cover
Contact Name
Deny Zainal Arifin
Contact Email
matics@uin-malang.ac.id
Phone
+6285646744340
Journal Mail Official
matics@uin-malang.ac.id
Editorial Address
Jurusan Teknik Informatika Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang Jalan Gajayana 50 Malang, Jawa Timur, Indonesia 65144
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
MATICS : Jurnal Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi (Journal of Computer Science and Information Technology)
ISSN : 1978161X     EISSN : 24772550     DOI : https://doi.org/10.18860/mat
Core Subject : Science,
MATICS is a scientific publication for widespread research and criticism topics in Computer Science and Information Technology. The journal is published twice a year, in March and September by Department of Informatics Engineering, Faculty of Science and Technology, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, Indonesia. The journal publishes two regular issues per year in the following areas : Algorithms and Complexity; Architecture and Organization; Computational Science; Discrete Structures; Graphics and Visualization; Human-Computer Interaction; Information Assurance and Security; Information Management; Intelligent Systems; Networking and Communication; Operating Systems; Platform-Based Development; Parallel and Distributed Computing; Programming Languages; Software Development Fundamentals; Software Engineering; Systems Fundamentals; Social Issues and Professional Practice.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 11, No 1 (2019): MATICS" : 7 Documents clear
Sistem Pendukung Keputusan Menentukan Lovebird Unggul dalam Perlombaan Menggunakan Metode AHP-Topsis Amalia, Eka Larasati; RDA, Rudy Ariyanto; Pratama, Asa Nara
MATICS Vol 11, No 1 (2019): MATICS
Publisher : Department of Informatics Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/mat.v11i1.7690

Abstract

Komunitas Lovebird Indonesia – Wilayah Tuban adalah salah satu komunitas yang tiap tahunnya memiliki agenda perlombaan Beauty dan Singing contest, tetapi proses penilaiannya masih dilakukan secara manual, sehingga tidak menutup kemungkinan pada saat pengambilan keputusan untuk menilai kandidat dilakukan secara subjektif. Selain itu terdapat kesulitan dalam menentukan pembobotan kriteria, sehingga sulit menentukan pembobotan dalam bentuk angka. Dari masalah tersebut, maka Komunitas Lovebird Indonesia – Wilayah Tuban memerlukan sistem pendukung keputusan (SPK) yang dapat membantu menyelesaikan masalah tersebut. Sistem pendukung keputusan menentukan lovebird unggul dalam perlombaan ini diharapkan mampu membantu memangatasi masalah dengan menyesuaikan bobot dan kriteria. Metode yang dignakan adalah metode Analytic Hierarchy Process (AHP) dan Technique Order Preference by Similarity To Ideal Solution (TOPSIS). Aplikasi ini dapat membuat proses penilaian dan pengambilan keputusan menjadi lebih murah karena adanya dukungan dalam pengambilan keputusan. Selain itu seleksi kandidat dalam perlombaan yang dilakukan dengan aplikasi ini dapat memberikan hasil cukup akurat, hal ini terbukti dengan pengujian yang telah dilakukan dari perbandingan seleksi manual dan seleksi sistem dengan keakuratan 98%.
Sistem Pakar Mendiagnosa Penyakit Mata Katarak Dengan Metode Certainty Factor Berbasis Web Girsang, Rame R; Fahmi, Hasanul
MATICS Vol 11, No 1 (2019): MATICS
Publisher : Department of Informatics Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/mat.v11i1.7673

Abstract

Katarak merupakan penyebab utama gangguan penglihatan dan kebutaan di Indonesia. Saat ini kebutaan di Indonesia yang disebabkan mata katarak mencapai 30% pada umumnya berusia 50 tahun, sehingga hal ini menjadi hal yang layak untuk di teliti. Dengan kemajuan teknologi yang semakin canggih dan kurangnya tenaga ahli dibidang mata sehingga dibutuhkan sebuah sistem pakar yang mampu menyamai dengan ahli pakar dengan harapan dapat membantu masyarakat agar lebih awal mengetahui tentang penyakit mata katarak sebelum menderita penyakit mata katarak. Adapun metode yang digunakan untuk mendiagnosa penyakit katarak yaitu dengan menggunakan metode Certainty Factor dimana metode CF menunjukan nilai kepastian dari suatu fakta yang belum pasti dan memperoleh tingkat persentase dengan nilai 95% sehingga dengan adanya metode Certainty Factor  dapat digunakan untuk mengetahui masing- masing pada setiap gejala.
Cover MATICS Arifin, Deny Zainal
MATICS Vol 11, No 1 (2019): MATICS
Publisher : Department of Informatics Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (39.839 KB) | DOI: 10.18860/mat.v11i1.7786

