooperative learning sebagai salah satu faktor penunjang dalam meningkatkan kemampuan siswa menyelesaikan soal-soal kontekstual di kelas VIII1 SMP Negeri 2 Pedamaran OKI, (3) meningkatkan kemampuan siswa menyelesaiakan soal-soal kontekstual melalui cooperative learning di kelas VIII1 SMP Negeri 2 Pedamaran OKI. Metode penelitian yang digunakan  adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Penelitian ini dilakukan sebanyak 2 siklus. Pengumpulan data dilakukan dengan angket, lembar observasi dan tes. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII1 yang berjumlah 39 orang. Dari hasil penelitian dan pembahasan diperoleh kesimpulan bahwa cooperative learning dapat meningkatkan kemampuan siswa menyelesaikan soal kontekstual di kelas VIII1 SMP Negeri 2 Pedamaran OKI. Kata Kunci: Cooperative Learning, Soal Kontekstual
PENGEMBANGAN MATERI INTEGRAL UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) MENGGUNAKAN PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK INDONESIA (PMRI) DI PALEMBANG Misdalina Misdalina; Zulkardi Zulkardi; Purwoko Purwoko
Jurnal Pendidikan Matematika Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22342/jpm.3.1.321.

Abstract

Buku matematika tentang integral yang ada saat ini, banyak beredar dalam bentuk abstrak. Siswa diberi materi integral dengan rumus-rumus  dan contoh soal, yang kemudian siswa dilatih secara drill agar terampil menyelesaikan soal tersebut. PMRI adalah salah satu pendekatan pembelajaran yang akan menggiring siswa memahami konsep matematika dengan mengkontruksi sendiri melalui pengetahuan sebelumnya yang berhubungan dengan kehidupan sehari-harinya, menemukan sendiri konsep tersebut sehingga belajarnya menjadi bermakna. Tujuan penelitian adalah untuk menghasilkan prototipe materi PMRI integral untuk SMA di Palembang yang valid, praktis, dan mempunyai potensi efek yang baik. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (development research). Subjek penelitian ini adalah  siswa  kelas XII IPA 1 SMA Nurul Amal Palembang , dan siswa kelas XII IPA C dan D SMA Negeri 3 Palembang. Teknik pengumpulan data berupa wawancara dengan pakar, observasi pelaksanaan prototipe, angket kepada siswa dan  dokumen pekerjaan siswa pada latihan di prototipe. Semua data yang dikumpulkan dianalisis secara deskriptif. Hasil analisis data menyimpulkan bahwa hasil pengembangan prototipe materi PMRI integral untuk SMA menggunakan pendekatan PMRI di Palembang valid berdasarkan isi, bahasa, dan kesesuaian konteks. Hasil Uji coba prototipe materi integral yang diberikan kepada siswa SMA Negeri 3 Palembang mempunyai efek yang potensial, yaitu siswa suka belajar dengan pendekatan PMRI, siswa aktif mengikuti pelajaran menggunakan pendekatan PMRI, dan hasil rata-rata menyelesaikan soal latihan 93,7 termasuk dalam kategori sangat baik. Kata Kunci: Pengembangan, prototipe, PMRI
PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK MENUJU ACEH MADANI (MODEL PM-RAHMA) Rahmah Johar
Jurnal Pendidikan Matematika Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22342/jpm.3.1.322.

Abstract

Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) saat ini sedang berbenah dari keterpurukannya setelah didera konflik hampir 30 tahun dan disusul dengan bencana alam gempa dan tsunami. Untuk mengatasi masalah tersebut, penelitian ini mengembangkan suatu model pembelajaran yang memanfaatkan realitas dan nilai-nilai Islami serta mengoptimalkan keaktifan siswa. Model ini dikenal dengan Model Pembelajaran Matematika Realistik menuju Aceh Madani (Model PM-RAHMA). Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan, yang bertujuan untuk memperoleh model PM-RAHMA yang memenuhi kriteria valid. Adapun tahap-tahap dalam pengembangan model pembelajaran ini adalah tahap investigasi awal, tahap desain, tahap realisasi, dan tahap tes, evaluasi, dan revisi. Dengan mengikuti tahap pengembangan di atas, diperoleh buku panduan tentang model PM-RAHMA beserta perangkatnya yang memenuhi kriteria valid. Adapun  sintaks model PM-RAHMA adalah (1) orientasi, (2) penyajian masalah real yang bernuansa Islami, (3) pemahaman masalah real secara individu, (4) Diskusi kelompok tentang masalah real, (5) presentasi hasil diskusi kelompok, dan (6) evaluasi dan penguatan. Sedangkan perangkat yang diperoleh adalah buku siswa, Lembar Kerja Siswa, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, dan tes hasil belajar. Kata kunci: pendekatan realistik, masyarakat madani
KOMPETENSI MATEMATIKA DALAM PERSFEKTIF MATEMATIKA DAN PENGAJARANNYA Darmawijoyo Darmawijoyo
Jurnal Pendidikan Matematika Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22342/jpm.3.1.318.

Abstract

puan memahami matematika sebagai ilmu dan kemampuan mengemplementasikan pendekatan-pendekatan pengajaran. Kemampuan pertama diperlukan untuk menyusun materi pembelajaran dan evaluasi sesuai dengan kompetensi yang ingin dicapai dengan materi tersebut. Kemampuan ini mencakup pemahaman konsep, pemahamani contoh, dan pemahaan hasil. Kemampuan akan  ditunjukkan oleh kesesuaian konteks yang dipilih dengan sifat-sifat alami dari materi dan rumusan kompetensi yang ingin dicapai. Kemampuan kedua diperlukan untuk mendesain pengajaran yang akan mengoptimalkan aktivitas sosial di dalam kelas untuk mengekplorasi potensi siswa secara optimal. Kemampuan ini akan ditunjukkan oleh terjadi respon positif siswa terhadap materi yang telah dirancang oleh guru, interaksi aktif antara siswa.
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN BERBASIS KONTEKSTUAL POKOK BAHASAN TURUNAN DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 3 PALEMBANG Tati Tati; Zulkardi Zulkardi; Yusuf Hartono
Jurnal Pendidikan Matematika Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22342/jpm.3.1.323.

Abstract

Penelitian Pengembangan Perangkat Pembelajaran Berbasis Kontekstual Pokok Bahasan Turunan di Madrasah Aliyah Negeri 3 Palembang bertujuan untuk (1) menghasilkan perangkat pembelajaran berbasis kontekstual pokok bahasan turunan yang valid dan praktis; (2) mengetahui efektifitas pembelajaran dengan menggunakan pendekatan berbasis kontekstual pokok bahasan turunan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan (development research) yang terdiri dari 3 tahap yaitu  (1) self evaluation, meliputi tahap analisis dan desain perangkat pembelajaran; (2) prototyping, meliputi tahap evaluasi dan revisi; dan (3) field test. Pengumpulan data dilakukan dengan cara tes, observasi dan dokumentasi. Dari hasil tes diperoleh nilai rata-rata siswa mencapai 81,11 atau sudah melampaui standar ketuntasan minimum 66,16. Hasil observasi menunjukkan bahwa tujuh prinsip pembelajaran kontekstual telah mencapai 84,95 % atau termasuk kriteria baik. Dari data dokumentasi disimpulkan bahwa untuk penggunaan buku siswa dan Lembar Kerja Siswa (LKS) telah mencapai kriteria kepraktisan. Kemudian untuk Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang telah didesain, divalidasi oleh beberapa pakar dan praktisi matematika dan pendidikan matematika kemudian direvisi berdasarkan saran dari para pakar tersebut. RPP yang telah divalidasi dan direvisi tersebut dianggap telah memenuhi kriteria kevalidan dan kepraktisan sehingga dapat digunakan pada pelaksanaan pembelajaran berbasis kontekstual untuk pokok bahasan turunan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah (1) perangkat pembelajaran yang dikembangkan dalam penelitian ini dikategorikan valid dan praktis; (2) dari hasil analisis data tes hasil belajar pokok bahasan turunan dengan menggunakan pendekatan kontekstual diketahui bahwa nilai rata-rata siswa telah mencapai 81,11 dengan kata lain sudah melampaui Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yaitu 66,16. Hal ini berarti bahwa pembelajaran kontekstual yang dilakukan sudah termasuk kategori efektif.
PENGEMBANGAN MATERI PEMBELAJARAN BILANGAN BERDASARKAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK UNTUK SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR Farah Diba; Zulkardi Zulkardi; Trimurti Saleh
Jurnal Pendidikan Matematika Vol 3, No 1 (2009)
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22342/jpm.3.1.319.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan materi pembelajaran matematika pada materi bilangan  yang berdasarkan PMR dalam bentuk buku siswa yang valid, praktis, dan mempunyai potensial efek untuk siswa kelas V  Sekolah Dasar.  Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian pengembangan yang terdiri dari analisis, desain, evaluasi dan revisi. Pengumpulan data dilakukan dengan cara analisis dokumen, wawancara dan tes. Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas 5C SD Negeri 117 Palembang yang berjumlah 41 orang. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa sangat antusias dan senang dalam belajar, siswa juga memberikan sikap positif terhadap pembelajaran matematika yang dilihat dari komentar mereka, serta tes kemampuan mereka yang menunjukkan hasil baik dengan rata-rata 79,79 dimana 34 orang siswa (82,93%) memperoleh  nilai ³ 66. Oleh karena itu, prototipe ketiga buku siswa yang peneliti disain menghasilkan materi pembelajaran bilangan yang valid, praktis, dan mempunyai potensial efek untuk siswa kelas V SD Negeri 117 Palembang dan dapat digunakan sebagai salah satu alternatif dalam pembelajaran bilangan. Kata kunci : Pengembangan, Bilangan, Pendidikan Matematika Realistik

Page 1 of 1 | Total Record : 6