Abstract

Analisa dan Pemodelan Framework Cordova Berbasis Android Pada Sistem Informasi Akademik Santi, Rusmala
MATICS Vol 11, No 1 (2019): MATICS
Publisher : Department of Informatics Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/mat.v11i1.5756

Abstract

Sistem informasi akademik berperan sangat penting dalam suatu lingkungan pendidikan. Untuk mengoptimalkan layanan kepada pengguna maka pengembang sistem informasi pada organisasi perlu mengupayakan sistem yang dapat memenuhi kebutuhan pengguna, diantaranya dapat diakses setiap waktu. Pengguna masa milenia selalu membawa smartphone, sehingga perlu dipikirkan untuk mengembangkan sistem informasi yang dapat dipakai dan nyaman yang kompatibel dengan sistem operasi smartphone. Penelitian ini membantu pengembang teknologi informasi di universitas dalam mengembangkan sistem informasi akademik yang berbasis android, dengan framework cordova. Analisis menggunakan metode terstruktur dan pemodelan menggunakan metode Object-Oriented, dengan menggunakan alat pemodelan UML.
Lembar dan Daftar Isi Arifin, Deny Zainal
MATICS Vol 11, No 1 (2019): MATICS
Publisher : Department of Informatics Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (75.826 KB) | DOI: 10.18860/mat.v11i1.7787

Abstract

Penerapan ISO 9126 Dalam Pengujian Kualitas Perangkat Lunak pada E-book Supriyono, Supriyono
MATICS Vol 11, No 1 (2019): MATICS
Publisher : Department of Informatics Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/mat.v11i1.7672

Abstract

Peningkatan penggunaan e-Book dalam dunia pendidikan semakin berkembang cukup pesat. Seiring dengan perkembangan teknologi informasi belum ada standart pengukuran untuk mengukur kualitas suatu produk perangkat lunak dalam pengembangan e-Book. Pada penelitian ini fokus pada terobosan pengembangan teknologi pada evaluasi kualitas produk perangkat lunak. Dengan demikian, paper ini menyajikan studi untuk menguji kualitas perangkat lunak dengan menerapkan standar ISO 9126, khususnya model kualitas eksternal pada e-Book. Terdapat lima model untuk menentukan kualitas dari suatu software yaitu Boehm, FURPS, McCall, Dromey dan ISO-9126. Penerapan ISO 9126 pada e-Book menghasilkan identifikasi lima karakteristik kualitas yaitu functionality, reliability, usability , efficiency, dan portability. Dari lima karakteristik tersebut menghasilkan enam belas sub karakteristik antara lain suitability, accurateness, security, interoperability, maturity, fault-tolerance, recoverability, understandability, learnability, operability, attractiveness, time behavior, adaptability, installability, coexistence, replaceability. Ada dua kontribusi dari paper ini, yaitu Model Kualitas Perangkat Lunak untuk e-Book; dan identifikasi metrik kualitas untuk mendukung evaluasi xproduk perangkat lunak. Hasil penerapan model ISO 9126 digunakan untuk menguji kualitas produk perangkat lunak dalam e-Book dan metrik kualitas perangkat lunak.   
Rancang Bangun Sistem Informasi Service Reservation Berbasis Android (Studi Kasus :Bengkel Bintang Motor Palembang) Jaya, Irfan Dwi; Kadafi, Muhamad; Mustar, Riska Novialita
MATICS Vol 11, No 1 (2019): MATICS
Publisher : Department of Informatics Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (888.062 KB) | DOI: 10.18860/mat.v11i1.7685

Abstract

PT Bintang Mulia Jaya merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang retail sepeda motor honda, adapun masalah dalam bidang perawatan yaitu sering terjadinya penumpukan antrian sepeda motor yang akan diperbaiki, layanan yang telah penuh serta kurangnya tenaga montir dibandingkan banyaknya antrian pelanggan. Tujuan penelitian ini untuk membangun sistem informasi service reservation motor berbasis android di bengkel bintang motor palembang agar mempermudah para customer untuk melakukan pemesanan layanan service yang dapat mengelola data pelanggan, data teknisi, data service, data saprepart, data transaksi, data booking dan antrian serta mengelola laporan menggunakan metode prototype dan menggunakan Unified Modeling Languange (UML) untuk memvisualisasikan pemodelan, sedangkan bahasa pemrograman menggunakan PHP, HTML5, JavaScript dengan MySQL untuk pengolahan databasenya. Menggunakan Apache Cordova sebagai platform aplikasi mobile android. Penelitian ini menghasilkan data pelanggan, data teknisi, data service, data sparepart, data transaksi, data booking dan antrian serta dapat membantu dalam pengelolahan laporan.

Page 1 of 1 | Total Record : 7